Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

LOMBA TARI SE-GEBANG KERTASUSILA

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN
2017
KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI Kampus:
UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA Lidah Wetan Surabaya
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN T +62.31.7524403, 7532160
JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR F +62.31.7532112
HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN E-mail: tupgsdunesa@gmail.com
LEMBAR PENGESAHAN
1. Judul kegiatan : Lomba Tari se-Gebang Kertasusila
2. Bidang kegiatan : Proposal Kegiatan
3. Pelaksana kegiatan
Nama lengkap : Laksmi Argarini
NIM : 16010644072
Jurusan/Prodi : Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Alamat rumah/ No. Hp : RT 18/RW 03 Desa Babadan Lor,
Kec.Balerejo, Kab.Madiun/
085726139466
4. Jadwal pelaksana kegiatan
Tanggal : 7 Oktober 2017
Waktu : 07.00 – selesai
Tempat : Gedung O5 lantai 3 FIP UNESA
5. Sumber dana
BOPTN : Rp 6.000.000,00

Ketua HMJ PGSD Ketua Pelaksana

Ahmad Rifaldi Laksmi Argarini


NIM. 15010644086 NIM. 16010644072

Menyetujui,

Ketua Jurusan Pendamping Kemahasiswaan


PGSD FIP Unesa PGSD FIP Unesa

Drs. Mintohari,M.Pd Ulhaq Zuhdi, S.Pd, M.Pd


NIP. 196807141993031002 NIP. 198110172005011001

Mengetahui,
Kasubbag Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni,

Tri Lestari, S.Pd.


NIP.196912271994032009

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI Kampus:


UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA Lidah Wetan Surabaya
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN T +62.31.7524403, 7532160
JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR F +62.31.7532112
HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN E-mail: tupgsdunesa@gmail.com
A. LATAR BELAKANG
Perguruan tinggi merupakan lembaga pendidikan yang mempunyai tiga pilar
utama yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat sehingga dengan tiga
pilar yang dikenal dengan tri dharma perguruan tinggi tersebut dapat dijadikan acuan
untuk mencetak mahasiswa yang mampu berkiprah dalam kehidupan bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara.
Ada berbagai macam kreativitas yang perlu dikembangkan oleh mahasiswa
khususnya mahasiswa PGSD agar dapat digunakan dalam proses pembelajaran di
sekolah nantinya, contohnya adalah tari. Tari merupakan bentuk dari sebuah kesenian
budaya yang harus dilestarikan dan diperkenalkan sejak dini. Tari sendiri memiliki
nilai-nilai luhur yang terkandung di dalamnya. Tari juga memiliki banyak pesan moral
yang akan membuat anak menjadi lebih baik. Oleh sebab itu, Mahasiswa PGSD FIP
UNESA dituntut untuk mampu mengembangkan tari agar dapat diterapkan kepada
anak didiknya nanti. Anak didik yang sudah memiliki kemampuan menari, haruslah
memiliki kesempatan agar bakat dalam dirinya dapat disalurkan dengan baik melalui
kegiatan perlombaan tari.
Sebagai sarana untuk melaksanakan, maka Himpunan Mahasiswa Jurusan
PGSD UNESA akan melaksanakan Lomba Tari se-Gebang Kertasusila yang diadakan
pertama kalinya di PGSD sebagai wahana untuk meningkatkan bakat dari siswa SD,
memberi peluang dalam melestarikan budaya, dan sebagai bentuk perwujudan dari Tri
Dharma Perguruan Tinggi. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengenalkan jurusan
PGSD FIP UNESA bahwasannya mahasiswa FIP memiliki banyak potensi, tidak
hanya dibidang kurikuler tetapi diimbangi dengan bidang ekstrakurikuler.
Timbal balik untuk mahasiswa jurusan PGSD sebagai generasi muda yang
harus multitalenta baik dalam hal akademik maupun non-akademik, sebagai
pengembangan ekstrakurikuler tari di jurusan PGSD dan sebagai tempat untuk belajar
organisasi lewat kepanitiaan. Sedangkan timbal balik untuk alumni mahasiswa PGSD
FIP UNESA yang sudah menjadi guru untuk mengikutsertakan anak didiknya untuk
mengikuti lomba tari ini.
B. LANDASAN KEGIATAN
1. Tri Dharma Perguruan Tinggi
2. Program Kerja Divisi Bakat dan Minat Himpunan Mahasiswa Jurusan
Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri
Surabaya 2017.

