Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN KERJA

PENYUSUNAN DOKUMEN FS POTENSI EBT


PROVINSI MALUKU UTARA
TAHUN ANGGARAN 2022

BIDANG ENERGI
DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL
PROVINSI MALUKU UTARA
KAK/ TOR PER KELUARAN KEGIATAN

Nama SKPD : Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi


Maluku Utara
Bidang Pengusul : Bidang Energi
Nama Kepala Bidang : Zulfikar Conoras, ST, MTP
Nama Kegiatan : Penyusunan dokumen FS potensi EBT Provinsi
Maluku Utara
Hasil : 1. Tersedianya data yang valid dan akurat terkait
potensi EBT yang dapat dikembangkan di Provinsi
Maluku Utara.
2. Mendukung target efisiensi energi 17,4 % pada
tahun 2025 sesuai amanat PP 79/2014 Tentang
Kebijakan Energi Nasional dan PerPres 22/2017
Tentang Rencana Umum Energi Nasional.
Indikator Kinerja : Tersusunya Dokumen FS potensi EBT Provinsi
Maluku Utara.

A. Latar Belakang

1. Dasar Hukum

a. Undang-undang Nomor 30 Tahun 2007 Tentang Energi.

b. Peraturan Pemerintah Nomor 70 Tahun 2009 Tentang Konservasi


Energi.

c. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2014 Tentang Kebijakan


Energi Nasional.

d. Peraturan Presiden Nomor 22 Tahun 2017 Tentang Rencana


Umum Energi Nasional.
B. Gambaran Umum

Menurut definisi International Energy Agency (IEA), Energi Baru dan


Terbarukan adalah energi yang berasal dari proses alam yang diisi ulang
secara terus menerus dan secara berkelanjutan dapat terus diproduksi tanpa
harus menunggu waktu jutaan tahun layaknya energi berbasis fosil. EBT
merupakan energi alternatif yang dapat dimanfaatkan oleh manusia di
zaman modern ini sebagai pengganti dari energi fosil yang sifatnya tidak
dapat diperbaharui dan tak terbarukan. Pemahaman EBT menurut Undang-
Undang No 30 Tahun 2007 dapat diklasifikasikan menjadi 2 bagian, yaitu
“Energi baru” yang berasal dari sumber energi baru yaitu  jenis-jenis energi
yang pada saat ini belum dipergunakan secara massal oleh manusia dan
masih dalam tahap pengembangan teknologi. Sedangkan, “Energi
terbarukan” merupakan energi yang berasal dari sumber energi terbarukan
yang ketersediaan sumbernya bisa digunakan kembali setelah sumber itu
digunakan atau dihabiskan Selain. itu, Pemanfaatan energi baru terbarukan
dinilai lebih ramah lingkungan karena mampu mengurangi pencemaran
lingkungan dan kerusakan lingkungan jika dibandingkan dengan energi tak
terbarukan karena EBT cukup cepat untuk dapat dipulihkan kembali secara
alami.  Artinya , EBT yang dihasilkan dari sumber daya energi yang secara
alami tidak akan habis jumlahnya dan dapat bersifat berkelanjutan apabila
dikelola dengan baik. Oleh karena itu, Energi Baru dan terbarukan dapat
disebut juga sebagai energi yang berkelanjutan (sustainable energy).[8]
Potensi yang dimiliki  oleh Energi Baru dan Terbarukan ini cukup
banyak jenisnya dan sangat bermanfaat sekali bagi manusia dalam
menunjang kebutuhan hidupnya terutama dalam penyediaan tenaga listrik
sebagai sumber pengganti dari Energi Fosil yang tidak dapat diperbaharui
dan jumlahnya sangat terbatas. Beberapa sumber Energi Baru dan
Terbarukan misalnya Biofuel, biomasa, panas bumi, Pembangkit Listrik
Tenaga Panas Bumi (PLTP), angin, energi matahari, pasang surut dan
gelombang laut.
Dalam Proses Pelaksanaannya, Pelaksanaan EBT di Indonesia
hingga saat ini mulai sedikit demi sedikit diterapkan dan masih tetap terus
digalakan oleh Negara sebagai bentuk upaya Pemerintah menyediakan
energi untuk kehidupan masyarakat seperti ketersediaan tenaga listrik dan
bahan bakar. Hal ini didasarkan kepada semakin meningkatnya kesadaran
umat manusia untuk mengelola dan menjaga kelestarian lingkungan dengan
baik sehingga diperlukan energi yang bersifat ramah lingkungan. Kesadaran
masyarakat dan pemerintah akan hal tersebut ditandai dengan kondisi global
yang sedang populer dimana pemanfaatan energi sudah mengarah kepada
energi yang berasal dari Energi Baru Terbarukan. Selain itu, EBT dapat
berperan dalam menjawab beberapa masalah lingkungan yang ada.
Contohnya mengenai kondisi energi nasional saat ini, Dimana 90% energi
yang dimanfaatkan berasal dari energi fosil yang semakin berkurang
keberadaannya dan merupakan faktor penting terjadinya perubahan iklim.
Pemanfaatan EBT ini sangat diperlukan oleh masyarakat dalam
penyediaan tenaga listrik untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Jika melihat
kepada Jumlah penduduk Indonesia saat ini, dimana populasinya sangat
besar, yaitu sekitar lebih dari 250 juta jiwa dengan Pertumbuhan kebutuhan
energi listrik sekitar 8% per tahun, yang kemudian berakibat kepada
terjadinya peningkatan energi listrik yang signifikan, yaitu sekitar 7 000 MW
per tahun. Maka dari itu, diperlukanlah keamanan pasokan bagi ketersediaan
energi, khususnya energi listrik.
Selain itu, Disamping Pemanfaatan EBT di Indonesia yang cenderung
mengarah kepada hal-hal positif, ternyata EBT pun masih terdapat sedikit
kendala dalam pelaksanaannya. Diantaranya yaitu mengenai Pemanfaatan
EBT yang dinilai masih membutuhkan biaya pengadaan dan operasional
yang cukup tinggi dan jauh melampaui energi konvensional dan energi fosil
lainnya (minyak dan batu bara). Selain itu, EBT memiliki nilai investasi yang
tinggi sehingga memberikan dampak serius pada kenaikan tarif listrik.
Akan tetapi, Permasalahan EBT tersebut dinilai dapat cukup mudah
untuk diselesaikan karena akan adanya kerjasama Pemerintah dengan pihak
swasta untuk mengoperasionalkan Pemanfaatan EBT di Indonesia.

