Anda di halaman 1dari 10

PROFIL KAMPUNG

KAMPUNG DOSAN KECAMATAN PUSAKO


KABUPATEN SIAK
PROVINSI RIAU
TAHUN 2020
PROFIL KAMPUNG
KAMPUNG DOSAN KECAMATAN PUSAKO
KABUPATEN SIAK

BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dalam menunjang kemajuan administarsi di dalam sebuah Kampung


sangat dibutuhkan suatu data yang akurat dan lengkap sehingga apa yang
dibutuhkan bisa segera dipenuhi. Data yang akurat dan lengkap tidak
hanya ada dalam monografi dan demografi Kampung tetapi banyak data –
data yang tidak bisa didapatkan pada keduanya sehingga sangat
dibutuhkan suatu dokumen yang berisikan segala data dan informasi yang
terdapat pada suatu Kampung.

Untuk memenuhi kebutuhan tersebut serta berdasarkan bimbingan


dan arahan dari pemerintah daerah, kami dari pihak Kampung berusaha
semaksimal mungkin menyusun sebuah profil yang dapat menyajikan
berita dan data yang akurat tentang identitas Kampung Simpang Dosan
untuk tahun 2019. ada beberapa data yang berbeda dengan data yang ada
pada RPJM Kampung, hal ini disebabkan penyusunan RPJM Kampung
menggunakan data-data yang ada sedangkan profil menggunakan data
yang langsung bersumber dari survey lapangan yang dilaksanakan oleh
setiap Ketua RT.

Profil ini akan menggambarkan seluruh kegiatan-kegiatan yang


dilaksanakan oleh pemerintah Kampung serta masyarakat yang tergabung
di dalam suatu kelompok, diantaranya PKK, LPM, organisasi
kemasyarakatan yang berada di Kampung Simpang Dosan Kecamatan
Pusako Kabupaten Siak.
BAB II

KONDISI UMUM KAMPUNG DOSAN

2.1 GAMBARAN UMUM

Gambaran umum Kampung Dosan adalah sebuah usaha untuk


menggambarkan secara utuh tentang kondisi Kampung yang diambil dari
Monografi, Demografi, dan data-data pendukung lainnya mengenai
gambaran Kampung Dosan. Data-data yang disusun diambil dari semua
data yang tersedia serta hasil survei langsung yang dilaksanakan oleh
Ketua RT sehingga data yang dihasilkan sangat akurat. Banyak data-data
yang selama ini tidak dimiliki oleh Kampung, sehingga sangat sulit untuk
memberikan informasi bagi instansi lain yang membutuhkan data-data
tersebut.

Untuk mendapatkan data yang akurat harus melalui survei, kami


dari pemerintah Kampung Dosan melakukan survei langsung yang dibantu
oleh seluruh RT, lembaga-lembaga, kelompok serta seluruh masyarakat
yang terkait. Tetapi data tersebut belum begitu lengkap dikarenakan
keterbatasan waktu serta sumber daya manusia yang belum begitu
pengalaman dalam menyusun suatu dokumen yang berupa profil.

2.2 LETAK GEOGRAFIS

Wilayah Kampung Dosan secara geografis berada di Kecamatan


Pusako, Kabupaten Siak, Provinsi Riau. dilihat dari topografi ketinggian
wilayah Kampung Dosan berada pada 0 – 20 m dari permukaan air laut
dengan keadaan curah hujan rata-rata 20 mm/tahun, serta suhu rata-rata
per tahun adalah 30ºC.

Secara administratif Kampung Dosan dibatasi oleh wilayah Kampung-


Kampung tetangga serta Sungai. Di sebelah utara berbatasan dengan
Kampung Benayah, sebelah selatan berbatasan dengan Kampung Sungai
Limau. Di sisi barat berbatasan dengan Sungai Siak sedangkan di sisi timur
berbatasan dengan Kampung Mengkapan.
Luas wilayah Kampung Dosan yaitu 10.028 Km2. Luas lahan yang
ada terbagi dalam beberapa peruntukan seperti untuk fasilitas umum,
pemukiman, pertanian, kegiatan ekonomi, hutan, pantai dan lain-lain.
Jarak dari Kampung ke ibu kota Kecamatan yaitu 7 km, jarak ke ibu kota
Kabupaten yaitu 35 km, sedangkan jarak ke ibu kota Provinsi yaitu 200
km.

