Anda di halaman 1dari 7

PANDUAN OBSERVASI LAPANGAN

6 JPL @ 60 MENIT: 360MENIT

A. Latar Belakang
Pelayanan Keperawatan Kesehatan Masyarakat (Perkesmas) bagi
Koordinator Perkesmas di Puskesmas dilaksanakan dalam upaya
meningkatkan kompetensi bagi Koordinator Perkesmas di
Puskesmas agar dapat melakukan koordinasi pelayanan Perkesmas di
Puskesmas sesuai dengan kewenangannya (PMK). Untuk
menginternalisasi materi yang didapat pada pelatihan, maka observas
lapangan merupakan bagian dari rangkaian proses pembelajaran,
karena pada tahap ini dianggap sebagai suatu bentuk pengkayaan
dari materi yang telah diajarkan.
Untuk menjaga kualitas dan keberhasilan peserta dalam melakukan
observasil lapangan, diperlukan adanya pembimbing yang bertugas
untuk membimbing dan memantau peserta dalam melakukan
observasi lapangan sehingga sesuai dengan teori yang telah
didapatkan dan sesuai dengan panduan.
Kegiatan observasi lapangan pada pelatihan ini bertujuan agar
peserta dapat melakukan Perencanaan, Pengawasan, Pengendalian,
dan Penilaian Hasil Kegiatan Pelayanan Perkesmas. Selain untuk
pencapaian tujuan diatas, observasi lapangan juga mempunyai dasar
pertimbangan berdasarkan teori yang mengatakan bahwa proses
belajar dapat terjadi melalui 2 (dua) cara yang berbeda, yaitu:
1. Belajar melalui pemahaman, dimana seseorang mulai belajar
ketika munculnya pemahaman atau pengertian yang terjadi
akibat adanya hubungan antara suatu hal dengan hal lainnya.
Dalam kegiatan ini peserta akan mendapat banyak pemahaman
baru tentang bagaimana melakukan melakukan Perencanaan,
Pengawasan, Pengendalian, dan Penilaian Hasil Kegiatan
Pelayanan Perkesmas.
2. Belajar melalui contoh, seseorang mulai belajar melalui
pengamatannya terhadap tingkah laku orang lain dan secara
tidak sadar orang tersebut kemudian meniru tingkah laku yang
baru itu. Dalam kegiatan ini peserta akan banyak melihat
berbagai macam gambaran contoh yang sesuai ataupun tidak
sesuai dengan pedoman tentang melakukan Perencanaan,
Pengawasan, Pengendalian, dan Penilaian Hasil Kegiatan
Pelayanan Perkesmas dari pembimbing secara langsung dan hal
ini tentunya akan dapat memperkaya pengetahuan dan
keterampilan menuju kondisi yang lebih baik lagi dikemudian
hari.

B. Tujuan:
Setelah mengikuti observasi lapangan ini, peserta mampu:
1) Melakukan Perencanaan Kegiatan Pelayanan Perkesmas
2) Melakukan Pengawasan/ Pemantauan, Pengendalian, dan Penilaian/
Evaluasi Kegiatan Pelayanan Perkesmas

C. Peserta
1. Jumlah peserta
Peserta Pelayanan Keperawatan Kesehatan Masyarakat (Perkesmas) bagi
Koordinator Perkesmas di Puskesmas sebanyak 60 orang, yang terbagi
dalam 2 angkatan.
2. Asal peserta
Peserta berasal dari puskesmas di wilayah Jawa Timur

D. Lokasi & Pembimbing PKL


Angkata
No Kab/Kota Puskemas Jumlah Penanggung Jawab
n
1 10 orang Sri Suhartatik , S.Kep., Ners.,
I Kota Malang Arjuno
M.Si
10 orang Endang Listyowati, S.Kep.,
Cisadea
Ns., M.Mkes
Dinoyo 10 orang Anwar Mustafa, S.Kep., Ns

