Anda di halaman 1dari 3

HIPO (Hierarchy Input Process Output)

HIPO (Hierarchy Input Process Output) merupakan metodologi yang


dikembangkan dan didukung oleh IBM. HIPO sebenarnya adalah alat dokumentasi
program. Akan tetapi sekarang, banyak digunakan sebagai alat desain dan teknik
dokumentasi dalam siklus pengembangan sistem yang berbasis pada fungsi, yaitu
tiap-tiap modul di dalam sistem digambarkan oleh fungsi utamanya.

Menurut Jogiyanto HM dalam buku Analisis & Desain Sistem Informasi


(2005:787) HIPO (Hierarchy plus Input-Process-Output) adalah alat disain dan
teknik dokumentasi dalam siklus pengembangan sistem. HIPO (Hierarchy plus
Input-Process-Output) mempunyai sasaran utama sebagai berikut :

1. Untuk menyediakan suatu struktur guna memahami fungsi-


fungsi dari program.
2. Untuk lebih menekankan fungsi-fungsi yang harus diselesaikan
oleh program, bukannya menunjukkan statemen-statemen
program yang digunakan untuk melaksanakan fungsi tersebut.
3. Untuk menyediakan penjelasan yang jelas dari input yang
harus digunakan dan output yang harus dihasilkan oleh
masing-masing fungsi pada tiap-tiap tingkatan dari diagram-
diagram HIPO.
4. Untuk menyediakan output yang tepat dan sesuai dengan
kebutuhan-kebutuhan pemakai.
HIPO  (Hierarchical Input/ Process/ Output) Chart
HIPO Chart digunakan sebagai alat untuk mnganalisis problem dan
memvisualisasikan solusi menggunakan pendekatan top-down design. Dimulai dari
level global (makro), diagram secara bertahap diperluas hingga ke bentuk detilnya
(logical building blocks atau functions-nya teridentifikasi):
Fungsi dari sistem digambarkan oleh HIPO dalam tiga tingkatan ( diagram ),
yaitu :

1. Visual table of content


Terdiri dari satu diagram hirarki atau lebih. Diagram ini menggambarkan
hubungan dari fungsi-fungsi secara berjenjang Visual tabel of contents
menggambarkan seluruh program HIPO baik rinci maupun ringkasan yang
terstruktur. Pada diagram ini nama dan nomor dari program HIPO
diitentifikasikan. Struktur paket diagram dan hubungan fungsi juga
diidentifikasikan dalam bentuk hirarki. Keterangan masing-masing fungsi
diberikan pada bagian penjelasan yang diikutsertakan dalam diagram ini.

Anda mungkin juga menyukai