Anda di halaman 1dari 16

2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah?

(2021)

Home
Category
10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)


Cari

Popular

Ruangan Tetap Bersih Dengan 10


Rekomendasi Alat Pel Lantai
Peras Ini (2022)

Rekomendasi Susu Penambah


Berat Badan Terbaik Kaya Nutrisi
(2022)

Ajak Anak Bermain dengan


Buku, Ini 10 Rekomendasi Buku
Cerita Anak Balita untuk Melatih
Literasi si Kecil (2022)

10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang 10 Smartphone Layar Kecil yang


Praktis dengan Kinerja Mumpuni
Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021) (2022)

6 Rekomendasi Gimbal
Smartphone Terbaik untuk
Berbagai Kebutuhan Recording
Share 0 14/01/2021 terbaru (2022)

Nikmatnya makanan nusantara memang sudah ternama bahkan ke seluruh dunia. Rempah-rempah
khas Indonesia, serta rasa pedas dari cabe dan lada menjadi ciri khas makanan nusantara. Berikut
BP-Guide Indonesia
125,999 likes
rekomendasi resep masakan nusantara yang sudah ternama kelezatannya. Adakah yang berasal dari
daerah kamu?

Like Page Share

Daftar isi

● Indonesia Dikenal dengan Kulinernya yang Nikmat dan Lezat

● Banyak Orang di Seluruh Penjuru Dunia Gemar dengan Masakan Indonesia


Follow us on Instagram!
● Beberapa Masakan Nusantara yang Sudah Dikenal Dunia

Baca juga

▶︎ 10 Merek Es Krim yang Lezat dan Paling Digemari di Indonesia

▶︎ Yuk, Coba Buat Es Krim di Rumah dengan 10+ Resep Es Krim Mudah dan Praktis!

▶︎ Kumpulan 10 Cara Membuat Bakso Berbagai Varian yang Lezat

▶︎ 10 Masakan Padang yang Paling Digemari dan Dijamin Bikin Nagih, Mau Tahu Resepnya?

▶︎ 15 Jajanan Pasar yang Bikin Anda Tidak Bisa Move On

▲Back to top

Indonesia Dikenal dengan Kulinernya yang Nikmat dan Lezat

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 1/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Kalau bicara soal Indonesia, kita tentu tak bisa mengelakkan bahwa negara kita sungguh
kaya akan kekayaan wisata dan juga kekayaan alam. Indonesia juga begitu dikenal akan
budaya dan adatnya yang beragam. Di samping itu, negara kita juga dikenal sebagai
negara yang memiliki banyak kuliner dengan cita rasa khas yang nikmat dan lezat.

Dari Aceh hingga Papua, Indonesia memiliki keberagaman kuliner yang semuanya hadir
dengan cita rasa khas bumbu daerahnya. Kuliner Indonesia secara ta langsung mampu
menggambarkan kebudayaan bangsa. Masakan nusantara bukan hanya soal rasa saja,
namun juga bisa untuk dinikmati dari filosofi budaya di balik masakan itu sendiri, begitulah
menurut William Wongso yang sudah lama malang melintang di dunia kuliner.

▲Back to top

Banyak Orang di Seluruh Penjuru Dunia Gemar dengan Masakan


Indonesia

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 2/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Kita patut berbangga diri loh dengan beragamnya kuliner yang ada. Sebab, bumbu
rempah khas Indonesia membuat masakan nusantara memiliki kekhasan tersendiri.
Ragam kuliner Indonesia bikin kita tak kapok untuk mencoba dari satu kuliner khas ke
kuliner khas yang lain.

Rupanya bukan hanya orang Indonesia saja yang menyukai masakan nusantara. Banyak
juga wisatawan dari berbagai penjuru dunia yang menggemari masakan khas dari
Indonesia. Ada yang jauh-jauh ke Tanah Air kita hanya untuk berwisata kuliner. Maka dari
itu sudah sewajarnya jika kita berbangga akan masakan nusantara karena mampu
menunjukkan identitas bangsa.

▲Back to top

Beberapa Masakan Nusantara yang Sudah Dikenal Dunia

Rendang

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Kebanyakan dari kita kalau ke restoran Padang pasti langsung pesan rendang. Tak salah
memang karena ini merupakan masakan nusantara yang melegenda. Bahkan makanan ini
berada di posisi pertama dalam jajaran 50 makanan dunia terenak versi CNN, lho.

