Anda di halaman 1dari 8

1.

pengertian sejarag menurut bahasa


2. pengertian sejarah menurut bahasa Belanda
Perkataan sejarah dalam bahasa Belanda ialah geschiedenis (dari kata geschieden
= terjadi).
3. sejarag menurut pendapat para ahli

a. J.V. Bryce, menyatakan, bahwa sejarah itu: It is the record of what man
has thouhth, said and done. Menurut Bruce, bahwa sjearah adalah catatan
dari apa yang telah dipikirkan, dikatakan dan diperbuat oleh manusia.
b. W.H. Walsh, berpendapat bahwa : History is a significant narrative of
human actions and ecperience in the past. Pendapat Walsh ini sebenarnya
identik dengan pendapat Bryce, bahwa sejarah itu menitikberatkan pada
percatatan yang berarti dan penting saja bagi manusia. Catatan ini meliputi
tindakan-tindakan dan pengalaman-pengalaman manusia di masa lampau,
pada hal-hal yang penting sehingga merupakan a significant narrative
(cerita yang berarti).
c. Patrick gardiner, menyatakan bahwa History is the study of what human
beings have done. Pendapat Patrick Gardiner sebenarnya mempertegas
pendpat J.V. Bryce dan W.H. Walsh, yaitu sejarah adalah ilmu yang
mempelajari apa yang telah diperbuat oleh manusia.
d. Dr. Roeslan Abdulgani, mengetengahkan pendapat yang bersifat
melengkapi ketiga pendapat tersebut di atas, yakni ilmu sejarah ialah ilmu
yang meneliti dan menyelidiki secara sistematis keseluruhan perkembangan
masyarakat serta kemanusiaan di masa lampau beserta kejadian-
kejadiannya; dengan maksud unutk kemudian menilai secara kritis seluruh
hasil penelitiannya tersebut, untuk selanjutnya dijadikan perbendaharaan
pedoman bagi penilaian dan penentuan keadaan masa sekarang serta arah
progress masa depan.
e. Prof. H. Muh. Yamin, SH, memberikan definisi sejarah menurut paham
ilmiah ialah suatu ilmu pengetahuan yang disusun atas hasil penyelidikan
beberapa peristiwa yang dapat dibuktikan dengan bahan kenyataan.
4. sejarag menurut pendapat para ahli
5. ciri ciri sejarah

Ciri-ciri sejarah yang utama antara lain :

1. Peristiwa yang penting (berpengaruh). Peristiwa yang terjadi dapat dijadikan


momentum dan berpengaruh bagi kehidupan banyak orang.
2. Peristiwa unik. Merupakan peristiwa yang hanya terjadi satu kali karena tidak
dapat terulang sama persis.
3. Peristiwa abadi. Peristiwa yang terjadi akan dikenang sepanjang masa.

Ciri-ciri sejarah sebagai ilmu pengetahuan antara lain :

1. Empiris. Sejarah berasal dari pengalaman manusia yang didokumentsikan dalam


dokumen atau sebuah peninggalan sejarah yang biasanya digunakan oleh sejarawan untuk
menemukan fakta masa lampau.
2. Mempunyai objek. Waktu adalah contoh objek sejarah yang dijadikan sebagai
objek dalam pembelajaran sejarah.
3. Mempunyai teori. Teori sejarah digunakan untuk mendukunf argumen atas
sejarah yang terjadi.
4. Mempunyai metode. Dalam rangka penelitian, sejarah memiliki metode
pengamatan sendiri karena terdapat pedoman-pedoman tradisi ilmiah.
5. Generalisasi. Berdasarkan objek, teori dan metode penelitian yang telah dilakukan
dapat ditarik kesimpulan untuk menjelaskan fakta sejarah yang telah terjadi.

