Anda di halaman 1dari 9

RASA PERCAYA

DIRI
Agustinus Kuswiadji, M.M
NAMA KELOMPOK 7 :
Adelia Sulistyo Putri (202107001)
Amelia Dina Puspitasari (202107009)
Bernika Alfrida (202107013)
Meiyuda Wahyu F (202107030)
Muhammad Hadi S (202107031)
Pengertian Percaya Diri
Pengertian percaya diri adalah suatu keadaan dimana seseorang
merasa percaya dan mengakui akan kemampuan pribadinya dalam
melakukan atau menyelesaikan sesuatu. 

Pertanyaannya sekarang, apakah Anda adalah pribadi yang kurang


percaya pada diri sendiri? Anda harus melakukan introspeksi diri
seberapa kuat rasa percaya diri Anda. Jika Anda merasa kurang
percaya diri, maka Anda harus menumbuhkan rasa percaya diri dalam
diri Anda.
Manfaat Percaya Diri
Seseorang yang memiliki rasa percaya diri yang semakin meningkat maka orang
Dapat Mengendalikan tersebut bisa menyelesaikan berbagai macam hal dengan kemampuan membaca atau
melihat sesuatu dengan jernih sehingga masalah akan terselesaikan dan mencapai
Berbagai Hal sebuah keberhasilan.

Hal ini dikarenakan rasa percaya diri mengajarkan diri sendiri untuk tidak perlu
Dapat Membuat Hidup membandingkan apa yang kita miliki dengan orang lain dan lebih
Lebih Menyenangkan mengutamakan untuk berlatih bersyukur dengan apa yang kita punya.

Dapat Membuat Diri Yakin terhadap kemampuan yang ada di dalam diri atau yakin mampu
Sendiri Lebih Yakin menyelesaikan masalah yang sedang dihadapi.

Dengan kata lain, ia bisa berkembang ke arah yang lebih baik dan dapat
Dapat Meningkatkan mengevaluasi semua pengalamannya sehingga mendapatkan pelajaran yang
Kemampuan Belajar bisa berguna di kemudian hari.

Seorang yang percaya diri juga akan mampu menghadapi berbagai macam situasi,
Dapat Membuat Diri baik itu situasi yang menyangkut masalah pribadi, sosial, bisnis dan lain-lain. Hal ini
Sendiri Memiliki Mental dikarenakan ia mempunyai cara berpikir dan mental yang kuat.
Yang Kuat
● Keadaan Fisik
Faktor-Faktor Percaya Diri
Pada dasarnya, tidak ada kondisi fisik yang sempurna yang dimiliki oleh seseorang, tetapi dalam beberapa kasus ada
beberapa orang yang memiliki kondisi fisik mendekati sempurna. Kondisi fisik yang mendekati sempurna bisa menambah
rasa percaya diri.

● Tingkat Pendidikan
Setiap orang tua pasti menginginkan anaknya untuk bisa melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi karena
mereka (orang tua) beranggapan bahwa semakin tinggi tingkat pendidikan seorang anak maka anak itu lebih dipandang
oleh orang lain.

● Kualitas Hubungan dalam Keluarga


Kasih sayang yang baik dalam sebuah keluarga bisa memberikan pengalaman yang baik juga untuk anak. Semakin banyak
pengalaman baik yang didapatkan dari sebuah keluarga maka rasa percaya diri seorang anak akan bertambah. Namun, jika
hubungan dalam sebuah keluarga tidak berjalan dengan harmonis maka bisa terjadi kekerasan pada seorang anak.
Kekerasan ini bisa menghasilkan pengalaman buruk. Pengalaman buruk ini sangat tidak baik bagi seorang anak karena
akan memunculkan rasa takut dan bisa mengurangi rasa percaya diri ketika melakukan interaksi sosial.

