Anda di halaman 1dari 8

Kurikulum 2013 Revisi

Kelas X
BAHASA INGGRIS PEMINATAN
Proverb and Riddle

Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari materi ini, kamu diharapkan memiliki kemampuan berikut.


1. Memahami fungsi dan ciri kebahasaan proverb.
2. Memahami dan mampu menganalisis karakteristik proverb.
3. Menjawab berbagai riddle berdasarkan ciri-ciri yang diberikan.
4. Memahami dan menggunakan proverb dan riddle dalam kehidupan sehari-hari.

Perhatikanlah gambar-gambar di bawah ini.


A. Proverb: Overview
Setiap kebudayaan memiliki kumpulan kata-kata bijak yang bertujuan untuk memberi
saran atau motivasi bagaimana cara menjalani hidup. Kata-kata bijak tersebut disebut
dengan proverb.

Proverb juga dapat didefinisikan sebagai sebuah kalimat singkat yang digunakan untuk
menyampaikan sesuatu dengan tujuan untuk mendidik lewat kata-kata mutiara atau
disebut juga dengan peribahasa.

Perhatikan contoh proverbs berikut ini:


• Time is money.
• Time is like a sword. If you don’t cut it, it cuts you.
• Better late than never.
• Don’t put o 'til tomorrow what you can do today.

Latihan Soal 1

Pasangkanlah proverb yang ada di bawah ini dengan piihan makna yang ada di
sampingnya.

a. Be prepared to face the


1. Action speaks louder than words.
consequences of your wrong actions.

Proverb and Riddle 2


b. Being truthful saves you from many
2. Once bitten, twice shy.
problems.

3. As you make your bed, so you c. What people do shows more than
must lie in it. what they just say.

d. From experience we learn to avoid


4. Honesty is the best policy.
situation causing trouble.

Ciri kebahasaan proverb adalah sebagai berikut.


• Imperative, negative. Contohnya: Don’t put o till tomorrow what you can do today.
• Imperative, positive. Contohnya: Be happy while you are living, for you’re a long time
dead.
• Parallel phrases. Contohnya: Once bitten, twice shy
• Declarative sentence. Contohnya: Action speaks louder than words.

B. Analyzing Proverbs
Proverb merupakan gaya bahasa khusus. Oleh karenanya, proverb memiliki karakteristik
yang berbeda dengan gaya bahasa atau bentuk tulisan pada umumnya. Beberapa
karakteristik tersebut antara lain adalah sebagai berikut.
1. Pithy and terse
2. Simple in grammatical structure
3. Meaningful
4. Figurative
5. Purposeful

Di bagian ini, kamu akan membaca dua contoh proverb untuk dianalisis. Pahami
apakah kedua contoh proverb berikut memiliki karakteristik proverb yang disebutkan
sebelumnya.

(1) An idle brain is the devil’s workshop.

(2) Watch the doughnut, and not the hole.

Analisis karakteristik untuk dua contoh proverb di atas adalah sebagai berikut.

Proverb and Riddle 3


1. Pithy and terse
Proverb biasanya ditulis dengan singkat, padat, serta memberikan informasi
melalui sedikit kata-kata. Proverb juga biasanya to the point atau langsung pada inti
pembicaraan. Kamu mungkin akan jarang sekali melihat proverb yang ditulis dalam
beberapa kalimat. Meskipun proverb sangat singkat, makna yang diberikan sering kali
sangat luas. Pada kedua proverb contoh, jumlah kata masing-masing proverb adalah
tujuh buah kata dan hanya berupa kalimat pendek.

2. Simple in grammatical structures


Perhatikan bahwa proverb (1) dan (2) menggunakan struktur tata bahasa yang
sederhana. Proverb (1) menggunakan simple present tense yang dicirikan oleh
penggunaan linking verb: is. Ingat bahwa tense ini bertujuan untuk mengungkapkan
fakta umum atau suatu hal yang biasa terjadi. Sementara itu, proverb (2)
menggunakan struktur kalimat imperatif. Struktur ini ditunjukkan dengan kata
kerja dalam bentuk dasar: watch di awal kalimat. Perhatikan juga bahwa pada kedua
proverb tidak mengandung anak kalimat. Hal ini menunjukkan bahwa keduanya
bukan kalimat kompleks.

