Anda di halaman 1dari 13

SATUAN ACARA PENYULUHAN

ASUHAN KEPERAWATAN KOMUNITAS

Nama kelompok :

1. Agus Supriatna
2. Artha dita w
3. Erni rosa s
4. Lina kurniasih
5. M efendi
6. Rachmat w
7. Rina a
8. Rita nurcahayati s

Tempat : Rt 07/04 Kecamatan Jagakarsa

MAHASISWA NON REGULER PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN PERTAMEDIKA JAKARTA 2021
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN PERTAMEDIKA
ANGKATAN X/2021
PROGRAM STUDI SI PROFESI NERS

SATUAN ACARA PEMBELAJARAN

Topik : PHBS (Prilaku Hidup Bersih dan Sehat)


Pokok Bahasan : Prilaku Hidup Bersih Sehat di Masa Covid-19
Sasaran : Masyarakat warga binaan Rt 07/04 Jagakarsa
Waktu : ± 45 Menit
Tempat : Daring (Whatsapp Group)

A. Tujuan Instruksional Umum


Setelah dilakukan pendidikan kesehatan selama 1 x 45 menit, Masyarakat warga
binaan Rt 07/04 Jagakarsa mampu memahami dan menerapkan Pilaku Hidup Bersih
dan Sehat selama masa pandemi covid -19.

B. Tujuan Intruksional Khusus


Adapun tujuan khusus yang ingin dicapai setelah dilakukan pembelajaran, yaitu:
1. Kognitif : Masyarakat binaan mampu memahami apa itu PHBS baik dari
segi pengertian dan manfaatnya.
2. Afektif : Masyarakat binaan mampu memahami bawha PHBS itu sangat
penting dimasa pandemi covid -19 sebagai salah satu bentuk upaya
pencegahan.
3. Psikomotor : Adanya perubahan prilaku pada masyarakat binaan setelah
diberikan penyuluhan kesehatan mengenai Prilaku Hidup Bersih dan Sehat
(PHBS).
C. Materi
1. Pengertian PHBS
2. Manfaat PHBS
3. Penerapan PHBS dimasa Pandemi covid -19

D. Strategi Penyampaian
1. Metode yang digunakan dalam pendidikan kesehatan dengan topik PHBS
antara lain:
a. Ceramah
Metode ini digunakan sebagai pengantar untuk memberikan penekanan
mengenai pengertian PHBS, manfaat PHBS dan juga penerapan PBHS
selama pandemi covid – 19
b. Demonstrasi
Mendemonstrasikan cara mencuci tangan dengan 6 langkah, etika bersin
dan batuk, dan memakai masker yang baik dan benar.
c. Tanya Jawab
Metode ini digunakan baik pada saat dilangsungkannya penyuluhan atau
pada saat diakhirinya penyuluhan yang memungkinkan klien
mengemukakan hal-hal yang belum dimengerti.

E. Media dan Alat


1. PPT (Power Point)
2. Video Pejelasan PHBS dan Video Simulasi

F. Penataan Strategi Pengorganisasian


Penyuluhan dilakukan secara daring melalui aplikasi Whatsapp Group dengan
Masyarakat warga binaan Rt 07/04 Jagakarsa

.
G. Kegiatan Pembelajaran Kesehatan Evaluasi
Metode dan
Kegiatan Waktu
No Tahap Kegiatan Klien Alat
Pembelajaran
Pembelajaran
1 Pembukaan a. Mengucapkan a. Menjawab Metode: 5 Menit
salam dan salam, Ceramah
Memperkenal mendengarkan
kan diri
b. Menyimak
b. Menjelaskan
c. Menyimak
tujuan umum
dan tujuan
khusus

c. Melakukan
kontrak waktu,
memberitahu
waktu yang
akan
digunakan dan
strategi
pelaksanaan

