Anda di halaman 1dari 3

Rangkuman

Riset Pasar (Bagian 2)

C. Jenis dan Metode Riset Pasar


Jenis riset pasar yang perlu dipahami yaitu:
1. Riset primer atau primary research
2. Riset sekunder atau secondary research

1. Riset Primer atau Primary Research


Riset primer, atau yang sering disebut dengan riset utama merupakan langkah yang
dilakukan oleh peneliti untuk mengumpulkan informasi atau data-data yang
dibutuhkan langsung dari sumber yang tersedia.

Tujuan dari melakukan riset primer ini adalah untuk mendapatkan hasil data yang
spesifik, sesuai tujuan riset.

Terdapat dua metode yang dapat digunakan dalam riset primer, yaitu:

a. Metode kuantitatif
b. Metode kualitatif

Riset primer dengan metode kuantitatif


Metode kuantitatif merupakan sebuah metode sistematis yang digunakan untuk
menguji teori atau hipotesis mengenai suatu hal dengan cara meneliti hubungan antar
variabel yang ada. Jenis metode yang umumnya digunakan dalam riset primer adalah
survei. Survei sendiri dilakukan dengan cara memberikan sejumlah pertanyaan atau
kuesioner kepada responden.

Tujuan dari penggunaan survei di dalam riset pasar adalah:


- Mengidentifikasi pola perilaku masyarakat
- Mengidentifikasi kebutuhan calon konsumen
- Mengidentifikasi tingkat kepuasan konsumen
- Mengembagkan produk berdasarkan hasil jawaban responden

1
Kriteria responden survei
Untuk dapat melakukan survei, diperlukan kriteria untuk menentukan siapa responden
yang bisa mewakili hal yang akan diteliti. Hal yang perlu diperhatikan adalah demografi
dari populasi yang akan diteliti, meliputi usia, status pernikahan, jumlah penghasilan,
dan lain sebagainya.

Jenis survei berdasarkan proses


● Survei tatap muka
● Survei online
● Survei melalui telepon

Riset primer dengan metode kualitatif


Metode kualitatif merupakan sebuah metode yang menggunakan penjelasan deskriptif
dalam prosesnya. Penelitian kualitatif dilakukan secara mendalam dengan cara
menginvestigasi, menganalisis, dan menginterpretasi makna atau pola hubungan yang
ada. Metode kualitatif bertujuan untuk mengumpulkan pemahaman mendalam
mengenai perilaku masyarakat dan alasan yang mendasari perilaku tersebut.

Penelitian dengan metode kualitatif berfokus pada jenis pertanyaan 5W+ 1H(what,
when, who, where, why, dan how) untuk menginvestigasi perilaku responden.

Cara-cara yang dapat dilakukan dalam metode kualitatif:


● Wawancara atau interview
● FGD atau focus group discussion
● Observasi

Perbandingan antara metode kuantitatif dan kualitatif

Metode kuantitatif Metode kualitatif

Jenis pertanyaan umumnya berbentuk Jenis pertanyaan umumnya berbentuk


close ended - Hasil data objektif berdasarkan open ended - Hasil data cenderung subjektif
statistik

2. Riset Sekunder atau Secondary Research


Riset sekunder, atau yang sering disebut sebagai desk research merupakan proses
pengumpulan data dan informasi dari sesuatu yang sudah terlebih dahulu
dipublikasikan oleh pihak lainnya, seperti jurnal, laporan, data sensus, dan lain
sebagainya.

Tujuan dari dilakukannya riset sekunder adalah untuk melakukan analisis pasar dan potensi,
analisis persaingan dan tren, serta analisis penentuan harga.

2
Tiga kategori sumber untuk riset sekunder
1. Sumber publik atau public sources
Sumber publik merupakan sumber data yang paling mudah ditemukan dan
umumnya dapat diakses secara gratis, seperti jurnal, laporan penelitian, data
statistik, dan lain sebagainya.

2. Sumber komersial atau commercial sources


Sumber komersial merupakan sumber data yang berbentuk sama dengan data di
sumber publik, namun perlu ada biaya untuk dapat mengakses data yang diinginkan.
Umumnya, jenis data dari sumber komersial ini disediakan oleh agensi atau lembaga
riset profesional.

3. Sumber internal atau internal sources


Sumber internal adalah data yang berasal dari perusahaan sendiri. Umumnya, data
ini berasal dari penelitian yang sudah dilakukan terlebih dahulu sehingga laporannya
dapat digunakan untuk kebutuhan riset pasar.

Perbandingan Riset Primer dan Riset Sekunder

Aspek Riset primer Riset sekunder

Durasi Durasi penelitian lebih lama Durasi penelitian lebih cepat

Biaya Biaya lebih besar Biaya lebih kecil

Aktualisasi data Data lebih aktual Data kurang aktual

Akurasi Bersifat spesifik dan akurat Bersifat umum

Ingin tau bagaimana cara memilih bahan


dan membuat masker dengan kain
yang tepat ?
Simak di materi selanjutnya bersama Grace
Simarmata dan Dwi Novianti

Anda mungkin juga menyukai