Anda di halaman 1dari 55

iii

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Rifqi Wisnu Rinarko


NIM : 1641220056
Program Studi : D. IV Teknik Otomotif Elektronik
Jurusan : Teknik Mesin

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi yang saya tulis dengan


judul “Pengaruh Campuran Bioaditif pada Bahan Bakar Pertalite Terhadap
Kinerja Motor Bensin 4 TAK” benar - benar tulisan saya, dan bukan merupakan
plagiasi baik sebagian atau seluruhnya. Sumber informasi yang berasal atau
dikutip dari karya yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah
disebutkan dalam teks dan dicantumkan dalam daftar pustaka di bagian akhir.
Apabila di kemudian hari terbukti atau dapat dibuktikan bahwa skripsi ini
hasil plagiasi, baik sebagian atau seluruhnya, maka saya bersedia menerima sanksi
atas perbuatan tersebut sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Malang, 12 Agustus 2020


Yang membuat pernyataan,

Rifqi Wisnu Rinarko


NIM.1641220056
iv

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala limpahan rahmat dan
hidayahnya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Pengaruh
Campuran Bioaditif pada Bahan Bakar Pertalite Terhadap Kinerja Motor Bensin 4
TAK” dengan baik. Oleh karena itu dengan kerendahan hati penulis ingin
menyampaikan ucapan terima kasih kepada:
1. Bapak Drs. Awan Setiawan, M.MT.,MM selaku Direktur Politeknik Negeri
Malang.
2. Bapak Ir. Pipit Wahyu Nugroho,M.T. selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin
Politeknik Negeri Malang.
3. Bapak Nurhadi, Spd., SST., M.T. selaku Kepala Program Studi Teknik
Otomotif Elektronik Politeknik Negeri Malang.
4. Bapak Yuniarto, S.T., M.T. selaku dosen pembimbing yang telah meluangkan
waktu untuk memberikan bimbingan dan arahan dalam menyelesaikan skripsi
ini.
5. Orang Tua penulis yang selalu memberikan dorongan moral serta materil
yang sangat besar sehingga dapat menyelesaikan skripsi ini.
6. Teman-teman mahasiswa Politeknik Negeri Malang.
7. Semua pihak yang telah membantu penulis dalam proses penelitian hingga
terselesaikannya skripsi ini.
Penyusun menyadari dalam skripsi ini masih banyak kekurangan, oleh
sebab itu penulis mengharapkan kritik, saran, dan nasihat yang membangun
kesempurnaan skripsi ini.

Malang, 12 Agustus 2020


Penulis
v

DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN .............................. Error! Bookmark not defined.


PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN............................................................ iii
KATA PENGANTAR ........................................................................................ iv
DAFTAR ISI ....................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................... vii
DAFTAR TABEL ............................................................................................ viii
ABSTRACT ........................................................................................................ x
BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang....................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah.................................................................................. 2
1.3 Batasan Masalah .................................................................................... 2
1.4 Tujuan Penelitian ................................................................................... 3
1.5 Manfaat Penelitian ................................................................................. 3
1.6 Luaran Penelitian ................................................................................... 3
BAB II ................................................................................................................. 4
TINJAUAN PUSTAKA....................................................................................... 4
2.2 Kajian Pustaka ....................................................................................... 4
2.2.1 Bahan Bakar .......................................................................................... 4
2.2.2 Motor Bensin ......................................................................................... 6
2.2.3 Motor Bakar .......................................................................................... 6
2.2.4 Angka Oktan (Octane Number)............................................................ 12
2.2.5 Karakteristik Minyak Atsiri sebagai Bio Aditif .................................... 12
2.2.6 Campuran Bio aditif dengan Bahan Bakar Minyak ............................... 13
2.2.7 Parameter dalam Kinerja Mesin ........................................................... 14
2.2.8 Pembakaran ......................................................................................... 16
2.2.9 Spesifikasi................................................................................................18
BAB III METODE PENELITIAN .................................................................... 20
3.1 Jenis Penelitian .................................................................................... 20
3.2 Diagram Alir Penelitian ....................................................................... 20
3.3 Kerangka Konsep Penelitian ................................................................ 21
3.4 Hipotesis Penelitian ............................................................................. 21
3.5 Alat dan bahan penelitian ..................................................................... 21
3.6 Variabel Penelitian............................................................................... 22
3.7 Metode pengambilan data .................................................................... 23
3.8 Metode pengolahan dan analisis data ................................................... 24

BAB IV ............................................................................................................. 25
vi

HASIL DAN PEMBAHASAN .......................................................................... 25


4.1 Data ..................................................................................................... 25
4.2 Pengolahan Data .................................................................................. 27
4.2.1 Torsi ............................................................................................ 27
4.3 Pembahasan ......................................................................................... 29
4.3.1 Torsi .................................................................................................... 29
4.3.2 Bmep..........................................................................................................29
BAB V............................................................................................................... 31
SIMPULAN DAN SARAN ............................................................................... 33
5.1 SIMPULAN ........................................................................................ 33
5.2 SARAN ............................................................................................... 33
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 34
LAMPIRAN
vii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1. Siklus motor bakar bensin 4-langkah (Heywood, 1988 dalam
Pandapotan, 2012)...................................................................................................7
Gambar 2.2. Diagram P-v dari siklus ideal motor bakar bensin 4-langkah
(Wardono, 2004) ....................................................................................................7
Gambar 2.3. Diagram pembakaran motorbensin(suyanto,1989:253) ....................9
Gambar 2.4. Diagram terjadinya detonasi pada motor bensin (Suyanto, 1989:258)
................................................................................................................................10
Gambar 3.1. Diagram Alir Penelitian................................................................... 20
Gambar 3.2. Kerangka Konsep .............................................................................21
Gambar 3.3 Metode pengolahan dan analisis data ................................................24
Gambar 4.1 Grafik Torsi .......................................................................................28
Gambar 4.2 Grafik Bmep.........................................................................................29
viii

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Perbandingan Spesifikasi Bahan Bakar Pertalite dan Minyak Kayu Putih
................................................................................................................................11
Tabel 2.2 Spesifikasi D’Tracker...........................................................................19
Tabel 3.1 Alat dan Bahan Penelitian .....................................................................22
Tabel 3.2 Tabel Pengambilan Data .......................................................................23
Tabel 4.1 Tabel Hasil Penelitian kinerja standart, 3%, 6%, 9% ...........................23
Tabel 4.2 Hasil Uji Two Way Anova (Torsi) .................................................. 25
ix

Pengaruh Campuran Bioaditif pada Bahan Bakar Pertalite


terhadap Kinerja Pada Motor Bensin 4 Tak

Nama : Rifqi Wisnu Rinarko


NIM : 1641220056
Mentor : Yuniarto Agus Winoko, S.T., M.T.
ABSTRAK

inovasi mengenai bahan bakar alternatif mulai dikemukakan, baik


pencarian bahan bakar baru pengganti bahan bakar fosil atau menambah bahan–
bahan tertentu pada bahan bakar minyak.
Salah satu caranya dengan menggunakan bioaditif, di mana bahan ini
dicampurkan kedalam bahan bakar untuk menyempurnakan proses pembakaran
ruang bakar mesin. Minyak kayu putih adalah salah satu jenis bioaditif tersebut.
Penelitian menggunakan minyak kayu putih sebab mudah didapat di pasaran dan
relatif murah.
Tujuan untuk menentukan berapa besar pencampuran minyak kayu putih
dengan bahan bakar oktan 90 serta mengkomparasikan berapa daya dan torsi
maksimum yang dihasilkan saat pencampuran tersebut.
Metode dalam penelitian ini menggunakan metode full open throttle
dengan putaran mesin antara 2000 sampai 8000rpm. Analisis datanya
menggunakan desain eksperimen two way anova. Variabel terikat putaran mesin
dimana rentang putaran mesin dimulai dari 2000 sampai 8000rpm dan variabel
bebasnya oktan 90 dan campuran bioaditif 3%, 6% dan 9%. Hasil pengujian
menunjukan kinerja yang lebih baik saat bahan bakar dicampur dengan bioaditif
minyak kayu putih. Hasil pencampuran bioaditif 3% dengan bahan bakar terjadi
peningkatan torsi 8,66% dari kondisi standart sebesar 11,40 NM dan setelah
dicampur bioaditif 11,60 Nm dan Bmep sebesar 0,681% dari kondisi standart
144,78 psi dan setelah dicampur bio aditif 147,02 psi.

