Anda di halaman 1dari 3

Nama : Rafly Yunanda Saputra

NPM :120304200009
Fakultas : Ekonomi dan Bisnis/ Bisnis Internasional
Tugas : Tugas Pkn Mandiri 1 (25-09-2020)

Soal :
1. Menurut pendapat anda, apa esensi dan urgensi dari Integrasi Nasional ?
2. Sajikanlah kasus disintegrasi di Indonesia dan analisis berdasarkan aspek-
aspek berikut :
a. Judul berita dan Sumbernya
b. Isi Pokok Berita
c. Kaitannya dengan jenis integrasi
d. Faktor penyebab disintegrasi
e. Alternatif penyelesaiannya

Jawaban :
1. Integrasi Nasional menurut yang saya baca di internet merupakan
pembauran dari berbagai kemajemukan hingga menjadi kesatuan yang
bulat dan utuh dan didalamnya terdapat keterpaduan, kesatuan, dan
kesepakatan. Atau dalam arti yang lain adalah usaha dan proses mempersatukan
perbedaan perbedaan yang ada pada suatu negara sehingga terciptanya keserasian
dan keselarasan secara nasional. Mengapa integrasi nasional sangat diperlukan
karena menurut saya untuk mewujudkan negara yang sejahtera harus
mempunyai pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Indonesia
sehingga terjadi kesejahteraan bersama. Integarsi Nasional yang
menjungjung tinggi kebersamaan dan kesatuan sangat selaras dengan visi
misi bangsa ini. Oleh karena itu, urgensi dari Integrasi Bangsa merupakan
sebuah kesadaran dan keharusan yang mutlak kita sebagai bangsa
Indonesia dengan tujuan membangkitkan rasa kesatuan akan identitas
bersama, menguatkan identitas nasional, dan membangun persatuan
bangsa karena jika hilangnya sifat integrasi nasional, maka akan banyak
kerugian yang diderita,baik berupa fisik atau nonfisik. Jika ada sikap yang
mengacu pada perpecahan seperti adanya perbedaan suku, agama, budaya
dan kepentingan dapat diselesaikan dengan baik-baik. Dan dengan adanya
integrasi nasional dapat
mengetahui esensi dan menyadarkan kita bahwa bangsa Indonesia
memiliki semboyan yaitu Bhineka Tunggal Ika yang artinya meskipun
berbeda-beda tetapi tetap satu tujuan.

2. a. Judul berita dan sumber


Papua panas dan bergejolak. Kerusuhan besar melanda Jayapura
(Sumber:News.Detik.com)
b. Isi Pokok Berita
Konflik di papua kembali terjadi situasi keamanan terkait aktivitas
Organisasi Papua Merdeka (OPM) belum juga terkendali. Sudah banyak
warga sipil meninggal, dan sejumlah anggota TNI gugur dalam berbagai
kasus gangguan keamanan di Nduga. Papua secara berbeda dengan
Indonesia bagian barat. Suku bangsa Indonesia bagian barat adalah suku
bangsa Asia. Papua bukan Asia, melainkan bagian dari kepulauan
Melanesia, Pasifik. Apa yang membuat Papua jadi wilayah Indonesia?
Kolonialisme Eropa. Papua dan wilayah lain yang kini merupakan wilayah
Indonesia adalah bekas jajahan Belanda. Perbedaan mendasar itu membuat
sebagian orang Papua merasa bahwa Papua seharusnya tak menjadi bagian
dari Indonesia. Itu menjadi sumber ancaman disintegrasi.
c. Kaitannya dengan jenis integrasi
Kasus ini berkaitan dengan jenis integrasi nasional karena hal ini dapat
menyebabkan perpecahan di tengah kedaulatan bangsa. Dengan adanya
kasus ini, yang terjadi adalah perpecahan dan konflik antar masyarakat
Papua dan aparat pemerintah yang di satu sisi melindungi kedaulatan
bangsa.
d. Faktor penyebab disintegrasi
Faktor penyebab disintegrasi yang dikaitkan dengan kasus ini karena
adanya perbedaan individu, budaya, serta perlakuan salah satu faktor nya
yaitu tidak merata nya pembangunan ke pelosok pelosok bangsa
contohnya di. Dengan kejadian ini lah akhirnya mereka memutuskan untuk
memilih merdeka dan memiliki kedaulatan sendiri yang mana merupakan
suatu ancaman apabila tidak di tangani dengan baik. Dan bahkan akan
memicu pergerakan separatis lainnya di penjuru negeri
e. Alternatif penyelesaiannya
Alternatif penyelesaian yang menurut saya akan meredakan konflik disana
adalah dengan melakukan pemerataan pembangunan serta tidak
‘mengucilkan’ masyarakat yang berada di papua dan juga tetap harus
menghargai perbedaan baik secara warna kulit maupun kebudayaannya
karna mau bagaimanapun papua merupakan bagian dari Indonesia dan
sudah sepatutnya di perlakukan adil oleh pemerintah

Anda mungkin juga menyukai