3. Meaningful
Kamu perlu ingat bahwa kebanyakan proverb selalu memiliki makna kias. Sebuah
proverb disampaikan untuk tujuan tertentu. Jadi, makna sebenarnya dari ungkapan
tersebut bukanlah makna literalnya. Berikut adalah penjelasan untuk proverb 1 dan
proverb 2.

a. Proverb (1)
An idle brain is the devil’s workshop menyatakan bahwa otak yang diam adalah bengkel
iblis. Pada proverb ini, frasa: an idle brain sebetulnya dipakai untuk mengibaratkan
kondisi di mana seseorang menganggur atau bermalas-malasan. Sebagaimana kita
ketahui, otak yang menjadi pusat kendali dalam tubuh kita tentunya hampir tidak
pernah berhenti bekerja. Sama seperti manusia yang hakikatnya perlu melakukan
aktivitas yang bermanfaat. Frasa: devil’s workshop atau bengkel iblis merupakan
tempat di mana iblis bekerja. Seseorang pasti melakukan banyak hal apabila dia
ada di bengkel, bukan? Bengkel iblis merupakan kiasan untuk hal-hal yang buruk
atau bersifat negatif. Proverb ini menyamakan otak yang diam dengan bengkel
iblis. Artinya, ketika seseorang tidak melakukan apapun, akan ada kecenderungan
dia memikirkan hal-hal yang buruk.

Proverb and Riddle 4


b. Proverb (2)
Proverb: Watch the doughnut, and not the hole menyuruh seseorang untuk
memerhatikan donatnya, bukan lubangnya. Donat pada umumnya berbentuk
bulat dan ada lubang di tengahnya. Apabila kamu memakan donat, tentu saja
kamu tidak bisa memakan lubangnya karena tidak ada apapun pada lubangnya.
Donat merupakan perumpamaan untuk hal yang baik atau sesuatu yang ada/
tersedia. Sementara itu, lubang pada donat merupakan perumpamaan untuk
hal yang tidak ada atau tidak dimiliki. Proverb ini sebetulnya disampaikan agar
pendengarnya memerhatikan hal yang dimiliki, bukan hal yang tidak dimiliki.

4. Figurative
Pemilihan kata dalam proverb sangat dipertimbangkan. Figurative language digunakan
untuk mempermudah pembaca atau pendengar membayangkan apa yang ingin
diungkapkan oleh penulis atau penutur.

a. Proverb (1)
Proverb ini menggunakan gaya bahasa simile yang dicirikan dengan penggunaan
kata is. Gaya bahasa ini biasanya digunakan untuk membandingkan dua hal secara
eksplisit. Perbandingan ini biasanya ditandai dengan linking verb ataupun preposisi
like atau as. Pada proverb (1), hal yang dibandingkan adalah idle brain sebagai the
devil’s workshop atau otak yang diam diumpamakan seperti bengkel iblis/setan.

b. Proverb (2)
Gaya bahasa pada proverb (2) adalah metaphor yang dicirikan dengan
penggunaan kata doughnut dan hole. Gaya bahasa ini biasanya digunakan untuk
membandingkan konsep secara implisit dengan mengganti konsep tersebut
menjadi sebuah kata yang memiliki sifat yang mirip. Dalam proverb ini, doughnut
merupakan ilustrasi untuk hal yang baik dan hole adalah kata yang dipakai untuk
mengibaratkan sesuatu yang tidak dimiliki.

5. Purposeful
Sebagaimana dijelaskan sebelumnya, banyak proverb memiliki makna implisit dan
bahkan terkadang terikat dengan budaya dari mana proverb itu berasal. Dengan
makna implisit dan keterikatan budaya, baik penutur maupun pendengar proverb
perlu memiliki pengetahuan yang sama tentang apa yang disampaikan dalam proverb.
Dalam penggunaannya, proverb sering dipakai untuk menyampaikan beberapa
fungsi. Adapun, fungsi pada contoh proverb (1) dan (2) tercermin pada percakapan
sebagai berikut.