Kata-kata kunci : kinerja, minyak kayu putih, bioaditif, torsi, Bmep, rpm
x

The Effect Of Additive Bio Mixed On Pertalite Fuel On


Performance In 4 Tak Gasoline Motor

Nama : Rifqi Wisnu Rinarko


NIM : 1641220056
Mentor : Yuniarto Agus Winoko, S.T., M.T.
ABSTRACT

Innovations regarding alternative fuels began to be put forward, either


searching for new fuels to replace fossil fuels or adding certain ingredients to fuel
oil.
One of the ways is to use bioaditive, where this material is mixed into the
fuel to the combustion process perfectly of the engine combustion chamber.
Cajeput oil is one type of bioaditive. The study uses cajeput oil because it is easily
available on the market and is relatively inexpensive.
The aim is to determine how much mixing cajeput oil with 90 octane fuel
and to compare what the maximum torque is produced when it is mixed.
The method in the study uses the full open throttle method with engine
speed between 2000 to 8000rpm. Data analysis uses two way anova experimental
design. The dependent variable is engine speed where the engine speed range
starts from 2000 to 8000rpm and the independent variable is octane 90 and
bioaditive mixture of 3%, 6% and 9%. The test results show better performance
when fuel is mixed with bioaditive cajeput oil. The result of mixing bioaditive 3%
with fuel increased torque of 8.66% from standard conditions of 11.40 NM and
after mixing bioaditives of 11.60 Nm and Bmep of 0.681% from standard
conditions of 144.78 psi and after being mixed with bio additives 147, 02 psi.
Keywords : performance, cajeput oil, bioaditive, torque, Bmep, rpm
1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kelangkaan bahan bakar minyak akan sulit dihindari seiring semakin
berkurangnya cadangan minyak bumi yang akan diperkirakan habis 15-20 tahun
lagi. Ide-ide mengenai bahan bakar alternatif mulai dipikirkan, baik pencarian
bahan bakar baru pengganti bahan bakar maupun penambahan bahan–bahan
tertentu pada bahan bakar minyak.
Pertalite merupakan bahan bakar minyak untuk kendaraan bermotor yang
banyak digunakan di Indonesia. Pada umumnya, Pertalite digunakan untuk bahan
bakar kendaraan bermotor bermesin bensin, seperti: mobil, sepeda motor dan lain-
lain. Sepeda motor adalah kendaraan pribadi yang paling umum digunakan oleh
masyarakat Indonesia, hal itu membuat konsumsi bahan bakar Pertalite sangat
banyak.
Pertalite termasuk bahan bakar yang tidak dapat diperbaharui, sehingga
kini mulai dikembangkan bahan bakar alternatif untuk menghemat konsumsi
bahan bakar minyak, seperti biofuel dan menambahkan bahan aditif pada bahan
bakar minyak. Bahan aditif adalah suatu bahan yang ditambahkan kedalam
bahan bakar minyak yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja pembakaran atau
menyempurnakan pembakaran dalam ruang bakar mesin, sehingga tenaga yang
dihasilkan menjadi lebih besar. Bahan aditif yang ideal harus mampu menurunkan
tingkat emisi gas buang, bersifat ditergensi (membersihkan) mesin dari deposit
karbon, terbaharukan (renewable), dan dapat menurunkan (menghemat)
konsumsi bahan bakar.
Salah satu jenis bahan aditif yang dapat digunakan untuk alternatif bahan
bakar minyak adalah bio aditif, yaitu aditif yang berasal dari tumbuhan. Indonesia
memiliki banyak tumbuhan penghasil minyak atsiri (essential oil), minyak
tersebut memiliki karakteristik menyerupai/mendekati bahan bakar minyak,
seperti mudah menguap, berat jenisnya rendah, dan tersusun dari senyawa-
senyawa organik hidrokarbon spesifik, sehingga diharapkan dapat dijadikan
2

sebagai bio aditif untuk bahan bakar minyak. Minyak atsiri umumnya larut dalam
pelarut organik seperti alkohol, eter, petroleum, benzene, dan tidak larut dalam air
(Ketaren dalam Widiastuti:1-2). Di samping itu, komponen oksigen yang
terkandung dalam struktur kimia minyak atsiri diharapkan dapat
menyempurnakan sistem pembakaran. Minyak atsiri diperoleh dari hasil
penyulingan bagian tumbuh-tumbuhan tertentu dan sebagian sudah lama
dibudidayakan di Indonesia. Minyak kayu putih (cajeput oil) adalah contoh jenis
minyak atsiri tersebut.
Minyak kayu putih dapat dijadikan bio aditif karena larut dalam bahan
bakar dan dari hasil analisis terhadap komponen penyusunnya banyak
mengandung oksigen, sehingga diharapkan mampu meningkatkan pembakaran
bahan bakar dalam mesin. Hal lain yang cukup penting adalah ruang senyawa
penyusun minyak tersebut berada dalam rantai terbuka, yang dapat menurunkan
ikatan antar molekul penyusun bahan bakar, sehingga diharapkan proses
pembakaran akan lebih efektif.
Berdasarkan latar belakang tersebut, maka diadakan penelitian dengan
judul “Pengaruh Campuran Bioaditif pada Bahan Bakar Pertalite terhadap Kinerja
Pada Motor Bensin 4 Tak”.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, penelitian ini disusun berdasarkan
rumusan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana pengaruh penambahan bio aditif terhadap kinerja sepeda motor
?
2. Berapakah komposisi bioaditif yang dapat menghasilkan kinerja terbaik
pada sepeda motor ?

1.3 Batasan Masalah


Berdasarkan latar belakang dan perumusan masalah maka penelitian ini
berkonsentrasi pada:
3

1. Mesin yang digunakan untuk penelitian adalah sepeda motor 4 langkah


150 cc dengan kompresi standard dengan karburator.
2. Penelitian ini hanya menguji torsi dan tekanan efektif rerata (Bmep) sepeda
motor.
3. Pengujian ini menggunakan alat dynamometer.
4. Pengambilan data dilakukan pada putaran 2000 rpm sampai dengan 8000
rpm dalam range 1000 rpm.
5. Bahan bakar yang digunakan adalah Oktan 90, Oktan 90 campuran minyak
kayu putih ( komposisi minyak kayu putih 3%, 6%, 9%).
6. Kandungan air pada minyak kayu putih diabaikan.

1.4 Tujuan Penelitian


Tujuan dari penelitian ini berdasarkan rumusan masalah di atas adalah
sebagai berikut:
1. Mengetahui pengaruh penambahan bioaditif minyak kayu putih terhadap
kinerja pada sepeda motor.
2. Mendapatkan komposisi bio aditif yang dapat menghasilkan kinerja
terbaik pada sepeda motor.

1.5 Manfaat Penelitian


Manfaat dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Mendapatkan ilmu baru pada bidang otomotif.
2. Sebagai referensi untuk semua pihak dalam mengembangkan penelitian
selanjutnya.
3. Dapat memberikan inovasi baru tentang kinerja sepeda motor dalam upaya
mengurangi polusi lingkungan sekitar.

1.6 Luaran Penelitian


Luaran yang dihasilkan oleh penelitian ini sebagai berikut
1. Pembuatan jurnal.
2. Pembuatan alat tachometer.
4

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Penelitian Terdahulu


Penelitian yang telah dilakukan oleh Endyani, Indah Dwi, dan Toni Dwi
Putra dengan judul “Pengaruh Penambahan Zat Aditif pada Bahan Bakar
Terhadap Emisi Gas Buang Sepeda Motor” menunjukkan bahwa penambahan zat
aditif akan memperbaiki proses pembakaran pada mesin kendaraaan.

2.2 Kajian Pustaka


2.2.1 Bahan Bakar
1) Pengertian Bahan Bakar
Bahan bakar adalah material, zat, atau benda yang digunakan dalam
proses pembakaran untuk menghasilkan energi panas (Raharjo dan
Karnowo, 2008:37). Ketersediaan bahan bakar sangat penting untuk proses
pembakaran mesin, karena tanpa adanya bahan bakar, mesin tidak dapat
menghasilkan tenaga. Bahan bakar berdasarkan asalnya dibagi menjadi
tiga golangan yang meliputi, bahan bakar fosil, bahan bakar mineral, dan
bahan bakar organik/nabati. Sedangkan jika dilihat dari bentuknya, bahan
bakar dapat dibedakan menjadi bahan bakar padat, bahan bakar cair, dan
bahan bakar gas.
Bahan bakar yang paling sering digunakan saat ini mayoritas adalah
jenis bahan bakar fosil dan mineral cair yang tidak dapat diperbaharui.
Bensin dan solar merupakan contoh bahan bakar mineral yang paling
banyak digunakan. Jika terus digunakan dalam jumlah yang besar tentu
bahan bakar ini perlahan akan habis, sehingga perlu diadakannya
penaggulangan masalah bahan bakar dengan berbagai cara.
Karakter dan nilai pembakaran yang terdapat di tiap tiap bahan bakar
berbeda beda. Karakter inilah yang menentukan sifat-sifat dalam proses
pembakaran dalam. Dimana sifat yang dapat menguntungkan dapat
disempurnakan dengan jalan menambah bahan bahan kimia tertentu
5

kedalam bahan bakar tersebut, dengan tujuan akan mempengaruhi daya


anti knocking atau daya letup pada bahan bakar dan dalam hal ini
menunjuk apa yang dinamakan dengan bilangan oktan (octane number).
Proses pembakaran pada motor bensin atau motor bakar sangat
dipengaruhi oleh bilangan oktan tersebut, sedangkan di motor Diesel
sangat dipengaruhi oleh bilangan cetan (cetane number)
Tujuan dari pembakaran bahan bakar adalah untuk memperoleh
energi yang disebut energi panas (heat energy). Hasil pembakaran dalam
bahan bakar berupa energi panas dapat diubah menjadi energi lain,
misalnya energi mekanis, energi penerangan dan lain sebagainya. Oleh
karena itu, setiap hasil pembakaran dalam bahan bakar akan didapatkan
suatu bentuk energi lain yang dapat disesuaikan dengan yang dibutuhkan.