2 II Kab. Sidoarjo Balongbendo 10 orang Istikomah, S.Kep., Ns., M.Kes


Krian 10 orang Ita Rustiana, SKM
Wonoayu 10 orang Eni Kusrini, S.Kep., Ns
E. Waktu Pelaksanaan
Penanggung
Waktu Kegiatan Tempat
Jawab
Hari 1, 16 Pebruari 2022
Penjelasan praktik Latkesmas Tim
14.30 - 15.00
lapangan Murnajati Fasilitator
Hari 1, 17 Pebruari 2022
15’ Ka.
08.00 – 08.15 Pembukaan PKL Main room
Puskesmas
45’ Pemaparan kegiatan Breakout Koordinator
08.15 – 09.00
perkesmas room Perkesmas
Diskusi & Tanya Breakout Tim
09.00 – 09.30
30’ jawab room Fasilitator
15’ 09.30 – 09.45 Coffee break
30’ Breakout Tim
09.45 – 10.15 Mengisi daftar tilik
room Fasilitator
15’ Validasi hasil Breakout Tim
10. 15– 10.30
pengisian daftar tilik room Fasilitator
Penyusunan Breakout
10.30 – 11.15 Mandiri
30’ Laporan room
45’ 11.15 – 12.00 Seminar hasil PKL Main room Tim
Fasilitator
12.00 – 13.00 ISHOMA
45’ 13.00 – 13.45 Seminar hasil PKL Main room Tim
Fasilitator

F. Teknis Kegiatan Observasi Lapangan


1. Fasilitator memberikan penjelasan tentang rangkaian kegiatan observasi
lapangan sesuai panduan
2. Setelah selesai penjelasan peserta melakukan penugasan mandiri untuk :
a. menyusun daftar tilik observasi lapangan
b. mengkaji dan mengidentifikasi data-data yang diperlukan untuk observasi
lapangan sesuai daftar tilik;
Setiap angkatan dibagi dalam 3 kelompok (A, B, & C)
Yang selanjutnya setiap kelompok dibagi 2, yaitu (A1, A2; B1, B2; & C1,
C2)
Untuk kelompok A1, B1, & C1 melakukan observasi pada Perencanaan
(P1) dan kelompok A2, B2, & C2 melakukan observasi pada Pengawasan,
Pengendalian dan Penilaian Kinerja (P3)
Dokumen yang digunakan terdiri dari:
a. Perencanaan Kegiatan Pelayanan Perkesmas, meliputi:
- Dokumen Rencana Strategis Puskesmas,
- Standar Pelayanan Minimal Kabupaten/Kota
- Profil Puskesmas
- Penilaian kinerja Puskesmas tahun sebelumnya
- Data Profil Kesehatan Keluarga tahun sebelumnya
- LAKIP Puskesmas tahun sebelumnya
- Laporan Bulanan Keperawatan Kesehatan Masyarakat tahun sebelumnya
- Rencana Usulan Kegiatan (RUK) Puskesmas tahun berjalan (khususnya
pelayanan Perkesmas)
- Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) tahunan Puskesmas tahun berjalan
(khususnya pelayanan Perkesmas)
- Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) bulanan Puskesmas tahun berjalan
(khususnya pelayanan Perkesmas), contoh 1 (satu) bulan saja
- Dokumen pembentukan Tim Perkesmas di Puskesmas (SK, Skema
Bagan, Surat Penunjukkan)
b. Pengawasan, Pengendalian dan Penilaian Kegiatan Pelayanan Perkesmas di
Puskesmas dan Wilayah Kerjanya, meliputi:
- Laporan Bulanan Keperawatan Kesehatan Masyarakat tahun sebelumnya
- Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) tahunan Puskesmas tahun
sebelumnya dan tahun berjalan (khususnya pelayanan Perkesmas)
- Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) bulanan Puskesmas 1 tahun
sebelumnya dan tahun berjalan (khususnya pelayanan Perkesmas),
contoh 1 (satu) bulan
- Rencana Kegiatan Anggaran (RKA) Puskesmas tahun sebelumnya
(khususnya pelayanan Perkesmas)
- Laporan Monev kegiatan pelayanan Perkesmas tahun sebelumnya
3. Pelaksanaan Observasi lapangan dengan mekanisme kegiatan meliputi:
1) Pengenalan program kegiatan Perkesmas di Puskesmas:
b) Profil Puskesmas
c) Pelayanan Perkesmas di Puskesmas (Tim Perkesmas dan
kegiatan Pelayanannya)
d) Proses Perencanaan kegiatan Pelayanan Perkesmas
- Persiapan Perencanaan Kegiatan Pelayanan Perkesmas
- Perumusan Masalah Pelayanan Perkesmas
- Usulan Kegiatan Pelayanan Perkesmas
e) Proses Pengawasan, Pengendalian dan Penilaian Kegiatan Perkesmas di
Puskesmas dan Wilayah Kerjanya
- Pengawasan dan Pengendalian Kegiatan Pelayanan Perkesmas
Di Puskesmas dan Wilayah Kerjanya
- Penilaian Kegiatan Pelayanan Perkesmas Di Puskesmas Dan
Wilayah Kerjanya
4. Setiap peserta melakukan penyusunan laporan hasil OL dalam bentuk Word
dan bahan presentasi hasil observasi lapangan dalam bentuk PPT, dengan
rincian sistematika penulisan sebagai berikut:
a. BAB 1. Pendahuluan (Latar Belakang, Tujuan, Manfaat)
b. BAB 2. Pelaksanaan observasi lapangan (Rincian kegiatan yang telah
dilaksanakan, Hasil OL yang didapatkan melalui studi dokumen dan wawancara)
c. BAB 3. Penutup (Simpulan dan Rekomendasi)
5. Presentasi hasil observasi lapangan (90 menit):
a. Menyampaikan salam pembuka & penjelasan teknis presentasi 5 menit
b. Penyajian hasil OL secara panel : P1 ( 3 kelompok 25 menit), P3 (3
klompok 25 menit)
c. Meminta perwakilan peserta untuk memberikan tanggapan
hasil observasi lapangan P1 & P3 ( 20 menit)
d. Fasilitator memberikan masukan, evaluasi dan memberikan apresiasi
terhadap kinerja peserta 15 menit

