Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MANAGEMEN PUSKESMAS

KELOMPOK : 2 (Puskesmas Simuk)


ANGGOTA :
- Fatmawati
- Ela Herawati
- Delmila Sari Pakpahan
- Syahti Latifah
- Irana Dewi Marjuni
- Miftah Qoir

ANALISIS VIDEO 1
LOKAKARYA MINI BULANAN
Lokmin Bulanan adalah kegiatan pemantauan dan evaluasi yang dilakukan setiap
bulan yang dihadiri oleh seluruh staf puskesmas yang bertugas baik PNS maupun
Non-PNS di suatu puskesmas. Tempat dilaksanakannya lokmin bulanan biasanya
dilaksanakan di sekitar wilayah kerja puskesmas. Pembahasan yang biasa dibahas
dalam lokmin bulanan adalah segala hal yang berhubungan dengan performa
puskesmas dalam pelayanan kepada masyarakat baik mencakup UKP maupun
UKM.

Rangkaian acara dalam lokmin meliputi diantaranya adalah :

1. Persiapan
Pada saat persiapan ini para peserta yang merupakan staff Puskesmas itu
sendiri akan mengisi daftar hadir peserta yang menandakan kehadiran dalam
acara lokmin tersebut.
2. Pembukaan
Pembukaan dibuka oleh seorang MC yang memandu acara sejak awal
sampai akhir acara. Pembukaan dibuka dengan doa.
3. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu kebangsaan lainnya
Proses menyanyikan lagu kebangsaan ini dilaksanakan dengan sikap tegak,
serius dan khidmat. Menyanyikan lagu dipimpin oleh seorang pemandu yang
diikuti oleh seluruh anggota rapat yang hadir.
4. Pemaparan setiap pemegang program (Monev)
Pemaparan setiap pemegang program dilakukan bergantian. Biasanya
pemaparan akan dimulai dengan perkenalan program yang menjadi
tanggungjawabnya. Kemudian dipaparkan kegiatan-kegiatan yang menjadi
tanggungjawab program tersebut dimulai dengan kegiatan yang sudah
terlaksana, kegiatan yang belum terlaksana, keberhasilan program, hambatan
dalam melaksanakan kegiatan, capaian sampai saat ini, kelengkapan
administrasi, dan diakhiri dengan solusi masalah atau inovasi yang akan
dilaksanakan kedepannya.
5. Tanggapan peserta rapat
Pada tahap ini peserta rapat akan menanggapi mengenai masalah yang
dipaparkan oleh penanggungjawab program. Baik berupa kritikan, masukan
atau inovasi yang baru. Pada sesi ini biasanya kepala puskesmas, TU
maupun tim mutu akan memberikan masukan lebih banyak untuk menunjang
keberlangsungan program tersebut.
6. Penutupan dan saran
Penutupan dilakukan setelah semua program selesai di paparkan dan ditutup
dengan doa dan hiburan peserta rapat. Kemudian di berikan saran-saran oleh
kepala puskesmas.

ANALISIS VIDEO 2
LOKAKARYA MINI (LOKMIN) TRIBULANAN
Lokmin tribulanan adalah kegiatan pemantauan dan evaluasi yang dilakukan setiap
tiga bulan yang dihadiri oleh seluruh staff puskesmas atau perwakilan puskesmas
beserta dengan lintas sektoran yang terdiri dari kepala dinas kesehatan wilayah
puskesmas tersebut, camat, danramil, perwakilan dari kapolsek, kepala puskesmas,
perwakilan dari BPJS, kepala kesehatan hewan, kepala desa yang berada di wilayah
kerja puskesmas, perwakilan dari sekolah yang ada di wilayah kerja puskesmas,
kader kesehatan, toma, toga. Tempat dilaksanakannya lokmin tribulanan biasanya
dilaksanakan di kecamatan atau keluar dari gedung puskesmas.

Rangkaian acara dalam lokmin meliputi diantaranya adalah :

1. Persiapan
Pada saat persiapan ini para peserta yang hadir terutama tamu undangan
dalam acara tersebut diminta untuk mengisi daftar hadir pada tempat yang
sudah disediakan.
2. Pembukaan
Pembukaan dibuka oleh seorang MC yang memandu acara sejak awal
sampai akhir acara. Acara dibuka dengan sambutan oleh MC kepada para
tamu undangan yang hadir maupun yang mewakilinya.
3. Memaparkan mengenai safety briefing
Safety briefing pada kegiatan ini dilakukan oleh salah satu staff puskesmas
mengenai hal-hal yang harus diperhatikan apabila ada tanda bahaya selama
kegiatan rapat berlangsung. Selain itu, diberitahukan juga bagaimana
melakukan penyelamatan diri apabila ada hal yang tidak diinginkan selama
kegiatan rapat berlangsung.
4. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu kebangsaan lainnya
Proses menyanyikan lagu kebangsaan ini dilaksanakan dengan sikap tegak,
serius dan khidmat. Menyanyikan lagu kebangsaan dipimpin oleh seorang
pemandu yang diikuti oleh seluruh anggota rapat yang hadir.
5. Pembacaan doa
Kegiatan dibuka dengan pembacaan doa, pada video ini berdoa dipimpin
secara islam. Berdoa diikuti oleh seluruh peserta yang hadir dan disesuaikan
dengan keyakinan masing-masing.
6. Sambutan-sambutan
Sambutan-sambutan ini dilakukan oleh petinggi yang ada di wilayah kerja
puskesmas tersebut diantaranya adalah sambutan oleh camat dan sambutan
kepala dinas kesehatan.
7. Ice breaking
Ice breaking dapat dilakukan beberapa kali selama acara dengan bentuk
yang beragam diantaranya adalah bisa berupa peregangan seperti dalam
video ataupun dengan menampilkan tayangan untuk merileksasi otot-otot
yang tegang. Tidak ada aturan baku dalam melakukan ice breaking.
8. Pemaparan program puskesmas
Pemaparan program yang dilaksanakan di puskesmas beserta pencapaian
yang telah di dapatkan dan bagaimana hal tersebut dapat tercipta dan
terlaksana apabila semua perangkat lintas sektoral terkait dapat bekerjasama
dengan baik.
9. Tanggapan peserta rapat
Tanggapan peserta rapat bentuknya dapat beragam bisa berupa kesulitan
masyarakat yang belum terjangkau oleh program atau dapat berupa
kesediaan peserta rapat untuk membantu tenaga kesehatan dalam mencapai
target kesehatan yang diinginkan.
10. Penandatanganan kesepakatan
Penandatanganan kesepakatan ini dilaksanakan setelah proses diskusi
antara seluruh peserta rapat yang hadir selesai. Tujuannya adalah sebagai
bukti tertulis bahwa semua peserta yang hadir bersepakat untuk mendukung
terciptanya tujuan kesehatan yang dibahas sebagai tujuan bersama.
11. Menyanyikan lagu padamu negeri
Menyanyikan lagu kebangsaat diakhir acara sebagai salah satu penutup
acara.
12. Ramah tamah
Acara yang terakhir adalah ramah tamah atau meningkatkan kebersamaan
antara seluruh peserta rapat diantaranya adalah dengan makan bersama
seperti yang dilakukan dalam video.

Anda mungkin juga menyukai