Anda di halaman 1dari 3

13

BAB III

HASIL PELAKSANAAN PKL

3.1 Unit Kerja Praktik Kerja Lapangan (PKL)

PT. Buitenzorg Multi Solusindo (BMS) merupakan sebuah perusahaan kontraktor yang berdiri
pada tahun 2018 dan bergerak di bidang kelistrikkan, mekanikal, instrument, otomasi, dan kontrol
untuk industri.

PT. Buitenzorg Multi Solusindo (BMS) memiliki tujuan agar dapat menjadi perusahaan yang
dapat dipercaya dan dapat memberikan nilai lebih kepada kostumer, membangun komunikasi yang
baik dengan kostumer, serta dapat tetap menjalankan bisnis yang sehat.

PT. Buitenzorg Multi Solusindo (BMS) memiliki visi untuk membesarkan bisnisnya melalui
cara-cara yang paling efektif seperti berbagi pengalaman dan memberikan konsumen informasi
mengenai otomasi terbaru.

Penulis melakukan praktik kerja lapangan di bawah bimbingan Pak Armando Putramala yang
menjabat sebagai Senior Engineer. PT. Buitenzorg Multi Solusindo (BMS) berlokasi di Komplek
Ruko Graha Cibinong dengan ruko nomor 9, blok G9. Gambar 3.1 di bawah ini menampilkan struktur
organisasi dari PT. Buitenzoerg Multi Solusindo (BMS).

Gambar 3.1 Struktur Organisasi Perusahaan

POLITEKNIK NEGERI JAKARTA


14

3.2 Uraian Praktik Kerja Lapangan (PKL)

Penulis melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT. Buitenzorg Multi Solusindo
(BMS) dan berada dengan 5 programmer lainnya dengan bimbingan seorang programmer Pak
Armando. Pada hari pertama penulis datang ke PT. Buitenzorg Multi Solusindo (BMS), penulis
kemudian bertemu dengan Bapak Yony Marciano selaku pemilik perusahaan atau Directornya.
Setelah itu Pak Yony memperkenalkan kondisi perusahaan serta memberikan informasi mengenai
pekerjaan yang akan dan sedang dilakukan. Setelah itu penulis dikenalkan dengan pembimbing
lapangan dengan Pak Armando.

Diminggu pertama penulis berkenalan dengan para pekerja di kantor dan berkeliling melihat isi
lingkungan pada Kantor. Penulis juga membantu Pak Armando untuk membuat layout panel hidran
pada proyek Kasin di PT. Schneider menggunakan aplikasi AutoCAD pada Laptop.

Diminggu kedua penulis membantu Pak Armando lagi untuk membuat dan mencari gambar
komponen List Model Layout untuk R.O.Panel Wiring Diagram dengan format gambar filenya adalah
dwg dengan menggunakan aplikasi AutoCAD di Laptop. R.O. Panel Wiring Diagram digunakan
untuk proyek di PT. Taisho Pharmaceutical Indonesia Tbk.

Diminggu ketiga penulis membantu Pak Elvan untuk merancang sebuah HMI untuk PT. Federal
Karyatama yaitu dengan memasukkan tag program dari PLC ke HMI yaitu dengan menggunakan
aplikasi GT Designer3 pada Laptop.

Diminggu keempat penulis masih melanjutkan pekerjaan dari minggu ketiga yaitu membantu
Pak Elvan untuk merancang sebuah HMI untuk PT. Federal Karyatama yaitu dengan memasukkan
tag program dari PLC ke HMI yaitu dengan menggunakan aplikasi GT Designer3 pada Laptop.

Diminggu kelima penulis melakukan kunjungan ke PT. Taisho Pharmaceutical Indonesia Tbk
untuk melakukan revisi tampilan gambar R.O. Panel Wiring Diagram untuk halaman Tabel
Component Tag List, Main Circuit, I-O List. Dan penulis juga melihat secara langsung Panel yang
terhubung dengan 3 tangki air yang akan di distribusikan ke pabrik pembuatan salep Counterpain.

Diminggu keenam penulis membantu Pak Armando untuk membuat dan mencari gambar Panel
Distribusi Kantin pada pabrik Nissin dengan format gambar filenya adalah dwg dengan menggunakan
aplikasi AutoCAD di Laptop.

POLITEKNIK NEGERI JAKARTA


15
Diminggu ketujuh penulis membantu Pak Elvan untuk membuat design simulator untuk panel
pada PT. Buitenzorg Multi Solusindo (BMS) dengan format gambar filenya adalah dwg dengan
menggunakan aplikasi AutoCAD di Laptop.

Diminggu kedelapan penulis membantu Pak Elvan untuk melanjutkan rancangan sebelumnya
yaitu HMI untuk PT. Federal Karyatama yaitu dengan memasukkan tag program dari PLC ke HMI
yaitu dengan menggunakan aplikasi GT Designer3 pada Laptop.

3.3 Pembahasan Hasil Praktik Kerja Lapangan (PKL)

3.3.1 GT Works3 (GT Designer3)

GT Works3 (GT Designer3) adalah perangkat lunak desain dan konfigurasi untuk HMI
Seri GOT1000 dan GOT2000. Lingkungan desain yang revolusioner dan intuitif ini
menyediakan sejumlah atribut dan elemen grafis yang dibutuhkan untuk mengembangkan
proyek visualisasi dengan cepat dan mudah. Bidang entri data, jendela dialog, bahkan alat bantu
penempatan telah dioptimalkan untuk mengurangi waktu pengembangan dan memberikan
fleksibilitas yang dibutuhkan setiap programmer.

Setelah pengembangan layar selesai, simulasi satu sentuhan memungkinkan pengembang


untuk men-debug dan memverifikasi proyek mereka menggunakan variabel dan kondisi waktu
nyata.

Gambar 3.2 Tampilan Icon GT Designer3

POLITEKNIK NEGERI JAKARTA

Anda mungkin juga menyukai