Anda di halaman 1dari 19

RANCANGAN PEMBELAJARAN TERPADU

RPP 1
Satuan Pendidikan : SDIT 2 Al Uswah
Kelas/ Semester : 3/2
Tema : Jenis Pekerjaan
Mata Pelajaran : 1.Bahasa Indonesia
2.Matematika
3.Ilmu Pengetahuan Sosial ( IPS )
Alokasi Waktu : 2 x 35 Menit

A. Kompetensi Inti
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat,
membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah.
3. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis,
dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.
B. Kompetensi Dasar dan Indikator
Bahasa Indonesia
No Kompetensi Dasar Indikator
Menjawab atau mengajukan pertanyaan
tentang isi teks Panjang 150 – 200 kata
7.1 yang dibaca secara intensif 7.1.1 Memahami Isi dalam teks panjang
7.1.2Mengidentifikasi terkait informasi
melalui membaca
teks panjang
Matematika

No Kompetensi Dasar Indikator


Menjelaskan dan
menentukan keliling
dan luas daerah
persegi, persegi
4.4 panjang dan segitiga. 4.4.1 Menggambarkan bentuk
keberagaman suku bangsa ,sosial dan
budaya.
4.4.2 Memahami bentuk penyajian
keberagaman suku,sosial dan budaya di
Indonesia yang terikat persatuan dan
kesatuan.

IPS
No Kompetensi Dasar Indikator
3
.
2
.
3.2 Mengidentifikasi keragaman 1 Memahami keragaman
sosial, ekonomi,budaya,etnis sosial,ekonomi,budaya , etnis dan agama.
3
.
2
.
dan agama di provinsi 2 Mengetahui keragaman sosial,
setempat sebagai identitas ekonomi,budaya,etnis dan agama.
bangsa Indonesia serta
hubungan dengan karakteristik
ruang.
4.2 Menyajikan hasil identifikasi 4.2.1 Memahami hasil identifikasi mengenal
mengenal keragaman sosial, sosial,ekonomi,budaya , etnis dan agama.
4
.
2
.
ekonomi,budaya,etnis dan 2 Mengidentifikasi keragaman
agama di provinsi setempat sosial,ekonomi dan agama.
sebagai identitas bangsa
Indonesia serta hubungan
dengan karakteristik ruang.
C. Tujuan Pembelajaran
Bahasa indonesia
1. Dengan membaca wacana tentang wawancara, siswa dapat mengidentifikasi
informasi yang terkait dengan informasi dari seorang tokoh melalui wawancara
dengan tepat.
2. Dengan melakukan praktek dalam wawancara, siswa dapat menuliskan informasi
tentang hasil wawancara.

PKN
1. Dengan mengidentifikasi keberagaman, siswa dapat berperilaku toleran terhadap
keberagaman suku, bangsa, sosial dan budaya di Indonesia yang terikat persatuan dan
kesatuan.
2. Siswa dapat menerapkan sikap saling menghormati dan bekerja sama terkait perilaku
toleran bangsa, sosial dan budaya di Indonesia yang terikat persatuan dan kesatuan.

IPS
1. Dengan mengidentifikasi, siswa dapat memahami keberagaman sosial, ekonomi,
budaya, etnis dan agama di provinsi setempat sebagai identitas bangsa Indonesia serta
hubungan dengan karakteristik ruang.
2. Siswa dapat memahami hasil identifikasi mengenal sosial, ekonomi, budaya , etnis
dan agama.

D. Materi Pokok
Bahasa Indonesia
Tentang wawancara yang menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif dalam bentuk
teks tertulis.
PKN
Bentuk keberagaman suku bangsa,sosial dan budaya di Indonesia yang terikat persatuan
dan kesatuan.
IPS
Keragaman sosial, ekonomi, budaya, etnis dan agama di provinsi setempat sebagai
identitas bangsa Indonesia serta hubungan dengan karakteristik ruang.
E. Pendekatan, Metode, dan Model Pembelajaran
Pendekatan :Scientific
Streategi : Cooperative Learning
Metode : Penugasan,diskusi,ceramah, dan tanya jawab
Teknik : Example Non Example

