Anda di halaman 1dari 8

Tugas BK.

Meningkatkan Rasa Percaya Diri

Nama Kelompok :

02. Absar Harid


10. Faisal Naufal Farras
17. Inka Nandasari
24. Mafisha Addurunnafis
25. Manora Nadia Silitonga
26. Meimanah Nur Baitillah
30. Palupi Dwika Prameswari
banyak faktor yang menjadikan kendala seseorang enggan untuk
menjadi penyeru kebaikan. Antara lain betuk fisik yang kurang menunjang,
tidak adanya skill, ekonomi keluarga dan pendidikan yang rendah. Kalau kita
runut, keduanya mempunyai korelasi yang sangat erat. Sebenarnya akar
masalah orang yang tidak percaya diri terletak pada skill (keterampilan). Dan,
skill utama bagi seorang penyeru kebaikan terletak pada kemampuan
penguasaan materi, pemahaman terhadap nilai-nilai yang disampaikan, serta
penguasaan skill penyampaian.
Untuk menumbuhkan ketiga hal tersebut perlu sebuah usaha
pembiasaan. Dan untuk menjadikan hal itu sebagai sebuah kebiasaan dalam
diri seseorang secara permanen, maka perlu ditanamkan beberapa faktor:
Pertama, paham. Tanpa pemahaman yang utuh, orang tidak akan dapat
bekerja dengan ikhlas, lemah produktiftas, dan tidak akan tahan lama. Kedua,
memiliki skill. Orang yang tidak memilki skill biasanya akan bekerja dengan
cemas dan minder. Ketiga, kemauan. Dengan kemauan, kita dapat beramal
secara konsisten dalam rentang waktu yang lebih lama.

PENGERTIAN PERCAYA DIRI


Percaya diri itu seni. Jika Anda merasa belum percaya diri, maka kamu
bisa menjadi percaya diri. Jika kamu sudah merasa percaya diri, maka kamu
bisa menjadi lebih percaya diri. Percaya diri itu dinamis, ia bisa naik dan turun,
berubah dan berkembang. Apa yang perlu kamu lakukan, adalah menjaganya
agar tetap berada di tingkat yang optimal dan sehat.
Berikut ini adalah kompilasi berbagai alasan untuk percaya diri, yang
dikumpulkan dari para pakar manajemen, kepemimpinan, komunikasi dan
motivasi.
PERCAYA DIRI BERARTI TAHAN BANTING
Jika kamu percaya diri, maka kamu akan lebih tahan terhadap berbagai
tekanan, karena punya tempat berpijak dan cara berpikir yang kokoh dan kuat.
Jika kamu percaya diri, maka kamu akan lebih mampu menghadapi variasi
dari situasi pribadi, sosial dan bisnis yang makin ketat dan makin keras
belakangan ini.
Jika kamu percaya diri, maka kamu akan lebih tahan untuk berhadapan
dengan orang lain yang makin hari makin kritis. Ingatlah bahwa tekanan yang
makin kuat tidak hanya dialami oleh diri kamu sendiri, melainkan juga oleh
setiap orang lain yang hidup bersama kamu di dunia ini.
Jika kamu percaya diri, maka kamu akan lebih mampu menghadapi orang
lain yang makin hari makin keras dan bukan tidak mungkin makin menyebalkan.
Jika kamu percaya diri, maka kamu akan lebih mampu menghadapi
berbagai apresiasi yang realistik dan objektif.
Pada akhirnya, jika kamu percaya diri, maka kamu akan lebih memiliki
kontrol terhadap berbagai situasi dan keadaan yang penting untuk apapun
kepentingan kamu.
PERCAYA DIRI BERARTI MAMPU MENGONTROL
Percaya diri kamu dibangun dengan berlatih untuk mengontrol berbagai
hal. Dengan tingkat percaya diri yang makin baik, akan kamu akan lebih
mampu mengontrol berbagai hal. Dengan percaya diri yang lebih tinggi, kamu
akan mampu mengontrol berbagai aspek dari kehidupan kamu.
Dengan mampu mengontrol berbagai aspek diri pribadi kamu, kamu
akan lebih jernih dalam melihat dan mengatur tujuan dan sasaran pribadi kamu.
Dengan kejelasan dalam tujuan dan sasaran kamu, maka kamu akan lebih
mampu dalam mengarahkan perilaku kamu menuju kepada keberhasilan kamu.
PERCAYA DIRI BERARTI MAMPU MENGHAMBAT UPAYA SABOTASE DIRI
Percayalah bahwa setiap hambatan, hampir bisa dipastikan datang dari
dalam diri sendiri. Setiap hambatan akan men-sabotase dengan mencegah diri
Anda dari mengambil tindakan.
lebih baik. Resep keberhasilan adalah tindakan, dan untuk bisa bertindak,
Anda perlu percaya diri.
PERCAYA DIRI BERARTI PENINGKATAN KEMAMPUAN BELAJAR
Hidup Anda adalah sekolah Anda. Cara belajar Anda mengikuti dua pola,
yaitu shaping alias pembentukan dan modelling alias teladan. Percaya diri akan
membuat Anda menjadi orang yang lebih mampu dalam melakukan self
development, pengembangan dan perbaikan, dan lebih mampu dalam
mengambil suri tauladan serta melakukan berbagai inovasi sebagai
kelanjutannya.
PERCAYA DIRI BERARTI YAKIN AKAN FUNGSI DIRI
Dengan percaya diri, Anda akan lebih yakin bahwa keseluruhan diri Anda
akan berfungsi dengan baik. Dengan percaya diri Anda akan mampu
mendorong diri Anda untuk total, maksimal dan optimal. Dengan semua itu,
Anda akan mencapai kemandirian dan kemerdekaan.
PERCAYA DIRI BERARTI PESAN POSITIF
Dengan percaya diri, Anda akan mengkomunikasikannya kepada dunia
di luar Anda. Dengan percaya diri, Anda akan membuat orang lain menjadi
percaya diri. Dengan percaya diri, Anda akan lebih meyakinkan. Percaya diri
adalah pesan. Pesan yang amat penting untuk dikomunikasikan kepada orang
yang terlibat dengan Anda. Dengan
percaya diri, sekali lagi Anda akan berhasil dalam memimpin dan menjual.

