Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU SABA

NOMOR: 002/RSKIS/KEP/VII/2022

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM PELAKSANAAN PELAYANAN KELUARGA BERENCANA


(PKBRS) DI RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU SABA

DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU SABA

Menimbang :
a. Bahwa salah satu program pelayanan RSU Kasih Ibu Saba melaksanakan
pelayanan keluarga berencana rumah sakit (PKBRS) tahun 2022
b. Bahwa sehubungan dengan hal tersebut pada huruf a, perlu ditetapkan
pembentukan tim pelaksanaan pelayanan keluarga berencana rumah sakit
(PKBRS) untuk penyelenggaraan pelayanan KB di rumah sakit
c. Bahwa berdasakan pertimbangan pada huruf a dan b dipandang perlu
ditetapkan keputusan direktur tentang pembentukan tim pelaksanaan pelayanan
keluarga berencana rumah sakit (PKBRS) pada RSU Kasih Ibu Saba Tahun
2022
Mengingat :
1. Undang-undang 52 Tahun 2009 tentang Perkembangan Kependudukan dan
Pembangunan Keluarga (Lembaran Negara Tahun 2009 Nomor 161, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 5080);
2. Peraturan Kepala BKKBN Nomor 1562 Tahun 2006 tentang Penjabaran
Program dan Kegiatan Bidang Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera
dalam Pengelolaan Keuangan Daerah;
3. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 6 Tahun 2007 tentang Petunjuk
Teknis Penyusunan dan Penetapan Standar Pelayanan Minimal;
4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 79 Tahun 2007 tentang Pedoman
Penyusunan Rencana Pencapaian Standar Pelayanan Minimal;
5. Peraturan pemerintah nomor 87 Tahun 2014 tentang perkembangan
kependudukan dan pembangunan dan system informasi keluarga
MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM KASIH IBU SABA


TENTANG PEMBENTUKAN TIM PELAKSANAAN PELAYANAN
KELUARGA BERENCANA (PKBRS) RUMAH SAKIT UMUM KASIH
IBU SABA
KESATU : Menetapkan tim pelaksanaan pelayanan keluarga berencana rumah sakit
(PKBRS) pada RSU Kasih Ibu Saba Tahun 2022 sebagaimana tercantum
dalam lampiran yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan
ini
KEDUA : Tim sebagaimana dimaksud dalam melaksanakan tugasnya bertanggungjawab
langsung kepada direktur
KETIGA : Tim PKBRS bertugas sebagai berikut :
1. Melakukan pelayanan keluarga berencana (kontrasepsi)
2. Melakukan konseling
3. Melakukan pencatatan pelaporan dan evaluasi
KEEMPAT : Surat keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan sampai dengan
adanya pencabutan
KEDUA : Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam surat keputusan ini akan
ditinjau kembali dan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Gianyar
Pada tanggal : 8 Juli 2022
Direktur RSU Kasih Ibu Saba

dr. Made Ary Puspitasari


Lampiran Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Kasih Ibu
Nomor : 002/RSUKI/KEP/VII/2022
Tentang : Pelaksanaan Pelayanan PKBRS di RS Kasih Ibu Saba

PENETAPAN TIM PELAKSANAA PELAYANAN KELUARGA BERENCANA (PKBRS)


a. Ketua Tim PKBRS : dr. Hendra Hadimulia, MBBS, Sp.OG
b. Sekretaris : Ni Made Diah Anjastini, Amd. Kep
c. Anggota : Ns. Ni Putu Evi Srikrisna Yanti, S. Kep

Ditetapkan di : Gianyar
Pada tanggal : 8 Juli 2022
Direktur RSU Kasih Ibu Saba

dr. Made Ary Puspitasari

Anda mungkin juga menyukai