Anda di halaman 1dari 3

SURAT GUGATAN

Jakarta,27 September 2021

Kepada Yth.

Bapak Ketua Pengadilan

Negeri Jakarta Timur

Dengan hormat;

Saya yang bertanda tangan dibawah ini;

Nama : NY. Tan

Perkerjaan : Ibu Rumah Tangga

Alamat : Jl. Batu Pandan No.81 Kecamatan Batu Ampar,Condet Jakarta Timur

Selanjutnya disebut PENGGUGAT;dengan ini mengajukan gugatan terhadap mantan suami


PENGGUGAT:

Nama : Tuan Tjong

Pekerjaan : Wirausaha

Alamat : Diketahui beralamat tinggal terakhir di . Batu Pandan No.81 Kecamatan Batu Ampar,Condet
Jakarta Timur

Selanjutnya disebut TERGUGAT

Nama : Rian Febri Ananda, SH., MH

Pekerjaan : Advokat

Alamat : Jl. Boulevard Gading Raya Kota Jakarta Utara Kecamatan Kelapa Gading

Merupakan Advokat di Kantor Hukum “Rian & Rekan Law Firm” yang beralamat Jl. Boulevard
Gading Raya Kota Jakarta Utara Kecamatan Kelapa Gading,berdasarkan Surat Kuasa Khusus Tanggal
17 September 2021.
Adapun duduk persoalannya adalah sebagai terurai dibawah ini :

PENGGUGAT menikah dengan TERGUGAT pada tahun 1986,dari pernikahan tersebut lahir
2 orang anak yaitu Tuan Sin dan Tuan San.Pada tahun 1998,TERGUGAT meninggalkan
rumah dan sampai saat ini tidak pernah kembali.Dahulu mereka tinggal di Jakarta Pusat dan
pindah pada tahun 1999,

Bahwa selama Perkawinan telah diperoleh harta kekayaan bersama yang berupa barang -
barang yang tertera di bawah ini :

1. Sebidang tanah yang diatasnya telah dibangun sebuah rumah tinggal.

Karena TERGUGAT belum juga kembali kemudian PENGGUGAT mengajukan gugat cerai
di Pengadilan Jakarta Pusat.Tahun ini karena kesulitan keuangan PENGGUGAT ingin
menjual tanah bangunan tersebut kepada Tuan Karni.Dan untuk jual beli notaris tetap minta
persetujuan dari TERGUGAT yang mana hingga saat ini keberadaan dari TERGUGAT tidak
diketahui dimana.

Berdasarkan alasan - alasan tersebut Penggugat memohon agar Pengadilan Negeri Jakarta
Timur dapat memutuskan hal - hal sebagai berikut :

1. Mengabulkan gugatan PENGGUGAT untuk seluruhnya;


2. Menyatakan secara hukum keseluruhan objek sengketa yang berupa;
a. Sebidang tanah yang diatasnya telah dibangun sebuah rumah tinggal Adalah
Harta Bersama antara PENGGUGAT dan TERGUGAT.
3. Mengabulkan keinginan PENGGUGAT atas pengalihan nama atas sebidang tanah serta
bangunan diatas nya menjadi milik pribadi TERGUGAT.
4. Menyatakan hukum Putusan ini dapat dijalankan lebih dahulu (uitvoir Baar Bij
Voorad),meskipun timbul perlawanan atau upaya hukum banding maupun kasasi.

ATAU;

Apabila Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Timur dan Majelis Hakim yang Menangani Perkara ini
berpendapat lain, Mohon Putusan Yang Seadil - Adilnya (Ex Aquo et Bono);-

Anda mungkin juga menyukai