● Interaksi Sosial
Interaksi sosial yang tidak dibarengi dengan dukungan sosial maka bisa membuat rasa percaya diri menjadi menurun
sehingga akan timbul rasa minder, dan takut ketika melakukan interaksi sosial. Dengan demikian, penting untuk kita
melakukan interaksi sosial yang dibarengi dengan dukungan sosial supaya rasa percaya diri yang dimiliki tidak berkurang
dan cenderung bertambah.
Tips Percaya Diri
Dengan berfokus pada kelebihan diri akan membuat Anda semakin yakin pada
Berpikir Positif Tentang Diri diri sendiri. Yakinlah bahwa Anda bisa melakukan setiap tantangan karena
Anda memiliki kelebihan yang tidak dimiliki oleh orang lain. 
Anda
Membandingkan diri sendiri dengan orang lain akan cenderung membuat diri Anda “down” apalagi
Berhenti Membandingkan Diri jika menurut penilaian Anda bahwa orang tersebut lebih baik dari Anda. Sebaiknya jangan
membandingkan diri dengan orang lain dan fokus pada kelebihan yang ada pada diri Anda. Lakukan
Dengan Orang Lain hal itu setiap kali Anda merasa minder. Hal itu akan menimbulkan rasa percaya diri Anda  

Dengan selalu memperkaya diri dengan ilmu pengetahuan dan memiliki kemauan
Menambah Wawasan untuk belajar hal baru akan memupuk rasa percaya diri Anda. Oleh karena itu, jangan
pernah berhenti untuk selalu belajar dan menambah wawasan supaya lebih mudah
melebur dengan komunitas tertentu.

Jangan Hiraukan Komentar dan Jangan hiraukan orang-orang yang berusaha menjatuhkan Anda. Tetaplah
Tanggapan Negatif dari Orang fokus pada tujuan Anda dan tetap fokus berkarya dalam membangun rasa
Lain kepercayaan diri Anda. 

Mulai dari hal sederhana, misalnya dengan mencoba untuk buka obrolan dengan
orang-orang baru dikenal disamping Anda. Meski awalnya berjalan kurang lancar,
Beranikan Diri Berbicara obrolan tersebut akan semakin lancar apabila Anda telah menemukan topik
Dengan Orang Lain pembahasan tertentu yang disukai keduanya. Buatlah diri Anda merasa santai selama
melakukan pembicaraan dengan lawan bicara.
Contoh Percaya Diri
Yakin Pada Kemampuan Diri
Seseorang yang memiliki kepercayaan diri selalu yakin pada kemampuan dirinya sendiri. Dalam
setiap tantangan yang dihadapi, orang tersebut selalu yakin bahwa dirinya dapat melewati
setiap tantangan dengan baik, walaupun orang tersebut belum pernah melewati tantangan itu
sebelumnya.

Memiliki Inisiatif yang Tinggi


Seseorang yang memiliki rasa percaya diri umumnya memiliki inisiatif yang tinggi. Sebuah sikap
inisiatif biasanya didorong dari keyakinan seseorang dalam kemampuannya dalam
menyelesaikan masalah dengan cepat. 

Mampu Mencari Solusi


Inisiatif yang tinggi menunjukkan bahwa seseorang tersebut yakin pada kemampuannya dalam
mencari solusi. Seseorang yang tidak memiliki solusi dalam menyelesaikan masalah akan
cenderung pasif dan tidak berani mengambil tindakan. Berbeda halnya dengan orang yang
memiliki rasa percaya diri. Mereka akan cenderung aktif dan berani mengambil tindakan. 
Aktif Bertanya
Kepercayaan diri dalam dilihat dari keaktifan seseorang dalam mengambil tindakan, termasuk
dalam hal bertanya. Pernahkah Anda menyadari bahwa seseorang yang aktif bertanya pada
suatu forum atau seminar biasanya adalah orang yang memiliki rasa kepercayaan diri yang
tinggi? Orang-orang tersebut tidak malu bertanya jika membutuhkan informasi. Keaktifan ini
tidak akan ditemui pada orang-orang yang kurang percaya diri karena cenderung pemalu
THANK YOU 

Anda mungkin juga menyukai