6. pengertian yang benar tentang periodesasi sejarah


Periodisasi adalah pembabakan masa dalam sejarah atau tingkat perkembangan
masa dalam sejarah. Dalam periodisasi diadakan serialisasi rangkaian (babakan)
menurut urutan zaman. Sejarah dipenggal-penggal menjadi zaman-zaman dengan
corak masing-masing atau ciri khas tertentu.
7. contoh periodesasi sejarah
Periodisasi berdasarkan zaman dalam sejarah Eropa :

a. Zaman kuno : 476 AD


b. Zaman pertengahan : 476 - 1453
c. Zaman baru : 1453 – 1789
d. Zaman terbaru : 1789 ………..
Selanjutnya ada perbaikan sehingga muncul periodisasi sebagai berikut :

a. Preshistory (prasejarah)
b. Protohistory (mula sejarah)
c. Ancient History
d. Middle Age (Zaman Pertengahan)
e. The Early Modern Period (Permulaan Zaman Modern)
f. The Nineteenth (Abad ke 19)
g. Two World War and The Interworld Period (Masa dua perang dan masa antara
Dua Perang Dunia)
h. The Post War Period (Masa sesudah perang)

Periodisasi juga dapat dibuat menurut urutan pergantian dinasti-dinasti. Sejarah


Mesir Kuno dan Cina Kuno misalnya, adalah contoh periodisasi yang lazim digunakan,
demikian juga dalam sejarah Jawa.

Contoh Periodisasi Sejarah Cina adalah sebagai berikut :

a. Dinasti Shang : 1450 – 1050 S.M


b. Dinasti Chou : 1050 – 247 S.M
c. Dinasti Chin : 256 – 207 S.M
d. Dinasti Han : 206 S.M – 220 M
e. Dinasti Sui : 580 – 618 M
f. Dinsati Tang : 618 – 906 M
g. Dinasti Mongol : 1280 – 1369 M
h. Dinasti Ming : 1368 – 1644 M
i. Dinasti Mancu : 1644 – 1911 M
j. Republik : 1911 - ……….
Itulah contoh-contoh periodisasi Sejarah Dunia. Nah, bagaimanakah periodisasi
sejarah Indonesia? Untuk Sejarah Indonesia juga banyak tokoh yang mengemukakan
adanya pembabakan waktu / periodisasi, seperti : H.J de Graaf, dan Muh. Yamin.

Periodisasi sejarah Indonesia menurut Muh. Yamin adalah sebagai berikut :

a. Zaman Prasejarah – permulaan Masehi


b. Zaman Permulaan Masehi – Abad VII
c. Zaman Sriwijaya – Syailendra abad VII sampai XII
d. Zaman Singasari – Majapahit abad XIII smapai XVI
e. Zaman Penyusunan Kemerdekaan sejak abad XVI samoai XIX
f. Abad Proklamasi Kemerdekaan sejak abad – pertengahan abad XX

8. pengertian yang benar tentang kronologi sejarah

Kronologi adalah istilah yang artinya diambil dari bahasa Yunani chronos yang


artinya waktu dan -logi yang artinya ilmu maka disimpulkan kronologi adalah
ilmu yang mempelajari waktu atau sebuah kejadian pada waktu tertentu. Adapun
kronologi digunakan dan bermanfaat pada sebuah kejadian baik kriminal maupun
nonkriminal. Kronologi sering dipakai para badan hukum untuk mengetahui kapan
dan persisnya suatu kejadian atau tindak pidana terjadi. Kronologi merupakan
bagian dari periodisasi. Kronologi juga merupakan bagian dari disiplin
ilmu sejarah mencakup sejarah Bumi, ilmu Bumi, dan studi tentang skala waktu
geologis.

9. contoh kronologi sejarah


 Peristiwa kemerdekaan Indonesia

1. Tanggal 6 Agustus 1945, terjadi pengeboman di hiroshima jepang, sehingga


membuat jepang menjadi lemah dan kalah perang dengan amerika, hal ini menyebabkan
indonesia memiliki peluang kesempatan untuk merdeka tinggi.
2. Tanggal 7 Agustus 1945, BPUPKI dibubarkan serta membentuk PPKI untuk
revolusioner kemerdekaan indonesia
3. Tanggal 9 Agustsu 1945, terjadi pengeboman kedua di nagasaki jepang, membuat
jepang semakin melemah, serta kesempatan indonesia merdeka semakin besar
4. Tanggal 17 Agustus 1945, proklamasi kemerdekaan indonesia terjadi.

