Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN KAMPAR

DINAS KESEHATAN
Jln. Dr. A. Rahman Saleh No.01 Telp. (0762) 20211- 20133 Fax. (0762) 21047
BANGKINANG
Kode Pos 28411

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

KEGIATAN :
PENYEDIAAN FASILITAS PELAYANAN KESEHATAN UNTUK
UKM DAN UKP KEWENANGAN DAERAH KABUPATEN/KOTA

SUB KEGIATAN
PENGADAAN PRASARANA DAN PENDUKUNG
FASILITAS PELAYANAN KESEHATAN

PEKERJAAN :
PENGADAAN SANITARIAN KIT DAN KESLING KIT
(PENGUATAN PROMOSI SURVEILANS DAN TATALAKSANA GIZI PELAKSANA (DAK
PENUGASAN PENGUATAN INTERVENSI STUNTING (MAJOR PROJECT)))

LOKASI :
- KESLING KIT DINAS KESEHATAN KABUPATEN KAMPAR
- SANITARIAN KIT KAMPAR KIRI HULU II/ BATU SASAK
- SANITARIAN KIT KOTO KAMPAR HULU/ SIBERUANG
- SANITARIAN KIT TAPUNG HILIR I/ PUSKESMAS KOTO GARO
- SANITARIAN KIT TAPUNG HULU II/ PUSKESMAS SINAMANENEK
- SANITARIAN KIT XIII KOTO KAMPAR III/ PUSKESMAS PULAU GADANG

SUMBER DANA :
DANA ALOKASI KHUSUS

TAHUN ANGGARAN
2021
KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)
SANITARIAN DAN KESLING KESLING KIT

1. LATAR BELAKANG : Lingkungan memberikan kontribusi terbesar terhadap timbulnya


masalah kesehatan masyarakat. Kesehatan Lingkungan merupakan
upaya perlindungan, pengelolaan, dan modifikasi lingkungan yang
diarahkan menuju keseimbangan ekologi pada tingkat
kesejahteraan manusia yang semakin meningkat. Maka dibutuhkan
peran sanitarian sebagai pelaksana pengamatan kesehatan
lingkungan, pengawasan kesehatan lingkungan dan pemberdayaan
masyarakat dalam rangka perbaikan kualitas kesehatan lingkungan
untuk dapat memelihara, melindungi dan meningkatkan cara-cara
hidup bersih dan sehat.

Sanitarian membawa pemahaman mikrobiologi, penilaian risiko,


ilmu pengetahuan dan teknologi lingkungan, ilmu pangan, serta
keterampilan dan pengetahuan yang terkait dengan pelacakan dan
pengendalian penyakit menular. Dengan alat Sanitarian Kit dan
Kesling Kit, sanitarian dapat terlibat dalam berbagai kegiatan,
misalnya memeriksa fasilitas makanan, menyelidiki gangguan
kesehatan masyarakat, dan menerapkan pengendalian penyakit.
Alat ini dapat diaplikasikan untuk pemeriksaan cepat pada kualitas
udara, lingkungan, air (baik fisik, kimia, maupun mikrobiologi),
dan makanan. Berdasarkan uraian diatas, maka sangat dibutuhkan
keberadaan alat tersebut diatas untuk menunjang kinerja sanitarian
di Puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar.

2. REFERENSI HUKUM : a) Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2009


tentang Sanksi dan denda bagi yang mencemari
lingkungan hidup;
b) Undang – Undang Republik Indonesia No.7 tahun 2004,
pasal 21 ayat 2 tentang pentingnya pengaturan prasarana
dan sarana sanitasi (air limbah dan persampahan);
c) Undang – Undang Republik Indonesia No. 23 Tahun 1992
Tentang Kesehatan. Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun
2001 Tentang pengelolaan kualitas air dan pengendalian
pencemaran air.
d) Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 12 Tahun
2021 Tentang Perubahan Atas Peraturan Presiden Nomor
16 Tahun 2018 Tentang Pengadaan Barang/Jasa
Pemerintah.
e) Peraturan Menteri Lingkungan Hidup Nomor 68 Tahun
2016, tentang syarat baku mutu air limbah.