2) Sifat fisik bahan bakar


Sifat-sifat fisik bahan bakar yang perlu diketahui adalah:
a. Berat Jenis (specific gravity)
Berat jenis adalah suatu perbandingan berat bahan bakar minyak
dengan berat air dalam volume dan suhu yang sama (600 F) (Supraptono,
2004:26). Kadar berat jenis diukur dengan standar API Gravity.

API =

Keterangan:
γ = adalah berat jenis air pada suhu 60ºF

b. Viskositas
Viskositas adalah suatu ukuran dari besar perlawanan zat cair untuk
mengalir atau ukuran dari besarnya tahanan geser dalam dari suatu bahan
cair (Supraptono, 2004:27).
c. Nilai Kalor
Nilai kalor adalah jumlah panas yang dihasilkan jika 1 kg bahan bakar
terbakar secara sempurna.
6

d. Titik Nyala (flash point)


Titik nyala merupakan angka yang menyatakan suhu terendah bahan
bakar minyak akan terbakar apabila pada permukaannya tersebut diletakan
pada nyala api.
Bahan bakar yang digunakan untuk proses pembakaran pada
motor bakar merupakan unsur hidrokarbon yang biasa dikenal
dengan nama bensin yang mempunyai rumus C 8H18.

2.2.2 Motor Bensin


Beberapa hal yang mempengaruhi unjuk kerja motor bensin, antara lain
besarnya perbandingan kompresi, tingkat homogenitas campuran bahan bakar
dengan udara, angka oktan bensin sebagai bahan bakar, dan tekanan udara masuk
ruang bakar. Semakin besar perbandingan udara mesin akan semakin efisien,
akan tetapi semakin besar perbandingan kompresi akan menimbulkan knocking
pada mesin yang berpotensi menurunkan daya mesin, bahkan bisa menimbulkan
kerusakan serius pada komponen mesin. Untuk mengatasi hal ini maka harus
dipergunakan bahan bakar yang memiliki angka oktan tinggi. Angka oktan yang
tinggi dapat diperoleh dengan menambahkan hidrokarbon aromatik ke dalam
bahan bakar premium, karena senyawa tersebut mempunyai sifat anti knock yang
baik.

2.2.3 Motor Bakar


Motor bakar adalah alat yang berfungsi mengkonversikan energi termal
dari pembakaran bahan bakar menjadi energi mekanis, dimana proses
pembakaran berlangsung di dalam silinder mesin itu sendiri sehingga gas
pembakaran bahan bakar yang terjadi langsung digunakan sebagai fluida kerja
untuk melakukan kerja mekanis ( Wardono, 2004). Motor bakar pada umumnya
dibedakan menjadi dua, yaitu motor bensin dan motor diesel. motor bensin juga
terbagi dua yaitu motor bensin 4- langkah dan motor bensin 2- langkah.
7

1. Motor bensin 4-langkah


Motor bakar bensin 4 langkah adalah salah satu jenis mesin Pembakaran
dalam ( internal combustion engine) yang beroperasi menggunakan udara
bercampur dengan bensin dan untuk menyelesaikan siklusnya diperlukan
4 langkah piston seperti ditunjukkan gambar.

busi

(a) Langkah hisap, (b) langkah kompresi, (c) langkah ekspansi.


(d) langkah buang

Gambar 2.1. Siklus motor bakar bensin 4-langkah (Heywood, 1988 dalam
Pandapotan, 2012).
Untuk lebih jelasnya proses-proses yang terjadi pada motor bakar bensin
4-langkah dapat dijelaskan melalui siklus ideal dari siklus udara volume
konstan seperti ditunjukkan pada gambar.

Gambar 2.2. Diagram P-v dari siklus ideal motor bakar bensin 4-langkah
(Wardono, 2004)
8

Keterangan mengenai proses-proses pada siklus udara volume konstan


dapat dijelaskan sebagai berikut (Wardono, 2004):
a. Proses 0 1 : Langkah hisap (Intake)
Pada langkah hisap campuran udara-bahan bakar dari karburator
terhisap masuk ke dalam silinder dengan bergeraknya piston ke
bawah, dari TMA menuju TMB. Katup hisap pada posisi terbuka,
sedang katup buang pada posisi tertutup. Di akhir langkah hisap,
katup hisap tertutup secara otomatis. Fluida kerja dianggap sebagai
gas ideal dengan kalor spesifik konstan. Proses dianggap
berlangsung pada tekanan konstan.
b. 1) Proses 1 2 : Langkah kompresi (Compression)
Pada langkah kompresi katup hisap dan katup buang dalam keadaan
tertutup. Selanjutnya piston bergerak ke atas, dari TMB menuju
TMA. Akibatnya campuran udara-bahan bakar terkompresi. Proses
kompresi ini menyebabkan terjadinya kenaikan temperatur dan
tekanan campuran tersebut, karena volumenya semakin kecil.
Campuran udara-bahan bakar terkompresi ini menjadi campuran
yang sangat mudah terbakar. Proses kompresi ini dianggap
berlangsung secara isentropik.
2) Proses 2 3 : Langkah pembakaran volume konstan
Pada saat piston hampir mencapai TMA, loncatan nyala api listrik
diantara kedua elektroda busi diberikan ke campuran udara-bahan
bakar terkompresi sehingga sesaat kemudian campuran udara- bahan
bakar ini terbakar. Akibatnya terjadi kenaikan temperatur dan
tekanan yang drastis. Kedua katup pada posisi tertutup. Proses ini
dianggap sebagai proses pemasukan panas (kalor) pada volume
konstan.
c. Proses 3 4 : Langkah kerja/ekspansi (Expansion)
Kedua katup masih pada posisi tertutup. Gas pembakaran yang
terjadi selanjutnya mampu mendorong piston untuk bergerak
kembali dari TMA menuju TMB. Dengan bergeraknya piston
9

menuju TMB, maka volume gas pembakaran di dalam silinder


semakin bertambah, akibatnya temperatur dan tekanannya turun.
Proses ekspansi ini dianggap berlangsung secara isentropik.
d. 1) Proses 4 1 : Langkah buang volume konstan (Exhaust)
Saat piston telah mencapai TMB, katup buang telah terbuka secara
otomatis sedangkan katup hisap masih pada posisi tertutup. Langkah
ini dianggap sebagai langkah pelepasan kalor gas pembakaran yang
terjadi pada volume konstan.
2) Proses 1 0 : Langkah buang tekanan konstan
Selanjutnya piston bergerak kembali dari TMB menuju TMA. Gas
pembakaran didesak keluar melalui katup buang (saluran buang)
dikarenakan bergeraknya piston menuju TMA. Langkah ini dianggap
langkah pembuangan gas pembakaran pada tekanan konstan.
Beberapa tingkatan yang terjadi dalam sebuah mesin digambarkan dalam
sebuah grafik dengan hubungan antara tekanan dan perjalanan engkol. Berikut
adalah grafik tingkatan pembakaran:

Gambar 2.3. Diagram pembakaran motorbensin(suyanto,1989:253)


10

Gambar 2.4. Diagram terjadinya detonasi pada motor bensin (Suyanto, 1989:258)
Proses atau tingkatan pembakaran dalam sebuah mesin terbagi menjadi
empat tingkat atau periode yang terpisah. Periode-periode tersebut adalah:
1. Keterlambatan pembakaran (delay period)
Proses keterlambatan pembakaran dari titik (1-2) yaitu mulai
memerciknya busi. Selama periode ini campuran bahan bakar dan udara
belum terbakar karena setiap benda yang bisa terbakar (dalam hal ini
bahan bakar bensin) memiliki sifat yaitu tidak mudah terbakar jika
dinyalakan melainkan akan terbakar beberapa saat setelah benda tersebut
diberikan penyalaan.
2. Penyebaran api
Periode penyebaran api ditunjukkan pada titik (2-3) adalah saat
dimana campuran bahan bakar dan udara mulai terbakar. Periode ini
tekanan dalam silinder meningkat drastis dikarenakan adanya pembakaran
campuran bahan bakar dan udara di dalam silinder dan gerakan piston
yang semakin mendekati TMA.
3. Puncak pembakaran (pembakaran akhir)
Puncak pembakaran akhir pada proses pembakaran dimulai pada
titik (3-4). Tekanan pembakaran puncak terjadi pada fase ini. Puncak
pembakaran akan ditentukan saat pengapian dan nilai oktan dari bahan
baakr. Semakin maju saat pengapian, maka puncak pembakarannya pun
akan terjadi semakin maju pula.
Puncak pembakaran yang terlalu maju dapat menyebabkan
terjadinya knocking, sedangkan jika pengapian terjadi keterlambatan maka
puncak pembakaran akan menjadi semakin menjauh dari TMA yang
11

menyebabkan tenaga yang dihasilkan menjadi berkurang. Begitu juga


dengan nilai oktan bahan bakar, semakin tinggi nilai oktan pada bahan
bakar, maka semakin lama proses pembakarannya (Suyanto, 1989: 252-
256).