F. Media dan Sumber Belajar


1. Gambar keragaman budaya
2. Buku tema kelas 4
3. Poster budaya indonesia

G. Langkah Pembelajaran
No. Langkah Kegiatan Waktu
1. Pendahuluan 5 menit
a. Guru membimbing siswa masuk ke dalam kelas. 20 Detik
(Mencontohkan kedisiplinan)
b. Guru menyampaikan salam kepada siswa dan menanyakan 1 Menit
kabar mereka pada pagi hari ini. (Mencontohkan kepedulian)
c. Salah seorang siswa diminta guru untuk memimpin do’a dalam 1 Menit
mengawali kegiatan pembelajaran pada hari ini. (Religius)
d. Guru memberikan waktu untuk siswa bernyanyi lagu Indonesia 2 Menit
raya)
e. Guru melakukan presensi kehadiran siswa. (Kedisiplinan) 20 Detik
f. Guru memusatkan perhatian siswa agar siap untuk mengikuti 20 Detik
pelajaran. (Kedisiplinan)

Acuan dan Kaitan 5 menit


a. Guru memberikan motivasi kepada siswa agar semangat 3 Menit
belajar.
b. Guru memberikan arahan materi yang akan di pelajari oleh 2 Menit
siswa.

2. Kegiatan Inti 50 menit


Ayo membaca 10 Menit
a. Siswa membaca buku wacana di buku siswa
b. Kemudian siswa diberikan waktu untuk bertanya
c. Siswa menjawab pertanyaan yang ada di buku siswa
Ayo mencoba 20 Menit
a. Siswa menyimak pertanyaan guru, apakah yang di maksud
dengan wawancara?
b. Siswa menjawab pertanyaan guru
c. Siswa menjelaskan tentang pertanyaan yang telah di berikan
guru.
d. Kemudian siswa mempraktekkan contoh wawancara tentang
keberagaman yang ada di buku siswa.
e. Setelah itu siswa menuliskan hasil percobaan di buku siswa.
f. Siswa membaca informasi wawancara tentang keberagaman
budaya dan etnis.
No. Langkah Kegiatan Waktu
Ayo Mengamati 10 Menit
a. Guru memperlihatkan gambar tentang keberagaman kepada
siswa.siswa mengamati tentang macam-macam keberagaman
yang ada diindonesia.
b. Kemudian siswa mengamati ada berapa macam
keberagaman tersebut.
c. Siswa melanjutkan membaca buku tema.
d. Kemudian guru menjelaskan tentang macam-macam
keberagaman diindonesia.
Ayo berlatih 10 Menit
a. Setelah siswa mendengarkan guru ,guru memberikan tugas
membuat contoh wawancara dengan materi keberagaman
yang ada diindonesia.

3. Kegiatan Akhir 10 menit


a. Kegiatan diakhiri dengan mencatat materi tentang wawacara 1 Menit
yang bertemakan keberagaman.
b. Menyimpulkan materi yang sudah di pelajari. 1 Menit
c. Menyanyikan salah satu lagu nasional “satu nusa satu bangsa”. 3 Menit
d. Kemudian berdoa dan salam. 1 Menit

Tindak Lanjut dan Penutup


1. Memberikan motovasi kepada siswa untuk lebih giat dalam 1 Menit
belajar
2. Menyimpulkan materi yang telah di pelajari 1 Menit
3. Menyanyikan lagu daerah 1 Menit
4. Doa dan salam. 1 Menit

H. Penilaian
Penilaian terhadap proses dan hasil pembelajaran dilakukan oleh guru untuk mengukur
tingkat pencapaian kompetensi peserta didik. Hasil penilaian digunakan sebagai bahan
penyusunan laporan kemajuan hasil belajar dan memperbaiki proses pembelajaran.
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari
pengamatan sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya/projek
dengan rubric penilaian sebagai berikut.
Contoh :
Penilaian Proses
1) Prosedur penilaian : Dilaksanakan selama proses pembelajaran
2) Jenis penilaian : Aktivitas
3) Bentuk penilaian : Pengamatan
4) Alat penilaian : lembar pengamatan dan kriteria penilaian (rubrik)
Penilaian Hasil
1) Prosedur penilaian : Dilakukan pada akhir pembelajaran
2) Jenis penilaian : Tulis
3) Bentuk penilaian : Objektif
4) Alat penilaian : Soal evaluasi dan kunci jawaban

Mengetahui, Banyuwangi, 01 November 2022


Kepala Sekolah Guru Kelas

SURAJI, S.Pd. PUNGKY BUDI PANGESTU


NIP. 196709011992011001 NIP. -
Lampiran 1.