Bahan :

500 gram daging sapi


500 ml santan dari 1 butir kelapa
2000 ml santan dari 1 butir kelapa
3 cm lengkuas dimemarkan
2 batang serai diambil bagian putih dan memarkan
2 lembar daun kunyit dibuat simpul

Bahan bumbu dihaluskan:

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 3/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

12 buah cabai merah keriting


5 buah cabai merah besar dibuang bijinya
12 butir bawang merah
4 Siung bawang putih
4 butir kemiri disangrai
½ sdt merica butiran
1 sdm ketumbar butiran
3 sdt garam
½ sdt gula pasir
3 cm jahe

Cara membuat :

Pertama, ambil dagingnya lalu silahkan dipotong-potong 2 cm melawan serat


supaya empuk lalu sisihkan dulu.
Masaklah santan encer lalu masukkan lengkuas dan serai. Jangan lupa tambahkan
juga daun kunyit dan bumbu halusnya.
Aduk sampai merata lalu masukkan daging dan masak sampai dagingnya empuk.
Jika kuah sudah mengental, kamu bisa mulai menuangi santan kentalnya lalu masak
pada atas api kecil.
Aduk terus sampai matang dan juga berminyak serta mengental.

Nasi Goreng

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Saat ada sisa nasi, tak jarang kita membuatnya sebagai menu nasi goreng untuk sarapan.
Bukan hanya sisa nasi saja, nasi yang baru matang juga enak untuk dimasak sebagai nasi
goreng. Masakan ini masuk juga dalam daftar makanan terenak di dunia. Kamu bisa lihat
resep berikut untuk membuat nasi goreng yang enak.

Bahan :

1 piring nasi putih


2 siung bawang putih
2 buah bawang merah
3 buah cabai rawit
1 buah cabai merah

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 4/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

2 sdm kecap manis


1 sdm saus tomat
1 sdm saus sambal
1 sdm saus tiram
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu bubuk rasa ayam
1 batang daun bawang dicincang halus
1 butir telur ayam
2 sdm ayam suwir
1 buah sosis ayam diiris tipis
3 sdm margarin untuk menumis

Cara membuat :

Pertama yang bisa kamu lakukan adalah menghaluskan bawang putih dan juga
bawang merah. Haluskan juga cabai rawit serta cabai merah.
Siapkan wajan lalu panaskan margarin dan tumis bumbu halusnya sampai harum.
Masukkan ayam suwir dan juga sosis lalu tumis sebentar.
Tambahkan telur dan tumis bersama dengan bumbu.
Masukkan nasi lalu aduk sampai tercampur rata.
Tuangi kecap manis, saus tomat dan saus sambal.
Kamu juga perlu menuangi saus tiram lalu menaburkan garam, merica dan kaldu
bubuk.
Aduk sampai nasi berubah dan merata lalu siap disajikan.

Nasi Uduk

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Nasi uduk dibuat dengan cara mengolah beras putih, namun diaron dan dikukus memakai
santan. Dibumbui sehingga rasa nasinya begitu khas dan nikmat. Disajkan dengan aneka
ikan, masakan ini sering dijual di pinggir jalan sebagai menu sarapan.

Bahan :

300 g beras

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 5/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

450 ml santan kelapa kental


2 lembar daun salam muda
2 butir cengkeh
2 batang serai dimemarkan
2 cm kayu manis
1sdt merica
1 sdt garam

Cara membuat :

Cuci beras sampai bersih lalu sisihkan dulu.


Rebuslah santan lalu masukkan daun salam dan serai
Jangan lupa juga untuk memasukkan cengkeh, kayu manis serta merica dan garam.
Aduk sampai mendidih lalu masukkan santan dan beras.
Kukuslah sampai beras matang hingga menjadi nasi dan siap disajikan.

Soto

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Varian soto di Indonesia sangatlah banyak. Masakan berkuah kuning ini di tiap daerah
memiliki ciri khasnya sendiri. Cita rasa soto begitu khas dan banyak disukai wisatawan
dari berbagai negara. Kamu bisa membuat soto ayam lezat dengan resep persembahan
kami.

Bahan :

1 ekor ayam
200 g kol diiris tipis
200 g tauge dibersihkan dan kukus hingga matang
4 buah kentang dibersihkan diiris tipis
2 buah tomat dibagi menjadi 6 bagian
50 g, soun rendam dengan air panas
3 butir telur ayam direbus hingga matang kemudian iris menjadi 4 bagian
2 L air
50 g bawang goreng
3 lembar daun jeruk
2 batang serai

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 6/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

2 lembar daun salam


1 batang daun bawang diiris halus
2 sdm lengkuas
25 g minyak goreng
2 cm kunyit
4 buah kemiri
15 g jahe
3 buah bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt Merica
2 sdm garam
1 buah jeruk nipis, bagi menjadi 8 bagian

