Anda di halaman 1dari 2

Jakarta, 26 Juni 2020

Nomor : DSDM/PTPN/ 1706 /2020


Lamp : 1 (satu) set
Hal : Pelaksanaan Rekrutmen Bersama PTPN Group Tahun 2020

Kepada Yth.
1. Direktur Pelaksana PTPN III (Persero)
2. Direktur PT Perkebunan Nusantara I, II, IV, V, VI, VIII, X, XII dan XIV
di -
Tempat

Dalam rangka pelaksanaan program rekrutmen bersama Karyawan Pimpinan tahun 2020 di
lingkungan PT Perkebunan Nusantara Group, maka dengan ini disampaikan hal-hal sebagai
berikut :
1. Holding PT Perkebunan Nusantara III (Persero) bersama PPM Manajemen sebagai
konsultan eksternal akan melaksanakan proses rekrutmen bersama Karyawan Pimpinan
PTPN Group tahun 2020 yang publikasinya akan dimulai pada minggu pertama bulan
Juli.
2. Tahapan seleksi pelaksanaan Rekrutmen Bersama PTPN Group Tahun 2020 sebagaimana
poin 1 (satu) diatas sebagai berikut :
a. Tahap I - Job Opening dan Seleksi Administrasi (Online)
b. Tahap II - Tes Intelegensi/ Tes IQ (Online)
c. Tahap III - Personality Test, Tes Bidang Tugas dan Tes Bahasa Inggris (Online)
d. Tahap IV - Wawancara Psikologi (Online)
e. Tahap V - Wawancara Bidang dan Group Discussion Bahasa Inggris (Online)
f. Tahap VI - Wawancara Direksi (Offline/Online mempertimbangkan kondisi
perkembangan Covid-19) dan Tes Kesehatan.
3. Berkenaan poin 2 (dua) huruf a tersebut diatas dan dalam rangka mendapatkan source
data pelamar yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan, maka diminta kepada Saudara
untuk menyusun narasi company profile singkat di masing-masing PTPN yang
diantaranya berisi hal-hal sebagai berikut :
a. Profil perusahaan singkat yang menjelaskan misi dan kondisi perusahaan
b. Lokasi wilayah kerja, komoditi dan keunggulan perusahaan
c. Potensi dan produk perusahaan
d. Gambaran hak-hak dan fasilitas yang diberikan perusahaan untuk Calon karyawan
Pimpinan

PT Perkebunan Nusantara III (Persero)


Jakarta Medan
Gedung Agro Plaza Lantai 15 Jl. Sei Batanghari No.2, Medan, 20122
Jl. H. R. Rasuna Said Kav X2 – 1, Jakarta 12950 telp : +62 61 8452244, fax : +62 61 8455177
telp : +62 21 29183300, fax : +62 21 5203030 email : cs@email.ptpn3.co.id
email : sekretariat@holding-perkebunan.com
Narasi ini akan menjadi media dan ekspose bagi PTPN dalam menarik minat pelamar,
sehingga diharapkan narasi tersebut selambatnya diterima pada tanggal 30 Juni 2020
melalui email : divisi.hcm@holding-perkebunan.com.
4. Sebagaimana pelaksanaan Rekrutmen Bersama PT Perkebunan Nusantara Group tahun
sebelumnya, biaya yang digunakan untuk Rekrutmen Bersama PT Perkebunan Nusantara
Group tahun 2020 nantinya akan dibebankan ke masing-masing PTPN secara
proporsional sesuai dengan jumlah orang yang direkrut.

Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasama diucapkan terima kasih

PT PERKEBUNAN NUSANTARA III (PERSERO)


Direksi,

Anda mungkin juga menyukai