Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ilham Rezkiawan Sekolah : SMKN 1 JENEPONTO

Tanggal Lahir : 11 December 2000 Kelas : 12 SMK


Tanggal Tes : 26 December 2022

Hasil Tes Kepribadian

77 56 58 58
Dominance Influence Stediness Compliance

Kamu memiliki standar yang tinggi terhadap apapun. Sebagai seorang pelopor kamu adalah orang
yang kompetitif dan suka menjadi seorang pemimpin. Kamu adalah orang yang antusias dan penuh
energi. Kamu selalu suka untuk memulai petualangan baru.

Kekuatan
Berorientasi pada tujuan
Hal ini berkaitan dengan sikapmu ketika memiliki tujuan. Selain mempunyai motivasi yang
kuat, kamu juga mampu menetapkan tujuan yang jelas dan konkrit. Dari tujuan-tujuan
tersebut kamu mampu menyusun tindakan se-efisien mungkin sehingga hal tersebut
memudahkanmu untuk mencapai apa yang ingin kamu raih.

Mau memimpin
Kamu berani mengambil keputusan dan tidak ragu akan keputusan tersebut. Kamu suka
bertanggungjawab akan sesuatu dan percaya bahwa kamu bisa melakukannya. Kamu tidak
suka berada di bawah kontrol orang lain dan mandiri.

Mampu beradaptasi terhadap perubahan


Kamu suka hal-hal yang baru, terutama yang dirasa menantang. Seringkali, kamu tampil
sebagai sosok yang inovatif dan berani mengubah suatu tradisi. Kamu adalah orang yang
tahu bagaimana makna bahwa sebuah tantangan haruslah dihadapi sehingga kamu tak ragu
untuk melakukannya.

Lugas
Kamu adalah orang yang efisien dalam mencapai apa yang kamu inginkan. Termasuk dalam
hal berbicara, kamu lebih suka menggunakan cara berbicara yang tidak berbelit-belit dalam
menyampaikan apa maksudmu.

Mampu melihat sesuatu secara garis besar


Dalam hal melihat sesuatu, kamu lebih suka melihat gambaran keseluruhan daripada melihat
secara detail per bagian-bagiannya. Kamu suka membuat strategi dan perencanaan. Hal
tersebut membantumu dalam melihat sesuatu secara jangka panjang.

Kelemahan
Arogan
Kepercayaan dirimu yang tinggi terkadang membuat dirimu merasa mampu menyelesaikan
semua persoalan dan menutup diri kepada mereka yang kamu anggap kurang berkompeten.

Keras kepala
Kamu memiliki motivasi yag kuat untuk mencapai sesuatu dan mau bertahan terhadap
sesuatu yang kamu yakini kebenarannya. Tidak mudah untuk mengubah pendirianmu.
Kadang, hal tersebut membuatmu tertutup akan pendapat orang lain, dalam artian,
cenderung memandang sesuatu dari sudut pandangmu saja, karena percaya diri dengan
penilaianmu itu tadi.

Dominan
Berada di bawah kontrol orang lain hanya akan membuatmu lelah. Kamu adalah orang yang
independen dan percaya bahwa segala sesuatunya pasti mampu kamu selesaikan. Berada
pada posisi bawah, berarti suatu kekalahan, dan kamu tidak suka itu. Oleh karena itu kamu
seringkali tampil sebagai sosok yang mendominasi.

Aku Pintar akupintar.id akupintar.id Aku Pintar

Hasil tes kepribadian ini di terbitkan oleh aku pintar


Mau tas kepribadian gratis ? Download aku pintar sekarang juga !
2021-12-26_13-46-19 8fe7cf384c
Benci lingkungan yang mengikat
Kamu adalah sosok yang independen. Kamu benci lingkungan yang mengikat, misalnya,
lingkungan yang banyak aturan ataupun lingkungan yang mengikat secara sosial.
Lingkungan
Kamu termotivasi akan tantangan dan sesuatu yang baru. Selain itu, kamu menyukai
lingkungan kerja yang kompetitif. Agar lebih termotivasi, kamu mencari lingkungan yang
mampu memberikan penghargaan terhadap pencapaianmu. Pilih lingkungan yang
menghargai independensimu dan memberimu kesempatan agar bisa maju. Kamu suka
dengan tim yang bisa menetapkan tujuan yang jelas dan memiliki efek jangka panjang.
Dalam bekerja, kamu lebih suka diberi kebebasan untuk menentukan sesuatu dan diberikan
tanggungjawab. Karena kamu tidak suka jika harus menganggur.

Pegembangan Diri
Coba lebih sabar dalam menghadapi orang, mundur sejenak bukan berarti kalah.

Belajar untuk mendengar secara aktif

Lebih memperhatikan detail

Bersikap tenang dan mencoba kegtan-kegiatan yang mampu membuatmu tenang

Aku Pintar akupintar.id akupintar.id Aku Pintar

Hasil tes kepribadian ini di terbitkan oleh aku pintar


Mau tas kepribadian gratis ? Download aku pintar sekarang juga !
2021-12-26_13-46-19 8fe7cf384c

Anda mungkin juga menyukai