- Bahan Bakar RON 90 (Pertalite)


Merupakan bahan bakar yang memiliki angka oktan 90 serta berwarna
hijau terang dan jernih. Sangat tepat digunakan oleh kendaraan dengan kompresi
9:1 hingga 10:1. Bahan bakar Pertalite memiliki angka oktan yang lebih tinggi
daripada bahan bakar Premium 88 sehingga lebih tepat digunakan untuk
kendaraan bermesin bensin yang saat ini beredar di Indonesia. Dengan tambahan
additive, Pertalite mampu menempuh jarak yang lebih jauh dengan tetap
memastikan kualitas dan harga yang relatif terjangkau (Pertamina, 2019).
Bahan bakar jenis ini biasa disebut dengan kata lain, yaitu gasoline.
Bensin pada dasarnya adalah senyawa jenuh hidrokarbon, dan setara dengan
presentase iso-oktana dengan n-heptana. Serta senyawa molekulnya digolongkan
kedalam kelompok senyawa hidrokarbon alkana. Kualitas bensin dinyatakan
dalam bilangan angka oktan atau octane number.
Bensin mengandung hidrokarbon hasil sulingan dari produksi minyak
mentah. Bensin mengandung gas yang mudah terbakar, umumnya bahan bakar ini
dipergunakan untuk mesin dengan pengapian busi. Bensin yang biasa ada di
pasaran dikenal ada tiga kelompok. (1) Reguler grade, (2) Premium grade, (3)
third-grade gasoline
Tabel 2.1 Perbandingan Spesifikasi Bahan Bakar Pertalite dan Minyak Kayu
Putih
12

2.2.4 Angka Oktan (Octane Number)


Angka oktan bensin adalah karakter yang menunjukkan tekanan terhadap
ketukan. Bensin harus mempunyai mutu bakar yang baik agar mesin dapat
beroperasi dengan mulus, efisien dan bebas dari pembakaran tidak normal. Untuk
menentukan angka oktan bensin digunakan skala oktan dengan dua hidrokarbon
parafik bumi yang mempunyai karakteristik fisika yang mirip tetapi mempunyai
ketahanan terhadap ketukan yang sangat berbeda digunakan sebagai standar
Menurut Rajagukguk Jeniria (2012:6).
Angka oktan ini merupakan skala numerik yang dihasilkan dengan
membandingkan karakteristik penyalaan dini bahan bakar dengan bahan bakar
standar dalam tes mesin tertentu pada kondisi operasional tertentu. Semakin tinggi
angka oktan bahan bakar, semakin kecil kecil kemungkinan akan terbakar sendiri.
Mesin dengan kompresi rendah dapat menggunakan bahan bakar beroktan rendah,
tetapi mesin dengan kompresi tinggi harus menggunakan bahan bakar beroktan
tinggi untuk menghindari penyalaan sendiri dan mengetuk (knocking).

2.2.5 Karakteristik Minyak Atsiri sebagai Bio Aditif


Salah satu solusi dari penghematan bahan bakar minyak adalah
penggunaan bahan aditif sebagai campuran bahan bakar. Aditif bahan bakar
minyak adalah suatu bahan tertentu yang ditambahkan kedalam bahan bakar
minyak dalah jumlah sangat kecil (< 2500 ppm) dengan tujuan untuk
menyempurnakan pembakaran didalam mesin (Rizvi dalam Ma’mun, dkk,
2010:142). Bahan aditif yang akan digunakan selain tidak boleh merubah
karakteristik fisio kimia bahan bakar minyak, seperti berat jenis, titik nyala, titik
didih, kekentalan dan kandungan sulfur, juga harus memiliki kemampuan untuk
menyempurnakan pembakaran sehingga dapat menghemat bahan bakar minyak.
Minyak atsiri bisa dijadikan sebagai bioaditif karena memiliki karakteristik
menyerupai/mirip dengan bahan bakar, seperti mudah menguao, berat jenis
rendah, dan tersusun dari senyawa hidrokarbon. Minyak atsiri umumnya larut
dalam pelarut organik seperti alkohol, eter, petroleum, benzene, dan tidak larut
dalam air (Ketaren dalam Widiastuti: 1-2). Selain itu, komponen oksigen yang
13

terkandung dalam struktur kimia minyak atsiri diharapkan dapat


menyempurnakan sistem pembakaran dalam. Minyak atsiri juga mudah didapat
karena banyak tumbuhan diindonesia yang dapat dijadikan sumber minyak
tersebut, seperti minyak kayu putih dan minyak pala yang dihasilkan dari tanaman
kayu putih dan buah pala.
Minyak kayu putihdiisolasi dari daun dan ranting pohon kayu putih
(Melaleuca leucacendra). Minyak kayu putih adalah minyak berwarna
kekuningan atau kehijauan jernih, khas, berbau harum, dan berasa sedikit pahit.
Secara kimiawi kandungan didalam ekstrak melaleuca leucacendra adalah 50-65%
sineol (C10H18O) dan juga bentuk alkohol dari terpineol (C10H17OH), beberapa
jenis terpen 1-pinena, valerat dan benzoat aldehid.

2.2.6 Campuran Bio aditif dengan Bahan Bakar Minyak


Berbagai penelitian telah dilakukan terhadap bio-aditf yang digunakan
sebagai campuran bahan bakar. Berdasarkan penelitian Silaban (2012:15) yang
dimuat dalam JITE Vol. 1 No. 14 edisi Februari 2012:15-26 penggunaan bio
aditif untuk campuran bahan bakar premium dengan komposisi 0,1%
menghasilkan data yaitu hingga putaran 1900 rpm daya poros yang dihasilkan
lebih rendah sekitar 4,87% tetapi pada putaran 2100 rpm, daya poros yang
dihasilkan sama. Dan juga dapat menghemat pemakaian bahan bakar yang
didasarkan pada hasil perhitungan SFC, dimana terjadi nilai penurunan
sebesar 4,84% sedangkan efisiensi termalnya meningkat sekitar 6,56%.
Penambahan bio aditif juga dapat menurunkan kadar emisi HC dan CO.
Penelitian lain yang pernah dilakukan oleh Balai Penelitian Tanaman Obat
dan Aromatik (2010:4) dengan menambahkan 1 ml bioaditif kedalam 1000 ml
bahan bakar dapat menghemat penggunaan bensin 30-50 % pada kendaraan roda
2, sedangkan pada kendaraan roda 4 penambahan bioaditif dapat menghemat 15-
25%. Sifat bioaditif minyak atsiri menyerupai bahan bakar maka dari itu dapat
dicampur kedalam bahan bakar minyak untuk salah satu solusi penghematan
bahan bakar minyak.
14

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Kadarohman dalam program


studi kimia, FMIPA, UPI bandung, penentuan laju konsumsi minyak solar yang
direformulasi dengan minyak kayu putih dilakukan pada variasi komposisi 0%,
1%, 2%, 2,5%, 3%, 3,5%, 4%, 5%, 10%, dan 15%. Hasil dari penelitian tersebut
komposisi optimum solar yang direformulasi minyak kayu putih berada pada
penambahan 3% dengan laju konsumsi 253,314 ml/jam, lebih rendah dari
penggunaan solar tanpa aditif yaitu 258 ml/jam.