Cara Membuat :

Sebagai awalan kamu bisa menghaluskan kunyit, kemiri, jahe beserta bawang
merah dan putih.
Masukkan juga merica dan garam lalu aduk merata.
Panaskan wajan dengan api sedang lalu tumis bumbu hingga harum.
Jangan lupa untuk menambahkan daun jeruk dan daun salam.
Tambahkan juga serai dan lengkuas lalu aduk hingga harum.
Ambil panci lalu isi air dan didihkan lalu masukkan bumbu yang telah ditumis ke
dalam air rebusan.
Jika sudah mendidih, masukkan ayam dan biarkan matang.
Keluarkan ayam dari kuah lalu pisahkan daging dengan tulangnya.
Masukkan lagi tulang ayam pada kuah sementara daging ayam bisa digoreng
hingga kecoklatan lalu disuwir kecil.
Masukkan daun bawang pada kuah soto.
Goreng irisan kentang lalu masukkan dalam wadah tertutup.
Ambil wadah bersih untuk menyajikan soto.
Kamu bisa mulai menghidangkan nasi atau lontong pada wadah lalu letakkan kol,
tauge dan kentang goreng.
Kemudian masukkan soun, irisan tomat dan telur.
Paling atas kamu bisa letakkan suwiran daging ayam lalu tuangi dengan kuah soto.
Jangan lupa taburi bawang goreng dan taruh irisan jeruk nipis di atasnya.

Sate

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 7/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Sate jadi makanan favorit banyak orang nih. Bukan hanya menu favorit di Indonesia,
namun sate juga menjadi menu sejumlah restoran internasional. Yuk segera buat menu
mudah ini. Untuk sate ayam bumbu kecap bisa intip resep berikut ini.

Bahan :

100 gram daging ayam tanpa tulang


2 sdm margarin dicampur sisa bumbu marinasi untuk olesan
Tusuk sate secukupnya

Bahan bumbu marinasi :

1 sdm gula merah Jawa sisir halus


0,5 sdt ketumbar
1 siung bawang putih
3 siung bawang merah
10ml kecap manis kental
1 butir kemiri
Garam dapur beryodium secukupnya

Bahan bumbu sate ayam:

5 siung bawang merah


50ml kecap manis kental
0,5 sdt air jeruk nipis
Cabai rawit iris tipis sesuai selera

Bahan tambahan :

Tomat iris sesuai selera


Bawang merah yang diiris iris secukupnya.
Bawang goreng untuk taburan sesuai selera.
Lontong kalau suka sesuai selera.

Cara membuat :

Potongi kotak-kotak untuk daging ayamnya


Haluskan bumbu marinasi lalu campur dengan daging ayam yang sudah dipotong
lalu aduk merata dan diamkan meresap 30 menit.
Tusuki daging ayam hingga habis namun sisa bumbu jangan dibuang.
Masukkan margarin pada sisa bumbu dan aduk rata.
Siapkan bakaran lalu olesi sate dengan bumbu olesan hingga merata.
Bakar satenya sesekali dibolak balik dan diolesi bumbu hingga matang.
Untuk bumbu kecap, silahkan cuci semua bahan lalu tiriskan.
Irisi cabai dan tomat lalu campur dengan kecap kental manis.
Aduk semua bahan merata lalu tuang pada sate yang sudah dibakar.

Gado-Gado

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 8/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Gado-gado rupanya begitu populer di luar negeri. Di Italia misalnya, lantaran makanan ini
pernah diikutsertakan dalam kompetisi dan jadi juara pertama, maka makanan ini pun
langsung banyak diminati. Yuk, segera buat dengan resep persembahan kami!

Bahan :

150 gram kubis diiris-iris kecil


175 gram bayam
200 gram mentimun diiris-iris kecil
175 gram tauge
300 gram kentang rebus diiris dadu
200 gram kacang panjang
300 gram tahu kuning digoreng dan diiris dadu
Telur rebus dibelah menjadi dua
Kerupuk dan emping
Bawang goreng

Bahan saus:

4 buah cabe rawit


4 buah cabe merah
4 sdt gula merah
1 sdt terasi bakar
1,5 sdm air asam jawa
2 sdt garam
175 gram kacang tanah ditumbuk halus
175 gram kacang kenari ditumbuk halus
Kecap manis
750 ml air

Cara membuat :

Rebus semua sayuran sampai lunak lalu tiriskan.