Akses jalan yang ada di wilayah Kampung Dosan sangat bagus hanya
ada sekitar ± 2 km yang kurang bagus tetapi masih bisa untuk dilalui, di
sepanjang jalan terdapat Perkebunan Masyarakat dan rumah-rumah
masyarakat yang terbentang panjang mulai dari Dusun Suak Belubur
sampai ke Dusun Tanjung Medan.

Ciri geologis lebih banyak berupa lahan Gambut dan Tanah Mineral
sehingga cukup banyak masyarakat yang memanfaatkan lahan tersebut
untuk dijadikan lahan perkebunan dan lahan pertanian. baik itu yang
dikelola oleh masyarakat, kelompok maupun yang dikelola oleh pihak lain
seperi perkebunan kelapa sawit. Hasil pertanian terutama sayur-sayuran
sangat beragam.

2.3 SEJARAH KAMPUNG

Kampung Dosan,Terbentuk pada tahun 1905-1925 yang di pimpin


oleh datuk sanggam. Kampung Dosan berawal dari Nama Desa Dusun yang
bermuara di tepi sungai siak, yang waktu itu dihuni oleh 3 (Tiga) Kepala
keluarga. Dalam kurun waktu +/- 3 Tahun menjadi 31 Kepala Keluarga,
yang di pimpin oleh seorang Penghulu yang bernama sanggam yang berasal
dari Sungai Mandau.
Beberapa Tahun kemudian dengan adanya pertambahan penduduk
yang bermukim di pinggir Sungai siak, ada beberapa tokoh Masyarakat
diantaranya Datuk Lego, tuk kasim, tuk dagham yang berasal dari kampar.
Sehubungan sungai Siak menjadi salah satu jalur perdagangan Negara
tetangga seperti malaysia dan singapura sehingga Dosan termasuk tempat
persinggahan. dengan menjual kopi, karet dan rotan dari Riau yang akan di
tukar dengan alat Rumah Tangga seperti pakaian, barang pecah belah, alat
elektonik sehingga di kenal dengan barang smokel.
Dengan banyaknya perdagangan yang mekintasi Sungai siak
sebagian dari tekong atau kapten kapal di beri nama Dazam. di sebuah
tanjung yang ada di Dosan yang dapat melihat dari daerah lain seperti Desa
Sungai Limau dan Desa Benayah, terlebih saat pada malam hari sehingga
cahaya lampu kapal-kapal ini lebih dikenal dengan nama Tanjung yang
termarshur denga sebutan Desa Tanjung Medan yang artinya Tanjung yang
indah.
Pada tahun 1925 Desa Dosan di dampingi oleh Datuk Lego. Pada
saat itu jumlah Kepala Keluarga bertambah menjadi 60 (KK) Kepala
keluarga. Pada saat Pemerintahannya Penghulu legar mendirikan sebuah
masjid yang tanpa nama berdinding tasak atau bambu. Habis masa jabatan
penghulu Legar pada tahun 1951 yang di serah terimakan pada tuk Montel.
Pada Zaman kepemimpinannya ia meninggalkan Sebidang lahan yang
dipergunakan untuk lapangan bola kaki yang sampai saat ini masih
dipergunakan oleh masyarakat kampung dosan.
Kepemimpinan Datuk Montel berakhir pada tahun 1963. langsung
diserahkan jabatanya kepada abdullah ayim dengan jumlah penduduk
sekitar 80 Kepala keluarga. untuk mempermudah pekerjaanya, Abdullah
Ayim mengangangkat seorang tokoh masyarakat kampung dosan untuk
menjdi pegawainya yang disebut dengan RT.Yang Bernama ABDUL
RAHMAN .setelah menjadi pegawai desa, Abdurrahman menemukan sebuah
danau yang jaraknya 70 km dari Sungai Siak yang diberinama danau naga
sakti. Masa kepemimpinan Abdullah ayim, ia mendirikan masjid yang di
berinama masjid al-falah yang sekarang dipergunakan untuk balai
Pertemuan Desa. Setelah pembanguan masjid selesai di bangun, sebuah
kantor desa yang sekarang dipergunakan untuk kantor BPD dan ued SP.
Masa kepemimpinan Abdullah ayim berakhir pada Tahun 2002 dan
pada saat itu di adakan pemilihan kepala desa secara demokratis.maka
terpilihlah Bukri aw sebagai kepala desa terpilih periode 2002 s/d 2007.
Pada zaman kepemimpinannya masyarakat desa dosan menerima program
dari pemerintah Kab. Siak berupa perkebunan sawit untuk meningkatkan
ekonomi masyarakat dan pada masa kepemimpinannya ia mendirikan
sebuah kantor desa yang sampai saat ini masih dipergunakan untuk
pelayanan Masyarakat desa dosan.
Masa Kepemimpinan Bukri aw berakhir pada Tahun 2007 dan pada
saat itu di adakan Pemilihan ulang Penghulu Kampung Secara Demokratis
Terpilih lah Firdaus Sebagai Kepala Penghulu Kampung Dosan Firdaus
Memimpin Kampung Dosan Selama Dua Kali Periode Mulai Dari Tahun
2007-20019. Pada masa Kepemimpinan Firdaus Banyak Perubahan
Pembangunan Salah satu Contohnya Pembangunan Baru Masjid AL-FALAH
yang berlokasi di Jalan Sultan Syarif Qasim RT.002 / RK.001, dan Banyak
Lagi Pembangunan lainya yang tak bisa kami Sebutkan Satu Persatu.
Dan Pada Tahun 2019 dilakukan Pemilihan Ulang Penghulu Baru
Secara Demokratis dan terpilihlah Bapak Zamri dengan Masa Jabatan Dari
Tahun 2020-2026, belum berjalan Setahun Masa Jabatan Zamri Timbul lah
Ide Dari Penghulu Kampung dan Perangkat Kampung Untuk Membuka
Wisata di Kampung Dosan. Taman tersebut diberi Nama Wisata Taman
Hijau Sungai Penampo Kecik Khalifah Sulaiman Yang telah diresmikan
Pada 29 Desember 2020 di hadiri noleh Bapak Bupati Siak di wakilkan
kepada Pak Sekda Kabupaten Siak, Semua Masyarakat Antosias Dengan
adanya Peresmian Tempat Wisata di Kampung Dosan.