2.2.7 Parameter dalam Kinerja Mesin


Menganalisis performa mesin bertujuan untuk mengetahui konsumsi
bahan bakar, konsumsi bahan bakar spesifik, perbandingan bahan bakar
udara, daya keluaran dan Torsi. Berikut ditampilkan rumus-rumus dari
beberapa parameter yang digunakan dalam menentukan unjuk kerja motor
bakar torak:
1) Torsi
Torsi adalah gaya tekan putar pada bagian yang berputar (Jama dan
Wagino, 2008:23). Torsi dapat diperoleh dari hasil kali antara gaya dengan
jarak.Rumus penghitungannya adalah sebagai berikut:
T=Fxr

Dimana :
T = Torsi (N.m)
F = gaya penyeimbang yang diberikan (N)
r = jarak lengan torsi (m)
2) Daya
Daya motor merupakan salah satu parameter dalam menentukan
performa motor. Pengertian dari daya atau tenaga itu adalah kecepatan
yang menimbulkan kerja motor selama waktu tertentu (Jama dan Wagino,
2008:24). Untuk menghitung besarnya daya pada motor 4 langkah
digunakan rumus :
P = 2πNT atau P(kW)=2πN(rev/s)xT(N.m)x10-3 Dalam satuan hp:
15

Dalam satuan PS:

Dimana :
Dimana:
P, Ne = Daya efektif (kW, HP, PS)
N,n = putaran mesin (rpm)
T = torsi (N.m, lbf.ft, kgf.m)
1 Hp = 1,014 PS
1 HP = 0,735 kW
1 kW= 1,34 Hp
1 PS = 0,9863 hp = 0,7355 kW

3) Tekanan efektif rerata (bmep)


Tekanan efektif rerata atau break man effective pressure (bmep)
adalah tekanan konstan teoritis, pada piston selama langkah kerja
akan menghasilkan kerja netto per siklus yang sama dengan yang
secara aktual. Hubungan tekanan efektif rerata terhadap putaran
bahwa kenaikan tekanan efektif rerata seiring dengan kenaikan
putaran, tetapi setelah mencapai titik tertentu nilai efektif rerata
turun

Ne : Daya poros efektif (hP)


A : Luas penampang piston (m2)
L : Panjang langkah (m)
n : Putaran mesin (rpm)
16

i : Jumlah piston
z : Jumlah poros engkol tiap siklus untuk
4 langkah z = 2, dan untuk 2 langkah z = 1
Bmep : Tekanan efektif rerata (kPa)

2.2.8 Pembakaran
Pembakaran adalah reaksi kimia antara komponen-komponen bahan
bakar (karbon dan hidrogen) dengan komponen udara (oksigen) yang
berlangsung sangat cepat, yang membutuhkan panas awal untuk
menghasilkan panas yang jauh lebih besar sehingga menaikkan suhu dan
tekanan gas pembakaran. Elemen mampu bakar atau Combustible yang
utama adalah karbon dan oksigen. Oksigen yang diperlukan untuk
pembakaran diperoleh dari udara, yang merupakan campuran dari oksigen
dan nitrogen.
Nitrogen adalah gas lembam dan tidak berpartisipasi dalam proses
pembakaran. Selama proses pembakaran butiran-butiran halus minyak bahan
bakar yang terdiri dari karbon dan hidrogen akan beroksidasi dengan oksigen
membentuk air (H2O) dan karbon dioksida (CO2). Tetapi bila oksigen yang
disuplai tidak cukup, maka partikel karbon tidak akan seluruhnya beroksidasi
dengan partikel oksigen untuk membentuk CO 2, akibatnya terbentuklah
produk pembakaran yang lain seperti karbon monoksida (CO), dan gas buang
yang lain seperti UHC (unburned hydrocarbons) (Maleev, 1995 dalam
Mahdi, 2006).
Selama proses pembakaran, butiran minyak bahan bakar menjadi
elemen komponennya, yaitu hidrogen dan karbon, akan bergabung dengan
oksigen untuk membentuk air, dan karbon bergabung dengan oksigen
menjadi karbon dioksida. Kalau tidak cukup tersedia oksigen, maka sebagian
dari karbon akan bergabung dengan oksigen menjadi karbon monoksida.
Akibat terbentuknya karbon monoksida, maka jumlah panas yang dihasilkan
17

hanya 30% dari panas yang ditimbulkan oleh pembentukan karbon


monoksida.
Keadaan yang penting untuk pembakaran yang efisien adalah gerakan
yang cukup antara bahan bakar dan udara, artinya distribusi bahan bakar dan
bercampurnya dengan udara harus bergantung pada gerakan udara yang
disebut pusaran. Energi panas yang dilepaskan sebagai hasil proses
pembakaran digunakan untuk menghasilkan daya motor bakar tersebut.
Reaksi Campuran Stoikiometri :
C16H34 + 24,5 ( O2 + 3,76 N2 ) 16 CO2 + 17 H2O + 92,1 N2
Reaksi Campuran Miskin-Bahan bakar :
C16H34 + (1,2) 24,5 ( O2+3,76 N2 ) 16 CO2 + 17 H2O + 4,9 O2 + 110,6 N2
Reaksi Campuran Kaya-Bahan bakar :
C16H34 + (0,8) 24,5 ( O2+3,76 N2 ) 9CO2+14,2H2O+7CO+2,8H2+73,7N2
Secara lebih detail dapat dijelaskan bahwa proses pembakaran adalah
proses oksidasi (penggabungan) antara molekul-molekul oksigen (‘O’) dengan
molekul-molekul (partikel-partikel) bahan bakar yaitu karbon (‘C’) dan hidrogen
(‘H’) untuk membentuk karbon dioksida (CO2) dan uap air (H 2O) pada kondisi
pembakaran sempurna. Di sini proses pembentukan CO2 dan H2O hanya bisa
terjadi apabila panas kompresi atau panas dari pemantik telah mampu memisah/
memutuskan ikatan antar partikel oksigen (O-O) menjadi partikel ‘O’ dan ‘O’,
dan juga mampu memutuskan ikatan antar partikel bahan bakar (C-H dan/atau C-
C) menjadi partikel ‘C’ dan ‘H’ yang berdiri sendiri. Baru selanjutnya partikel ‘O’
dapat beroksidasi dengan partikel ‘C’ dan ‘H’ untuk membentuk CO 2 dan H2O.
Jadi dapat disimpulkan bahwa proses oksidasi atau proses pembakaran antara
udara dan bahan bakar tidak pernah akan terjadi apabila ikatan antar partikel
oksigen dan ikatan antar partikel bahan bakar tidak diputus terlebih dahulu
(Wardono, 2004).
18

2.3 Spesifikasi

12
N.
m
19

Tabel 2.2 Spesifikasi D’Tracker


Sepeda motor ini memiliki jenis mesin 4 stroke SOHC dengan power maksimum
8,6 kW atau 12 Horse Power dan torsi maksimum 12 N.m. dengan volume
silinder 144 cm3. Dengan transmisi 5 percepatan dan perbandingan kompresi
9.5:1.
20

BAB III
METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian


Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, metode eksperimen
merupakan metode pengumpulan data melalui pengamatan secara langsung
terhadap objek kajian dalam waktu tertentu dan melakukan pengumpulan berupa
data secara sistematis pada hal tertentu yang diamati. Dalam penelitian perlakuan
berupa penggunaan bahan bakar pertalite murni, pertalite + minyak kayu putih
3%, pertalite + minyak kayu putih 6%, pertalite + minyak kayu putih 9% akan
dilihat hasilnya berupa perubahan yang terjadi pada kinerja dengan menggunakan
alat dynamometer dengan standar ISO 1585.

3.2 Diagram Alir Penelitian


Diagram alir penelitian merupakan runtutan proses penelitian yang akan
dilakukan. Berikut ini adalah gambar diagram alir penelitian.

Gambar 3.1 Diagram Alir Penelitian


21

3.3 Kerangka Konsep Penelitian

Gambar 3.2 Kerangka Konsep


Berdasarkan kerangka konsep tersebut terdapat dua variabel berbeda yaitu
Pertalite dengan minyak kayu putih. Pertalite dengan volume 200 ml dicampur
dengan 3%, 6%, 9% konsentrasi minyak kayu putih terhadap volume Pertalite.
Kemudian bahan bakar yang telah dicampur dimasukkan ke dalam tanki sepeda
motor untuk dilakukan pengujian kinerja. Setelah itu hasilnya akan dianalisa dan
ditarik kesimpulannya.

3.4 Hipotesis Penelitian


Adanya pengaruh pada variasi jumlah konsentrasi minyak kayu putih
terhadap bahan bakar Pertalite yang berupa kenaikan besaran torsi (Nm) dan Bmep
(psi) dalam penelitian ini.

3.5 Alat dan bahan penelitian


Penelitian di lapangan membutuhkan alat dan bahan untuk memudahkan
pelaksanaan penelitia ini agar berjalan lancar. Berikut ini akan dijelaskan bahan
dan peralatan yang digunakan dalam penelitian ini:
22

Tabel 3.1 Alat dan Bahan Penelitian


No Alat Bahan
1 Tang Sepeda Motor 150cc

2 Obeng Pertalite & minyak kayu putih

3 Gelas ukur 250 ml Gelas ukur 10 ml

4 Dynotest Selang bensin

6 Tachometer Kunci Ring 10

1.6 Variabel Penelitian


- Variabel bebas (Independent Variable):
Variabel bebas pada penelitian ini adalah variasi jumlah kadar minyak
kayu putih yaitu 3%, 6%, 9% pada putaran 2000 rpm, 3000 rpm, 4000
rpm, 5000 rpm, 6000 rpm, 7000 rpm, 8000 rpm.
- Variabel Terikat:
Variabel terikat pada penelitian ini adalah torsi dan Bmep pada sepeda
motor 150cc karburator.
23

1.7 Metode pengambilan data


Peneliti melakukan pengambilan data menjadi beberapa sample dari setiap
variabel kemudian diambil nilai yang paling efisien. Berikut ini adalah metode
pengambilan data:
1. Menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan.
2. Membuat campuran dengan mencampurkan pertalite dengan minyak
kayu putih.
3. Menyiapkan sepeda motor 150 cc.
4. Menutup keran bensin yang berada di tanki agar asupan bahan bakar
bukan bersumber dari tanki melainkan dari bahan bakar yang telah
dicampur tadi.
5. Menyiapkan dynotest tachomoter.
6. Melakukan uji torsi dan Bmep dengan variabel yang sudah ditentukan
( standart, pertalite + 3% kayu putih, pertalite + 6% kayu putih,
pertalite + 9% kayu putih
Tabel 3.2 Tabel Pengambilan Data

