Anda di halaman 1dari 4

JUSTIFIKASI TEKNIK

PERUBAHAN WARNA DAN MERK SPC FLOORING


I. LATAR BELAKANG JUSTIFIKASI
I.1. URAIAN SINGKAT PELAKSANAAN PEKERJAAN
Pekerjaan Penataan Ruangan LT 15, Direktorat Jenderal Imigrasi
dilaksanakan oleh CV. Karya Cemerlang, sumber dana DIPA Ditjen
Imigrasi Tahun Anggaran 2019.

I.2. DATA PEKERJAAN


Sesuai Kontrak awal Pekerjaan Penataan Ruangan LT 15 dilaksanakan
yaitu:
a. Pekerjaan Pendahuluan
b. Pekerjaan Lantai
c. Pekerjaan Mekanikal Elektrikal
d. Pekerjaan K3

I.3. MAKSUD DAN TUJUAN


a. Menyampaikan kendala yang dihadapi dalam proses pelaksanaan
pekerjaan.
b. Membandingkan antara volume kontrak awal dengan volume aktual di
lapangan dengan tetap mempertimbangkan aspek teknik dan
manfaatnya, sehingga dapat dijadikan acuan pada pelaksanaan
pekerjaan.
c. Penyesuaian Spesifikasi teknis dan material mengikuti kondisi actual
lapangan.

I.4. TUJUAN JUSTIFIKASI TEKNIK


Berdasarkan hasil kick off meeting diketahui bahwa spesifikasi material
SPC Flooring yang tertera di spesifikasi teknis yaitu Country OAK SPC
4002 Keluaran Indomas Interior secara harga lebih tinggi dibanding nilai
kontrak, maka diputuskan untuk mengganti merk dan motif material SPC
Flooring.

I.5. SASARAN JUSTIFIKASI TEKNIS


Dibuatnya revisi spesifikasi material baik merk maupun motifnya.

II. URAIAN TEKNIK


II.1. ALASAN REVISI DESAIN
Yang mendasari dilakukannya revisi spesifikasi material pada Pekerjaan
Penataan Ruangan LT 15 adalah :
I. Diketahui harga material yang tertera di lembar
spesifikasi teknis yaitu SPC 4002 keluaran Indomas
Interior harganya lebih tinggi dari nilai kontrak
pekerjaan.
II.2. SOLUSI TEKNIS
Solusi teknis yang ditawarkan adalah sebagai berikut :
I. Mengganti material dengan merk Sukhi Floor dengan
kode motif dan volume sebagai berikut :
a. MS 1386 = 762.12 m2
b. MD 9745 =1.033,68 m2
c. MD 449 = 613,20 m2
II. Dikarenakan stok material bervariasi ( tidak 1 motif ),
maka ke depannya akan dibuatkan shop drawing oleh
pihak pelaksana, dibantu oleh konsultan perencana.

III. KESIMPULAN DAN REKOMENDASI


3.1. KESIMPULAN
1. Harga Kontrak tidak mengalami perubahan.
2. Amandemen kontrak dilakukan sebagai langkah penyesuaian kuantitas.
3. Dengan adanya amandemen kontrak, pihak pelaksana dapat
mengerjakan pekerjaan fisik sesuai dengan kondisi dan kebutuhan
dilapangan.
Demikian Justifikasi Teknis ini dibuat agar dapat dijadikan dasar pertimbangan dalam
perubahan kontrak dan spesifikasi material.

Jakarta, 17 Desember 2019


Dibuat oleh, Diperiksa oleh, Diketahui oleh,
Konsultan Perencana Konsultan Pengawas Kontraktor Pelaksana
PT. Inkoneksi Izi Konsultan PT. Lumbung Raya CV. Karya Cemerlang

Jamari, S.Kom Dian Intifa’i Solikin


Direktur Team Leader Direktur

Disetujui oleh, Disetujui Oleh,

Tim Teknis Pejabat Pembuat Komitmen


( PPK )

Joko Martanto, S.E.,M.Si Handwiyuto


NIP. 197203051999031007 NIP. 198102252005011001

Anda mungkin juga menyukai