Hal – hal inilah yang menjadi alasan kami Menyusun dokumen FS


potensi EBT di Provinsi Maluku Utara, harapannya denga adanya dokumen
tersebut dapat menarik minat dari pihak pemerintah pusat maupun swasta
untuk membangun dan mengembangkan EBT yang ada guna ketahanan
energi nasional secara umum dan Provinsi Maluku Utara secara khusus.

B. Penerima Manfaat

Penerima manfaat dari kegiatan ini adalah Pemerintah Daerah Provinsi


Maluku Utara, Pemerintah Pusat dan masyarakat Maluku Utara.

C. Strategi Pencapaian Keluaran

1. Metode Pelaksanaan

Metode pelaksanaan kegiatan yang dimaksud adalah dengan

melakukan penunjukan konsultan yang berkompeten dibidang ini serta

membekali mereka dengan data potensi yang ada sebagai data awal.

2. Tahapan, Waktu, dan Tempat Pelaksanaan

a. Tahapan Pelaksanaan

Tahapan pelaksanaan kegiatan dilakukan melalui tahapan-tahapan

pelaksanaan untuk pencapaian indikator keluaran yaitu :

1) Persiapan perencanaan diantaranya :

- Mengumpulkan bahan/data-data yang ada akan dijadikan

sebagai acuan dalam rangka pelaksanaan kegiatan sesuai

dengan Kerangka Acuan Kerja dan Rencana Anggaran Biaya.

- Penyusunan bahan/data-data yang sudah dikumpulkan yang

berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan tersebut.

- Penyusunan jadwal dan menetapkan rencana pelaksanaan

kegiatan yang akan dilaksanan oleh Tim dari bidang energi

Dinas ESDM Provinsi Maluku Utara.


2) Pengembangan Rencana Kegiatan

Berkoordinasi dan melaksanakan kegiatan dengan pihak terkait.

3) Penyusunan Laporan Pelaksanaan Kegiatan

4) Monitoring dan Evaluasi

b. Waktu Pelaksanaan

Rencana pelaksanaan kegiatan yang di maksud adalah sejak bulan

Maret s/d September 2022.

c. Tempat Pelaksanaan

Provinsi Maluku Utara

D. Waktu Pencapaian Keluaran

Waktu pencapaian keluaran yang dibutuhkan yaitu 6 (enam) bulan.

E. Biaya Yang Diperlukan

Biaya yang diperlukan untuk Pelaksanaan Kegiatan Penerapan Sistem

Manajemen Energi pada Sektor Industri Sub Sektor Pertambangan

sebesar Rp. 3.500.000.000 – (Tiga Milyar Lima Ratus Juta Rupiah).

Anda mungkin juga menyukai