Anda di halaman 1dari 5

Konsep Dasar Kelipatan Persekutuan

Terkecil (KPK)
Diposkan pada April 1, 2016

1. Kelipatan
Untuk  menentukan  kelipatan  suatu  bilangan,  kita  dapat  mengalikan 
bilangan tersebut  dengan  bilangan  1,  2,  3,  4,  5  dan  seterusnya  (Pujiati 
dan  Suharjana, 2011:47). Contoh :
Kelipatan dari 3 = 3, 6, 9, 12, 15, 18, 21, 24,  . . .
Kelipatan dari 6 = 6, 12, 18, 24, 30, . . .
2. Pengertian Kelipatan Persekutuan
Kelipatan  persekutuan  dari  dua  bilangan  adalah  kelipatan-kelipatan  dari 
kedua
bilangan tersebut yang bernilai sama (Pujiati dan Suharjana, 2011:47). Contoh :
Kelipatan dari 3 = 3, 6, 9, 12, 15, 18, 21, 24,  . . .
Kelipatan dari 6 = 6, 12, 18, 24, 30, . . .
Kelipatan persekutuan dari 2 dan 4 adalah 6, 12, 18, 24, …
3. Pengertian Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK)
KPK  dari  dua  bilangan  adalah  kelipatan  persekutuan  yang  paling  kecil 
diantara kelipatan-kelipatan  persekutuan  yang  ada  dari  dua  bilangan  yang 
diketahui
(Pujiati dan Suharjana, 2011:51).
Least common multiple (LCM) of two numbers is the smallest non-zero
number
that is a multiple of both numbers (Robert  E. Eicholz dkk, 1981).

Cara I menentukan KPK dengan kelipatan persekutuan

1. Tuliskan kelipatan dari masing-masing bilangan yang ingin di cari


2. Tuliskan kelipatan persekutuan dari bilangan-bilangan tersebut
3. Pilihlah angka terkecil dari kelipatan persekutuan bilangan-bilangan
tersebut,angka terkecil itulah yang merupakan KPK

Cara 2 menentukan KPK dengan menggunakan faktorisasi

1. Tuliskan faktorisasi prima dari bilangan-bilangan yang ingin dicari


2. Pilihlah semua bilangan faktorisasi tersebut jika ada yang sama maka pangkat
tertinggi  atau  perkalian  berulang  yang  terbanyak  dari  faktorisasi  prima
tersebut yang dituliskan
3. KPK dapat dicari dengan mengalikan faktor yang telah dipilih tersebut
Selain dua cara di atas masih ada satu cara lagi yaitu menggunakan tabel
pembagian yang langsung akan dibahas dengan menggunakan contoh di bawah
ini

Cara Mencari KPK dari Dua Bilangan atau Lebih

Contoh soal :

Tentukan KPK dari 8 dan 12 !

Cara 1 Dengan Kelipatan Persekutuan

Kelipatan dari 8 = 8, 16, 24, 32, 40, 48, 56, 64, 72, 80, 88, 96, . .

Kelipatan dari 12= 12, 24, 36, 48, 60, 72, 84, 96, …

Kelipatan Persekutuan dari 8 dan 12  adalah 24, 48, 96, …

Kelipatan Persekutuan Terkecil dari 8 dan 12  adalah 24.

Cara 2 Dengan Faktorisasi Prima

Mencari faktorisasi dengan pohon faktor

Kuncinya  :  Mengalikan  semua  faktor  yang  berbeda.  Jika  ada  faktor  yang sama
maka diambil pangkat yang terbesar.

Faktorisasi prima dari 

Faktorisasi prima dari 


KPK dari 8 dan 12        = 

Diambil faktor yang paling banyak atau dari pangkat yang terbesar, karena:
1)  harus ada “persekutuan” antara bilangan tersebut.
2)  sifat  dasar  “kelipatan”:  apabila  diambil  pangkat  yang  kecil  maka  bilangan
yang  besar tidak tercakup di dalamnya, sehingga tidak ada persekutuan.

Cara 3 dengan menggunakan Tabel Pembagian


Kuncinya  :  bagi  kedua  bilangan  itu  dengan  faktor  prima  terkecil  sampai
tidak dapat dibagi lagi dengan bilangan prima terkecil sampai hasil tinggal 1
semua ( baris bawah ), kemudian kalikan bilangan pembagi itu.

KPK dari 8 dan 12 = 2 x 2 x 2 x 3 = 24

1. Bilangan Prima dan Faktorisasi Prima


Bilangan prima: bilangan bulat positif dengan dua faktor, yaitu hanya dapat dibagi 1 dan
bilangan itu sendiri. Contoh: 2, 3, 5, 7, 11.
Faktor prima: faktor-faktor yang merupakan bilangan prima. Contoh: 2 dan 3 adalah
faktor prima dari 36.
Faktorisasi prima: proses menyatakan suatu bilangan bulat sebagai hasil perkalian dari
faktor-faktor prima. Contoh: 36  = 2x2x3x3 atau 2²x3²
Ada cara mudah untuk menentukan faktorisasi prima, yaitu menggunakan pohon
faktor (membagi bilangan tersebut hingga menyisakan faktor-faktor prima saja).
Perhatikan gambarnya ya! Secara matematis juga dapat ditulis seperti pada gambar
selanjutnya.

Bilangan yang diberi tanda kurung itu artinya sudah menjadi bilangan prima ya

 
2. Perbedaan FPB dan KPK
Perbedaan FPB dan KPK mudah dihapalkan kok. Coba perhatikan di bawah ini:

FPB: Faktor yang sama dari dua bilangan atau lebih.

          Bilangan terbesar di antara faktor-faktor persekutuannya

KPK: Kelipatan yang sama dari dua bilangan atau lebih.

           Bilangan terkecil di antara kelipatan-kelipatan persekutuannya.

3. Rumus Cepat Menghitung FPB dan KPK


FPB: Hasil kali faktor yang sama saja dan ambil faktor dengan pangkat terkecil.

KPK: Hasil kali semua faktor dan ambil faktor dengan pangkat terbesar untuk faktor
ynag sama.

Anda mungkin juga menyukai