1. Rangkuman Materi
Dalam pembelajaran ini ada 3 mata pelajaran yang sedang di pelajari yaitu yang

pertama Bahasa Indonesia yang menjelaskan materi Tentang wawancara yang

menggunakan kosakata baku dan kalimat efektif dalam bentuk teks tertulis, yamg

kedua pendidikan kawarganegaraan tentang wawancara yang menggunakan

kosakata baku dan kalimat efektif dalam bentuk teks tertulis kemusian yang

terakhir Ilmu pengetahuan sosal tentang Keragaman sosial, ekonomi,budaya,etnis

dan agama di provinsi setempat sebagai identitas bangsa Indonesia serta hubungan

dengan karakteristik ruang.dalam ketiga mata pelajaran ini memiliki keterkaitan

sendiri yakni siswa di ajari cara membuat teks wawancara dengan benar

menggunakan tema keberagaman yang ada di Indonesia.

BAHASA INDONESIA

WAWANCARA

Wawancara adalah suatu cara mengumpulkan informasi dengan mengajukan


pertanyaan kepada narasumber. Misalnya saja jika ingin mengetahui keadaan
sekitar rumahmu kamu dapat mewawancara ketua RT atau tetangga-tetangga
sekitarmu. Kegiatan wawancara dapat dilakukan jika ada narassumber dan
pewawancara. Kegiatan wawancara dapat dilakukan dengan bertanya langsung,
baik melalui tatap muka atau melalui media perantara seperti video call.
Saat melakukan wawancara, diperlukan adanya penanya atau pewawancara
dan narasumber. Narasumber adalah orang yang bertugas menjawab semua
pertanyaan. Narasumber bertugas memberikan informasi kepada pewawancara
secara lengkap dan jelas. Wawancara dilakukan berdasarkan tema. Tema adalah
pokok pembicaraan yang akan dibahas saat wawancara berlangsung.
a. Sebelum Melakukan Wawancara
Sebelum melakukan wawancara, pihak pewawancara atau penggali informasi
perlu mempersiapkan beberapa hal sebagai berikut.
1. Membuat janji dan meminta kesediaan narasumber untuk melakukan
wawancara.
2. Tunjukkan kesan yang baik dengan datang tepat waktu.
3. Berpakaian dan berpenampilan yang sopan.
4. Berbicara dan bersikap santun.
5. Menyiapkan daftar pertanyaan yang sesuai dengan pokok atau topik
pembahasan.
6. Pertanyaan yang baik harus mengandung 5W + 1H.
7. Berlatih mengajukan pertanyaan agar tidak selalu membaca pertanyaan
ketika melakukan wawancara.

b. Selama Melakukan Wawancara


Setelah melakukan persiapan sebelum wawancara, datanglah hari ketika kamu
akan melakukan wawancara dengan narasumber. Saat proses wawancara, ada
etika atau tata krama yang perlu diperhatikan. Berikut ini hal-hal/etika yang
harus kamu perhatikan selama wawancara berlangsung.
1. Memperkenalkan diri kepada narasumber sebelum wawancara berlangsung.
2. Menyampaikan tujuan wawancara.
3. Memulai wawancara dengan pertanyaan yang ringan terlebih dahulu.
4. Membangun suasana yang lebih nyaman dan tidak tegang dengan
menanyakan tentang kegemaran atau aktivitas narasumber. Lalu,
hubungkan dengan topik wawancara.
5. Menyebutkan nama narasumber dengan lengkap.
6. Membawa alat tulis, buku, dan alat perekam selama proses wawancara
berlangsung.
7. Dengarkan dan simak jawaban dari narasumber dengan seksama.
8. Jangan memotong penjelasan dan jawaban dari narasumber. Karena ini
merupakan tindakan yang kurang sopan dan dapat mengurangi kelengkapan
informasi.
9. Hindari meminta pengulangan jawaban dari narasumber.
10. Hindari pertanyaan yang terlalu panjang dan berbelit-belit.
11. Hormati petunjuk, pendapat, dan jawaban dari narasumber.
12. Hindari pertanyaan yang dapat menyinggung dan menyudutkan
narasumber.
13. Mampu mengambil kesimpulan dan intisari dari setiap jawaban, tanpa
mengurangi kelengkapan informasi.
c. Setelah Melakukan Wawancara
Nah, hal-hal penting tidak hanya dilakukan ketika sebelum dan selama
wawancara, teman-teman. Berikut ini hal yang juga harus kamu perhatikan
setelah melakukan wawancara.
1. Mohon diri dan mengucapkan terima kasih.
2. Jangan lupa untuk menyampaikan permohonan maaf jika selama
wawancara berlangsung terdapat kesalahan baik dalam lisan dan tindakan.