2 Kegiatan Penjelasan materi Klien Metode: 25


Inti penyuluhan, memperhatikan Ceramah dan Menit
meliputi: paparan dari Diskusi
a. Pengertian mahasiswa
PHBS Alat bantu:
b. Tujuan PHBS Power Point
c. Manfaat Video
PHBS
d. Penerapan Penjelasan
PHBS di Materi dan
masa Video
pandemi Demonstrasi
Covid - 19
3 Penutup a. Sesi tanya a. Diharapkan Metode: 15
jawab dengan masyarakat Ceramah dan Menit
memberikan binaan mau Diskusi
kesempatan bertanya
kepada terkait materi
masyarakat yang belum
binaan untuk dimengerti
bertanya terkait
b. Menjawab
materi yang
pertanyaan
belum
yang diajukan
dimengerti

c. Menjawab
b. Evaluasi
salam
dengan
mengajukan
pertanyaan
secara lisan

c. Mengucapkan
salam
H. Kriteria Evaluasi
1. Evaluasi Struktur
a. Kontrak dengan masyarakat rt 07/04 tepat dan sesuai rencana
b. PPT (Power Point), Video Penjelasan Materi dan Video Demonstrasi
tersedia dan siap digunakan
c. Masyarakat rt 07/04 jagakarsa menerima dan berespon positif dengan
mahasiswa
d. Masyarakat dan Mahasiswa hadir tepat waktu

2. Evaluasi Proses
a. Pelaksanaan sesuai kontrak dan tepat waktu
b. Metode yang digunakan berupa pemaparan teori
c. Mahasiswa melakukan penyuluhan kesehatan dengan baik dan
menggunakan komunikasi terapeutik
d. Keluarga menyimak penyuluhan yang diberikan oleh mahasiswa
e. Masyarakat berpatisipasi aktif dalam kegiatan penyuluhan

3. Evaluasi Hasil
Masyarakat binaan di rt 07/04 jagakarsa mampu memahami terkait PHBS
a. Prosedur : Setelah proses penyuluhan kesehatan
b. Waktu : 5-10 Menit
c. Bentuk Soal : Kuesioner
d. Jumlah Soal : 10 Pertanyaan
LAMPIRAN MATERI

A. Pengertian PHBS
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat atau PHBS adalah upaya untuk memperkuat
budaya seseorang, kelompok maupun masyarakat agar peduli dan mengutamakan
kesehatan untuk mewujudkan kehidupan yang lebih berkualitas. PHBS
merupakan perilaku yang harus dipraktikkan secara terus menerus agar menjadi
suatu pola kebiasaan.

PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan karena kesadaran pribadi
sehingga keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada
bidang kesehatan serta memiliki peran aktif dalam aktivitas masyarakat.

B. Tujuan PHBS
Meningkatkan kesadaran masyarakan untuk mau menjalankan hidup bersih dan
sehat. Dengan demikian, masyarakat bisa mencegah dan mengatasi masalah
kesehatan tertentu, termasuk penyakit Covid-19.

C. Manfaat PHBS
Manfaat PHBS secara umum adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat
agar mau dan mampu menjalankan hidup bersih dan sehat. Hal tersebut menjadi
penting untuk dilakukan agar masyarakat sadar dan dapat mencegah serta
mengantisipasi atau menanggulangi masalah-masalah kesehatan yang mungkin
muncul. Selain itu, dengan menerapkan dan mempraktikan PHBS diharapkan
masyarakat mampu menciptakan lingkungan yang sehat sehingga dapat
meningkatkan kualitas hidup.
D. Penerapan PHBS di Masa Pandemi Covid- 19
1. Menerapkan 5 M
a. Memakai Masker
b. Mencuci Tangan
c. Menjaga Jarak
d. Menjauhi Kerumunan
e. Mengurangi Mobilitas

Selain 5M ada cara lain untuk terhindar Covid- 19

a. Segera mengganti baju/ mandi sesampainya di rumah setelah berpergian


b. Menjaga kebersihan lingkungan
Saat ini marak kegiatan desinfeksi baik yang digerakkan oleh lembaga
maupun inisiatif masyarakat. Fasilitas umum seperti bandara, pasar,
stasiun, terminal dan lainnya perlu dilakukan disinfeksi secara rutin.
Untuk rumah, cukup dengan mengepel lantai dua kali sehari.
Membersihkan peralatan yang sering disentuh tangan dengan desinfektan,
seperti gagang pintu, gagang kulkas, pegangan tangga, hand phone, meja,
kursi dan lain- lain.

