Anda di halaman 1dari 2

Tugas Personal ke-1

(Minggu 2, Sesi 3)

1. Jelaskan mengenai potensial istirahat / resting potential.

Jika neuron tidak mengirim sinyal maka ini “saat istirahat” atau biasa
disebut dengan potensial istirahat (resting potensial). Potensial istirahat
merupakan potensial membrane yang stabil sekitar 70-mV. Hal ini terjadi
ketika adanya perbedaan muatan listrik antara bagian dalam sel (intraseluler)
dan bagian luar sel (ekstraseluler).

Membran sel adalah kompleks lipoprotein yang sangat tipis (7-15mm)


yang tidak dapat ditembus oleh protein intraseluler dan anion organik lainnya
(A¯). Seperti yang dapat kita lihat pada gambar, cairan didalam intraseluler
berpolaritas negatif sedangkan ekstraseluler lebih positif. Konsentrasi kalium
(K+) di intraseluler membrane sekitar 35x lebih tinggi dibandingkan

SCIE6057 – Chemistry and Biology


konsentrasi di ekstraseluler. Sebaliknya, konsentrasi natrium (Na+) di sisi
ekstraseluler 10x lebih tinggi dibandingkan konsentrasi di intraseluler. Dengan
perbedaan konsentrasi ion di intraseluler dan ekstraseluler membrane ini
mendorong terjadinya difusi ion-ion sehingga dapat menembus membrane
sel. Oleh sebab itu, difusi ion-ion ini mengakibatkan perbedaan potensial di
bagian dalam dan luar membrane sel.

Reference
Siwindarto, Ponco. 2012. “Potensial istirahat sel”,
://instrumentasi.lecture.ub.ac.id/potensial-istirahat-sel/, diakses pada 11
September 2021 pukul 09.30.

SCIE6057 – Chemistry and Biology

Anda mungkin juga menyukai