Anda di halaman 1dari 6

Nama : Denisa Dwi Rahma Pratiwi

Nim : 190621100065

Kelas : 5B

Analisis Perubahan Arti Dimensi Diakronis pada Komentar Akun Instagram @tania.tnyy

Data berupa komentar pada akun @tania.tnyy yang diposting pada Jum’at 05 Maret 2021, seperti
pada bukti berikut.

1. Perubahan Arti Meluas


Data Mentah :
Data Linguistik :
a. @f166897 iya betul tante cantik
b. @adung36 mantap bunn

Hasil Analisis :

Pada data tersebut kata ‘tante’, ‘bunn’ mengalami perluasan makna daripada makna
sebelumnya.

a. Kata tante berasal dari bahasa Indonesia ‘tante’ yang berarti panggilan untuk adik atau
kakak dari ayah atau ibu. Namun arti tersebut telah mengalami pergeseran yang meluas
sehingga dapat digunakan untuk panggilan kepada orang yang lebih tua.
b. Kata ‘bunn’ berasal dari bahasa Indonesia ‘bunda’ yang berarti ibu kandung. Namun arti
tersebut telah mengalami pergeseran yang meluas menjadi panggilan kepada perempuan
yang dianggap lebih tua atau juga panggilan kepada perempuan menunjukkan kesopanan.

2. Perubahan Arti Menyempit


Data Mentah
Data Linguistik :
@maulana456_ @rinirizkisani15 kapan sih halalin @riomlan31_

Hasil Analisis :
Kata ‘halalin’ mendapat afiksasi in di akhir kata yang berasal dari kata dasar ‘halal’. Dari
bahasa Arab ‘halal’ berarti sesuatu yang telah diizinkan untuk dimakan menurut syara. Namun
kata tersebut telah terjadi penyempitan makna halal sehingga berarti menikah.

3. Perubahan Arti Ameliyoratif


Data Mentah
Data Linguistik

a. @nofingfuacungkruu MasyaAllah istri orang


b. @456_andi Nikah yuck

Hasil Analisis :
a. Kata ‘istri’memberi kesan lebih baik dari pada arti sebelumnya. Istri dianggap lebih baik
dari pada bini.
b. Kata ‘nikah’ memberi kesan yang lebih baik dibandingkan pada kata kawin.

4. Perubahan Arti Peyoratif


Data Mentah
Data Linguistik :
a. @kokoro_kenzo Njirr
b. @miko_miqi Anjim ih itu meki dikondisikan
Hasil Analisis :
a. Kata ‘njirr’ mengalami pergeseran perubahan kata. Berasal dari bahasa Indonesia ‘anjing’
yang berarti nama binatang. Anjirr memberikan kesan lebih buruk jika dibandingkan
dengan kata sebelumnya yang berarti nama binatang. Kata njirr terskesan kasar jika
digunakan dan biasanya digunakan untuk umpatan.
b. Kata ‘anjim’ mengalami pergeseran perubahan kata. Berasal dari bahasa Indonesia ‘anjing’
yang berarti nama binatang. Anjim memberikan kesan lebih buruk jika dibandingkan
dengan kata sebelumnya yang berarti nama binatang. Kata anjim terskesan kasar jika
digunakan dan biasanya digunakan untuk umpatan.

5. Perubahan Arti Penghalusan


Data Mentah
Data Linguistik :

a. @aceng_ms cocok buat pelampiasan nafsu


b. @putpurwati naik naik ke puncak gunung gede – gede sekali

Hasil Analisis :
Pada data tersebut kata ‘pelampiasan nafsu’ ‘puncak gunung’ menggunakan kata yang lebih
halus atau mengalami penghalusan dengan tujuan untuk menghindari kata yang dianggap tabu
oleh masyarakat. kata pelampiasan nafsu menghindari ungkapan tabu aktivitas yang dapat
menimbulkan kegiatan seksual. Kata puncak gunung menghindari kata tabu dari anggota
sensitif.

Anda mungkin juga menyukai