Proverb and Riddle 5


a. Proverb (1)
Perhatikan dialog antara Rudi, Toni, dan penjual makanan di kantin sekolah
mereka berikut.
Situation: Rudi and Toni are at a canteen. A seller initiates a conversation.

Seller : “Hey, it’s unusual that both of you are eating.”


Rudi : “I know, we usually just sit down and do nothing.”
Seller : “It’s okay. Eating is better. An idle brain is the devil ‘s workshop.”

Percakapan di atas menceritakan tentang Rudi dan Toni yang sedang berada
di kantin. Lalu, penjual kantin menyapa mereka dan mengatakan bahwa tidak
biasanya mereka ke sana untuk makan. Rudi tahu bahwa mereka biasanya ke
sana hanya untuk menongkrong (hanya duduk dan tidak melakukan apa-apa).
Penjual tersebut mengatakan bahwa makan lebih baik daripada menongkrong.
Dia menggunakan proverb (1) untuk memberi kritik implisit terhadap apa yang
biasanya mereka lakukan. Proverb yang disampaikan menyiratkan bahwa
menongkrong merupakan kegiatan yang kurang produktif karena waktu tersita
hanya untuk melamun atau bercakap-cakap tentang hal yang kurang bermanfaat.

b. Proverb (2)
Perhatikan dialog berikut antara Lila dan ibunya.
Situation: Lila wants a new laptop because her current laptop is outdated.

Proverb and Riddle 6


Lila : “Mom, can I get a new laptop? This one is too old. I need a new version
to do my homework. My friend has the latest one and it’s so good.”
Mother : “Lila, your laptop still works very well. Watch the doughnut, and not
the hole.”

Percakapan ini bercerita tentang Lila yang mengeluh kepada ibunya karena dia
tidak memiliki laptop model terbaru. Ibunya mengatakan bahwa laptop Lila masih
berfungsi dengan baik. Penggunaan proverb (2) pada percakapan ini memiliki fungsi
untuk memberi saran atau peringatan. Proverb ini dipakai untuk mengingatkan
Lila untuk bersyukur dan memanfaatkan apa yang dia miliki, dan tidak melihat apa
yang tidak dimiliki.

C. Riddle: Overview
Riddle adalah sejenis teka-teki yang menggambarkan sesuatu tanpa benar-benar
menyebutkan apa yang sedang digambarkan dan meninggalkan pembaca menebak.

Latihan Soal 3

Perhatikan riddle di bawah ini, dan jawablah pertanyaan tersebut.


1. Give me food, I will live,
Give me water and I will die.
What am I?
2. It lost its head in the morning,
It gets it back at night.
What is it?
3. What is at the end of a life?
4. Take away my rst letter, and I still sound the same. Take away my last letter, I still
sound the same. Even take away my letter in the middle, I will sound the same. I am
a five-letter word. What am I?

D. Integrated Practice
Challenge your understanding about proverbs and riddles by doing the following
exercises.

Proverb and Riddle 7


Latihan Soal 3

Guess the best answer for the following riddles. The pictures may represent the answers
of some riddles.

1. I am usually talked about when the day is so hot. I can go up and down without
moving. What am I?
2. What weighs nothing but can sink a ship?
3. This is as light as a feather. Yet, no man can hold it for long. What is this?
4. I don’t have words yet my language is universal. What am I?

Latihan Soal 4

Soal HOTS
Read the proverb below.

Fortune favors the bold.

The proverb above can be used as a suggestion for the following situations, except ….
A. There is a photography competition on social media based on the number of likes on
a picture. Lina is talented in photography but she is not sure if her photo will be liked
by a lot of people.
B. Rudi wants to choose a top university. He needs to sacrifice his time to study very
hard to achieve his dream.
C. Deni is reluctant to apply for the scholarship program. A lot of top students also
apply for it.
D. Arni wants to be an athlete. However, she is afraid of failing the screening test.
E. Doni looks very old-fashioned when he is at school. He is actually a model.

Proverb and Riddle 8

Anda mungkin juga menyukai