Anda di halaman 1dari 4

Nama : Anggreni Jaha

NIM : 2010020099

Mata Kuliah : Komunikasi Bisnis

Analisis kritis terkait fungsi komunikasi dalam bisnis atau fungsi komunikasi dari bisnis
terkait video tentang kegiatan negosiasi dalam kegiatan bisnis yaitu tentang permintaan
persetujuan dari pihak UMKM untuk pengajuan bisnis UMKM-nya kepada bazar lokal.

Dalam video tersebut yang berperan sebagai komunikatornya adalah pihak bazar lokal dan
komunikannya adalah pihak UMKM. Dari pihak UMKM ingin mengetahui hal festival bazar
lokal dan persyaratan tentang pengajuan perizinan untuk mengikuti bazar lokal yang
diadakan di lapangan Konibako. Dan dari pihak bazar lokal memberi persyaratan untuk
membuat data rinci tentang usaha UMKM-nya serta membuat perjanjian antara UMKM
dengan bazar lokal dan keuntungannya sendiri diminta 30% dari UMKM yang menyewa di
tempat tersebut. Dan pihak UMKM sudah menyediakan stand serta pihak UMKM
menyediakan peralatan dan bahan produksinya. Dan dari pihak UMKM meminta keringanan
20% dari 30% keuntungan yang diterima dari pihak bazar lokal, jika hasilnya tidak sesuai
ekspetasi karena jumlah pembeli akan berubah setiap harinya.Tapi hal tersebut tidak bisa
ditolerir karena pembagian tersebut sudah valid dan tidak dapat diganggu karena dari pihak
UMKM sudah menyediakan stand dengan ukuran 3×3 meter serta tempat makannya. Dan
standnya dipertimbangkan setelah proposal diberikan kepada pihak bazar lokal dan produk
yang dijual harus lebih menarik dari ini UMKM lainnya.

Jadi, dari komunikasi antara pihak bazar lokal dan pihak UMKM , analisis kritis terkait
fungsi komunikasi dalam bisnis atau fungsi komunikasi bisnis yaitu dalam membangun
komunikasi dalam sebuah bisnis pastinya berkaitan dengan fungsi dalam komunikasi
sehingga pertukaran informasi antara pihak yang satu dengan yang lainnya memiliki tingkat
produktivitas bisnis yang tinggi dengan komunikasi yang efektif. Secara umum terdapat
beberapa fungsi komunikasi bisnis yang perlu kita ketahui.

1. Memperjelas
Fungsi komunikasi bisnis yang pertama adalah sebagai alat memperjelas suatu
informasi bisnis yang perlu disampaikan kepada komunikan. Dari video tersebut
komunikatornya tidak begitu menjelaskan secara detail informasi dari perusahaan
bisnis dengan baik sehingga komunikannya tidak begitu paham dengan apa yang
disampaikan oleh komunikatornya. Maka, dari itu perlu adanya kejelasan suatu
informasi bisnis sebagai pesan dalam komunikasi bisnis agar kegiatan dalam bisnis-
bisnis dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan apa yang diharapkan.
2. Keakuratan
Suatu pesan dan informasi yang baik adalah informasi yang akurat dan teruji benar
informasinya. Dengan adanya komunikasi bisnis, maka informasi dalam bidang bisnis
yang disampaikan bisa menjadi informasi bisnis yang akurat dan dapat diuji
kebenarannya. Dalam video tersebut penyampaian informasi sebaiknya disertai
dengan bukti-bukti berupa berkas yang dapat dilihat secara langsung karena menurut
saya komunikasi yang dilakukan adalah secara langsung. Sehingga, informasi yang
disampaikan oleh komunikatornya bukanlah informasi yang diada-ada atau palsu.
Maka dari itu, perlu adanya komunikasi bisnis dalam dunia bisnis.
3. Memotivasi karyawan
Manajer dan supervisor menggunakan komunikasi untuk memotivasi karyawan agar
dapat memaksimalkan potensi yang mereka miliki sehingga bisa mencapai kinerja
puncak. Jadi, feedback antara karyawan dari pihak bazar lokal dan pihak UMKM
bisa meningkatkan motivasi karyawan lain dalam perusahaan karena tujuan yang
direncanakan dari masing-masing pihak dapat tercapai dengan baik. Dengan adanya
komunikasi dapat membantu perusahaan mencapai tujuan secara keseluruhan karena
memiliki karyawan yang termotivasi.
4. Memberikan umpan balik
Umpan balik yang diterapkan atau juga telah dilaksanakan dari pihak UMKM ke
pihak bazar lokal sesuai dengan yang diharapkan yaitu komunikasi yang dilakukan
baik sehingga adanya respon dari masing-masing pihak yang bersangkutan.
5. Menyediakan informasi
Informasi yang diberikan dari pihak komunikator kepada pihak komunikan yaitu
berdasarkan prosedur yang ada dalam perusahaan sehingga dapat memberikan
informasi perubahan kebijakan dan strategi dari pihak bazar lokal.
6. Interaksi
Dengan komunikasi, interaksi harus dilakukan dengan baik antara pihak bazar lokal
dan pihak UMKM sehingga bisa mendapatkan kesepakatan yang akurat sehingga
tidak terjadi kesalahpahaman antara kedua pihak. Komunikasi sangat penting agar
dapat bekerja sama untuk menyelesaikan permasalahan yang ada.
7. Menangani konflik
Dari pihak UMKM meminta keringanan 20% dari 30% keuntungan yang diterima
pihak bazar lokal, tapi itu tidak mungkin bisa ditolerir karena hal tersebut sudah
sesuai dengan ketentuan dari pihak bazar lokal dan sudah valid dan tidak dapat
diganggu gugat. Maka dari itu perlu adanya kesepakatan antara kedua belah pihak
sehingga dapat menyelesaikan konflik atau masalah yang ada.

