Anda di halaman 1dari 1

Kamu telah mengenal berbagai tari tradisional yang ada di Indonesia, misalnya tari Kecak, tari

Piring, atau tari Saman. Tari-tari daerah tersebut sering ditampilkan dalam kegiatan atau upacara
adat. Ayo, kenali berbagai gerak dan keragaman tari daerah yang ada di daerahmu.

A. Memperagakan Gerak Murni dan Gerak Maknawi


r SEv-tP KD 3 d d n -1 3

Gerak yang telah diberi sentuhan seni menghasilkan gerak tari. Gerak tari yang indah
tersebut dihasilkan melalui proses pengolahan terlebih dahulu. Pengolahan unsur keindahan
gerak tari bersifat stilatif dan distortif. j
1. Gerak stilatif: gerak yang telah mengalami proses pengolahan (penghalusan) yang meng­
arah pada bentuk-bentuk indah.
2. Gerak distorsif: pengolahan gerak melalui proses perombakan dari aslinya dan merupakan
salah satu proses stilasi.
Berdasarkan pengolahap gerak tari yang bersifat stilatif dan distortif tersebut, diperoleh
dua jenis gerak tari. Gerak tari dimaksud adalah gerak murni dan gerak maknawi.
1. Gerak Murni
Gerak murni adalah gerak yang hanya memperhatikan
keindahan saja. Gerak murni tidak memiliki makna tertentu
serta tidak dimaksudkan untuk menggambarkan sesuatu hal.
Gerak murni sengaja digarap untuk memperoleh bentuk gerak
yang artistik.

Gambar 1.5.1 Gerak murni


Fotografer: R. Prastyanto

2. Gerak Maknawi
Gerak maknawi merupakan gerak yang memiliki makna atau pengertian dan maksud
tertentu. Penggarapan gerak maknawi tetap memperhatikan unsur keindahan. Gerak
maknawi bersifat menirukan objek-objek tertentu. Perhatikan contoh gambar gerak maknawi
berikut.

Gambar 1.5.2 Gerak maknawi meniru pohon Gambar 1.5.3 Pohon tertiup angin
tertiup angin Ilustrator: Daniel W.K.
Ilustrator: Daniel W.K.

Keberagaman Budaya Bangsaku

Anda mungkin juga menyukai