Anda di halaman 1dari 7

PRAKTIKUM MATA KULIAH PERANCANGAN PERCOBAAN

KELAS A PRODI AGROTEKNOLOGI, JURUSAN BUDIDAYA


PERTANIAN, SEMESTER GENAP TA. 2020/2021
Judul Praktikum
“Respons Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Kangkung Darat (Ipomoea Reptans, L.)
Terhadap Komposisi Media Tumbuh yang Berbeda”
Tujuan Praktikum
a) Agar mahasiswa dapat memahami, melakukan dan menerapkan teori rancangan
percoaan yang sudah diberikan dengan baik dan benar mulai dari persiapan,
perancangan tata letak, pengukuran, pengumpulan data, analisis data dan
penyajian data serta pembahasan.
b) Agar mahasiswa dapat melakukan percobaan, memahami, dan menerapkan
penggunaan rancangan acak lengkap.
Bahan dan Metode Praktikum
Waktu dan Tempat
Praktikum Rancangan Percobaan ini dilaksanakan selama 40 hari. Bertempat di
masing-masing lokasi/tempat kos/tempat yang representatif dan aman yang disepakati
oleh setiap anggota kelompok.
Bahan Dan Alat
1. Benih kangkung;
2. Pupuk Urea dan pupuk kandang kotoran sapi;
3. Timbangan;
4. Gelas aqua bekas;
5. Cetok;
6. Tanah gambut dan tanah mineral;
7. Meteran.
Rancangan Percobaan
Rancangan percobaan ini mengunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan
perlakuan terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan sehingga terdapat 20 satuan
percobaan.
Perlakuan terdiri dari 4 jenis media tanam yaitu:
Kode Perlakuan Media tanam
Perlak

Tanah Gambut

Tanah Mineral

1
Tanah Gambut+ Pukan Sapi (perbandingan 1 : 1)

Tanah Mineral + Pukan Sapi (perbandingan 1 : 1)

Tanah Gambut + tanah mineral + Pukan Sapi


(perbandingan 1 : 1 : 1)

Pelaksanaan Praktikum
Persiapan media tanam
a) Tempat media tanam menggunakan gelas aqua bekas sebanyak 20 buah.
b) Pada bagian bawah gelas di beri 3 lubang seukuran pensil.
c) Siapkan media tanam sesuai perlakuan. Untuk perlakuan yang terdiri dari 2 atau 3
campuran bahan yang berbeda, campur dan aduk merata bahan tersebut sesuai
dengan perbandingannya sebelum dimasukkan ke dalam gelas aqua.
d) Kemudian masukkan media tanam sesuai dengan perlakuan dan beri kode
perlakuan pada masing-masing gelas.
e) Lakukan pengacakan dalam penempatan perlakuan di tempat percobaan sesuai
dengan RAL.
f) Media tanam didiamkan selama 4 hari sebelum tanam.
g) Lakukan penyiraman pada media tanam agar keadaan tanah tidak kering.
Penanaman
Kangkung ditanam setelah media tanam diinkubasi selama 4 hari. Benih kangkung
ditanam dengan cara ditugal dengan kedalaman 3 cm, tiap gelas aqua ditanam 6 biji
benih kangkung.
Pemupukan
Pemupukan dasar pupuk NPK dilakukan pada saat tanam, atau setelah masa inkuasi
4 hari dengan dosis per gelas yaitu 5 gr.
Pemeliharaan tanaman
Pemeliharaan meliputi penyiraman dilakukan 2 kali sehari tetapi bila tanah cukup
basah maka penyiraman tidak perlu dilakukan.
Variabel yang diamati
a) Tinggi per tanaman
Pengukuran tinggi tanaman dimulai dari permukaan tanah sampai titik tertinggi
dengan mengunakan mistar atau pengaris. Pengukuran dilakukan 10 hari sekali.
b) Jumlah daun per tanaman
Perhitungan jumlah daun dilakukan pada umur 30 hst atau pada saat panen,
dengan syarat daun yang sudah membuka sempurna.
c) Berat basah per tanaman
Perhitungan berat basah dilakukan pada saat setelah panen (30 hst) menggunakan
timbangan analitik dengan satuan gram.

2
Analisis Data
Analisis data dapat dilakukan dengan mencari rataannya. Rata-rata dapat diperoleh
dari jumlah tinggi tanaman dibagi dengan banyak tanaman. Begitu juga dengan
jumlah daun, dan berat basah. Data dari masing-masing variabel tanaman dimasukkan
ke dalam tabel pengamatan berikut ini:

a) Tinggi per tanaman


Ulangan Jumlah Rata-rata
Perlakuan
I II III IV
M1            
M2            
M3            
M4            
M5            
Jumlah - - - -    

b) Jumlah daun per tanaman


Ulangan Jumlah Rata-rata
Perlakuan
I II III IV
M1            
M2            
M3            
M4            
M5            
Jumlah - - - -    

c) Bobot segar per tanaman


Ulangan
Perlakuan Jumlah Rata-rata
I II III IV
M1            
M2            
M3            
M4            
M5            
Jumlah - - - -    

3
Tata Letak Percobaan

M1.2 M2.3 M5.2 M5.4 M4.1

M4.4 M3.4 M1.1 M3.2 M2.4

M1.3 M5.1 M2.2 M5.3


M3.1

M4.3 M2.1 M4.2 M1.4 M3.3

KODE PERLAKUAN

4
5
JADUAL KEGIATAN PRAKTIKUM PERANCANGAN PERCOBAAN
Minggu ke-
NO Kegiatan
I II III IV V VI
1 Persiapan media tanam
2 Inkubasi media tanam
3 Penanaman Kangkung
4 Pemupukan NPK
5 Pengukuran tinggi per tanam (I)
6 Pengukuran tinggi per tanam (II
7 Pengukuran tinggi per tanam (III)
8 Pengukuran jumlah daun per tanaman
9 Pengukuran bobot segar per tanaman

6
7

Anda mungkin juga menyukai