Keberhasilan bisnis tergantung pada kemanjuran komunikasi bisnis, sehingga dapat disebut
sebagai urat nadi bisnis. Komunikasi bisnis sangat penting karena digunakan untuk saling
bertukar informasi. Melalui komunikasi bisnis, pihak bazar lokal dan pihak UMKM bertukar
informasi dengan pihak internal sendiri. Komunikasi yang dilakukan juga membawa
dinamika dalam kegiatan perusahaan atau organisasi, serta membantu untuk mencapai tujuan.
Komunikasi bisnis juga mempersiapkan rencana dan kebijakan perusahaan atau organisasi.
Rencana dan kebijakan yang realistis memerlukan informasi yang memadai dan relevan.
Dengan bantuan komunikasi bisnis rencana, kebijakan, aturan, arahan dan hal-hal kompleks
lainnya membantu menjadikan setiap karyawan menjadi lebih efisien dalam bekerja.
Hubungan Industrial yang baik selalu dicari demi suksesnya bisnis. Di sinilah komunikasi
memainkan peran pentingnya, yakni untuk menciptakan dan memelihara hubungan Industrial
yang baik. Melalui berbagai saluran komunikasi dunia bisnis semakin kompetitif. Karena
itulah, hanya perusahaan atau organisasi yang mampu mengomunikasikan produk barang dan
jasanya dengan baik kepada pelanggan atau klienlah yang dapat menguasai pasar.

Komunikasi bisnis yang efektif memungkinkan kelancaran arus informasi di antara berbagai
pihak yang terlibat dalam negosiasi maupun transaksi. Seperti dalam negosiasi dalam
kegiatan bisnis yang dilakukan untuk meminta persetujuan dari pihak bazar lokal dan pihak
UMKM. Komunikasi tersebut sudah efektif, hanya perlu ada ketelitian dalam memberikan
informasi agar dapat dimengerti dengan baik. Dengan begitu, segala konflik, kontroversi, dan
ketidaksepakatan dapat ditekan atau diselesaikan dengan lebih mudah. Dalam Komunikasi
bisnis harus tumbuh saling pengertian di antara kedua pihak sehingga berjalan dengan lancar
dan akan meningkatkan kepuasan karyawan atau staf organisasi. Komunikasi bisnis yang
efektif membantu para manajer untuk melihat sendiri kinerja bawahan mereka. Dalam situasi
ini, bawahan akan berusaha menunjukkan kinerja yang baik. Kemudian, jika manajemen
memuji kinerja mereka, langkah ini juga akan meningkatkan loyalitas karyawan atau staf.

Jadi, betapa krusialnya fungsi Komunikasi bisnis dalam sebuah perusahaan atau organisasi.
Penguasaan berkomunikasi dalam bisnis perlu dipelajari. Ketrampilan seperti ini mungkin
saja bisa didapat dari pengalaman, namun membutuhkan waktu. Jalan lain adalah dengan
mengikuti pelatihan-pelatihan komunikasi di luar. Di setiap harinya, komunikasi bisnis dalam
perusahaan di berbagai waktu dengan cara dan metode. Komunikasi bisa bersifat lisan atau
tulisan seperti melalui telepon, email, dan secara langsung diantaranya seperti contoh dari
video yang kita bahas. Komunikasi merupakan hal yang sangat penting dan begitu melekat
dalam kehidupan kita, maka tidak heran jika komunikasi memiliki berbagai fungsi yang
sangat berguna bagi kehidupan kita sehari-hari. Semua fungsi komunikasi tersebut saling
terkait satu sama lainnya, semua tim harus bekerja secara efektif serta mempertahankan
kontrol atas seluruh karyawan. Komunikasi merupakan sebuah elemen penting yang sangat
dibutuhkan. Komunikasi yang dilakukan antara kedua bela pihak harus memberikan kesan
bahwa ada antusias dalam menyampaikan informasi dan beradaptasi dengan bahasa tubuh
dan perasaan yang baik, sehingga dapat meningkatkan efektivitas komunikasi bisnis secara
tepat dan akan didapatkan beberapa keuntungan diantaranya membawa dampak positif pada
keberhasilan usaha bisnis serta mampu menunjang karir para eksekutif dan staf suatu
organisasi atau perusahaan.

Anda mungkin juga menyukai