Anda di halaman 1dari 3

LKS (LKS Kelompok)

Aturan awal :

1. Pelajari materi hakikat dan peran ilmu kimia, metode ilmiah dan keselamatan kerja
2. Ketua kelas membentuk kelompok menjadi 6 kelompok
3. Diskusikan dan jawab pertanyaan dalam satu kelompok cukup membuat satu jawaban
dikumpul pada saat pelajaran selesai.

PERAN KIMIA DALAM KEHIDUPAN & KESELAMATAN KERJA

DI LABORATORIUM

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat dan benar !


1. Perhatikan gambar ruang laboratorium yang rawan kecelakaan dibawah ini !

Berdasarkan gambar di atas sebutkan hal-hal apa saja yang terkait dengan keselamatan kerja
di laboratorium ? Sebutkan 5 saja.

Jawab:

1. Selalu menggunakan jas Lab, sarung tangan, masker dan peralatan safety
lainnya.
2. Jangan bermain-main di laboratorium
3. Tidak boleh makan dan minum di laboratorium
4. Menjaga kebersihan alat-alat laboratorium
5. Selalu berhati-hati saat menggunakan alat dan bahan di laboratorium.
2. Tuliskan pengertian ilmu kimia!
Jawab : Ilmu kimia adalah ilmu yang mempelajari tentang peristiwa atau fenomena yang
terjadi di alam, lebih spesifiknya lagi mempelajari materi dan perubahan yang
menyertainya.
3. Tuliskan 5 contoh proses kimia dalam kehidupan sehari-hari!
Jawab :
1. Fotosintesis
2. Respirasi
3. Berkaratnya besi
4. Pembakaran
5. Proses pencernaan dalam tubuh
4. Tuliskan tahapan metode ilmiah!
Jawab :
1. Merumuskan masalah dan mengumpulkan keterangan
2. Membuat hipotesis dan memprediksi dari hasil hipotesis
3. Melakukan percobaan
4. Menyimpulkan, menyusun laporan, melaporkan hasil percobaan serta mengevaluasi
proses dan hasil percobaan

5. Perhaikan gambar berikut !

1 2 3 4 5
Berdasarkan gambar di atas, isilah keterangan didalam tabel dibawah ini!
Nama Arti
1. Toxic Beracun

2. Corrosive Korosif
3. Harmful Berbahaya

4. Flammable Mudah terbakar

5. Explosive Mudah meledak

6. Tuliskan 5 hubungan ilmu kimia dengan ilmu lainnya!


Jawab :
1. Bidang Pertanian
2. Bidang Fisika dan biologi
3. Bidang Kesehatan
4. Bidang Geologi
5. Bidang Farmasi

7. Tuliskan 5 alat laboratorium dan cara penggunaannya!


Jawab :
1. Erlenmeyer : termpat untuk membuat larutan
2. Gelas beker : tempat untuk menyimpan dan membuat larutan
3. Buret : digunakan untuk titrasi
4. Gelas ukur : digunakan untuk mengukur volume larutan
5. Pipet tetes : untuk menetes atau mengambil larutan dalam jumlah kecil

Anda mungkin juga menyukai