Anda di halaman 1dari 2

Standard Operating Procedure

PEDOMAN PENGGUNAAN SEPEDA


Nomor Dokumen : 04-015/ITDel/SPM/SOP/KM/PS/VII/18
Tanggal Terbit : 27 Juli 2018
Tanggal Efektif :
Institut Teknologi Del Revisi : -
Jumlah Halaman : 2

PEDOMAN PENGGUNAAN SEPEDA


1. Latar Belakang
Dengan mempertimbangkan jarak asrama luar kampus IT Del, maka mahasiswa yang tinggal di
asrama luar diperkenankan untuk memiliki sepeda sesuai dengan prosedur yang ditentukan.
Penggunaan sepeda tersebut juga diharapkan mampu meminimalisir keterlambatan mahasiswa
masuk ke IT Del dan kembali ke asrama.

2. Penanggungjawab
Unit yang bertanggungjawab adalah unit Kemahasiswaan yang dalam pengawasannya dibantu
oleh unit Keasramaan dan unit Keamanan.

3. Pedoman Kendaraan Sepeda adalah sebagai berikut:


a. Mahasiswa yang diperkenankan membawa sepeda adalah mahasiswa yang berada di
luar kampus menimbang jarak tempuh asrama ke kampus.
b. Mahasiswa yang memiliki sepeda, wajib mendaftarkan sepeda yang dimilikinya kepada
unit Kemahasiswaan. Selanjutnya Unit Kemahasiswaan akan mengkonfirmasikan
kepada unit keamanan dan unit keasramaan.
c. IT Del menyediakan tempat parkir sepeda di asrama dan di kampus dan tanda identitas
kepemilikan sepeda.
d. Mahasiswa wajib membayar iuran pemeliharan fasilitas parkir sebesar Rp. 100.000
e. Iuran sepeda sepenuhnya dialokasikan untuk pemeliharaan faslitas parker sepeda
misalnya biay cetak identitas parker, fasilitas parkir, dll.
f. Pada hari libur akademik, mahasiswa yang memiliki sepeda wajib membawa pulang
sepedanya dan tidak diperkenankan meninggalkannya di asrama.
g. Diharapkan mahasiswa tidak diperkenankan memakai aksesoris sepeda yang dapat
memicu terjadiya pencurian.
h. Penggunaan, pemeliharaan dan kerusakan sepeda mahasiswa (baik di asrama maupun
parkiran kampus) sepenuhnya bukan menjadi tanggungjawab IT Del.

Page 1 of 2
4. Prosedur Penggunaan Sepeda
a. Mahasiswa mendaftarkan identitas kepemilikan sepeda kepada unit kemahasiswaan.
Kemahasiswaan akan memberikan identitas kepemilikan pada sepeda mahasiswa.
b. Mahasiswa yang memakai sepeda tanpa identitas kepemilikan akan dikenakan sanksi
sesuai kebijakan Unit Kemahasiswaan.
c. Mahasiswa wajib menggunakan alat pengaman sepeda (seperti rantai, gembok atau
sejenisnya).
d. Mahasiwa wajib meletakkan sepeda di tempat parkir yang disediakan di asrama dan
kampus IT Del. Apabila mahasiwa tidak meletakkan sepeda di tempat parkir yang telah
ditentukan, maka unit kemahasiwaan dapat memberikan sanksi atau tidak memberikan
izin penggunaan sepeda.

5. Ketentuan Tambahan
a. Stiker identitas parkir dibagi dalam 2 (dua) grup:
 Group A (warna kuning) : parkir di gedung FTIE, FTI
 Group B (warna hijau): parkir di gedung FTI, FTB
b. Bagi mahasiswa yang melunasi iuran parkir, stiker sepeda akan dtempelkan oleh
pihak security di batang sepeda.

Page 2 of 2

Anda mungkin juga menyukai