Haluskan cabe merah, garam, cabe rawit dan juga terasi hingga halus.
Masukkan kacang tanah dan kacang kenari.
Tambahkan air asam, kecap, air dan gula merah.
Aduk rata lalu masak di atas wajan hingga mendidih.
Biarkan dingin lalu siap disajikan dengan lainnya.
Ambil piring lalu tambahkan sayuran dan kentang.
https://bp-guide.id/AX9wj4E2 9/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Lalu masukkan juga tahu dan telur.


Tuangi saus kacang lalu taburi bawang goreng dan emping goreng.

Gudeg

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Khas dari Jogja dan berhasil go international, itulah Gudeg. Makanan ini bahkan diminati
untuk diimpor dalam bentuk kalengan. Bahkan di Clayton Road Australia, menu ini
terdapat pada salah satu restoran di sana lho. Kalau mau bikin gudeg, kamu bisa lihat
resep dari kami, selain itu jika ingin melihat tutorial dan resep alternatifnya.

Bahan :

2 sdm garam
10 butir kemiri disangrai
1sdt ketumbar sangrai
15 siung bawang merah
10 siung bawang putih
½ sdt merica bubuk
1 kg nangka muda
2 liter santan
1 liter air kelapa
Lengkuas iris memanjang
5 lembar daun salam
Telur rebus
200 gram gula aren

Cara membuat :

Cuci nangka lalu potong dadu dan rebus beberapa menit lalu tiriskan dan sisihkan.
Ambil panci, alasi dasarnya dengan daun salam dan irisan lengkuas.
Masukkan telur rebus, gula aren dan nangka pada panci.
Haluskan bumbu lalu campur dengan setengah air kelapa dan aduk rata baru tuang
pada panci.
https://bp-guide.id/AX9wj4E2 10/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Tuang air kelapa yang tak dicampur hingga telur dan nangka terendam lalu tutup
pancinya.
Masak 2 jam dengan api sedang, lalu jika sudah menyusut airnya, sisihkan dan
angkat telurnya.
Tuangi santan dan aduk sambil nangkanya dihancurkan.
Masukkan lagi telur sampai sedikit terendam dengan nangka.
Kamu bisa memasaknya lagi 4 jam dengan api kecil sambil diaduk perlahan.
Kalau santan sudah habis dan kuah sudah coklat kemerahan, berarti sudah jadi.

Mi Rebus

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Kala hujan turun, enaknya memang makan yang hangat. Tak ada yang bisa menolah
lezatnya mi rebus khas Indonesia nih. Kamu pastinya juga suka banget kan makan mi
rebus kala hujan turun. Segera buat yuk, mi rebus yang lezat dengan resep di bawah ini.

Bahan :

500 gr mi telur, rebus terlebih dahulu


2 butir telur ayam
1 ikat daun caisim
30 gr kol, cincang kasar
50 gr ayam suwir
Kecap manis secukupnya
Garam secukupnya
Merica secukupnya

Bahan bumbu yang dihaluskan :

4 siung bawang putih


1 butir kemiri sangrai
Garam secukupnya
2 butir bawang merah

Cara membuat :

Tumis bumbu halus sampai harum.


https://bp-guide.id/AX9wj4E2 11/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Orak arik telusnya lalu masukkan daun caisim dan kol dan tunggu sampai layu.
Masukkan mi dan aduk rata, lalu masukkan air secukupnya.
Tambahkan kecap, merica, garam dan ayam suwir.
Aduk rata dan biarkan kuah mendidih baru sajikan.

Sop Buntut

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Sop buntut selain populer di Indonesia juga populer di Spanyol. Makanan ini kaya akan
rempah sehingga rasanya begitu nikmat. Aromanya wangi dan cocok dimakan bersama
nasi hangat, pastinya tak tertahankan lezatnya. Segera buat dengan resep kami berikut
ini!

Bahan :

1 kg buntut sapi dipotongi


3 buah wortel dipotongi
2 buah kentang dipotongi
2 batang daun bawang dipotongi
1 ikat kecil seledri disimpulkan
1 buah tomat dipotongi
1 buah pala dipecahkan dan haluskan
4 butir cengkeh
2 butir bunga lawang atau pekak
4 cm kayu manis
3 butir kapulaga
1.5 sdm garam
2 sdt gula pasir
2 sdm minyak
2 liter air

Bahan bumbu halus:

7 siung bawang merah


5 siung bawang putih
1/2 sdt merica

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 12/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Cara membuat :

Panaskan air lalu masak hingga mendidih.