3. MAKSUD DAN TUJUAN : a) Maksud Melaksanakan Pengadaan Alat ini dapat


diaplikasikan untuk pemeriksaan cepat pada kualitas udara,
lingkungan, air (baik fisik, kimia, maupun mikrobiologi), dan
makanan. Berdasarkan uraian diatas, maka sangat dibutuhkan
keberadaan alat tersebut diatas untuk menunjang kinerja
sanitarian di Puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten
Kampar.
b) Tujuan pengadaan ini dapat memperbaiki kesejahteraan
manusia pada lingkungan hidup yang bersih dan higienis.
Agar masyarakat tidak terkena dampak dari lingkungan yang
buruk. peran pengawasan kesehatan lingkungan penting sekali
untuk menunjang pekerjaan mereka yang memberikan
keseimbangan ekologi yang dapat meningkatkan kesejahteraan
manusia.

LOKASI PEKERJAAN : - Kesling Kit Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar


- Sanitarian Kit Kampar Kiri Hulu II/ Batu Sasak
- Sanitarian Kit Koto Kampar Hulu/ Siberuang
- Sanitarian Kit Tapung Hilir I/ Puskesmas Koto Garo
- Sanitarian Kit Tapung Hulu II/ Puskesmas Sinamanenek
- Sanitarian Kit XIII Koto Kampar III/ Puskesmas Pulau
Gadang

4. TARGET DAN
SASARAN : Target / sasaran yang ingin dicapai terkait dengan pelelangan ini
adalah tersedianya Penyedia dalam bentuk badan usaha yang
berkompeten dalam melaksanakan pengadaan Kesling Kit dan
Sanitarian Kit Kabupaten Kampar.

5. PELASANA DAN
PENANGGUNG
JAWAB KEGIATAN : Pengguna Jasa : Dinas Kesehatan
Kuasa Pengguna Anggaran : dr. ZULHENDRA DAS’AT
Jabatan : Kepala Bidang SDKK
Alamat : Jl. A.Rahman Saleh No. 01
Bangkinang Kota

6. SUMBER DANA DAN


PERKIRAAN BIAYA : Sumber Dana : Dana Alokasi Khusus tahun anggaran 2021
Pagu Anggaran Rp. 830.625.000- (Delapan ratus tiga puluh
empat juta enam ratus dua puluh lima ribu rupiah)

Harga Perkiraan Sendiri (HPS) : Rp. 829.125.000,-(Delapan


ratus dua puluh sembilan juta seratus dua puluh lima ribu
rupiah)

7. JANGKA WAKTU
PELAKSANAAN
PEKERJAAN : 90 (Sembilan puluh) Hari Kalender, terhitung sejak tanggal
penandatanganan SPPBJ / Kontrak

8. PERSAYARATAN
PESERTA : Persyaratan Kualifikasi :
1. Memiliki Surat Izin Usaha sesuai peraturan perundang-
undangan dan bidang pekerjaan yang diadakan.
2. SIUP/ NIB
3. Bidang Pekerjaan : KBLI 47726
4. Kualifikasi Usaha : Kecil
5. Memiliki Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
6. Memiliki NPWP dan telah memenuhi kewajiban perpajakan
tahun pajak terakhir (SPT Tahun 2020)
7. Mempunyai atau menguasasi tempat usaha/kantor dengan
alamat yang benar, tetap dan jelas berupa milik sendiri atau
sewa
8. Memiliki pengalaman kerja pada bidang yang sama paling
kurang 1 (satu) pekerjaan dalam kurung waktu 1 (satu) tahun
terakhir baik dilingkungan pemerintah maupun swasta.