10. pengertian yang benar tentang konsep waktu dalam ilmu sejarah
. Konsep Ruang
Ruang (dimensi spasial) adalah suatu tempat dimana terjadinya berbagai
peristiwa alam ataupun peristiwa sosial serta peristiwa sajarah dalam proses
perjalanan waktu.

Berikut secara umum penjelasan konsep ruang dalam mempelajari sejarah.


1. Ruang adalah tampat terjadinya berbagai peristiwa-peristiwa dalam
perjalan waktu.
2. Penelaahan suatu peristiwa dimana berdasarkan dimensi waktunya tidak
bisa terlepaskan dari ruang waktu terjadinya peristiwa tersebut.
3. Saat waktu menitikberatkan terhadap aspek kapan peristiwa tersebut terjadi.
Maka konsep ruang menitikberatkan terhadap aspek tempat dimana
peristiwa tersebut terjadi.
11. pengertian yang benar tentang konsep waktu dalam ilmu sejarah

Waktu (dimensi temporal) mempunyai dua makna, ialah makna denotatif


dan konotatif. Makna waktu secara denotatif ialah suatu satu-kesatuan, dimana

detik, menit, jam, hari, minggu, bulan, tahun, abad, serta seterusnya.

Pada umumnya, berikut konsep waktu dalam mempelajari sejarah yang ada.

1. Masa lampau itu sendiri ialah sebuah masa dimana sudah terlewati. Tetapi,
masa lampau bukan merupakan sebuah masa yang final ataupun berhenti.

2. Masa lampau itu bersifat terbuka serta berkesinambungan. Dimana apa yang
terjadi dimasa lampau bisa dijadikan gambaran bagi kita untuk bertindak
dimasa yang akan datang ataupun sekarang, serta untuk mencapai kehidupan
yang lebih baik di masa yang akan mendatang.

3. Sejarah bisa digunakan sebagai modal awal untuk bertindak dimasa kini atau
sebagai acuan untuk perencanaan masa yang akan datang.

Konsep waktu dalam sejarah dapat menjelaskan secara konkret perkembangan


manusia. Suatu peristiwa yang menjadi sejarah, tidak dapat lepas dari struktur

waktu yang menyertainya. Oleh karena itu, konsep waktu dalam sejarah sangat
esensial. Ada 4 konsep waktu dalam sejarah, yaitu perkembangan,

kesinambungan, pengulangan, dan perubahan.

12. menjelaskan yang termasuk konsep waktu dalam ilmu sejarah

1. Perkembangan.

Masyarakat yang berkembang akan membawa bentuk baru yang lebih relevan
dengan kondisi zaman. Perkembangan ini bertujuan untuk memperbarui

segala sesuatu yang sudah dianggap tidak efektif bagi kelangsungan hidup

masyarakat. Contohnya adalah demokrasi Amerika yang semakin berkembang


akibat dari perkembangan struktur kota yang semakin kompleks.

2. Kesinambungan.

Kecenderungan masyarakat dalam mengadopsi cara-cara lama, menjadi dasar


kesinambungan sejarah dari masa lalu. Meskipun ada beberapa poin yang

berbeda, namun tidak merubah pola dan esensi dari sistem sebelumnya.

Contohnya adalah sistem-sistem partai yang menyerupai sistem kerajaan masa


sebelumnya, dalam lingkup yang hampir sama.

3. Pengulangan.

Peristiwa yang sama terulang kembali di masa berikutnya. Hal ini sering
terjadi, sehingga muncul jargon "Sejarah terulang kembali". Contohnya pada
peristiwa lengsernya presiden Soekarno dan Soeharto yang dilatarbelakangi aksi
demonstrasi dari para mahasiswa.
4. Perubahan.

Peristiwa perubahan terjadi dalam masyarakat secara besar-besaran dalam


kurun waktu yang singkat. Hal ini biasanya terjadi karena adanya pengaruh yang

kuat dari luar.


