Anda di halaman 1dari 2

Saran Tema Mentoring Gathering

Divisi Acara
Yohanes 15 : 16 "Committed to Your Calling and go Beyond"
Alasan : masih banyak mahasiswa baru yang belum yakin terhadap jurusan yang mereka pilih
sekarang, terkadang mereka ragu terhadap panggilan Tuhan kepada mereka untuk menjadi seorang
perawat. Sehingga dengan adanya tema dan ayat ini dapat memberikan kekuatan untuk tetap setia
dan berkomitmen terhadap panggilan Tuhan untuk mereka dan mampu melampauinya dengan
pertolongan Tuhan.

Divisi Usdan
Filipi 4 : 13 “Beyond Your Strength”
Alasan: karena sangat menggambarkan kehidupan kita, dimana tidak ada yang tidak dapat kita
lalui selama kita mengandalkan Tuhan. Terkadang kita berpikir bahwa masalah itu terlalu besar
dan melebihi batas kemampuan kita, namun saat kita berjalan bersama-Nya, Ia akan memampukan
kita untuk menghadapi masalah itu dan menjadikan kekuatan kita lebih besar dari masalah
tersebut. Jadi, andalkan Tuhan di setiap langkahmu, maka Dia akan memberikan kekuatan
melampaui kekuatanmu.

Divisi Kreatif
Filipi 4:4 “Unlimited Joyful”
Alasan: supaya bisa sama-sama memiliki sukacita yang penuh tanpa batas, menyebarkan kasih dan
damai sejahtera setiap saat. Jadi, biarlah tema ini menjadi suatu dorongan untuk setiap kita agar
kita memiliki sukacita yang lebih dan lebih atau sukacita yang melampaui batas, dimana artinya
supaya kita selalu bersyukur dan bersukacita dalam kehidupan kita.

Divisi DDM
1 Yohanes 3:1 "We are Child of God”
Alasan: kita adalah anak-anak Tuhan yang begitu luar biasa. Kita diberikan hikmat agar bisa
berpikir. Oleh karena itu, sebagai anak-anak Tuhan, kita tidak boleh menghasilkan karya yang
biasa-biasa saja. Melainkan, kita harus menghasilkan karya yang luar biasa baik dari pengetahuan
maupun keterampilan kita.

Divisi Performance & Fellowship


Roma 8:37 “More Than a Winner"
Alasan: tema besar kita yaitu Go Beyond, dimana tema ini berarti melampaui batas. Menjadi
pemenang sudah sangat baik, namun dari ayat ini bisa diketahui bahwa anak Allah bukan hanya
sekedar menjadi pemenang, tetapi dengan kasih karunia Tuhan yang memampukan setiap anak-
Nya untuk menjadi lebih dari seorang pemenang. Sehingga, bisa dilihat bahwa anak-Nya bisa
melampaui batas, jadi bukan hanya sekedar sampai batas, namun bisa melampauinya.

Divisi Perlengkapan
Yesaya 40:31 “Towards Infinity and Beyond”
Alasan: tema kami berarti menuju yang tak terbatas dan melampauinya yang berarti harus menjadi
lebih dari pemenang. Tentunya untuk hal tersebut, kita harus memandang ke masa depan dan
penuh perjuangan. Bukan hanya sekedar berjuang, tetapi tentang bagaimana kita memberi
melebihi perjuangan orang lain yang tentunya semua harus ada campur tangan Tuhan dalam hidup
ini, karena tanpa Tuhan kita tidak bisa melakukan suatu apapun dan bahkan jika mengandalkan
diri sendiri justru mengakibatkan perjuangan kita menuju kesia-siaan. Kami memilih ayat ini
karena memang ayat ini sangat berkesan bagi tema kami. Ayat ini sungguh bermakna mendalam
tentang bagaimana orang menantikan Tuhan, dimana tentunya dalam penantian di dunia, manusia
bukan hanya berdiam diri. Tetapi, manusia harus tetap melakukan kewajiban menjalankan
keimanan, mengembangkan talenta, dan mengusahakan apa yang Tuhan telah berikan, sehingga
bagaikan rajawali (burung yang perkasa menerjang langit paling tinggi) yang terus naik sesuai
dengan tema kami menuju tak terbatas dan melampauinya. Tuhan pasti kuatkan, asalkan kita mau
berusaha memberi lebih; berjalan 2.000 mil, di saat orang lain hanya melakukan 1.000 mil; keluar
dari zona nyaman; serta bersedia diproses dan ditempa, meski menyakitkan demi kemuliaan
Tuhan.

Anda mungkin juga menyukai