Anda di halaman 1dari 6

.

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI

Disusun oleh :
Mohamad Rifki Alfandi
202110970
REKAYASA PERANGKAT LUNAK

APLIKASI STREAMIN FILM


BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK
LARAVEL
APLIKASI STREAMIN FILM
BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK
LARAVEL
Disusun oleh:
Mohamad Rifki Alfandi
2021101970
Menyetujui,
Mei 2022
COO Pembimbing Industri

(Fandy Arief Nasher S.E) (Ridwan Saputra Utama, S.T)


Mengetahui,
Pimpinan Karyain Academy

(Ridwan Saputra Utama, S.T)


Rekayasa Perangkat Lunak
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
melimpahkan rahmat dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan
laporan Praktik Kerja Industi sekolah menengah kejuruan. Laporan
(PRAKERIN) ini disusun berdasarkan pengalaman dan ilmu yang penulis
peroleh selama melaksanakan Program Kerja Industri di CV. Rice.

Penyusunan laporan ini dilakukan untuk memberikan gambaran


secara rinci dan mempertanggung jawabkan kegiatan Praktik kerja Industri
yang telah dilaksanakan di CV. Rice Selain itu, penulis ingin mengucapkan
terima kasih kepada sleuruh pihak yang terlibat dalam berjalannya Praktik
kerja Industri, terutama kepada pihak penyelenggaran program, pihak
sekolah, dan Pembimbing Lapangan yang telah mendampingi dan
memberikan arahan kepada penulis selama menjalankan program ini.

Saya ucapkan terimakasih kepada


1. Allah SWT yang memberikan kemudahan, kelancaran, serta keselamatan
kepada penulis.
2. Orang tua yang telah memberikan dorongan dan doa kepada penulis.
3. M. Faizal Usman, ST., selaku Kepala Sekolah SMK MVP ARS
INTERNASIONAL.
4. , selaku Wakil Kepala Sekolah SMK MVP ARS INTERNASIONAL.
5. Cahyohartono, ST, selaku bagian kurikulum dan pembimbing SMK MVP
ARS INTERNASIONAL.
6. Irsyad Fata Alaidi selaku wali kelas dan pembimbing dalam melakukan
kerja praktek.
7. Ridwan Saputra Utama, S.T. selaku CEO di Karyain Academy.
8. Fandy Arief Nasher, S.E selaku COO di Karyain Academy.
9. Adiyana selaku CMO di Karyain Academy.
10. Bapak / Ibu Guru di sekolah yang telah membantu kami dalam
melaksanakan kegiatan praktek kerja lapangan (PKL) dan juga dalam
pembuatan laporan ini.

Penulis
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Kecepatan perkembangan teknologi telah membawa perubahan yang sangat
besar di dunia saat ini. Salah satu perkembangan teknologi yang maju dengan pesat
adalah teknologi informasi. Teknologi informasi adalah hasil pemrosesan, manipulasi,
dan pengorganisasian sekelompok data yang mempunyai nilai pengetahuan
(knowledge) bagi penggunanya. Pemanfaatan teknologi informasi sudah mulai
diadaptasi dalam berbagai bidang, salah satunya dalam bidang ekonomi.
Teknologi informasi mencakup banyak hal, antara lain pengelolaan
keuangan, pengelolaan data kehadiran, pengelolaan gaji, dan sebagainya.
Pengelolaan keuangan merupakan hal yang penting untuk dilakukan secara akurat dan
efisien.
Administrasi keuangan merupakan langkah untuk pengelolaan keuangan
yang diawali dari penerimaan dan bagaimana keuangan yang telah digunakan tersebut
dapat dipertangggungjawabkan. Pada saat ini masih yang mengelola data keuangan
dengan cara manual atau masih menggunakan buku catatan, sehingga untuk penulisan
datanya seringkali terdapat kesalahan (human error), hal tersebut disebabkan karena
dalam penulisan dilakukan seadanya dan kurang ketelitian saat penginputan data.
Administrasi keuangan untuk pemasukan dan pengeluarannya bersumber
dari kebutuhan kantor karyawan. Administrasi yang disajikan meliputi pemasukan
dan pengeluaran uang kantor agar akurat dan efisien. Salah satu metode yang
digunakan yaitu framework laravel mempunyai banyak keunggulan-keunggulan
tersendiri yang dapat menjadikannya lebih baik daripada framework yang lainnya.
Yaitu reload data lebih stabil, performance sangat cepat, dan memiliki keamanan
data.
Berdasarkan permasalahan di atas, maka penulis tertarik untuk membuat
sistem informasi administrasi keuangan kantor berbasis website. Sistem tersebut juga
dapat mengirimkan pesan whatsapp kepada yang pengelola kantor ketika ada
pemasukan atau pengeluaran yang di salahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung
jawab. Penelitian ini diharapkan mampu memberikan kemudahan dan keakuratan
dalam mengatur keuangan kantor. Sistem administrasi keuangan berbasis website ini
diharapkan mampu menunjang kegiatan operasional kantor dalam menghasilkan
pelayanan informasi yang tepat dan akurat. Laporan ini dilakukan di Kantor
CV.Karyain Digital Kreatif , yang beralamat di Jl. Mekar Hegar III No.12,
Mekarwangi, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40237.

1.2 Identifikasi Masalah


Berdasarkan uraian dari latar belakang tersebut di atas, maka penulis
mengindentifikasi masalah sebagai berikut :
1. Bagaimana Sistem Administrasi keuangan yang terdapat di CV.Karyain Digital
Kreatif ?
2. Bagaimana Implementasi metode framework laravel di CV.Karyain Digital
Kreatif?

1.3 Maksud dan Tujuan


1.3.1 Maksud
1. Untuk memenuhi syarat ketuntasan Praktek Kerja Industri di Sekolah
Menengah Kejuruan Multi Vocational Platform.
2. Memperoleh pengalaman kerja di dunia industry;
3. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan bidangnya di
dunia industry;
4. Untuk dapat membandingkan antara teori yang diperoleh selama sekolah
dengan praktik di dunia kerja.
1.3.2 Tujuan
1. Mendeskripsikan Sistem Administrasi keuangan yang terdapat di
CV.Karyain Digital Kreatif
2. Mendeskripsikan Implementasi metode framework laravel di CV.Karyain
Digital Kreatif

Anda mungkin juga menyukai