DARI MANA DATANGNYA PERCAYA DIRI?


Percaya diri datang dari kemampuan berkomunikasi secara verbal,
dengan berbicara. Dengan berbicara, kamu akan berbicara pada diri sendiri
dan berbicara pada orang lain. Berbicara kepada diri sendiri akan menjalankan
proses manajemen diri. Kamulah orang yang paling tahu harus mengatakan
apa pada diri sendiri.
"Saya bisa" atau "Saya tidak bisa".
"Saya akan berhasil" atau "Saya akan gagal".
"Saya harus melakukan ini" atau "Saya memang menginginkan ini".
"Saya yang menentukan" atau "Bukan Saya yang menentukan".
"Saya yang memilih" atau "Orang lain yang memilih".
"Terserah Saya" atau "Terserah orang lain".

Berbicara kepada orang lain akan menjalankan proses manajemen diri orang
lain.
"Kamu harus begini atau harus begitu".
"Saya meminta kamu melakukan ini atau itu".
"Saya ingin hasilnya begini atau begitu".
"Saya yang menentukan, bukan kamu yang menentukan".
"Saya yang memerintah kamu yang mengikuti".
"Saya yang menjual dan kamu yang membeli".
"Jika kamu ingin berhasil, ikuti saran Saya".

Jadi, mulailah segala keberhasilan kamu dengan percaya diri saat berbicara!!!

TIPS MENINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI


Ada beberapa kiat praktis untuk meningkatkan rasa percaya diri.
Utamanya meliputi aspek kemauan, pemahaman serta keterampilan. Untuk
memenuhi aspek kemauan, Anda perlu melakukan berbagai usaha. Antara lain:
1. Bekerjalah dengan Ikhlas. Yakinkan bahwa seluruh amalan baik akan
mendapatkan pahala walau tidak enak untuk dikerjakan.
2. Kerjakan setiap aktifitas dengan penuh tanggung jawab, memiliki landasan
nilai (vaIue) dan prinsip-prinsip yang kuat.
3. Milikilah kebiasaan menerima. Ini akan meningkatkan rasa memiliki.
4. Tingkatkan rasa tanggung jawab pribadi. Dengan itu, rasa tanggung jawab
untuk menyelesaikan problem umat akan tumbuh.
5. Miliki kebiasaan mempertahankan hak. Dengan cara mendorong sikap
percaya diri untuk membela hak-hak kita yang hilang.

FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RASA PERCAYA DIRI

Bentuk Fisik Yang Kurang Menunjang


Tidak memiliki skill
Ekonomi Dan Pendidikan Yang Kurang

Akibat Kurang Percaya Diri


Tidak memiliki sesuatu (keinginan, tujuan, target) yang diperjuangkan
secara sungguh-sungguh
Tidak memiliki keputusan melangkah yang decissive (ngambang)
Mudah frustasi atau give-up ketika menghadapi masalah atau kesulitan
Kurang termotivasi untuk maju, malas-malasan atau setengah-setengah
Sering gagal dalam menyempurnakan tugas-tugas atau tanggung jawab
(tidak optimal)
Canggung dalam menghadapi orang
Tidak bisa mendemonstrasikan kemampuan berbicara dan kemampuan
mendengarkan yang meyakinkan
Sering memiliki harapan yang tidak realistis
Terlalu perfeksionis
Terlalu sensitif (perasa)

Cara Instan Meningkatkan Rasa Percaya Diri

1. Tersenyum

Tersenyum merupakan tips 1 detik jika anda merasa gugup dan tidak percaya
diri. Anda tidak hanya tersenyum jika anda merasa senang dan percaya diri,
sebaliknya anda bisa tersenyum untuk membuat diri anda merasa lebih baik.
Tersenyum berhubungan erat dengan perasaan positif sehingga hampir tidak
mungkin anda merasa tidak enak ketika anda tersenyum.

2. Tatap Mata Lawan Bicara Anda


Kontak mata membantu anda untuk menghilangkan rasa takut jika anda
sedang berbicara di depan umum dan semakin mendekatkan anda dengan
lawan bicara anda. Stress merupakan perasaan yang datang dari sesuatu yang
asing dan tidak dapat dikendalikan. Kontak mata memberikan pembicara
gambaran dari kenyataan yang tidak lain adalah lawan bicara itu sendiri.
Kontak mata juga membantu menarik minat lawan bicara anda.

3. Ubahlah Suara Dalam Diri Anda

Kebanyakan dari kita memiliki suara dalam diri yang mengatakan bahwa kita
bodoh, tidak cukup mampu, terlalu gendut, kurus, berisik, pendiam, dll.
Kemampuan merubah suara di dalam diri anda merupakan kunci untuk
memperoleh kepercayaan diri dari dalam. Buat suara dalam diri anda menjadi
teman pendukung yang paling mengenal anda dan mengetahui bakat anda,
serta menginginkan anda untuk mencapai yang terbaik.

4. Lupakan Standar Yang Ditetapkan Orang Lain

Terlepas dari situasi yang membuat anda mengalami krisis percaya diri, anda
bisa membantu diri anda sendiri dengan berpegang pada standar yang anda
miliki. Orang lain memiliki nilai yang berbeda dengan anda, dan sekeras apa
pun anda mencoba, anda tidak pernah bisa memuaskan semua orang setiap
saat. Jangan khawatir jika orang-orang menyebut anda gendut, kurus, pemalas,
membosankan, pelit, konyol, dll.. Bertahanlah pada standar yang anda miliki,
bukan pada standar yang dimiliki orang lain. Ingatlah nilai-nilai dan standar-
standar yang dimiliki umumnya berbeda dalam masyarakat; anda tidak harus
menerima nilai dan standar tersebut hanya karena orang-orang di sekitar anda
menerimanya.

5. Tampillah Serapih Mungkin


Meskipun anda hanya memiliki sedikit waktu, pergilah ke kamar mandi untuk
memastikan anda tampil rapih. Sisirlah rambut anda, cucilah muka anda,
perbaiki riasan wajah anda, luruskan kerah anda, pastikan tidak ada sisa
makanan pada gigi anda. Semua hal ini dapat membuat perbedaan antara rasa
percaya diri terhadap penampilan anda dan rasa takut anda terhadap
penampilan anda.

Sempurnakan penampilan fisik anda; sudah merupakan fakta bahwa


penampilan seseorang memainkan peranan penting dalam membangun rasa
percaya diri. Meskipun kita tahu apa yang kita miliki dalam diri kitalah yang
penting, penampilan fisik anda menentukan impresi orang terhadap diri anda.
(Building Blocks to Self-Confidence, Complete Wellbeing)

6. Berdoalah Atau Bermeditasi Sejenak

Jika anda percaya pada Yang Maha Kuasa, mengucapkan doa bisa
meningkatkan rasa percaya diri anda (anda juga bisa melakukan meditasi selain
berdoa). Langkah ini membantu anda untuk mundur sesaat dari situasi yang
serba cepat dan mencari bantuan dari Yang Maha Kuasa.

Anda mungkin juga menyukai