Masukkan buntut sapi lalu rebus sampai berbusa dan buang airnya.
Didihkan air baru lalu masukkan buntut dan rebus sampai lunak
Panaskan minyak dan tumis bunbu halus hingga wangi dan matang.
Masukkan tumisan dalam panci rebusan buntut.
Tambahkan wortel dan kentang lalu masak pakai api kecil sampai mendidih.
Bubuhi garam dan cengkeh lalu masukkan bunga lawang, gula dan kayu manis.
Tambahkan juga kapulaga dan pala lalu tes rasanya.
Masukkan seledri lalu masak sampai buntut empuk dan bumbunya meresap.
Masukkan daun bawang dan irisan tomat lalu angkat dan sajikan.

Tempe Mendoan

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Simple namun enak disajikan bersama apa saja. Aneka olahan tempe jangan sampai
kamu lewatkan untuk dicoba. Salah satunya adalah tempe yang dibuat mendoan. Kamu
bisa intip olahan tempe mendoan dengan resep di bawah ini.

Bahan :

1 papan tempe, iris tipis


2 sdm tepung terigu
2 sdm tepung beras
1 sdm tepung tapioka
2 batang daun bawang, iris tipis
2 lembar daun jeruk, buang punggung daunnya, iris tipis

Cara membuat :

Haluskan bumbu yang terdiri dari bawang putih, bawang merah, kunyit, dan
ketumbar
lalu campur bumbu halus dengan terigu dan tepung beras.
Masukkan juga tapioka, irisan daun bawang dan daun jeruk.
Gulingkan tempe pada adonan lalu goreng sampai matang.

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 13/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Bakso

Sumber gambar
http://www.shutterstock.com/

Bakso adalah makanan yang bisa ditemukan dengan mudah di Indonesia. Makanan ini
juga menjadi makanan favorit warga Tiongkok. Dibuat dari daging sapi, aromanya
menggoda dan rasanya nikmat. Kamu bisa buat bakso dengan resep dari kami berikut ini.

Bahan :

1 kg daging sapi digiling


50 g tepung kanji
1 butir telur
2 sdt lada bubuk
1 sdt garam
4 siung bawang putih, haluskan
40 g es batu, hancurkan
2 L air

Cara membuat :

Masukkan daging sapi giling pada wadah lalu campur dengan kanji dan telur.
Tambahkan lada, garam dan bawang putih halus.
Uleni pakai tangan, jika masih lembek bisa ditambahkan es batu secara perlahan
sampai dirasa adonan bisa dibentuk.
Rebus air hingga mendidih, lalu bentuk adonan daging dengan tangan menyerupai
bola-bola dengan ukuran sesuai keinginan.
Masukkan adonan yang dibentuk ke dalam air panas dan lakukan hingga adonan
habis.
Jika bakso sudah mengapung maka tandanya sudah matang.

Baca juga

15 Minuman Khas Amerika Latin yang Eksotik dan Kaya Rempah

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 14/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)

Hati-hati Penipuan!! 11 Minuman Keras Impor yang sering Dipalsukan Ini Banyak Beredar di
Pasaran

17+ Minuman Thailand Ini Punya Rasa Unik dan Segar. Pilih yang Mana?

Tak Hanya untuk Meneguk Minuman, 10 Koleksi Gelas Jar Ini Juga Punya Beragam Fungsi Lain
Lho!

Segar! Nikmati 10 Minuman Es Unik Asli Indonesia

From our editorial team

Semakin Berselera dengan Makanan Asli Nusantara


Masakan asli nusantara yang dipaparkan BP-Guide di atas, mana yang paling menarik seleramu?
Atau, mungkin ada yang salah satunya berasal dari daerah kamu? Apapun itu, yang jelas semuanya
terasa enak dan nikmat. Jadinya, sangat pas untuk disajikan apalagi untuk makan bersama dengan
keluarga atau orang-orang yang dicintai.

0 Comments

Add a comment...

Facebook Comments plugin

Tag
makanan

Recipients


Pacar Pria
Pacar Wanita


Sahabat
Anak


Ayah
Ibu


Suami
Istri


Saudara
Guru

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 15/16
2/24/22, 9:10 PM 10 Resep Makanan Nusantara yang Menggoyang Lidah, Siap Bikin Masakan di Rumah? (2021)


Atasan
Keluarga

Special Ocassions


Ramadhan
Natal


Pernikahan
Anniversary


Ulang Tahun
Hari Ibu


Wisuda

Product Categories


Fashion Wanita
Fashion Pria


Fashion Muslim
Olahraga


Aksesoris
DIY


Oleh-oleh
Gadget


Elektronik
Rumah

Privacy Policy
Terms of Service
About us

Contact/advertise with us
BP Guide India

Copyright © 2022 BP Guide - Temukan hadiah terbaikmu All Rights Reserved.

https://bp-guide.id/AX9wj4E2 16/16

Anda mungkin juga menyukai