Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN SIMEULUE

DINAS KESEHATAN
Jalan Teuku Raja Mahmud Telp. (0650) 8001017, Fax. (0650) 8001017
Email : dinkes_simeulue@yahoo.com, Website : www.dinkes.simeuluekab.go.id

KERANGKA ACUAN KERJA/TOR (KAK)


KEGIATAN PENYEDIAAN ALAT SANITARIAN KIT

Propinsi/Kabupaten/Kota : Kabupaten Simeulue

Jenis/Tematik DAK Fisik :

Bidang DAK Fisik : Kesehatan

Sub Bidang DAK : Pengendalian Penyakit

Menu Kegiatan : Peralatan Pengendalian Penyakit

Instansi Pelaksana : Dinas Kesehatan Kabupaten Simeulue

1. LATAR BELAKANG

A. Dasar Hukum

a. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan;


b. Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999 Tentang Otonomi Daerah
c. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 Tentang Sistim Perencanaan
Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003
Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421);
d. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437) sebagaiman telah beberapa
kali dirubah ,terahir dengan Undang-Undang Nomor 12 tahun 2008 tentang
Perubahan ke Kedua atas Udang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2008 Nomor
59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4484);
e. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 Tentang Perimbangan Keuangan antara
Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Republik Indonesia nomor 4438);
f. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 66 Tahun 2014 Tentang
Kesehatan Lingkungan;
g. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 32 Tahun 2017 tentang Standar Baku
Mutu Kesehatan Lingkungan;
h. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 492/MENKES/PER/IV/2010 tentang
Persyaratan Kualitas Air Minum;
i. Persyaratan Kesehatan Air untuk Keperluan Higiene Sanitasi, Kolam Renang,
Solus Per Aqua, dan Pemandian Umum;
j. Kepmenkes Nomor 942 Tahun 2003 tentang Pedoman Persyaratan Hygiene
Sanitasi Makanan Jajanan;
k. Kepmenkes Nomor 1098 Tahun 2003 tentang Hygiene Sanitasi Rumah Makan
dan Restoran;
l. Permenkes Nomor 1096 Tahun 2011 tentang Higiene Sanitasi Jasa Boga;
m. Permenkes Nomor 2 Tahun 2013 tentang Kejadian Luar Biasa Keracunan
Pangan;
n. Permenkes No. 43 Tahun 2014 tentang Higiene Sanitasi Depot Air Minum;
o. Permenkes No. 1077 Th 2011 Pedoman Penyehatan Udara dalam Ruang Rumah;

B. Gambaran Umum
Tujuan Pembangunan Kesehatan adalah mewujudkan hidup sehat bagi setiap
penduduk agar dapat meningkatkan derajat kesehatan sebagai salah satu syarat
peningkatan kualitas manusia dan kesejahteraan umum, kesehatan juga merupakan
infestasi yang mengandung makna bahwa kesehatan adalah kekayaan dan anugrah
yang patut disyukuri, dijaga, dipelihara dan ditingkatkan kualitasnya.
Sebagai wujud implementasi dari Perpres Nomor 18 Tahun 2020 pada RPJMN
Tahun 2020-2024 dalam rangka meningkatkan sumber daya manusia yang
berkualitas dan berdaya saing dengan arah kebijakan dan strategi meningkatkan
pelayanan kesehatan semesta terutama penguatan pelayanan kesehatan dasar
(Primary Health Care) dengan mendorong peningkatan upaya Promotif dan Preventif
didukung inovasi dan pemanfaatan tehnologi, melalui Peningkatan kesehatan ibu,
bayi, KB dan kesehatan reproduksi, Pembudayaan Masyarakat Hidup Sehat (Germas),
Peningkatan Pengendalian Penyakit dan Penguatan system kesehatan dan
pengawasan obat dan makanan.
Upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat salah satunya Penguatan
Percepatan Penurunan Stunting dan pengendalian penyakit pada tahun 2023 dan
merupakan program prioritas Ditjen Kesehatan Masyarakat untuk menurunkan AKI,
AKB, Stunting dan kasus PTM melalui Germas dengan optimalisasi peran fasyankes
dan Dinas Kesehatan dalam melaksanakan Kesehatan Masyarakat, Pemberdayaan
masyarakat dalam implementasi kesmas dan kemitraan jejaring dengan akademis,
organisasi profesi, BPJS, LSM.
Kabupaten Simeulue Propinsi Aceh merupakan salah satu lokus stunting,
adapun penanggulangan Stunting tersebut dilakukan melalui pelaksanaan program
dan kegiatan secara terintegrasi dengan melibatkan multi sektor, salah satu upaya
dalam penanggulangan stunting dan penyakit lainnya sangat erat hubungannya
dengan Kesehatan Lingkungan seperti ketersediaan air bersih, jamban yang sehat,
makanan yang sehat dan lain-lainnya sehingga diperlukan alat pendukung/penunjang
yaitu Sanitarian Kit di Puskesmas pada wilayah kerja Dinas Kesehatan Kabupaten
Simeulue yang nantinya bisa digunakan petugas Puskesmas untuk melakukan
pembinaan dan pelayanan di masing-masing desa wilayah kerjanya.
Saat ini dari 15 (empat belas) Puskesmas di Kabupaten Simeulue yang memiliki
Sanitarian Kit baru 2 (dua) Puskesmas, sehingga diharapkan dengan adaya
pengadaan Sanitarian Kit pada tahun 2023 bagi Puskesmas di Kabupaten Simeulue
yang belum mempunyai Sanitarian Kit agar dapat menunjang dan meningkatkan
kinerja petugas dalam menangani masalah kesehatan di tengah-tengah masyarakat
terutama yang berkaitan dengan masalah Kesehatan Lingkungan.

