Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN DIREKTUR

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SULTAN IMANUDDIN PANGKALAN BUN


NOMOR : RS/U.19.03.2060.I1. .

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM PENILAI TEKNIS JABATAN FUNGSIONAL DOKTER


DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SULTAN IMANUDDIN PANGKALAN BUN

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SULTAN IMANUDDIN


PANGKALAN BUN,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka melaksanakan penilaian dan penetapan angka


kredit jabatan fungsional Dokter di RSUD Sultan Imanuddin
Pangkalan Bun perlu dibentuk Tim Penilai Teknis;
b. bahwa untuk maksud sebagaimana pada huruf a tersebut di atas
perlu ditetapkan dengan Keputusan Direktur RSUD Sultan
Imanuddin Pangkalan Bun.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit;
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen
Pegawai Negeri Sipil;
5. Peratutan Presiden Nomor 54 Tahun 2007 tentang Tunjangan
Jabatan Fungsional Dokter, Dokter Gigi, Apoteker, Asisten Apoteker,
Pranata Laboratorium Kesehatan, Epidemiolog Kesehatan,
Entomolog Kesehatan, Sanitaria, Administrator Kesehatan,
Penyuluh Kesehatan Masyarakat, Perawat Gigi, Nutrisionis, Bidan,
Perawat, Radiografer, Perekam Medis dan Teknisi Elektromedis;
6. Keputusan Presiden Nomor 87 Tahun 1999 tentang Rumpun
Jabatan Fungsional Pegawai Negeri Sipil;
7. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang Standar Pelayanan Rumah
Sakit;
8. Peraturan Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat Nomor 20 Tahun
2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Rumah Sakit Umum Daerah
Sultan Imanuddin Pangkalan Bun (Lembaran Daerah Kabupaten
Kotawaringin Barat Tahun 2008 Nomor 20, Tambahan Lembaran
Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat Nomor 5).
MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU : Pembentukan Tim Penilai Teknis Jabatan Fungsional Dokter di RSUD
Sultan Imanuddin Pangkalan Bun dengan susunan keanggotaan
sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan Direktur ini;

KEDUA : Tim Penilai Teknis Jabatan Fungsional Dokter di RSUD Sultan


Imanuddin Pangkalan Bun mempunyai tugas dan fungsi sebagaimana
tercantum dalam Lampiran Keputusan Direktur ini dan mempunyai
masa kerja selama 3 tahun;

KETIGA : Semua biaya yang timbul akibat dikeluarkan Keputusan Direktur ini
dibebankan pada DPA-SKPD RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun;

KEEMPAT : Dengan ditetapkan Keputusan ini maka keputusan sebelumnya yang


mengatur Tim Penilai Teknis Jabatan Fungsional Dokter RSUD Sultan
Imanuddin Pangkalan Bun dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

KELIMA : Keputusan Direktur ini mulai berlaku mulai tanggal


01 Maret 2019.

Ditetapkan di Pangkalan Bun


pada tanggal 01 Maret 2019

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah


Sultan Imanuddin Pangkalan Bun,

dr. FACHRUDDIN
Pembina
NIP. 19711121 200212 1 005
Lampiran I : Keputusan Direktur RSUD
Sultan Imanuddin Pangkalan
Bun
Nomor : RS/U.19.03.2060.I1
Tanggal : 01 Maret 2019

TUGAS DAN FUNGSI TIM PENILAI TEKNIS JABATAN FUNGSIONAL DOKTER DI


RSUD SULTAN IMANUDDIN PANGKALAN BUN

A. Tugas :

Tim Penilai Teknis mempunyai tugas sebagai berikut :

1. Membantu Direktur dalam melaksanakan penilaian dan penetapan angka


kredit jabatan fungsional Dokter di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun;
2. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Direktur yang
berhubungan dengan penetapan angka kredit Jabatan Fungsional Dokter di
RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun.

B. Fungsi :

Tim Penilai Teknis mempunyai fungsi sebagai berikut :

1. Melaksanakan pengkajian terhadap usulan angka kredit yang diajukan dalam


DUPAK dan pengkajian terhadap BUKTI FISIK yang dilampirkan;
2. Melakukan penilaian akhir terhadap angka kredit yang diajukan pada setiap
usul penetapan angka kredit Jabatan Fungsional Dokter yang menjadi
wewenangnya;
3. Menyampaikan hasil rapat Tim Penilai Teknis kepada Direktur RSUD Sultan
Imanuddin Pangkalan Bun berupa angka kredit yang telah dituangkan dalam
PAK untuk ditetapkan;
4. Melaksanakan monitoring, evaluasi dan melaporkan hasil pelaksanaan
penilaian angka kredit Jabatan Fungsional Dokter di RSUD Sultan Imanuddin
Pangkalan Bun setiap tahun;

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah


Sultan Imanuddin Pangkalan Bun,

dr. FACHRUDDIN
Pembina
NIP. 19711121 200212 1 005
Lampiran II : Keputusan Direktur RSUD
Sultan Imanuddin Pangkalan
Bun
Nomor : RS/U.19.03.2060.I1
Tanggal : 01 Maret 2019

SUSUNAN KEANGGOTAAN TIM PENILAI TEKNIS


JABATAN FUNGSIONAL DOKTER/DOKTER GIGI

A. Penanggung jawab : Direktur RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun

B. Ketua : dr. Emma, Sp.PK.

C. Sekretaris : Hesti Fitriani, SKM.

D. Anggota : 1. drg. Akkas


2. dr. Juliana
3. dr. Asep Agus Supriatna. Sp.B. FINAC.
4. dr. Agus Arianto, Sp.M.

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah


Sultan Imanuddin Pangkalan Bun,

dr. FACHRUDDIN
Pembina
NIP. 19711121 200212 1 005

Anda mungkin juga menyukai