Anda di halaman 1dari 5

TUGAS TERTULIS (LKM) III

Kemampuan Mahasiswa dalam Penyelesaian Masalah Secara Kreatif Pada


Konsep Bioteknologi

Nama :
Semester :
Hari/ Tanggal:
A.
A. Tujuan:
Mendeskripsikan proses penyelesaian masalah mengenai dampak negatif
hewan transgenik
B. Petunjuk Pengerjaan
1. Bacalah wacana yang disajikan ini dengan teliti.
2. Berikan jawaban sesuai dengan pertanyaan yang diajukan. Jika ada
pertanyaan yang kurang jelas, silakan ditanyakan kepada peneliti.
3. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah dalam waktu 60 menit.
4. Tugas ini hanya untuk mengukur kemampuan mahasiswa dalam
penyelesaian masalah secara kreatif pada konsep bioteknologi.
5. Tugas ini tidak akan mempengaruhi nilai Anda.
6. Semua jawaban adalah benar karena setiap orang mempunyai pendapat
pribadi (tidak ada jawaban yang salah).

Hewan Transgenik dan Dampak Buruknya


Oleh: Herry Setiawan

Trasgenik Asli
Hewan transgenik merupakan hewan yang diinjeksi dengan DNA dari
hewan lain. Transformasi gen tersebut yang umumnya berasal dari spesies
yang sama, tapi dapat juga berasal dari spesies berbeda yang dilakukan
terhadap embrio sebelum hewan transgenik tersebut dilahirkan. Transformasi
genetik diharapkan menyebabkan mutasi spontan sehingga genetik dari hewan
yang ditransformasi termodifikasi sesuai dengan gen yang diharapkan muncul
sebagai performans (Priyono, 2016). Manipulasi genetik dilakukan untuk
beberapa tujuan. Pada bidang pertanian, dengan manipulasi genetik dihasilkan
hewan yang memiliki karakter yang diharapkan (breeding), pangan yang lebih
sehat dihasilkan lebih cepat (kualitas pangan) dan resistensi terhadap infeksi
bakteri yang tersebar bebas (resistensi penyakit). Bidang industri, produk baru
(kambing yang menghasilkan sutra laba-laba) dapat diciptakan. Dalam bidang
riset, memunculkan model riset baru (mencit transgenik) dan evolusi yang
dipaksa (organisme baru dengan karakter yang lebih diharapkan).
Meskipun banyak potensi dan manfaat yang dapat diambil dari hewan
transgenik, akan tetapi proses yang dilibatkan dalam pengembangan hewan
transgenik di laboratorium berpotensi atau memiliki dampak yang buruk
terhadap masa depan hewan yang dilibatkan sehingga ini akan terus menjadi
pro-kontra dimasyarakat. Sama dengan kasus tumbuhan, hewan transgenik ini
juga bisa membuat punah varietas aslinya dan tentu saja hal tersebut
bertentangan dengan apa yang sudah Tuhan ciptakan untuk menjaga
keseimbangan alam. Selain itu hewan transgenik juga diperlakukan seperti
robot hal ini dikarenakan hewan hasil bioteknologi tidak memiliki kesempatan
untuk hidup seperti hewan lainnya, contohnya: hidup di laboratorium, makanan
diatur ilmuan, proses perkawinan yang direkayasa, dsb. Kasus tersebut juga
bertentangan dengan nilai moral yang ada dimasyarakat karena hewan juga
layak hidup sebagai mana kodratnya. Namun beberapa kelompok masyarakat
ada juga yang tidak masalah dengan hal tersebut, mereka menganggap hal
tersebut juga demi kemaslahatan umat manusia itu sendiri.
Sumber: Priyono (2016) http://www.ilmupeternakan.com/2009/04/hewan-transgenik.html
A. SOAL TUGAS TERTULIS
I. Bacalah wacana di atas dengan seksama.
II. Cobalah Anda kembangkan jawaban sesuai dengan wacana dan
permasalahan yang ada!
Kerjakanlah!
1. Memahami masalah
a. Menurut Anda apa permasalahan dalam wacana tersebut?

b. Selain permasalahan yang anda sebutkan di atas, apakah ada


permasalahan lain yang anda temukan? Jika ada sebutkan!

c. Berdasarkan masalah yang ada dalam wacana tersebut, bagaimana


rumusan pertanyaan yang tepat terkait masalah aplikasi bioteknologi
berdasarkan wacana tersebut?
Variabel bebas (sebab): Tumbuhan transgenik
Variabel terikat (akibat):
Rumusan masalah:
1. ................................... tumbuhan transgenik berpengaruh
terhadap ....................................................................................................
....... ?
2. Menyusun rencana penyelesaian masalah
a. Berdasarkan masalah yang anda temukan di atas, bagaimana
penyelesaian masalah yang sebaiknya Anda rencanakan? (Jawab sesuai
dengan masalah yang dikemukakan)

b. Kemudian, berdasarkan penyelesaian masalah yang anda kemukakan di


atas (jawaban pada nomor 2 (a)), bagaimanakah penyelesaian masalah
yang paling tepat menurut anda?
3. Melaksanakan rencana penyelesaian masalah
a. Selanjutnya, berdasarkan penyelesaian masalah yang anda kemukakan
(jawaban pada nomor 2 (b)) bisakah Anda membuat langkah-langkah
yang akan dilakukan secara rinci? Seperti apa langkah-langkahnya
penyelesaian masalahnya?

4. Memeriksa kembali hasil penyelesaian masalah


a. Menurut Anda, berdasarkan jawaban anda pada nomor 3 (a), apa
dampak positif dan negatifnya penyelesaian masalah tersebut?

b. Selanjutnya seperti apa solusi untuk mengatasi dampak negatif


tersebut?

Anda mungkin juga menyukai