Persyaratan Teknis :
1. Spesifikasi teknis barang/alat yang ditawarkan disesuaikan
dengan spesifikasi dokumen tender;
2. Melampirkan brosur/katalog asli legalisir untuk seluruh
barang/alat yang ditawarkan;
3. Melampirkan daftar identitas barang/alat (jenis, tipe, merek
dan asal negara) yang ditawarkan tercantum dengan lengkap
dan jelas;
4. Melampirkan surat dukungan dari sole agent/ sole distributor
bahwa barang/alat yang ditawarkan 100% baru dan garansi
minimal 1 tahun;
5. Melampirkan Fotocopy Surat Izin Usaha Industri (IUI)
sebagai bukti bahwa Perusahaan sudah terdaftar di Dinas
Perindustrian dan Perdagangan, yang dilegalisir dan distempel
basah oleh pabrikan/Pemberi Dukungan.
6. Melampirkan Fotocopy Surat Tanda Pendaftaran Agen
Tunggal (STP) sebagai Distributor Barang Produksi
Dalam/LuarNegeri yang sudah terdaftar di Kementerian
Perdagangan RI, yang dilegalisir dan distempel basah oleh
pabrikan/Pemberi Dukungan.
7. Melampirkan Fotocopy Surat LOA (Letter of Authorization),
yang dilegalisir dan distempel basah oleh pabrikan/Pemberi
Dukungan.
8. Melampirkan Foto copy Sertifikat Merk/Sertifikat barang
(Jika Produk Dalam Negeri) yang dikeluarkan oleh
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, yang dilegalisir
dan distempel basah oleh pabrikan/Pemberi Dukungan.
9. Melampirkan Foto copy Surat Keterangan Metode Kalibrasi
Photometer sudah standard laboratorium terakreditasi KAN.
10. Memiliki Tenaga Ahli Minimal DIII Kesehatan Lingkungan
yang dibuktikan dengan Fotocopy Ijazah, KTP dan
bersertifikat Teknis.
11. Melampirkan surat pernyataan jaminan purna jual dan
ketersediaan suku cadang alat selama 5 tahun. Bermaterai Rp.
10.000,-
12. Melampirkan surat pernyataan masa expired reagensia/media
minimal 1 tahun sejak diterima user/panitia; bermaterai Rp.
10.000,-
13. Melampirkan surat pernyataan akan memberikan buku
petunjuk penggunaan dan perawatan dalam bahasa indonesia
dan video tutorial penggunaan peralatan pada saat pengiriman
barang/alat; bermaterai Rp. 10.000,-
14. Melampirkan surat pernyataan sanggup menyerahkan
sertifikat keaslian (CO) pada saat pengiriman barang/alat atau
pada saat serahterima barang/alat; bermaterai Rp. 10.000,-
15. Melampirkan Foto copy Sertifikat TKDN yang terdaftar di
Kementerian Perindustrian, yang dilegalisir dan distempel
basah oleh pabrikan/Pemberi Dukungan
16. Melampirkan surat pernyataan bersedia melakukan training
operasional. bermaterai Rp. 10.000,-
17. Melampirkan Foto copy Sertifikat ISO 9001 - ISO 14001 -
OHSAS 18001 - ISO 45001, yang dilegalisir dan distempel
basah oleh pabrikan/Pemberi Dukungan.
18. Melampirkan Foto copy Daftar Populasi Barang, yang
dilegalisir dan distempel basah oleh pabrikan/Pemberi
Dukungan.

9. KELUARAN ATAU PRODUK


YANG DIHASILKAN : Keluaran atau produk yang dihasilkan dari pelaksanaan kegiatan ini
yaitu :
a. Pengadaan Kesling Kit dan Sanitarian Kit yang memenuhi
standar Keputusan Menteri Kesehatan No. 08 Tahun 2021;
b. Pengadaan Kesling Kit dan Sanitarian Kit Agar masyarakat
tidak terkena dampak dari lingkungan yang buruk. peran
pengawasan kesehatan lingkungan penting sekali untuk
menunjang pekerjaan mereka yang memberikan keseimbangan
ekologi yang dapat meningkatkan kesejahteraan manusia.

10. PENUTUP : Sesuai dengan maksud dan tujuan disusunnya Kerangka Acuan
Kerja ini, penyedia pengadaan kesling kit dan sanitarian kit
diharapkan dapat melaksanakan pekerjaan sesuai dengan
ketentuan / memahami lingkup pekerjaan sesuai persyaratan /
spesifikasi teknis, sehingga keluaran produk yang dihasilkan
sesuai dengan kebutuhan yang diharapkan.

Bangkinang, 4 Juni 2021


KUASA PENGGUNA ANGGARAN

dr. ZULHENDRA DAS’AT


NIP. 19750609 200312 1 008

Anda mungkin juga menyukai