Anda di halaman 1dari 2

ESSAY BAHASA INGGRIS KELAS INTERNASIONAL

Apakah Anda setuju atau tidak setuju dengan


pernyataan berikut?

“Orang-orang harus terus berusaha untuk


mencapai tujuan mereka, bahkan jika mereka
tampaknya mustahil untuk dicapai.”

Gunakan alasan khusus dan


contoh untuk menjelaskan
posisi.

Tujuan hidup adalah apa yang seseorang rencanakan untuk kehidupannya pada hari ini,
esok hari, sebulan ke depan, setahun ke depan, bahkan beberapa tahun mendatang. Tujuan hidup
orang akan berbeda satu sama lain. Pengertian tujuan hidup menurut para ahli adalah proses
menetapkan identitas diri yang dimiliki seseorang. Dengan kata lain, kita bisa mengatakan bahwa
seseorang yang memiliki tujuan hidup adalah mereka yang memiliki identitas diri yang kuat
dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Dalam masyarakat modern seperti sekarang ini, individu
yang telah mengetahui tujuan hidupnya secara jelas dianggap telah memenuhi kriteria utama
dalam menuju kebahagiaan hidup. Nyatanya, tidak semua orang yang sudah mengenal tujuan
hidupnya bisa mencapai kebahagiaan yang hakiki secara mudah. Bahkan, tidak sedikit orang
yang pada akhirnya menekan hidup mereka hanya karena terlalu ambisius dengan tujuan hidup
yang mereka miliki. Meskipun orang-orang yang memiliki tujuan hidup belum tentu akan
merasakan kebahagiaan (bahkan, kebanyakan merasa tertekan). Namun, setidaknya tujuan hidup
akan membuat hidup kita “semakin terbakar” dengan semangat.

Dari pernyataan yang sering saya dengar membuat saya setuju kalau memang orang-
orang harus terus berusaha untuk mencapai tujuan mereka, bahkan jika mereka tampaknya
mustahil untuk dicapai , mereka harus bisa lebih berusaha lagi untuk berusaha mencapai apa
yang mereka inginkan, karena setiap manusia harus mempunyai tujuan hidup mereka masing-
masing untuk membahagiakan diri mereka. Dalam menjalankan kehidupan di dunia, kita sangat
perlu memahami tujuan hidup tersebut. Karena tujuan hidup adalah sebagai arah dan jalur yang
harus kita tempuh dan lewati dengan baik. Tujuan hidup itu penting karena dengan memiliki
tujuan hidup kita bisa memaknai setiap peristiwa yang terjadi dalam kehidupan kita.
Ada beberapa cara agar kita bisa terus berusaha untuk mencapai tujuan hidup kita, yaitu
pertama Fokus Kepada Hal-hal yang Membuat Kita Bahagia, yang dimana dengan melakukan
kegiatan dan tindakan yang menurut kita penting, maka hal tersebut dapat membawa kita kepada
tujuan hidup yang kita harapkan. Tujuan hidup memang tidak akan menjamin kebahagiaan
dalam diri kita. Akan tetapi dengan menerapkan apa yang menurut kita penting, maka kita akan
merasa lebih bahagia dan puas dengan apa yang kita jalani. Yang kedua yaitu Jauhi Media Sosial
Sementara Waktu, yang dimana cara ini bisa untuk untuk menemukan tujuan hidup adalah
dengan memutus koneksi dengan media sosial untuk sementara waktu. Kenapa? Sebab,
hubungan yang terlalu berlebihan dengan media sosial berpotensi membuat kita terpapar oleh
kehidupan orang lain. Dimana hal tersebut seringkali membuat kita menjadi orang yang mudah
iri dan tidak percaya diri. Misalnya, ketika kita melihat teman-teman kita yang sudah sukses dan
mereka mengunggah kesuksesan mereka di media sosial. Secara tidak sadar, kita justru akan
fokus kepada kehidupan orang lain dibandingkan dengan kehidupan kita sendiri. Kita justru
sibuk membandingkan pencapaian dalam hidup kita dengan hidup orang lain yang bahkan
mungkin tidak kita kenal. Sampai lupa kalau hal tersebut adalah tindakan yang tidak ada
manfaatnya sama sekali. Dan yang terakhir yaitu Berhubungan Baik dengan Orang-orang
Sekitar, yang dimana Memiliki hubungan yang baik dengan orang-orang terdekat akan membuat
hidup kita menjadi lebih bermakna. Sebab, kita akan merasakan kasih sayang dan cinta yang
tulus dari orang terkasih. Cobalah untuk menikmati itu dan rasakan bagaimana rasa bahagia
datang kepada kita setiap saat. Kehadiran orang-orang tersayang ini akan menjadi sesuatu yang
indah dan berarti di hidup kita.

Jadi kesimpulannya yaitu, ada banyak cara apapun untuk bisa meraih tujuan hidup kita
masing masing asalkan kita bisa berusaha walaupun bisa kita ketahui kalau itu sangat mustahil
bisa tercapai, tetapi jika kita bisa terus berusaha dan selalu di iringi dengan doa yang baik dalam
kehidupan kita maka apapun tujuan kita dan bagaimana cara baik kita untuk menjalankan hal
tersebut maka akan bisa selalu tercapai.

Anda mungkin juga menyukai