Setelah selelai mewawancarai, silahkan baca ulang catatan wawancara atau


dengarkan rekaman wawancara untuk melengkapi data wawancara. Kemudian,
buat laporan wawancara tersebut. Beberapa bagian laporan wawancara adalah
sebagai berikut.
1. Nama pewawancara, berisi nama pembuat laporan atau pewawancara.
2. Nama narasumber merupakan nama orang atau tokoh yang menjadi sumber
informasi/narasumber.
3. Pertanyaan yang diajukan, merupakan pertanyaan-pertanyaan yang diajukan
kepada narasumber.
4. Hasil wawancara merupakan laporan kegiatan selama melakukan wawancara.

PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PKn)

KERAGAMAN SUKU, BANGSA, SOSIAL DI INDONESIA

Masyarakat Indonesia majemuk sebab di dalamnya terdapat keberagaman suku


bangsa, agama, budaya, bahasa, adat istiadat, ciri sosial dan lain sebagainya yang
pada hakikatnya adalah satu dan padu sebab berada di bawah naungan
NKRI. Tanpa persatuan dan kesatuan maka hidup dalam keberagaman akan
sulit berjalan berdampingan, rukun dan harmonis. Indonesia membuktikan
keberagaman tersebut bukan penghalang untuk hidup bersama dan mewujudkan
cita-cita bersama.
Identifikasi bentuk-bentuk keragaman tersebut antara lain:
1. Keragaman agama: terdapat 6 agama resmi yang diakui di Indonesia yakni
Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha dan Konghucu. Meski demikian,
terdapat pula jaminan bagi keyakinan-keyakinan untuk menjalankan peribadatan
mereka.
2. Keragaman suku bangsa: Jumlah suku di Indonesia mencapai angka 1.600-an
suku yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Adapun suku yang paling
mendominasi berdasarkan jumlah adalah Suku Jawa, Suku Sunda, Suku Bugis,
Suku Melayu, Suku Minangkabau, Suku Batak, Suku Madura, Suku Betawi dan
masih banyak lagi lainnya.
3. Keberagaman adat dan budaya: masing-masing suku mengembangkan
kebudayaan yang khas sehingga wajar apabila keberagaman budaya juga terjadi.
Keberagaman budaya ini terlihat dai upacara adat, tari tradisional, pakaian adat,
rumah adat, lagu daerah dan lain-lain.
4. Keberagaman sosial: keberagaman ini berkaitan dengan karakteristik individu
seperti ciri fisiknya, wataknya, gendernya, pendapat dan gagasannya, seleranya,
kegemarannya, kemampuan akademiknya, keahliannya dan masih banyak lagi
lainnya.

ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS)

