Anda di halaman 1dari 9

PERKEMBANGAN SMAN 4 DEPOK

FANISA DWI SINTIA


X – GUGUS 6
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan

rahmat, taufik dan hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan

penyusunan makalah ini dalam bentuk maupun isinya yang sangat

sederhana. Semoga makalah ini dapat dipergunakan sebagai salah satu

acuan, petunjuk maupun pedoman bagi pembaca dalam bidanb pendidikan.

Dalam penulisan makalah ini penulis merasa masih banyak

kekurangan kekurangan baik pada teknis penulisan maupun materi,

mengingat kemampuan yang dimiliki penulis. Untuk itu kritik dan saran dari

semua pihak sangat penulis harapkan demi penyempurnaan makalah ini.

Dalam penulisan makalah ini penulis menyampaikan ucapan terima

kasih yang tak terhingga kepada pihak-pihak yang membantu dalam

menyesaikan makalah ini.

Akhirnya penulis berharap semoga Allah memberikan imbalan yang

setimpal pada mereka yang memberikan bantuan dan dapat menjadikan

semua bantuan ini sebagai ibadah, Amin Ya Robbal Alamiin.


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR …………………………………………………………

DAFTAR ISI ……………………………………………………………………

BAB I PENDAHULUAN ………………………………………………………

A. LATAR BELAKANG ………………………………………………….

B. RUMUSAN MASALAH ……………………………………………….

C. TUJUAN PENULISAN ………………………………………………..

BAB II PEMBAHASAN

A. PROFIL SEKOLAH ……………………………………………………

B. RUANGAN-RUANGAN SEKOLAH ………………………………….

C. EKSTRAKURIKULER …………………………………………………

D. ACARA SMAN 4 DEPOK ……………………………………………..

BAB III PENUTUP

KESIMPULAN …………………………………………………………

SARAN …………………………………………………………………
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Sekolah Menengah Atas ( SMA ), dipandang sebagai jenjang pendidikan

yang penting untuk menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas.

Ditunjukkannya transisi dunia baru yang mengharuskan murid-murid SMA

tingkat pertama paham akan bagian-bagian sekolahnya. Oleh karena itu

diperlukan pengenalan lingkungan sekolah yang berguna untuk membantu

murid-murid SMAN 4 Depok memahami perkembangan dari SMAN 4 Depok

ini.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan tersebut, maka rumusan

masalahnya adalah : Perkembangan dan isi SMAN 4 Depok.

C. Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulisan adalah untuk memudahkan pengenalan lingkungan

sekolah pada murid-murid SMAN 4 Depok.


BAB II
PEMBAHASAN

A. Profil Sekolah

(Google Maps)

SMA Negeri 4 Depok adalah sebuah sekolah menengah atas negeri yang

terletak di Sukatani, Kec. Tapos. SMA Negeri 4 Depok berdiri pada tahun

1994. Kepala sekolah sekarang adalah Mamad Mahpudin, M.Pd. Status

Sekolah ini adalah Sekolah Standar Nasional.

Sejarah SMA Negeri 4 Depok berawal dari tahun 1992, SMA Negeri 1

Cimanggis didirikan sebagai filial dari SMA Negeri 2 Depok. Pada tahun 1994
tepatnya tanggal 22 Desember 1994, melalui Surat Keputusan Pemerintah

Jawa Barat No. 0260/0/1994, secara resmi berdirilah SMA Negeri 1

Cimanggis. Peresmian berdirinya SMA Negeri 1 Cimanggis dilakukan oleh

Kepala Kantor Wilayah Departemen Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Bapak

Drs. H.S. Yusapandi. Ketika Kota Depok berdiri secara otonomi, maka daerah

Depok yang semula merupakan bagian dari wilayah Kabupaten Bogor,

dialihkan menjadi wilayah Kota Depok. Maka pada tahun 2001 SMA Negeri 1

Cimanggis berubah nama menjadi SMA Negeri 4 Depok.

Visi dari SMAN 4 Depok adalah Sekolah berprestasi, berkarakter dan

berakhlak mulia serta berwawasan global. Beralamat lengkap di Jl. Jeruk

Raya No.1, Sukatani, Kec. Tapos, Kota Depok, Jawa Barat 16454. Berikut

dibawah ini adalah Misi dari SMAN 4 Depok :

1. Menjadikan sekolah yang berstandar nasional.


2. Menciptakan pembelajaran yang aktif, kreatif dan inovatif.
3. Memberikan pelayanan yang prima terhadap masyarakat atau peserta
didik.
4. Menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam proses pembelajaran.
5. Menjaga dan mengelola lingkungan hidup.

B. Ruangan-ruangan Sekolah

SMAN 4 Depok memiliki ruang kelas berjumlah 30 ruangan. Tak hanya itu,

ada ruangan BK, laboratorium kimia, ruangan kepala sekolah dan wakil
kepala sekolah, ruangan guru, ruangan TU, ruangan multimedia,

perpustakaan, serta ruangan-ruangan lain yang mendukung kegiatan belajar

di SMAN 4 Depok.

C. Ekstrakurikuler

Daftar kegiatan ekstrakurikuler yang terdapat di SMAN 4 Depok :


1. Rohis
2. Rohkris
3. Band
4. Basket
5. Bulutangkis
6. Cheerleaders
7. Futsal Putra
8. Futsal Putri
9. Karate
10. Klub Jepang
11. Mading Siswa
12. Modern Dance
13. Paduan Suara
14. Paskibra
15. Photography
16. PMR
17. Pramuka
18. Silat
19. Taekwondo
20. Tari Tradisional
21. Teater
22. Voli
D. Acara SMAN 4 Depok

Acara yang akan diadakan mendekati akhir tahun ini adalah pentas seni,

yaitu :

Swiss On Revitalization Of Earth – SORE

SORE (Swiss On Revitalization of Earth) adalah sebuah acara pentas seni

yang setiap tahun diadakan oleh SMAN 4 Depok dan memiliki tujuan sosial

untuk mempublikasikan kepada khalayak banyak mengenai pentingnya

semangat untuk merevitalisasi bumi atau perbuatan menggiatkan kembali

segala hal yang terancam kelangsungannya di bumi, kebudayaan, ataupun

dari segi pelestarian alam. Nama yang diambil untuk tiap acara pensi

merupakan isu yang beredar pada masa itu. Saat ini SORE telah mencapai

yang ke-9, lalu yang akan datang adalah SORE ke-10.


BAB III
PENUTUP

KESIMPULAN

Pendidikan yang kreatif akan menghasilkan sumber daya manusia yang

dapat berpikiran cerdas dan inovatif ke depannya. SMAN 4 Depok telah

memberikan contoh-contoh acara yang kreatif serta kegiatan belajar yang

sangat mendidik.

SARAN

Diharapkan agar SMAN 4 Depok lebih informatif lagi dalam memberikan

informasi, mengadakan lebih banyak kegiatan yang aktif dan kreatif,

menumbuhkan semangat belajar dengan cara yang lebih asyik.

Anda mungkin juga menyukai