Anda di halaman 1dari 3

Term of Reference (ToR)

Pengkaderan Anggota Baru HIMAJU TETA 2021


(Diselenggarakan oleh Panitia Pengkaderan Anggota Baru HIMAJU TETA 2021)
“KEAGAMAAN KATOLIK”

A. Latar Belakang
Agama adalah pengalaman dan penghayatan dunia dalam diri seseorang tentang
ke-Tuhanan disertai keimanan dan beribadatan. Agama bukan hanya berisi kepercayaan
saja, tapi agama adalah keimanan yang mengharuskan tindakan dalam tiap-tiap aspek
kehidupan. Pendidikan keagamaan adalah pendidikan yang mempersiapkan seseorang
dapat menjalankan peranan yang menuntut penguasaan pengetahuan tentang ajaran
agama dan/atau menjadi ahli ilmu agama dan mengamalkan ajaran agamanya.
Oleh sebab itu, materi keagamaan Katolik ini diberikan agar setiap peserta
Pengkaderaan Anggota Baru HIMAJU TETA khususnya yang beragama Katolik
mampu untuk mempelajari lebih dalam mengenai ajaran agama Katolik serta
membentuk kepribadian yang sesuai dengan ajaran agama tersebut. Harapannya setelah
mengikuti kegiatan ini peserta dapat berkembang menjadi cendekiawan yang bermoral
tinggi dalam mewujudkan keberadaannya di tengah masyarakat.

B. Topik
Keagamaan Katolik

C. Peserta
Mahasiswa beragama Katolik Jurusan Teknologi Pertanian angkatan 2020.

D. Tujuan materi
1. Memahami konsep dari keagamaan katolik.
2. Menambah wawasan peserta PAB HIMAJU TETA 2021.
3. Membangun kesadaran peserta tentang pentingnya nilai keagamaan.
4. Dapat mengimplementasi materi dalam kehidupan sehari hari.

E. Waktu dan Tempat Diskusi


Hari, tanggal : Senin, 26 Juli 2021

Pukul : 08.40 – 09.40 WITA

Tempat : Zoom Meetings Conference

F. Pembicara
Angelia Rafaela Sinaga (Ketua KMK Faperta Unsrat periode 2021/2022)

G. Detail Acara

Pembukaan materi dibuka oleh moderator dengan membacakan CV pemateri. Setelah


selesai membacakan CV pemateri, moderator mempersilahkan pemateri
menyampaikan materi dengan durasi 30 menit dan 20 menit untuk sesi tanya jawab.
Kemudian setelah itu diberikan waktu 5 menit untuk closing statement dan penutup
materi dari moderator.

H. Materi
a. Memaparkan konsep keagamaan Katolik.
b. Memaparkan mengenai pentingnya nilai keagamaan Katolik dikampus maupun
diluar kampus.
c. Memaparkan terkait dengan alasan setiap organisasi harus dilandaskan oleh nilai
keagamaan.
d. Memaparkan bukti nyata konsekuensi dan ancaman suatu organisasi ketika tidak
memiliki nilai keagamaan yang baik.
e. Memaparkan kondisi sosial yang berubah ketika kita menjalankan nilai keagamaan
dengan baik.
f. Menjelaskan arti penting dari keagamaan Katolik.

I. Metode
1. Presentasi (Pemaparan Materi)
2. Ruang Diskusi (QnA)

J. Indikator Keberhasilan
a. Peserta serius dan bersemangat mengikuti sesi materi
b. Peserta aktif dalam tanya jawab
c. Peserta dapat mempraktikkan sesuai arahan pemateri

K. Susunan Acara

08.40 – 08.45 WITA Pembukaan dan pembacaan CV pemateri oleh moderator.

08.45 – 09.15 WITA Pemaparan materi.

09.15 – 09.35 WITA Sesi tanya jawab.

09.35 – 09.40 WITA Penutup (closing statement dari pemateri).

L. Penutup

Demikian TOR (Term of Reference) ini kami buat untuk mempermudah dalam
menjalankan acara. Semoga dapat bermanfaat dalam penggunaanya.

Anda mungkin juga menyukai