Keragaman sosial, ekonomi, budaya, etnis dan agama

Indonesia merupakan negara dengan keberagaman tinggi yang terbentuk atas


beberapa perbedaan pada aspek seperti ras, agama, golongan, suku bangsa, dan,
jenis kelamin. Selain itu, keberagaman di Indonesia juga dipengaruhi oleh keadaan
alam yang berbeda pada tiap-tiap wilayahnya. Hal tersebut tentunya menghasilkan
keberagaman ekonomi, wilayah, dan lingkungan. Perbedaan dalam keberagaman
tersebut seperti suku bangsa, agama, ras, keyakinan, sosial budaya, ekonomi, dan
jenis kelamin. Perbedaan dalam keberagaman memiliki nilai-nilai luhur di
dalamnya. Keberagaman menciptakan suasana toleransi yang tinggi dalam
menghadapi adanya perbedaan di masyarakat. Selain itu, keberagaman
memunculkan tenggang rasa antar warga dalam kehidupan sehari-hari.
1. Jenis Keragaman Sosial Budaya
Indonesia terbagi atas 34 Provinsi dan memiliki 300 kelompok etnik atau suku
bangsa. Pada sebuah sensus yang dilakukan oleh BPS pada tahun 2010, dinyatakan
bahwa Indonesia memiliki 1.340 suku bangsa. Hal tersebut tentunya akan
mempengaruhi keragaman bahasa, rumah adat, upacara adat, dan kesenian daerah.
a. Keragaman Bahasa
Keragaman bahasa tercipta karena setiap daerah memiliki variasi bahasa sehari-
hari tersendiri yang mereka gunakan untuk berkomunikasi. Bahasa-bahasa
tersebut biasanya sudah ada secara turun-temurun dan dapat dipengaruhi oleh
adanya bermacam suku, faktor budaya, letak geografis, ilmu pengetahuan, dan
sejarah.
b. Keragaman Rumah Adat
Keragaman rumah terjadi sebagai akibat dari penyesuaian pada setiap kondisi
daerah masyarakat tinggal. Rumah-rumah di daerah pengunungan tentu
berbeda dengan masyarakat di pantai. Begitupun jenis rumah di daerah dekat
hutan yang didesain untuk menghindari serangan hewan buas.
c. Keragaman Upacara Adat
Pada banyak daerah di Indonesia, terdapat upacara-upacara adat yang sampai
hari ini masih dijalankan. Bahkan, banyak dari acara-acara adat tersebut
menarik minat dari turis mancanegara untuk datang dan melihat.
d. Kesenian Daerah
Setiap daerah di Indonesia memiliki kesenianya masing-masing seperti seni
tari, seni musik, seni rupa, dan seni teater. Kesenian tersebut, secara turun-
temurun dilestarikan di Indonesia. Pada saat pementasan kesenian, banyak
turis-turis mancanegara yang tertarik serta melakukan kunjungan untuk melihat
dan belajar.
2. Jenis Keberagaman Ekonomi
Keberagaman ekonomi di Indonesia dipengaruhi dengan keadaan alam (geografis)
di dekat tempat tinggal penduduk. Aktivitas ekonomi dilakukan oleh penduduk
tentunya untuk memenuhi kebutuhan hidup. Beberapa jenis keberagaman ekonomi
penduduk Indonesia seperti pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan,
kehutanan, pertembangan, perindustrian, dan perdagangan.
a. Pertanian Indonesia merupakan negara agraris, di mana lahan untuk pertanian
sangat luas. Beberapa hasil pertanian yang dihasilkan oleh petani Indonesia
seperti padi, jagung, ubi, tembakau, kelapa sawit, karet, cengkeh, palem, kopi,
dan lainnya.
b. Perkebunan Perkebunan merupakan kegiatan berupa penanaman tanaman
keras. Beberapa tanaman yang ditanam pada perkebunan seperti karet, kelapa
sawit, tebu, dan sebagainya. Perkebunan di Indonesia dibagi dua jenis yaitu
perkebunan milik rakyat dan perkebunan milik negara.
c. Peternakan Peternakan merupakan kegiatan (usaha) untuk memelihara binatang
dalam bentuk perkembangbiakan maupun pertumbuhan. Beberapa usaha
petenakan bersama contoh binatangnya seperti peternakan hewan besar (sapi,
kerbau, dan kuda), peternakan hewan kecil (kelinci, domba, dan babi), dan
peternakan ungags (ayam, itik, entok, dan burung).
d. Perikanan Perikanan dibagi menjadi dua jenis yaitu perikanan air tawar (darat)
dan laut. Perikanan dibagai menjadi budidaya dan peningkatan perkembangan
ikan (penggemuk).
e. Pertambangan Pertambangan adalah usaha mengambil sumber daya alam di
dalam perut bumi dengan sistem penggalian atau penambangan. Beberapa
contoh hasil tambang seperti logam (timah, besi, dan nikel), bukan logam
(keramik, belerang, dan marmer), dan sumber energi (minyak bumi, gas, dan
batu bara).
3. Jenis Keragaman Etnis
Indonesia memiliki keragaman etnis atau suku bangsa yang tinggal secara
berdampingan. Etnis lebih didekatkan kepada ciri-ciri unsur sosial kutural seperti
agama, bahasa, asal suku, asal negara, dan tata cara hidup sehari-hari. Beberapa
contoh etnis yang terdapat di Indonesia seperti Suku Jawa, Suku Sunda, Suku Bali,
Suku Aceh, Suku Minagkabau, Suku Ambon, Suku Asmat, dan lainnya.
4. Jenis Keragaman Agama
Agama adalah sistem kepercayaan terhadap adanya Tuhan dalam kehidupan.
Negara Indonesia mengatur kebebasan bergama bagi rakyatnya dalam UUD 1945.
Beberapa agama yang diakui dan disahkan oleh pemerintah Indonesia yaitu Islam,
Kristen Protestan, Katolik, Hindu, Budha, dan Kong Hu Cu.
\
Lampiran 2. LKI (Lembar Kerja Individu)

