Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN HASIL KEGIATAN PENYULUHAN KESEHATAN RW 10

KELURAHAN PASAR MINGGU


JAKARTA SELATAN

Disusun Oleh :
MAHASISWA/I
PROGRAM PROFESI KEPERAWATAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN INDONESIA MAJU


PROGRAM PROFESI KEPERAWATAN
2015
LAPORAN KEGIATAN
PENYULUHAN MASYARAKAT RT 03 DI RW 10
KELURAHAN PASAR MINGGU KECAMATAN PASAR MINGGU

A. PERSIAPAN PELAKSANAAN
Persiapan awal dilaksanakan oleh mahasiswa dengan mengidentifikasi jumlah
lansia dari masing - masing RT dan berdasarkan hasil analisa dari angket yang
terkumpul, maka perlu dilakukan penyuluhan untuk meningkatkan kesehatan
lansia.

Hal tersebut di atas kemudian diklarifikasi ke ketua RW 10, ketua PKK, dan
pihak Puskesmas dan para warga RW 10 pada Lokmin I yang diadakan pada
tanggal 23 Jan 2016, Untuk memperoleh kata sepakat baik jadual maupun
tempat pelaksanaan. Dengan berbagai pertimbangan, akhirnya diambil kata
sepakat bahwa penyuluhan dilaksanakan pada saat acara pengajian, dan arisan
warga Rw 10 dengan topic mengenai Hipertensi,dan DM.

Selanjutnya penanggung jawab kegiatan membuat pre planning dan materi,


kemudian dikonsulkan ke dosen pembimbing, serta menyiapkan media
penyuluhan di bantu oleh teman – teman kelompok sesuai dengan peran
masing – masing.

B. Kegiatan Penyuluhan
Acara dimulai Setelah senam yaitu pukul 09.00 atau jam 10.00 di halaman
rumah ketua PKK. Acara dimulai dengan pembukaan yang dipimpin oleh
pembawa acara selama 2 menit
 Dilanjutkan dengan penyampaian materi dengan metoda ceramah,
diskusi dan tanya jawab, dengan menggunakan alat bantu flipchart
bergambar selama 20 menit
 Peserta berjumlah setiap penyuluhan kurang lebih 11-15 orang,
mengikuti acara penyuluhan dengan antusias
 Penyaji menyimpulkan hasil penyuluhan yang telah diberikan
 Acara diambil alih oleh pembawa acara dan dilanjutkan dengan doa
dan penutup selama 5 menit
 Selanjutnya dilakukan pembagian leaflet

C. Evaluasi
1. Struktur
a. Adanya kesepakatan Warga RT 03, untuk dilakukannya
penyuluhan kesehatan
b. Persiapan penyuluhan dilakukan dengan baik
c. Tersedianya waktu dan tempat untuk dilaksanakan penyuluhan

kesehatan

d. Tersedianya media untuk penyuluhan kesehatan

e. Mahasiswa bekerja sesuai dengan tugas masing-masing.

2. Proses

a. Warga tetap mengikuti kegiatan penyuluhan dari awal sampai akhir


acara
b. Warga aktif dan kooperatif selama proses diskusi dan tanya jawab
selama penyuluhan kesehatan
c. Masing – masing seksi menjalankan tugasnya sesuai dengan peran
masing – masing pada saat acara berlangsung
d. Kegiatan penyuluhan berlangsung sesuai dengan yang direncanakan
3. Hasil
Warga yang telah diberikan penyuluhan :
 50% menyebutkan proses penyakit dari hipertensi, rematik dan
asam urat
 60% Warga dapat menyebutkan cara pengobatan tradisional
mengenai hipertensi dan DM.

Anda mungkin juga menyukai