Anda di halaman 1dari 8

SEJARAH PESANTREN

Di susun untuk memenuhi tugas


Mata Kuliah Bahasa Indonesia

Dosen Pengampu
Shiddiq Ardianta S.Pd., M.Pd.

Disusun oleh
Nia Amalia Wardhana (212101060009)

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN


PRODI TADRIS BAHASA INGGRIS
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI KH ACHMAD SIDDIQ JEMBER
DESEMBER 2021
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pesantren merupakan sarana pendidikan untuk mencerdaskan kalangan santri


dan santriwati. Hal ini sejarah mengatakan bahwa banyak pesantren yang tumbuh
berkembang dan akhirnya mati. Namun tidak dengan pondok pesantren Al-yasini.

Pondok pesantren Al-Yasini didirikan oleh KH.Yasin Abdul Ghoni pada


tahun 1940. Pada masa lalu sampai sekarang pondok tersebut menerapkan
Ahlussunnah Wal jama’ah An-Nahdliyah yang bertempat di Pasuruan. Setelah beliau
wafat, pondok pesantren dialihkan kepada KH.Imron Fathullah dengan Nyai Zakiyah
dengan mengembangkan gedung-gedung madin dan asrama. Setelah itu, Sejak tahun
1990 pondok pesantren beralih pengasuh beliau adalah KH.Abdul Mujib Imron dan
sampai sekarang ini, perkembangan pada masa beliau sangat pesat melalui
pendidikan formal dan non formal.

Berdasarkan uraian diatas, penulis akan menyusun makala dengan berjudul


“sejarah Pondok Pesantren Al-Yasini”. Dengan uraian tersebut dapat kita ketahui
bahwa pendidikan dikalangan pondok sangatlah penting untuk memperbaiki ilmu
keagamaan dan ilmu umum.

B. Rumusam Masalah
1. Apa yang dimaksud pesantren?
2. Bagaimana sejarah pesantren?
3. Apa yang didapatkan oleh pesantren?
C. Tujuan
1. Menjelaskan yang dimaksud pesantren.
2. Menjelaskan sejarah pesantren.
3. Menjelaskan yang didapat oleh pesantren.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pesantren
Secara terminologis dapat dikatakan bahwa pendidikan pesantren dilihat dari
segi bentuk dan sistemnya berasal dari India. Sebelum proses penyebaran Islam di
Indonesia, sistem tersebut telah dipergunakan secara umum untuk pendidikan dan
pengajaran agama Hindu di Jawa. Setelah Islam masuk dan tersebar, sistem tersebut
diadopsi oleh Islam. Di samping alasan tersebut, persamaan bentuk antara pendidikan
Hindu di India dan pesantren dapat di anggap sebagai petunjuk untuk menjelaskan
asal-usul pesantren. Pendapat diatas tidak bisa dijadikan rujukan yang tepat
mengenai asalusul pesantren, karena ada pendapat lain yang menyatakan bahwa
asalusul pesantren berasal dari tradisi Islam itu sendiri, yaitu tradisi tarekat. Pesantren
mempunyai kaitan erat dengan tempat pendidikan yang khas bagi kaum sufi.
Pendapat ini berdasarkan fakta bahwa penyiaran Islam di Indonesia pada awalnya
lebih banyak dikenal dalam bentuk kegiatan tarekat. Hal ini di tandai oleh
terbentuknya kelompok-kelompok organisasi tarekat yang melaksanakan amalan-
amalan zikir dan wirid tertentu.
Pemimpin tarekat itu disebut kiai, yang mewajibkan pengikut-pengikutnya
untuk melaksanakan suluk selama empat puluh hari dalam satu tahun dengan cara
tinggal bersama anggota tarekat dalam sebuah masjid untuk melakukan kegiatan
ibadah di bawa bimbingan kyai. Disamping mengajarkan amalan tarekat, para
pengikut itu juga diajarkan kitab-kitab agama dalam berbagai cabang ilmu
pengetahuan agama Islam. Aktivitas yang dilakukan oleh pengikut-pengikut tarekat
ini kemudian dinamakan pengajian, yang dalam perkembangan selanjutnya lembaga
pengajian ini tumbuh dan berkembang menjadi lembaga pendidikan yang disebut
pesantren.
Pondok pesantren adalah gabungan antara kalimat pondok dan pesantren.
Istilah pondok berasal dari kata Funduk, dari bahasa Arab yang berarti rumah
penginapan atau hotel, akan tetapi di dalam ke-pesantren-an Indonesia, khususnya
pulau Jawa, lebih mirip dengan pondokan dalam lingkungan padepokan, yaitu
perumahan sederhana yang dipetak-petak dalam bentuk kamar-kamar yang
merupakan asrama bagi santri. Istilah pesantren biasanya disebut dengan pondok
saja, pesantren saja, atau digabung yaitu sebutan pondok pesantren yang maksudnya
sama, namun pembedanya adalah asramanya dan santri yang menempati asrama
tersebut, maksudnya pesantren yang santrinya tidak menetap di asrama, melainkan
mereka tinggal di desa sekitar pesantren yang biasa disebut dengan santri kalong
mereka menimba ilmu agama di pesantren. Sedangkan istilah pesantren secara
estimologi berarti pe-santrian yang berarti tempat santri, pondok pesantren adalah
suatu lembaga keagamaan yang memberikan pendidikan dan pengajaran serta
mengembangkan dan menyebarkan ilmu agama Islam. Pesantren disebut pondok
pesantren atau pendidikan tradisional, sekalipun sudah banyak pesantren modern,
merupakan lembaga pendidikan Islam tertua di Indonesia.
B. Sejarah Pesantren Al-Yasini

Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasiini  berdiri pada tahun 1940. Nama


Pesantren Al-Yasini diambil dari perintis dan pendiri pesantren yaitu KH. Yasin bin
Abdul Ghoni. Pada mulanya kegiatan pesantren berbentuk
pengajian kalongan bertempat di musholla diikuti santri yang mukin maupun
masyarakat santri yang tinggal di sekitar pesantren.

Pada tahun 1951 KH. Yasin bin Abdul Ghoni wafat sehingga kepemimpinan


pesantren dikendalikan oleh Ibu Nyai Chusna. Dengan penuh keteladanan dan
kesabaran yang tinggi, pesantren terus menunjukkan eksistensinya sehingga para
santri dengan istiqomah dapat belajar dan mengembangkan diri melalui pemahaman
agama dan kecakapan serta keterampilan hidup.

Berita wafatnya Mbah Yasin memaksa KH. Imron Fatchullah untuk pulang n
yantri dari Pondok Pesantren dan segera membantu Nyai Chusna dalam mengurus
Pesantren Al-Yasini dan mengajar kitab kepada santri dengan dibantu kakaknya yaitu
KH. Aji Nur Yasin

Dua tahun berikutnya yakni tahun 1953 pesantren dipimpin oleh putra
bungsu beliau bernama KH. Imron Fatchullah, Di bawah kepemimpinan KH. Imron
Fatchullah, pesantren mulai mengembangkan pendidikan formal melalui jalur
pendidikan Madrasah Diniyah kurikulum pesantren. Di bawah kepemimpinan KH.
Imron Fatchullah (wafat 30 Agustus 2003), pesantren ini mulai menunjukkan gairah
pendidikan menatap masa depan. Para santri mulai berdatangan dari berbagai daerah.
Pada tahun 1963 didirikan pondok pesantren putri, menyusul pada 1980 berdiri
pondok pesantren putra. 

Untuk memenuhi kebutuhan pendidikan masyarakat dan keberlangsungan


kaderisasi kepemimpinan pesantren, maka pada tahun 1984 pesantren mendirikan
Madrasah Muallimat. Pada masa kepemimpinan KH Imron Fatchullah, beliau banyak
memberikan pendidikan tentang leadership dan kemandirian kepada para santri serta
pola pengembangan pesantren kepada generasi calon penerus majlis keluarga untuk
mengembangkan pesantren dengan menanamkan disiplin, bekerja keras dan ikhlas
termasuk kepada KH. A Mujib Imron, SH yang saat itu secara istiqomah bersama
Alm. KH. M Ali Ridlo mendampingi kepemimpinan K.H Imron Fathullah.

Kemudian pada 1992 pondok pesantren memantabkan diri dan makin tegak
secara kelembagaan ketika dinaungi oleh Yayasan Miftahul Ulum Al-Yasini Akta
Notaris Nomor: 10/1992 tanggal 30 April 1992 a.n. Ny. Sri Budi Utami, SH. Di
bawah naungan Yayasan Miftahul Ulum Al-Yasini maka pondok pesantren
melengkapi diri dengan mendirikan lembaga pendidikan formal di bawah kendali
mutu DEPAG dan DEPDIKNAS yang terdiri dari TK, SD Islam, SMP, MTs, MA,
MAK & SMK dan pendidikan nonformal (Madrasah Salafiyah, Diniyah & Lembaga
Tahassus) serta semua lembaga pendukung pendidikan Al-Yasini. Pada tahun
pelajaran 2006-2007 telah berdiri SMKN di lingkungan pesantren.  