Lampiran daftar tilik kegiatan OL Perencanaan Perkesmas (P1)

DAFTAR TILIK KEGIATAN OBSERVASI LAPANGAN PERENCANAAN PERKESMAS (P1)


PUSKESMAS ….......
TANGGAL …..., BULAN …... TAHUN

DOKUMEN
NO KEGIATAN MASALAH YANG DITEMUKAN REKOMENDASI/SARAN KETERANGAN
ADA TIDAK ADA
1 Dokumen rencana strategis Puskesmas

2 Standar Pelayanan Minimal Kabupaten/Kota

3 Profil Puskesmas

4 Penilaian Kinerja Puskesmas tahun sebelumnya

5 Data Profil Kesehatan Keluarga Tahun Sebelumnya

Laporan bulanan Keperawatan Kesehatan Masya -


6
rakat tahun sebelumnya
Rencana Usulan Kegiatan (RUK) Puskesmas tahun
7
berjalan khususnya
Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) tahunan
8 Puskesmas tahun berjalan (khususnya pelayanan
Perkesmas)
Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) bulanan
9 Puskesmas tahun berjalan (khususnya pelayanan
Perkesmas), contoh 1 (satu) bulan saja
10 Dokumen pembentukan TIM Perkesmas di
Puskesmas (SK,Skemas Bagan, Surat Penunjukkan)

Lampiran daftar tilik kegiatan OL Pengawasan dan Pengendalian Perkesmas (P3)


DAFTAR TILIK KEGIATAN OBSERVASI LAPANGAN PEPENGAWASAN, PENGENDALIAN
DAN PENILAIAN KEGIATAN PELAYANAN PERKESMAS DI PUSKESMAS (P3)
PUSKESMAS ….......
TANGGAL …..., BULAN …... TAHUN

DOKUMEN
NO KEGIATAN MASALAH YANG DITEMUKAN REKOMENDASI/SARAN KETERANGAN
ADA TIDAK ADA
1 Laporan Bulanan Perkesmas Tahun 2020

Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)


2 Tahunan Puskesmas Tahun 2020
(Pelayanan Perkesmas)
Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)
3 Tahunan Puskesmas Tahun 2021
(Pelayanan Perkesmas)
Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)
4 Bulanan Perkesmas Tahun 2020 (Pelayanan
Perkesmas ), contoh 1 (satu) bulan
Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK)
5 Bulanan Puskesmas Tahun 2021
(Pelayanan Perkesmas) Contoh 1 Bulan
Rencana Kegiatan Anggaran (RKA)
6 Puskesmas Tahun 2020 (Khusus Pelayanan
Perkesmas)
Laporan Monev Kegiatan Pelayanan
7
Lampiran ASPEK PENILAIAN OBSERVASI LAPANGAN
Skor
No Kode Aspek Penilaian Kriteria Penilaian
2 1 0
- Persiapan

1 A Penyajian - Penyampaian Materi

- Penggunaan Alat Bantu

- Penempatan Hasil Pekerjaan Baik


2 B Tata letak/Display
- Komposisi Penyajian Serasi

- Penggunaan Bahasa Benar


3 C Sistematika Bahasa
- Tata Bahasa Benar

- Cara Menyampaikan materi baik


4 D Sikap Presentasi
- Penampilan rapi

- Membantu Menjawab Atau Menanggapi


5 E Kekompakan
- Keaktifan Tim

TOTAL SKOR

Ket.Skore KETERANGAN:
2 : Baik
45-55 Kurang
1 : Sedang
0 : Buruk 56-75 Cukup

Total Skor x 100 = 76-85 Baik


22
86-100 Sangat Baik

Anda mungkin juga menyukai