2. Menerapkan Etika Batuk dan Bersin


a. Hindari menutup mulut saat batuk atau bersin dengan tangan
b. Saat batuk atau bersin, segera tutup hidung dan mulut menggunakan
tissue c. Buanglah tissue yang telah digunakan ke tempat sampah
d. Jika tidak ada tissue, gunakan sapu tangan atau lengan baju bagian dalam
e. Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau hand sanitizer berbahan
dasar alkohol
f. Gunakan masker, agar tidak menularkan ke orang lain
3. Cara Mencuci Tangan Pakai Sabun
a. Basahi tangan dengan air bersih yang mengalir
b. Gunakan sabun pada tangan secukupnya
c. Gosok telapak tangan yang satu ke telapak tangan yang lainnya
d. Gosok punggung tangan dan sela-sela jari
e. Gosok telapak tangan dan sela jari dengan posisi saling bertautan
f. Gosok punggung jari ke telapak tangan dengan posisi jari saling bertautan
g. Genggam dan basuh ibu jari dengan posisi memutar
h. Gosok bagian ibu ujung jari ke telapak tangan agar bagian kuku terkena
sabun
i. Gosok tangan yang bersabun dengan air bersih mengalir
j. Keringkan tangan dengan lap sekali pakai atau tissue
k. Bersihkan atau matikan pemutar keran air dengan lap sekali pakai atau
tissue

Waktu Penting Untuk Mencuci Tangan :


a. Sebelum makan
b. Sesudah buang air besar dan menggunakan toilet
c. Sebelum memegang bayi
d. Sesudah mengganti popok, menceboki/ membersihkan anak yang telah
menggunakan toilet
e. Sebelum, selama dan setelah menyiapkan makanan

Selama Pandemi :
a. Setelah bersin dan batuk
b. Sebelum menyentuh mata, hidung atau mulut
c. Setelah menyentuh permukaan benda (gagang pintu, meja, dll)
d. Sebelum dan sesudah merawat seseorang yang sedang muntah atau diare
e. Sebelum dan sesudah merawat luka
f. Setelah menyentuh hewan, makanan ternak atau kotoran hewan
g. Setelah menyentuh sampah
h. Jika tangan terlihat kotor atau berminyak
i. Sebelum dan sesudah mengunjungi teman, keluarga atau kerabat yang
dirumah sakit atau panti jompo.

4. Cara Memakai Masker dan Melepas Masker yang Benar


Langkah-langkah memakai masker sebagai berikut:
a. Biasakan mencuci tangan terlebih dahulu sebelum menggunakan
masker, boleh menggunakan air mengalir dengan sabun, boleh juga
menggunakan cairan antiseptik berbahan dasar alkohol.
b. Pastikan hidung, mulut, dan dagu tertutup seluruhnya, bagian berwarna
berada di depan, dan bagian berwarna putih yang menempel di wajah.
c. Tekan bagian atas masker yang ada kawatnya agar sesuai bentuk hidung.

Langkah-langkah melepas masker sebagai berikut:


a. Gantilah masker jika rusak, kotor, atau basah.
b. Lepas kaitan masker dari telinga atau ikatan masker, pastikan tidak
memegang bagian depan masker.
c. Buanglah masker dengan benar ke dalam tempat sampah.
d. Cucilah tangan pakai sabun dan air mengalir atau antiseptic berbasis
alkohol dengan baik dan benar.