Soal
1. Apa yang di maksud dengan wawancara?
2. Jelaskan penyebab keberagama suku bangsa dan budaya diindonesia?
3. Upaya agar keberagaman diindonesia tidak menimbulkan perpecahan bangsa yaitu?
4. Sebutkan 3 manfaat keberagaman dilingkungan sekolah?
5. Jelaskan penyebab keberagaman agama di Indonesia?

Jawab
1. Wawancara adalah suatu interaksi yang di lakukan 2 orang ang di sebut pewawancara
dengan narasumber untuk tujuan mencari informasi.
2. Letak strategis wilayah dan Kondisi negara kepulauan
3. Tidak menonjolkan perbedaan keberagaman dalam kehidupan sehari-hari
4. Menghargai perbedaan pendapat,saling mengenal satu sama lain,memperkokoh tali
persaudaraan
5. Diakibatkan pengaruh letak gegrafis kepulauan dan jalur perdagangan internasional.
Lampiran 3. LKK (Lembar Kerja Kelompok)

Tentukan masing-masing kelompok 4-5, kemudian buatlah teks wawancara dengan tema
keberagaman sosial dan budaya

Setelah mengerjakan masing-masing kelompok maju kedepan kelas untuk mempraktekkan


teks wawancara yang sudah di kerjakan bersama.
Lampiran 4. Penilaian Proses

1. Penilaian pengamatan afektif dan keterampilan

No Kriteria Baik sekali Baik Cukup Perlu


bimbingan
4 3 2 1
1 Kesesuaian Mengikuti Terdapat 1-2 Terdapat lebih Tidak satupun
langkah kerja semua kesalahan dari 2 kesalahan instruksi yang
dengan instruksi dalam dalam dilakukan
instruksi. dengan memahami memahami dengan benar.
benar. instruksi. instruksi.
2 Penggunaan Seluruh kalimat Terdapat Terdapat lebih Seluruh
kalimat yang menggunakan 1-2 kalimat dari 2 kalimat kalimat
efektif dalam kalimat yang meng menggunakan menggunakan
membuat efektif. gunakan kalimat yang kalimat yang
me laporkan kali mat yang kurang efektif. belum efektif.
pengamatan kurang efektif.
dan kesim-
pulan.
3 Partisipasi Siswa aktif Siswa hanya Kurang dari Tidak ada akti-
dalam dalam setengah atau setengah akti- vitas yang
kelompok. kelompok lebih vitas diikuti diikuti
secara mengikuti siswa oleh siswa
mandiri. kegiatan ke- secara mandiri. secara
lompok mandiri.
mandiri

2. Daftar periksa menyelesaikan soal terkait dengan praktek wawancara.


Mampu melakukan Mampu melakukan
wawancara Wawancara dengan
No Nama Siswa
kosakata baku
T BT T BT
1
2
3
4
5

T: Terlihat

BT: Belum Terlihat


Lampiran 5. Penilaian Hasil

Penilaian hasil mengukur kemampuan siswa secara kognitif, seperti tes tertulis.

a. Soal evaluasi
1. Sebutkan keberagaman di Indonesia…
2. Apa yang yang seharusnya kita lakukan juka ada ada teman yang memiliki
agama berbeda…
3. Bagaimana cara kita menghargai perbedaan…
4. Indonesia merupakan negara yang terdiri dari…suku bangsa
5. Melestarikan budaya termasuk tugas…

b. Kunci Jawaban Evaluasi

1. Keberagaman agama,suku,budaya,Bahasa
2. Menghormati dan saling menyayangi
3. Dengan cara bertoleransi,tidak membeda-bedakan teman
4. Banyak
5. Warga mansyarakat indonesia
Lampiran 6

JARING-JARING TEMATIK

Anda mungkin juga menyukai