Anda di halaman 1dari 10

BUNGA TUNGGAL

DAN PAJAK
Bunga Tunggal
Bunga tunggal adalah bunga yang timbul pada
setiap akhir jangka waktu tertentu yang tidak
memengaruhi besarnya modal (besarnya modal
tetap). Besarnya bunga memiliki perbandingan yang
senilai dengan presentase dan lama waktunya.
Selain itu, bunga juga senilai pula dengan besarnya
modal.
Rumus Bunga Tunggal

o1 o3
Besar bunga setelah t tahun Bunga Setelah t hari
B = M x P/100 x t B = M x P/100 x t/365

o2 o4
Bunga Setelah b Bulan Mencari Tabungan Akhir
B = M x P/100 x t/12 Mn = M + B
CONTOH SOAL:
Bu Riska memiliki uang sebanyak
Rp.1.400.000 dan ditabung di bank A
dengan bunga 11 % per tahun. Setelah 3
bulan, uang diambil untuk memperbaiki
rumahnya. Berapa uang yang akan
diterima Bu Riska setelah di simpan
selama 3 bulan ?
Penyelesaian :

Besar Modal = Rp.1.400.000


Bunga 3 Bulan = 3/12 x persen bunga x modal
= 3/12 x 11/100 x Rp.1.400.000
= ¼ x 11 x Rp.14.000
= Rp. 38.500

Uang yang akan diterima Bu Riska = Rp.1400.000 + Rp38.500


= Rp 1.438.500
PAJAK
Pengertian Pajak
● Pajak merupakan suatu kewajiban masyarakat untuk
menyerahkan sebagian kekayaannya sesuai dengan peraturan
pemerintah. Kali ini jenis pajak yang akan kita pelajari adalah
Pajak Penghasilan (PPh) dan Pajak Pertambahan Nilai (PPN).

● PPh merupakan pajak yang harus dibayarkan untuk seseorang


atau suatu badan atas penghasilan yang didapatkan selama
satu tahun pajak. Sedangkan PPN merupakan pajak yang
dikenakan pada suatu barang atau jasa yang diperjualbelikan.
catatan
➢ Pajak Penghasilan (PPh) mengakibatkan
penerimaan menjadi berkurang

➢ Pajak Pertambahan Nilai (PPN)


mengakibatkan harga bayar menjadi
bertambah
Contoh Soal:
1. Paman memperoleh gaji sebulan sebesar
Rp1.450.000 dengan penghasilan tidak
kena pajak Rp360.000. jika besar pajak
penghasilan (PPh) adalah 10 %,
Berapakah gaji yang diterima Paman
dalam sebulan?
Penyelesaian:
1. Besar penghasilan kena pajak = Rp 1.450.000 – Rp 360.000
= Rp 1.090.000

Besar Pajak Penghasilan = 10 % x penghasilan kena pajak


= 10/100 x Rp 1.090.000
= Rp 109.000

Karena adanya PPh, Maka penerimaan Paman berkurang.


Besar gaji paman dalam sebulan = Rp 1.450.000 – Rp 109.000
= Rp1.341.000

Anda mungkin juga menyukai