2.1 STRUKTUR ORGANISASI

Struktur organisasi Kampung Dosan disusun berdasarkan Peraturan


Daerah Kabupaten Siak Nomor : 24 Tahun 2001 tentang Pedoman
Penyusunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintah Kampung Dosan.
Struktur Organisasi Pemerintah Kampung Dosan terdiri dari Kepala
Kampung, Kerani, Kepala Urusan Juru Tulis (3 Orang) (Kaur 2 orang) serta
Kepala Dusun (3 orang).

Secara umum pelayanan Adminstrasi pemerintah Kampung Dosan


kepada masyarakat sangat memuaskan, hal ini dikarenakan sistem
pelayanan yang digunakan sangat baik tidak terfokus dengan tugas
masing-masing Kaur, walaupun pelayanan di kantor sudah tutup tetapi
masih bisa dilaksanakan di rumah. Pemerintah Kampung berusaha
semaksimal mungkin untuk melaksanakan pelayanan prima sesuai dengan
Visi dan Misi.
STRUKTUR ORGANISASI
PEMERINTAH KAMPUNG DOSAN
KECAMATAN PUSAKO KABUPATEN SIAK

PENGHULU KAMPUNG

ZAMRI

KERANI

SYUFNO SUSILO MARIONO

KAUR PERENCANAAN KAUR KEUANGAN JURU TULIS I JURU TULIS II JURU TULIS III
SRI WAHYUNI NUR’AFNI NUR’AINI KARMIUS JUFRIZAL

KEPALA DUSUN
KEPALA DUSUN I II KEPALA DUSUN
RECI ANDIKA SUNRANTAS III
SAMSUL BAHRI

KETUA KETUA
KETUA
RK 01 RK 03
RK 02
BURHAN ASRIL NURHAKIM

KETUA KETUA KETUA KETUA KETUA KETUA


RT 01 RT 02 RT 3 RT 04 RK 05 RK 06
AFRIZON AZUAR FIRMAN HERMAWAN SYAMSINAR SUNARTO SADIKIN

STRUKTUR ORGANISASI
BADAN PERMUSYAWARAH KAMPUNG (BAPEKAM) KAMPUNG DOSAN

KETUA
AMNAWATI

SATRIA WIJAYA

WAKIL SEKRETARIS
KETUA WINDA SUPRITATI
ABUZAR

SATRIA WIJAYA
SATRIA WIJAYA

ANGGOTA ANGGOTA ANGGOTA ANGGOTA ANGGOTA ANGGOTA


BUSRI ARDI PRATAMA SOLEH DAMANAIK HANDOKO HARYATI SUCI HANDAYANI

SATRIA WIJAYA SATRIA WIJAYA SATRIA WIJAYA

SATRIA WIJAYA SATRIA WIJAYA SATRIA WIJAYA

2.2 Demografi/Kependudukan

Berdasarkan jumlah kartu keluarga, jumlah kepala keluarga yang ada yaitu
439 KK, dengan rincian penduduk yang berjenis kelamin laki-laki berjumlah 849
jiwa dan yang berjenis kelamin perempuan berjumlah 788 jiwa, sehingga jumlah
penduduk yang tercatat secara administrasi berjumlah 1.63 jiwa.

2.6 Pendidikan

Dengan adanya semangat belajar maka di dirikanlah Pusat Pendidikan


anak usia dini (PAUD) Yang dinamakan PAUD MUTIARA HATI IBU, Pembangunan
Sekolah TK payung negeri, Sekolah Dasar (SD) yang dinamakan SDN 003 Dosan,