C. NAMA KEGIATAN
Nama kegiatan ini adalah Lomba Tari se-Gebang Kertasusila

D. TEMA KEGIATAN
Tema kegiatan ini adalah “Menumbuhkembangkan Potensi bagi Siswa SD
Melalui Karya Seni Tari Tradisi Kreasi Baru”

E. PELAKSANAAN KEGIATAN DAN OBJEK KEGIATAN


1. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan PGSD FIP
UNESA 2017.
2. Objek kegiatan ini adalah Himpunan Mahasiswa Jurusan PGSD FIP UNESA
dan Siswa Sekolah Dasar di wilayah Gebang Kertasusila (Gresik, Bangkalan,
Mojokerto, Surabaya, Sidoarjo dan Lamongan).

F. BENTUK KEGIATAN
Bentuk kegiatan ini adalah perlombaan di bidang kesenian berupa kegiatan yang
diikuti oleh siswa Sekolah Dasar dengan kegiatan Lomba Tari se-Gebang
Kertasusila.

G. TUJUAN KEGIATAN
Adapun tujuan diselenggarakannya Lomba Tari se-Gebang Kertasusila adalah:
1. Turut serta dalam melestarikan dan mengembangkan seni tari.
2. Menumbuhkan rasa cinta dan kebanggaan terhadap nilai seni budaya bangsa
sebagai nilai luhur sedari dini.
3. Mewadahi anak-anak yang memiliki bakat dan minat dalam bidang seni tari.
4. Sebagai wadah penampung kreatifitas olahraga siswa Sekolah Dasar.
5. Menjadikan lomba tari PGSD FIP UNESA sebagai kegiatan berkala dalam
meningkatkan kepedulian dan upaya pelestarian seni tari Indonesia.
6. Meningkatkan rasa percaya diri pada anak untuk tampil di depan umum.
7. Meningkatkan jiwa kreatif, sportif, dan kompetisi pada siswa Sekolah Dasar.
8. Mengenalkan jurusan PGSD FIP UNESA bahwasannya mahasiswa FIP
memiliki banyak potensi, tidak hanya dibidang kurikuler tetapi diimbangi
dengan bidang ekstrakurikuler.

H. TEMPAT DAN WAKTU KEGIATAN


1. Tempat : Gedung O5 lantai 3 FIP UNESA
2. Tanggal : 7 Oktober 2017
3. Waktu : 07.00 WIB - selesai

I. SUSUNAN PANITIA
Susunan panitia secara lebih rinci ada pada lampiran I

J. SUSUNAN ACARA
Susunan acara secara lebih rinci ada pada lampiran II

K. ANGGARAN DANA
Susunan anggaran dana secara lebih rinci ada pada lampiran III

L. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan Lomba Tari se-Gebang Kertasusila ini disusun
sebagai bahan pertimbangan keterlibatan berbagai pihak. Kami sadar kegiatan ini
tidak akan berhasil tanpa bantuan dan kerjasama berbagai pihak. Atas ijin Tuhan
Yang Maha Esa, keberhasilan acara ini dapat terselenggara dengan sukses dan
lancar.

Surabaya, 15 Mei 2017

Ketua Pelaksana, Sekretaris,

Laksmi Argarini Norma Silma Nirmala


NIM. 16010644072 NIM. 16010644085

Anda mungkin juga menyukai