Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB PESERTA

REGENERASI UKK PM UKI

1. Selama rangkaian acara Regenerasi UKK PM UKI yang meliputi: pembinaan, pra-
raker, raker, dan karantina berlangsung, batas maksimal keterlambatan adalah 15 menit,
terhitung saat acara dimulai.
2. Selama rangkaian acara Regenerasi UKK PM UKI yang meliputi: pembinaan, pra-
raker, raker, dan karantina berlangsung,, batas maksimal ketidakhadiran adalah 3 kali,
tehitung mulai tanggal 27 Januari (Pembinaan Hari ke-1)
3. Batas ketidakhadiran 3 kali tersebut termasuk dari pemberitahuan ijin yang di
informasikan pada sie. peserta dan/atau tf.
4. Diberikan kelonggaran 1 kali ketidakhadiran di luar batas maksimal apabila terjadi hal-
hal yang diluar kendali dan/atau keadaan memaksa dan penting. Meliputi:
a. Sakit saat mengikuti rangkaian acara regenerasi, sehingga harus pulang saat acara
masih berlangsung
b. Mendapatkan musibah terkait keluarga dan/atau sanak saudara
c. Wajib mengikuti Ujian Akhir Semester susulan dan/atau mengikuti remedial dengan
bukti dari dosen terkait
5. Selama acara berlangsung diharapkan untuk fokus
6. Jika menyadari tidak bisa mengikuti semua dan/atau hanya dapat mengikuti sebagian
dari rangkaian acara Regenerasi UKK PM UKI Tahun 2020 yang meliputi: pembinaan,
pra-raker, raker, dan karantina; wajib memberitahu tf dan/atau sie peserta dengan
catatan: tetap memperhatikan batas maksimal ketidakhadiran
7. Waktu istirahat yang diberikan untuk seluruh peserta dalam rangkaian acara Regenerasi
UKK PM UKI Tahun 2020 yang meliputi: pembinaan, pra-raker, raker, dan karantina;
menjadi waktu untuk saling mengenal antar fakultas. Jika hendak membeli makanan
dan/atau minuman, dapat memberitahu sie konsumsi.
8. Jika selama mengikuti acara, baik diri sendiri dan/atau melihat temannya tidak enak
badan/kurang sehat, segera memberitahu panitia.
9. Untuk acara Karantina dalam pelaksanaan Regenerasi UKK PM UKI Tahun 2020 yang
akan diadakan di luar UKI, mohon membawa kebutuhan yang diperlukan sesuai dengan
instruksi dari sie peserta dalam grup chat whatsapp
10. Selama rangkaian Raker Regenerasi UKK PM UKI Tahun 2020 yang akan diadakan di
luar UKI, perlu diingat untuk tetap fokus pada acara yang diikuti.

Anda mungkin juga menyukai