13. aspek penting dalam sejarah
Ada tiga aspek dalam sejarah, yaitu masa lampau, masa kini, dan masa yang akan
datang.
14. pengertian konsep berfikir diakronik
Konsep diakronis artinya melihat suatu peristiwa sejarah secara keseluruhan sebagai
suatu peristiwa yang disebabkan oleh peristiwa sejarah sebelumnya. Peristiwa sejarah
bukanlah suatu peristiwa yang berdiri sendiri, melainkan peristiwa yang disebabkan
oleh peristiwa sebelumnya dan menyebabkan peristiwa berikutnya.
15. ciri ciri konsep berfikir diakronik
Diakronik ini mempunyai beberapa ciri-ciri diantaranya sebagai berikut :
 Memanjang, berdimensi waktu
 Terus bergerak, hubungan kuasalitas
 Siifatnya itu naratif, berproses serta bertransformasi
 Sifatnya itu dinamis
 Lebih menekankan pada proses durasi
 Digunakan di dalam ilmu sejarah
16. pengertian konsep berfikir sinkronik
Sinkronik berasal dari bahasa Yunani, "Syn" artinya dengan dan "khronos" artinya
waktu atau masa. Berpikir sejarah secara sinkronik yaitu berpikir meluas dalam ruang
tetapi terbatas dalam waktu
17. menjelaskan contoh konsep berfikir diakronik
Peristiwa Revolusi Industri yang terjadi pada abad 17 tidaklah terjadi begitu saja.
Ingatkah Anda dengan peristiwa Renaissance ? Renaissance merupakan gerakan
kebudayaan yang ingin membangkitkan kembali kebudayaan Yunani dan Romawi
klasik. Salah satu dampaknya adalah kebebasan berpikir di berbagai bidang, seperti ilmu
pengetahuan yang menghasilkan banyak ilmuwan. Hal tersebut mendorong ilmuwan-
ilmuwan melakukan penemuan-penemuan baru. Termasuk James Watt yang berhasil
menemukan mesin uap. Penemuan mesin uap James Watt inilah yang akhirnya
mendorong lahirnya Revolusi Industri di Inggris.
Dengan demikian, dapat kita simpulkan bahwa peristiwa Revolusi Industri tidaklah
berdiri sendiri. Revolusi Industri disebabkan oleh peristiwa Renaissance yang telah
melahirkan banyak ilmuwan dan penemuan-penemuan baru di berbagai bidang,
termasuk industri.
18. ciri ciri konsep berfikir sinkronik
 Mempelajari peristiwa atau kejadian yang terjadi saat masa tertentu
 Di dalam mempelajari peristiwa atau kejadian selalu memfokuskan terhadap
adanya pola-pola, gejala-gejala serta juga karakter.
 Tidak memiliki konsep perbandingan.
 Mempunyai jangkauan yang lebih
sempit.
 Mempelajari dengan secara
mendalam.
 Kajiannya juga yang sistematis.
 Sifatnya adalah horizontal.
19. contoh konsep berfikir sinkronik
Jika Anda akan memelajari peristiwa pemberontakan G 30 S pada tahun 1965, maka
Anda akan memelajari peristiwa tersebut secara mendetil. Anda harus benar-benar
menggunakan konsep 5 W+1 H dalam peristiwa tersebut. Konsep 5 W terdiri dari what,
when, where, who, why dan how. Konsep 5 W+1 H itulah yang harus benar-benar
dijawab dalam konsep berpikir sinkronik.
20. perbedaan konsep berfikir diakronik dan sinkronik
 Konsep diakronis artinya melihat suatu peristiwa sejarah secara keseluruhan
sebagai suatu peristiwa yang disebabkan oleh peristiwa sejarah sebelumnya.
Peristiwa sejarah bukanlah suatu peristiwa yang berdiri sendiri, melainkan
peristiwa yang disebabkan oleh peristiwa sebelumnya dan menyebabkan
peristiwa berikutnya.
 Konsep sinkronik dalam sejarah artinya mempelajari peristiwa sejarah dalam
kurun waktu tertentu saja. Berbeda dengan diakronik yang melihat peristiwa
sejarah dalam hubungannya dengan peristiwa sejarah lainnya, maka dalam
sinkronik tidaklah demikian.
Dalam sinkronik, Anda hanya akan memelajari peristiwa sejarah dalam kurun
waktunya saja secara detail. Anda tidak perlu membandingkan dengan peristiwa
sejarah lainnya.
21. perkembangan bumi dan Munculnya Makhluk Hidup

Anda mungkin juga menyukai