Seiring dengan usia Ayahanda yang makin tua maka pada tahun 1990 estafet
kepemimpinan pondok pesantren diamanatkan KH. A. Mujib Imron, SH., MH. (saat
itu menjabat Ketua PCNU Kab. Pasuruan). Di bawah kepemimpinan Gus Mujib
bersama KH. M. Ali Ridlo (Alm) beserta ke empat saudaranya ( Dr.Ir.H. Achmad
Fuadi, Msi., Hj. Masluchah, Hj. Chanifah dan Hj. Ilvi Nurdiana, M.Si ), Pesantren
Al-Yasini terus berkembang pesat. Pada tahun 2005 Jumlah siswa dan santri
mencapai 2.178 anak, mereka datang dari berbagai daerah di Pulau Jawa dan luar
Pulau Jawa sehingga kiprah pesantren semakin dikenal secara meluas.

C. Yang Didapat di Pesantren

Di pesatren kita mendapatkan suatu ilmu yang tidak bisa didapatkan di luar
pesantren karena di sana kita diajarkan untuk belajar tentang bermasyarakat, seperti
halnya belajar ilmu umum dan ilmu agama. Belajar dipesantren kita mengajarkan
kita untuk lebih mandiri dan menghargai orang lain, selain itu banyak manfaatnya
seperti

1. Mendapatkan relasi banyak melalui pendidikan.


2. Melatih kesabaran dalam menghadapi segalanya.
3. Melatih jiwa kepemimpinan.
4. Menumbuhkan kader-kader ahlussunnah wal jamaah.
5. Menanamkan jiwa sosial bagi remaja sebagai calon pemimpin masa depan

Dalam pendidikan pesantren terdapat ilmu-ilmu yang kita dapat yakni

1. Ilmu dasar islam

Ilmu dasar islam yang dikaji di pesantren tentu lebih mendalam ketimbang yang
dijarkan oleh pendidikan umum lainnya. Selain itu, ilmu dasar islam ini juga
diajarkan oleh para alim ulama agama yang benar-benar menguasai dan
memahami islam. Seperti halnya belajar kitab fathul qorib dan ta’limul
muta’allim, kitab tersebut sangat berdominan di seluruh pondok pesantren.

2. Ilmu pengetahuan umum

Tidak hanya ilmu pengetahuan agama, di pesantren juga bisa mendapatkan ilmu
pengetahuan umum lainnya. Hal ini karena memang antara islam dan ilmu
pengetahuan tidaklah ada pemisahan. Ilmu pengetahuan umum tentunya juga
merupakan bagian dari ilmu pengetahuan islam. Seperti belajar formal,lembaga
pengembangan bahasa asing dan lembaga pendidikan kepemimpinan.
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Pondok pesantren merupakan wadah perubahan pada masa depan


dengan menerapkan nila-nilai keislaman dan membawa perubahan yang
disebut santri berjiwa kepemimpinan. Kepemimpinan pada masa ke masa
sangat berbeda mulai dari KH Yasin bin Abdul Ghoni sampai sekarang KH
Abdul Mujib Imron S.H., M.H. Pengasuh tersebut selalu menerapkan ajaran
ahlussunnah waljamaah dengan belajar kitab ta’limul muta’alim yang
diterapkan.

Di pesatren kita mendapatkan suatu ilmu yang tidak bisa didapatkan


di luar pesantren karena di sana kita diajarkan untuk belajar tentang
bermasyarakat, seperti halnya belajar ilmu umum dan ilmu agama
Dalam pendidikan pesantren terdapat ilmu-ilmu yang kita dapat yakni
Ilmu dasar islam yang dikaji di pesantren tentu lebih mendalam ketimbang
yang dijarkan oleh pendidikan umum lainnya. Tidak hanya ilmu pengetahuan
agama, di pesantren juga bisa mendapatkan ilmu pengetahuan umum
lainnya. Hal ini karena memang antara islam dan ilmu pengetahuan tidaklah
ada pemisahan.
DAFTAR PUSTAKA

Zuhriyah. Aminatus. 2020. "transformasi pondok pesantren terpadu al-yasini". skripsi.


Jember: IAIN JEMBER

Tim, Alyasini. 2020, “sejarah pesantren”. https://alyasini.net/sejarah/#. 10.00 WIB

Dalam islam, Redaksi. 2021, “Kelebihan Pesantren Sebagai Sebuah Pendidikan”.


https://dalamislam.com/info-islami/kelebihan-pesantren-sebagai-sebuah-pendidikan. 10.00

Anda mungkin juga menyukai