NO RPM PENGUJIAN STANDART BB+3% BB+6% BB+9%

1 2000 1
2
3
rata rata
2 3000 1
2
3
rata rata
3 4000 1
2
3
rata rata
4 5000 1
2
3
rata rata
5 6000 1
2
3
24

rata rata
6 7000 1
2
3
rata rata
7 8000 1
2
3
rata rata

1.8 Metode pengolahan dan analisis data

Gambar 3.3 Metode pengolahan dan analisis data


Penelitian ini akan melakukan pengambilan data dengan variabel bebas
yaitu variasi kadar minyak kayu putih yaitu 3%, 6%, 9%. Sedangkan variabel
terikatnya yaitu torsi dan Bmep pada sepeda motor 150cc. Metode pengolahan
datannya yaitu dengan mengambil beberapa sampel kemudian diambil rata – rata
dari setiap variabel kemudian dianalisa dengan menggunakan metode Two Way
Anova.
25

BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

Penelitian ini mengamati bagaimana pengaruh penambahan minyak kayu


putih pada bahan bakar Pertalite terhadap kinerja sepeda motor 150cc. Penelitian
menggunakan minyak kayu putih murni dengan kadar 3%, 6%, 9%, dan pada
putaran 2000 rpm, 3000 rpm, 4000 rpm, 5000 rpm, 6000 rpm, 7000 rpm dan 8000
rpm. Pengambilan data kinerja dilakukan di bengkel R.A.T Motosport di Jl. Raya
By pass Juanda No. 17, Sedati Gede, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61253.
4.1 Data
Data yang didapat berdasarkan hasil penelitian adalah sebagai berikut:
Tabel 4.1 Tabel Hasil Penelitian kinerja standart, 3%, 6%, 9%.

NO RPM PENGUJIAN STANDART BB+3% BB+6% BB+9%

1 2000 1 10.50 10.50 9.29 10.00


2 10.23 10.50 9.30 9.50
3 10.18 10.40 9.31 9.60
rata rata 10.30 10.47 9.30 9.70
2 3000 1 11.74 11.40 10.10 10.97
2 10.98 11.40 11.00 10.50
3 10.90 11.20 10.40 10.40
rata rata 11.21 11.33 10.50 10.62
3 4000 1 11.00 11.40 10.80 10.33
2 11.10 11.40 10.81 10.29
3 11.20 11.50 10.78 10.29
rata rata 11.10 11.43 10.80 10.30
4 5000 1 11.40 11.55 11.50 11.13
2 11.30 11.55 11.42 11.10
3 11.55 11.70 11.40 11.12
rata rata 11.42 11.60 11.44 11.12
5 6000 1 11.15 11.50 11.30 11.43
2 11.20 11.71 11.30 11.20
3 11.40 11.55 11.30 11.19
rata rata 11.25 11.60 11.30 11.27
6 7000 1 10.61 10.82 10.90 10.53
2 10.84 10.63 10.59 10.60
3 10.72 10.60 10.41 10.68
rata rata 10.72 10.68 10.63 10.60
26

7 8000 1 9.17 9.47 9.76 9.55


2 9.16 9.52 9.72 9.66
3 9.52 9.34 9.72 9.62
rata rata 9.28 9.44 9.73 9.61

Tabel 4.2Tabel Hasil Penelitian Tekanan efektif rerata standart, 3%, 6%, 9%.

Bmep
rpm standart lb-ft rpm BB+6% lb-ft Bmep(psi)
(psi)
2000 10.35 7.63 131.2 2000 9.3 6.85 117.86
3000 11.21 8.26 142.03 3000 10.5 7.74 133.06
4000 11.3 8.34 143.41 4000 10.8 7.96 136.87
5000 11.42 8.42 144.78 5000 11.44 8.43 144.98
6000 11.25 8.29 142.55 6000 11.54 8.5 146.24
7000 10.72 7.9 135.84 7000 10.66 7.86 135.09
8000 9.28 6.84 117.61 8000 9.73 7.17 123.35
Bmep
rpm BB+3% lb-ft rpm BB+9% lb-ft Bmep(psi)
(psi)
2000 10.47 7.72 132.75 2000 9.7 7.15 122.92
3000 11.33 8.35 143.58 3000 10.62 7.83 134.62
4000 11.43 8.43 144.95 4000 10.83 7.98 137.24
5000 11.6 8.55 147.02 5000 11.12 8.19 140.87
6000 11.6 8.55 147.02 6000 11.27 8.31 142.86
7000 10.68 7.87 135.32 7000 10.6 7.81 134.37
8000 9.44 6.96 119.68 8000 9.61 7.81 134.37
27

4.2 Pengolahan Data


Pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan
aplikasi SPSS 21 dengan metode anova dua arah (Two Way Anova).
4.2.1 Torsi
Tabel 4.3 Hasil Uji Two Way Anova (Torsi)

Tests of Between-Subjects Effects


Dependent Variable: Torsi
Type III Sum of
Source Df Mean Square F Sig.
Squares
Corrected Model 57.821a 39 1.483 41.543 .000
Intercept 13993.128 1 13993.128 392101.667 .000
RPM 46.938 9 5.215 146.139 .000
KONDISI 7.209 3 2.403 67.332 .000
RPM * KONDISI 3.674 27 .136 3.813 .000
Error 2.855 80 .036
Total 14053.804 120
Corrected Total 60.676 119

- Corrected Model : Pengaruh semua variabel independen (KONDISI, RPM


dan interaksi KONDISI dengan RPM atau ‘RPM*KONDISI’ secara
bersama-sama terhadap variabel dependen (Torsi). Apabila Signifikansi
(Sig.) < 0,05 (Alfa) = Signifikan. Tabel di atas bernilai 0,000 yang berarti
corrected model berpengaruh signifikan.
- Intercept : Nilai perubahan variabel dependen tanpa perlu dipengaruhi
keberadaan variabel independen, artinya tanpa ada pengaruh variabel
independen, variabel dependen dapat berubah nilainya. Apabila
Signifikansi (Sig.) < 0,05 (Alfa) = Signifikan. Tabel di atas bernilai 0,000
yang berarti intercept berpengaruh signifikan.
- KONDISI : Pengaruh KONDISI (Standart, 3%, 6% dan 9%) terhadap
nilai Torsi di dalam model. Apabila Signifikansi (Sig.) < 0,05 (Alfa) =
28

Signifikan. Tabel di atas bernilai 0,000 yang berarti kondisi berpengaruh


signifikan.
- RPM: Pengaruh RPM terhadap nilai di dalam model. Apabila Signifikansi
(Sig.) < 0,05 (Alfa) = Signifikan. Tabel di atas bernilai 0,000 yang berarti
RPM berpengaruh signifikan.
- KONDISI*RPM: Pengaruh variasi RPM*KONDISI terhadap Torsi di
dalam model. Apabila Signifikansi (Sig.) < 0,05 (Alfa) = Signifikan. Tabel
di atas bernilai 0,000 yang berarti Kondisi mesin*RPM berpengaruh
signifikan.
Untuk mencari pengaruh signifikansi nilai dari uji F diatas maka
perumusannya adalah H0 = KONDISI tidak berpengaruh terhadap Torsi dan H1
= KONDISI berpengaruh terhadap hasil kadar Torsi. jika F hitung > F tabel, maka
H0 = ditolak dan H1 diterima, sedangkan jika F hitung < F tabel, maka H0 =
diterima dan H1 ditolak.

- Interpretasi output ANOVA untuk uji pengaruh KONDISI


Cara untuk mengetahui bahwa nilai F tersebut signifikan atau tidak, maka
perlu di bandingkan dengan F tabel. Untuk kolom KONDISI nilai F tabel
dicari dengan berdasarkan df antara kolom (pembilang) = 3 dan df dalam
(penyebut) = 120. Berdasarkan df (3:120), maka harga F tabel untuk taraf
5% = 2,68. Karena harga F hitung lebih besar daripada F tabel ( 67,332 >
2,68) maka H0 ditolak dan H1 diterima. Hal ini berarti terdapat perbedaan
KONDISI (standart, 3%, 6%, 9%.) berdasarkan KONDISI sebelum
penggunaan dan ketika penggunaan.

- Interpretasi output ANOVA untuk uji pengaruh RPM


Cara untuk mengetahui bahwa nilai F tersebut signifikan atau tidak, maka
perlu di bandingkan dengan F tabel. Untuk kolom RPM nilai F tabel dicari
dengan berdasarkan df antara kolom (pembilang) = 9 dan df dalam
(penyebut) = 120. Berdasarkan df (9:120), maka harga F tabel untuk taraf
5% = 1,96. Karena harga F hitung lebih besar daripada F table ( 146,139 >
29

1,96) maka H0 ditolak dan H1 diterima. Hal ini berarti terdapat perbedaan
KONDISI berdasarkan RPM sebelum penggunaan dan ketika penggunaan.