5. Meningkatkan Imunitas/Kekebalan Tubuh


a. Konsumsi Gizi Seimbang dan Konsumsi Suplemen atau Vitamin
Mengkonsumsi makanan bergizi khususnya sumber Vitamin C dan
Vitamin E dapat meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit.
Mengkonsumsi sumber zat gizi langsung dari makanan akan lebih baik
dibandingkan didapat dari suplemen tambahan. Akan tetapi dalam kondisi
tubuh memerlukan tambahan bisa juga dengan mengonsumsi suplemen
vitamin dan mineral.
b. Tidak Merokok
Asap rokok dapat merusak kekebalan tubuh. Kebiasaan merokok dapat
menimbulkan berbagai gangguan penyakit khususnya infesksi paru,
seperti bronchitis dan pneumonia yang memang menjadi media yang
diserang virus corona.

c. Melakukan Aktivitas Fisik/Olahraga


Olah raga teratur dapat menangkal masuknya virus pada tubuh. Olah raga
tidak harus diluar rumah. Dalam kondisi pandemic, olah raga bisa juga
dilakukan di rumah. Sebaiknya olahraga dilakukan paling tidak selama 30
menit setiap harinya.

d. Istirahat Cukup
Tidur yang cukup dan berkualitas dapat meningkatkan imunitas tubuh,
istirahat yang kurang dapat menyebabkan penurunan imunitas tubuh
sehingga akan mudah terserang penyakit. Minimal 7-8 jam sehari yang
dibutuhkan orang untuk beristirahat.

e. Mengendalikan Penyakit Penyerta (Seperti Diabetes Melitus, Hipertensi


atau Kanker)
DAFTAR PUSTAKA

Artikel RS Islam A Yani. (2021). Etika Batuk dan Bersin. Surabaya: Diakses pada
tanggal 28 Mei 2021. https://rsisurabaya.com/etika-batuk-dan-bersin

Direktorat Rehabilitasi Sosial Anak & Direktorat Jendral Rehabilitasi Sosial Kementerian
Sosial. (2020). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS): Penguatan
Kapabilitas Anak dan Keluarga: Kemensos RI. Diakses pada tanggal 28
Mei 2021. https://kemensos.go.id/index.php/perilaku-hidup-bersih-dan-
sehat-phbs-penguatan-kapabilitas-anak-dan-keluarga

Kemenkes RI. (2021). Beginilah Cara Memakai dan Melepaskan Masker Yang
Benar. Diakses pada tanggal 28 Mei 2021.

https://infeksiemerging.kemkes.go.id/warta-infem/beginilah-cara-
memakai-dan-melepaskan-masker-yang-benar

Kemenkes RI. (2021). 5M Dimasa Pandemi Covid 19 Di Indonesia. Diakses pada


tanggal 28 Mei 2021.
http://www.padk.kemkes.go.id/article/read/2021/02/01/46/5-m-dimasa-
pandemi-covid-19-di-indonesia.html

Kemenkes RI. (2020). Panduan Pencegahan Penularan COVID-19 untuk


Masyarakat. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia: diakses pada
tanggal 28 Mei 2021. https://promkes.kemkes.go.id/panduan-
pencegahan-penularan-covid-19-untuk-masyarakat

Kemenkes RI. (2020). Panduan Cuci Tangan Pakai Sabun. diakses pada tanggal 28
Mei 2021.
https://kesmas.kemkes.go.id/assets/upload/dir_519d41d8cd98f00/files/Pa
nduan_CTPS2020_1636.pdf
Kemenkes RI. (2016). PHBS. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia: diakses
pada tanggal 28 Mei 2021. https://promkes.kemkes.go.id/phbs

Nurfadillah, A.R. (2020). Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Di Sekolah Pada
Masa Adaptasi Kebiasaan Baru (New Normal): Jurnal Pengabdian
Kesehatan Masyarakat. diakses pada tanggal 28 Mei 2021
https://ejurnal.ung.ac.id/index.php/jpkm/article/view/7676

Prihantama. (2020). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Cegah COVID-19. Dinkes
Sleman. Diakses pada tanggal 28 Mei 2021.
https://dinkes.slemankab.go.id/perilaku-hidup-bersih-dan-sehat-cegah-
covid-19.html

Utami, N. (2020). PHBS Selama Masa Pandemi. Diakses pada tanggal 28 Mei
2021. https://environment-indonesia.com/perilaku-hidup-bersih-dan-
sehat- selama-masa-pandemi/

Anda mungkin juga menyukai