dan Pembangunan SLTA yang dinama kan SMAN 1 Pusako yang terletak di Dusun
Suak Belubur Kampung Dosan.

2.3 Mata Pencarian

Secara umum mata pencaharian masyarakat Kampung Dosan dapat di


kelompokkan ke dalam beberapa bidang mata pencaharian.
Pekerjaan petani merupakan salah satu pekerjaan yang sangat menjanjikan
guna meningkatkan tarap hidup masyarakat, Kehidupan petani yang berkebun
Kelapa Sawit dan Karet sangatlah menjanjikan dan potensi lahan yang luas yang
masih belum digarap masih banyak serta dapat mengundang petani-petani dari
luar daerah untuk menggarap lahan yang ada yang secara otomatis membuat
perekonomian Kampung Dosan bertambah maju.

2.4 Agama

Agama islam sangat mendominasi hampir di semua Dusun yaitu 100% penduduk
memeluk agama islam.

2.5 Suku

Administratif Kampung Dosan yang merupakan bagian dari Kabupaten


Siak dimana mayoritas penduduknya suku melayu, maka sangat wajar kiranya
suku di Kampung Dosan juga mayoritas melayu yang hampir merata di setiap RT.

BAB III

POTENSI SUMBER DAYA ALAM KAMPUNG DOSAN

3.1 POTENSI PERTANIAN DAN PERKEBUNAN

3.1.1 POTENSI PERTANIAN

Lahan yang terbentang luas yang di anugerahkan tuhan di Kampung Dosan

menjadi modal utama untuk membangun Potensi Pertanian dan Perkebunan.

Potensi pertanian di Kampung Dosan sangat menjanjikan untuk dijadikan sebagai

lumbung padi di kecamatan Pusako bahkan di Kabupaten Siak. Tetapi pengolahan

lahan perlu bantuan Dinas Pertanian kabupaten Siak yang tidak hanya membantu

alat-alat pertanian tetapi juga pelatihan-pelatihan yang diharapkan dapat

meningkatkan ekonomi masyarakat Kampung Dosan.


3.1.2 POTENSI PERKEBUNAN

Sedangkan potensi perkebunan yang ada di Kampung Dosan sudah sejak

lama dikembangkan oleh masyarakat Kampung. Adapun jenis tanaman yang

menjadi dominan masyarakat adalah Kelapa Sawit dan Karet,selain dari tanaman

tersebut masyarakat kini berlomba-lomba menanam pinang dikarenakan harga

jual pinang sangat menjanjikan dan biaya perawatan kebun yang terbilang murah

dengan hasil yang tinggi.

3.2 POTENSI PERIKANAN DAN KELAUTAN

Kampung Dosan merupakan daerah hamparan lahan yang luas dan bukan

penghasil ikan seperti daerah kepulauan. Tetapi tidak tertutup kemungkinan bagi

masyarakat yang pekerjaannya mencari ikan di Perairan Sungai Siak.

Anda mungkin juga menyukai