- Interpretasi output ANOVA untuk uji pengaruh RPM*KONDISI


Cara untuk mengetahui bahwa nilai F tersebut signifikan atau tidak, maka
perlu di bandingkan dengan F tabel. Untuk kolom KONDISI*RPM nilai F
tabel dicari dengan berdasarkan df antara kolom (pembilang) = 27 dan df
dalam (penyebut) = 120. Berdasarkan df (27:120), maka harga F tabel
untuk taraf 5% = 1,58. Karena harga F hitung lebih besar daripada F table (
3,813 > 1,58) maka H0 ditolak dan H1 diterima. Hal ini berarti terdapat
perbedaan penggunaan KONDISI berdasarkan RPM*KONDISI sebelum
penggunaan dan ketika penggunaan.

4.3 Pembahasan
Berikut ini adalah hasil penelitian dengan output atau keluaran berupa
grafik.
4.3.1 Torsi

Chart Title
12.00
y = -0.0148x3 - 0.0026x2 + 0.6849x + 9.7614 y = -0.0149x3 - 0.0109x2 + 0.7567x + 9.7971
R² = 0.974 standart R² = 0.9763 BB+3%
11.50

11.00
torsi (Nm)

10.50 y = -0.1694x2 + 1.3597x + 8.4852


R² = 0.9504 BB+9%

10.00 y = -0.2097x2 + 1.7617x + 7.7143


R² = 0.9548 BB+6%
9.50
standart BB+3% BB+6% BB+9%
9.00
2000 3000 4000 5000 6000 7000 8000
putaran mesin (rpm)
30

Gambar 4.1 Grafik Torsi


Data diambil dengan cara mengambil rata rata dari 3 kali pengujian pada
sepeda motor. Berdasarkan grafik pengujian di atas menunjukkan bahwa ada
pengaruh penambahan minyak kayu putih pada bahan bakar Pertalite. Pada
kondisi standart, torsi sebesar 10,53 Nm pada putaran 2000 rpm, kemudian
mengalami kenaikan sebesar 9,07% pada 3000 rpm yaitu 11,21 Nm. Kemudian
mengalami kenaikan lagi sebesar 8,84% pada 4000 rpm yatu 11,30 Nm. Torsi
tertinggi terjadi pada rentang rpm 5000 yaitu 11,42 Nm. Torsi sedikit mengalami
penurunan sebesar 8,89 % pada 6000 rpm yaitu 11,25 Nm. Lalu turun lagi pada
7000 rpm sebesar 9,32% yaitu 10,72 Nm. Torsi mengalami penurunan sebesar
10,77% pada 8000 rpm yaitu 9,28%. Setelah dilakukan pergantian bahan bakar
dengan mencampur Pertalite dengan 3% minyak kayu putih. Torsi langsung
mengalami kenaikan sebesar 9.55% dibanding dengan kondisi standart 10,47 Nm
pada putaran 2000 rpm. Kemudian naik lagi sebesar 8,84% dari kondisi standart
pada 3000 rpm yaitu 11,33 Nm. Kemudian naik sebesar 8,74% pada 4000 rpm
yaitu 11,43 Nm. Kemudian naik sebesar 8,66% dan terjadi torsi masksimal pada
5000 rpm yaitu 11,60 Nm dengan kenaikan sebesar 8,66%. Torsi mengalami
stagnasi pada 6000 rpm dan tetap pada kondisi torsi maksimal yaitu 11,60 Nm.
Lalu torsi mengalami penurunan sebesar 9,36% pada 7000 rpm pada 10,68 Nm.
Lalu torsi mengalami kenaikan sebesar 10,5% yaitu 9,44 Nm. Setelah itu pertalite
dengan campuran 6 % minyak kayu putih, torsi tertinggi dicapai pada putaran
5000 dan 6000 rpm dengan kenaikan 8,62 % yaitu 11,54 Nm. Dan puncak torsi
mengalami penurunan pada campuran pertalite dengan 9 % minyak kayu putih
dengan penurunan sebesar 8,87% yaitu 11,27 Nm. Setelah itu dari ketiga variasi
campuran, diambil presentase kenaikan torsi paling signifikan diantara ketiga
campuran tersebut. Kenaikan tertinggi diantara ketiga campuran tersebut, yaitu
pada campuran Pertalite dengan 3% minyak kayu putih yaitu sebesar 8,66%
dibandingkan dengan standart, sedangkan torsi pada Pertalite dengan campuran
9% minyak kayu putih mengalami penurunan 8,87% dibanding standart.
31

4.3.2 Tekanan Efektif Rerata (Bmep)

155.00
Grafik Bmep
2
y = -0.1911x3 - 0.1105x2 + 9.4763x + 124.32
150.00 y = -2.6572x + 22.326x + 97.761 R² = 0.9768 Bioaditiv 3%
R² = 0.9548 Bioaditiv 6%
145.00

140.00
Bmep (psi)

135.00

130.00 y = -2.2968x2 + 16.446x + 116.93


R² = 0.9632 Standart
125.00

120.00 y = -2.1463x2 + 17.231x + 107.53


R² = 0.9504 Bioaditiv 9%
115.00
standart BB+3% BB+6% BB+9%
110.00
2000 3000 4000 5000 6000 7000 8000
Putaran Mesin (rpm)

Gambar 4.2 Grafik Bmep


Gambar 4.2 menunjukan bahwa nilai bmep hasil pengujian setiap kondisi
putaran mesin dan campuran bahan bakar, dimana kecenderungan bentuk grafik
keseluruhan sama. Hasil pengujian berkisar antara 119 psi sampai 147 psi. Saat
pengujian bahan bakar oktan 92, oktan 92 + 3% minyak kayu putih oktan 92 + 6%
minyak kayu putih dan oktan 92 + 9% minyak kayu putih. Penyebab bmep naik
pada putaran rendah salah satu diantaranya pada pengujian terjadi proses
penarikan pedal gas yang tidak konstan sehingga tekanan pembakaran pada ruang
bakar berfuktuasi. Pada kondisi standart, Bmep sebesar 131,2 psi pada putaran
2000 rpm, dan mengalami kenaikan sebesar 0,7% yaitu 142,03 psi pada putaran
3000 rpm, mengalami kenaikan lagi pada putaran 3000 rpm sebesar 0,69% yaitu
143,41. Kenaikan serupa terjadi pada putaran 4000 rpm sebesar 0,69% yaitu
144,78 psi, pada putaran 5000 mengalami kenaikan sebesar 0,69% yaitu 144,78
psi. Pada putaran 6000 rpm mengalami penurunan sebesar 0,7% pada tekanan
142,55 psi. Pada putaran 7000 rpm dan 8000 rpm, tekanan turun dikarenakan
semakin tinggi putaran mesin maka tekanan di ruang bakan semakin menurun.
Pada campuran bahan bakar oktan 92 dengan 3% minyak kayu putih, peningkatan
langsung terjadi dari 2000 rpm. Peningkatan tekanan terus terjadi sampai titik
tertinggi pada putaran 5000-6000 rpm dengan peningkatan dari kondisi standart
sebesar 0,681% yaotu 147,02 psi. Pada campuran bahan bakar oktan 92 dengan
minyak kayu putih 6%, tekanan pada putaran rendah mengalami penurunan dari
kondisi standart dan puncak tekanan terjadi pada putaran 6000 rpm dengan
kenaikan sebesar 0,68% yaitu 146,24 psi. Pada campuran bahan bakar oktan 92
dengan minyak kayu putih 9%, tekanan turun dari kondisi standart dari putaran
32

rendah, pada putaran 6000 puncak tekanan turun dari kondisi standart sebesar
0,69% yaitu 142,86 psi.
33

BAB V
SIMPULAN DAN SARAN

6.1 SIMPULAN
Berdasarkan hasil data analisa pengujian yang terdapat pada bab-bab
sebelumya, maka dapat disimpulkan sebagai berikut:
1. Terjadi pengaruh perubahan torsi pada penambahan 3% minyak kayu putih
dari kondisi standart mengalami kenaikan sebesar 8,66% dengan puncak
torsi 11,64 Nm dan Bmep sebesar 0,681% dengan puncak tekanan 147,02
psi .
2. Penambahan bio aditif minyak kayu putih sebesar 3% menghasilkan
kinerja terbaik dan efisien.