2. Maksud dan Tujuan

2.1 Maksud
Penyediaan/Pengadaan sanitarian Kit dimaksudkan agar tersedianya Sanitarian Kit
Puskesmas di Kabupaten Simeulue yang belum memiliki Sanitarian Kit.

1.2 Tujuan
a. Terpenuhinya prasarana untuk menunjang kinerja petugas dalam memberikan
pelayanan kesehatan dimasyarakat terutama dalam penanggulangan stunting
dan pengendalian penyakit.
b. Terwujudnya pelayanan kesehatan yang berkualitas terutama dalam upaya
penanggulangan dan pencegahan penyakit.
c. Terlaksananya pencegan dan penanggulangan masalah kesehatan terutama
yang berkaitan dengan kesehatan lingkungan.
d. Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

3. Target/Sasaran

3.1 Keluaran (Output)

Terlaksananya program Kesehatan masyarakat dalam upaya pengendalian penyakit


berbasis lingkungan dan percepatan penurunan stunting di Kabupaten Simeulue.

3.2 Hasil (Outcome)

Terwujudnya pelayanan kesehatan khususnya Pelayanan kesehatan lingkungan


yang paripurna dan terwujudnya masyarakat yang sehat di Kabupaten Simeulue.

Jml Target Output Pendanaan


N Rincian/
Penerim Target Outcome
o Komponen 2023 2024 2023 2024
a
Tersedianya
Sanitarian Kit
Puskesmas untuk
Pengadaan 13 3 10
296.802 989.340 menunjang
1 Sanitarian Puskes Puskes puskes
.000 .000 pelaksaan kegiatan
Kit mas mas mas
Pelayanan
Kesehatan
Lingkungan

4. Indikasi Kebutuhan Dana dan Lokasi Kegiatan

4.1 Sumber Dana

Sumber dana untuk kegiatan ini dibebankan pada DAK-FISIK Bidang Kesehatan
Tahun Anggaran 2023.

4.2 Perkiraan Biaya


Rincian
No Menu
Kegiatan

1 Sanitarian
Kit

Total Pagu dalam pengadaan Sanitarian Kit Tahun 2023 sebanyak 3 Unit :
Rp.296.802.000,- (Dua ratus Sembilan Puluh Enam Juta Delapan Ratus Dua Ribu
Rupiah), dengan alokasi penerima sebagai berikut

5. Organisasi Pelaksana/Instansi Pelaksana

Pelaksana yang akan dilaksanakan oleh Rekanan yang sudah dipilih


melalui proses seleksi yang dilakukan oleh panitia pengadaan barang/jasa sesuai
prosudur yang sudah ditetapkan oleh peraturan perundang-undangan yang
berlaku, sedangkan untuk penanggung jawab kegiatan ini adalah Kepala Dinas
Kesehatan Kabupaten Simeulue.

6. Metode Pelaksanaan

Metode Pelaksanaan kegiatan Pengadaan Alat Kesehatan melalui proses


Penyedia pada Sistim Umum Pengadaan LKPP (Katalog Nasional) dengan jadwal
sebagai berikut :

Bulan I Bulan II Bulan III Bulan IV Bulan V


No Uraian Kegiatan Minggu Minggu Minggu Minggu Minggu
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 Proses Administrasi
Penyelesaian Administrasi
2
(kontrak)

3 Pemesanan Barang/Pabrikan

4 Pengiriman Barang
5 Pemeriksaan Barang
6 Serah Terima Barang

Kepala Dinas Kesehatan


Kabupaten Simeulue

MAS ETIKA PUTRA, SKM.,M.AP


Pembina
Nip. 19730831 199503 1 001

Anda mungkin juga menyukai