2.2 SARAN
Saran yang dapat dipergunakan untuk penelitian lebih lanjut yaitu:
1. Apabila ingin menambahkan bio aditif minyak kayu putih kedalam bahan
bakar Pertalite sebaiknya tidak lebih dari 6%.
2. Tinjau kembali semua aspek sebelum memilih bioaditif yang akan
ditambahkan kedalam bahan bakar, sebaiknya memilih bioaditif yang
harganya relatif murah, dan penggunaannya relatif mudah.
34

DAFTAR PUSTAKA

Agusta, A. 2000. Minyak Atsiri Tumbuhan Ropika Indonesia.. Bandung: Institut


Teknologi Bandung

Astuti, W dan Nur Nalindra Putra. 2014. Peningkatan Kadar Geraniol Dalam
Minyak Sereh Wangi dan Aplikasinya Sebagai Bio Additive Gasoline.
Jurnal Bahan Alam Terbarukan. Vol 3. Edisi 1.

Balai Penelitian Tanaman Obat, dan Aromatik. 2010. Penggunaan Minyak Serai
Wangi Sebagai Bahan Bio aditif Bahan Bakar Minyak. Sinar Tani Edisi 24
– 30 November 2010.

Balai Penelitian Tanaman Rempah dan Obat (BALLITRO). Atsiri, Prospektif


Penghemat BBM Nasional. http: //perkebunan. litbang. pertanian. go.
id/?p= 5060. Diakses pada tanggal 18 september 2015 pukul 06.22 WIB.

Endyani, Indah Dwi dan Toni Dwi Putra. 2011. Pengaruh Penambahan Zat Aditif
Pada Bahan Bakar Terhadap Emisi Gas Buang Sepeda Motor. PROTON.
Vol. 3. No. 1: 29-34

Fardiaz, Srikandi.1992.Polusi Air & Udara.Yogyakarta.Kanisius

Firdaus, Muhammad. Teknik Pembakaran dan Bahan.http://Teknik Pembakaran


dan Bahan Bakar _ muhammadyusuffirdaus's Blog.html. Diakses tanggal
26 february 2016 pukul 09.51 WIB.

Gupta, H.N. 2009. Fundamentals of Internal Combustion Engines. New Delhi:


Rajkarnal Electric Press.

Instruksi Presiden Republik Indonesia nomor 1 Tahun 2006 tentang


Penyediaan dan Pemanfaatan Bahan Bakar Nabati (Biofuel) sebagai Bahan
Bakar Lain.

Jama, Jalius dan Wagino. 2008. Teknik Sepeda Motor Jilid 1 untuk SMK. Jakarta:
Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, Direktorat Jenderal
Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah, Departemen Pendidikan
Nasional.

Kadarohman, Asep. 2009.Eksplorasi Minyak Atsiri Sebagai Bioaditif Bahan


Bakar Solar. Jurnal Pengajaran MIPA. 14:2.

Kadarohman, Asep. Eksplorasi Minyak Atsiri Sebagai Bioaditif Bahan Bakar


Solar. Bandung: Program Studi Kimia, FMIPA, UPI.

Kristanto, Philip. 2015. Motor Bakar Torak. Yogyakarta: Penerbit Andi


35

Kusuma, I Gusti bagus Wijaya. 2001. Alat Penurun Emisi Gas Buang pada
Motor, Mobil, Motor Tempel dan Mesin Pembakaran tak
Bergerak.jurnalMakara, Teknologi. 3:95-101.

Ma’mun,Sriyadi,S. Suhirman,H. Mulyana,D. Suyatno dan D.


Kustiwa. 2010. Minyak Atsiri Sebagai Bioaditif Untuk Penghematan Bahan
Bakar Minyak.Laporan Teknis Penelitian Tahun Anggaran 2010 Balai
Penelitian Tanaman Obat dan Aromatik. 77

Mulyono, Sugeng, Gunawan, Budha Maryanti. Tanpa Tahun. Pengaruh


Penggunaan dan Perhitungan Efisiensi Bahan Bakar premium dan
Pertamax terhadap Unjuk Kerja Motor Bakar Bensin. Jurnal Teknologi
Terpadu Volume 2 Nomor 1 Hal 28- 35.

Peraturan Menteri Lingkungan Hidup No. 05 Tahun 2006 tentang Ambang Batas
Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor Lama.

Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2006 tentang Kebijakan


Energi Nasional.

Pulkrabek,Willard W. 1997.Engineering Fundamentals of the Internal


Combustion Engine. New Jersey: Prentice Hall.

Raharjo, Winarno D dan Karnowo. 2008. Mesin Konversi Energi. Semarang:


Unnes Press.

Raharjo,Winarno D dan Karnowo.2008.Mesin Konversi Energi.Semarang.Unnes


Press.

Sastrohamidjojo,H. 2004. Kimia Minyak Atsiri. Yogyakarta: Gadjah Mada


University Press.

Silaban, Mawardi. 2012. Pengaruh Penambahan Bio aditif Pada Premium


Terhadap Kinerja Motor Bakar. Jurnal Ilmiah Teknologi Energi. Vol. 1.
No. 14: 15-26

Silaban,Mawardi.2012.Pengaruh Penambahan Bio-Aditif Pada Premium


Terhadap Kinerja Motor Bakar.JITE Vol.1 No.14EdisiFebruari 2012:15-
26.
SK Dirjen Migas No. 5312/14/DJM.T/2008 tanggal 31 Maret 2008.

SK Dirjen Migas No.3674K/24/DJM/2006 tanggal 17 Maret 2006.


Solikin, Moch. 1997. Dampak dan Upaya Mengendali Gas Buang Kendaraan
Bermotor. Cakrawala Pendidikan. Tahun XVI. Nomor 3: 151-163.

Sugiyono. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung:Alfabeta.


36

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung:


CV. Alfabeta.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung:


CV. Alfabeta.

Suharto. 2010.Limbah kimia dalam pencemaran udara dan air. Yogyakarta: CV.
ANDI OFFSET.

Supraptono. 2004. Bahan Bakar dan Pelumasan. Semarang. Jurusan Teknik


Mesin. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Semarang.

Supraptono. 2004. Bahan Bakar dan Pelumasan.Semarang. Jurusan Teknik


Mesin. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Semarang.

Suyanto, Wardan. 1989. Teori Motor Bakar Bensin. Jakarta: Direktorat


JendralPendidikan Tinggi.

Suyanto, Wardan. 1989. Teori Motor Bensin. Jakarta: Departemen Pendidikan


Tinggi.

Toyota Astra Motor. 2003. Training Manual NewStep 1. Jakarta: PT Toyota Astra
Motor.

Widiastuti, Ira. Sukses Agribisnis Minyak Atsiri. Sleman: Pustaka Baru Press.
37

LAMPIRAN
1. Alat Mikrokontroler
1.1 Rangkaian Mikrokontroler

1.2 Program Mikrokontroller

#include <SPI.h>

#include <Wire.h>
#include "RTClib.h"
#include <LiquidCrystal_I2C.h>

#include <TimerOne.h>
#define SENSOR_PULSER 2

LiquidCrystal_I2C lcd(0x27 ,2,1,0,4,5,6,7,3, POSITIVE);


38

const int sampling = 10;


int readIndex = 0;
long tsampling;
double pulsa,timesampling;
float speedo;

void tampil_nama_penyusun()
{
lcd.clear();
lcd.noBlink();
lcd.setCursor(0, 0); //baris pertama
lcd.print(F("Wisnu "));
lcd.setCursor(0, 1); //baris kedua
lcd.print(F("TEKNIK MESIN"));
lcd.setCursor(0, 2); //baris kedua
delay(5000);
}

void hitung_pulsa()
{
pulsa++;
}

void setup()
{
Serial.begin(9600);
Wire.begin();

lcd.begin(16, 2);
39

lcd.clear();
lcd.noCursor();
lcd.noBlink();
tampil_nama_penyusun();

delay(1000);
}

void timerIsr()
{
tsampling++;
if (tsampling==10)
{
tsampling=0;
float hitung=pulsa/14;
hitung*=1.28; //1,28m = 128cm
speedo=(hitung*1)*3600; //kali 10 sampling 100ms x 1jam=3600
pulsa=0;
}
}

void loop()
{
if (millis()>=timesampling+1000)
{
timesampling=millis();
lcd.setCursor(0, 0);

lcd.print(F("RPM: "));lcd.print(speedo);
40

}
}
1.3 Komponen elektronik
Berikut adalah komponen tachometer berbasis mikrokontroler
a. Arduino Nano V2.2
41

b. LCD I2C

Fitur Produk:
Modul LCD I2C 1602 adalah tampilan 2 baris dengan 16 karakter yang dihubungkan ke
I2C papan anak. LCD I2C hanya membutuhkan 2 koneksi data, +5 VDC dan GND untuk
mengoperasikan.

Spesifikasi :
Rentang Alamat I2C : 2 lines by 16 character 0 x20 to 0x27 (Default=0x27,
addressable)
Tegangan operasi : 5 VDC
Lampu latar : White
Kontras : Adjustable by potentiometer on I2c interface
Ukuran : 80 mm x 36mm x 20 mm
Area yang bisa dilihat : 66 mm x 16mm

Power :
Perangkat ini didukung oleh koneksi 5Vdc tunggal.

Pin out Diagram :


42

c. Stepdown

1.4 Alat Mikrokontroler


43

1.5 Dokumentasi Skripsi


44

Anda mungkin juga menyukai