Anda di halaman 1dari 49

LAPORAN INDIVIDU

Kelompok 82

KULIAH KERJA NYATA (KKN) REGULER ANGKATAN 72 BERBASIS


RISET DAN PENGEMBANGAN POTENSI LOKAL BERKARAKTER
TAHUN 2020

PEMBEKALAN ILMU DASAR ADZAN MELALUI KOMUNIKASI DAN


BIMBINGAN TERHADAP ANAK-ANAK TPA KELURAHAN
SIDAKERSA KECAMATAN KAYU AGUNG KABUPATEN OGAN
KOMERING ILIR

Oleh:

Muhammad Umar Al Faruq (1730501114)

Dakwah dan Komunikasi (KPI)

KELOMPOK 82

SIDAKERSA

“Pembekalan Ilmu Dasar Adzan Melalui Komunikasi Dan Bimbingan Terhadap


Anak-Anak Tpa Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu Agung Kabupaten Ogan
Komering Ilir”

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT (LP2M)

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG

TAHUN 2020
HALAMAN PENGESAHAN
ABSTRAK

Penelitian ini merupakan penelitian hasil program kerja Kuliah


Kerja Nyata UIN Raden Fatah Palembang Jurusan Komunikasi penyiaran
Islam di Kelurahan Sidakersa yang dilaksanakan di Komplek YKP Sidakersa.
Hal ini dilakukan dengan mengumpulkan data kualitatif yang didapat dari
hasil penelitian lapangan dalam menjalankan program kerja di Komplek YKP
Sidakersa . Untuk meningkatkan kemampuan dan pemahaman anak anak TPA
dengan mempelajari dan menguasai ilmu dasar adzan dengan tujuan untuk
meningkatkan wawasan ilmu tentang dasar dasar dan irama irama adzan dan
juga diharapkan anak anak TPA SIDAKERSA mampu mengaplikasikannya
pada saat kegiatan keagamaan.

Kata Kunci : Pelatihan dasar dasar adzan, sejarah dan adab adzan.
DAFTAR ISI

Halaman Judul ...........................................................................................i

Halaman Pengesahan.................................................................................ii

Abstrak.......................................................................................................iii

Daftar Isi....................................................................................................iv

Daftar Tabel...............................................................................................vi

Daftar Gambar.........................................................................................vii

Kata Pengantar..........................................................................................ix

BAB 1 PENDAHULUAN

A. Latar belakang .............................................................................1

B. Rumusan masalah.........................................................................2

C . Tujuan Penelitian..........................................................................2

D. Manfaat Penelitian.......................................................................2
E. Metodologi Penelitian..................................................................2
F. Sistemtika Pembahasan................................................................3

BAB II LANDASAN TEORI

A. Pengertian adzan .........................................................................5

B. Sejarah adzan................................................................................5

C . adab adzan....................................................................................7

BAB III KONDISI OBJEKTIF LOKASI PENELITIAN

A. Profil Lokasi KKN Angkatan 72...................................................


............................................................................................................
B . Profil Potensi Lokal (Sosial, Ekonomi, Budaya)......................11
.......................................................................................................
C. Data dan Peta Potensi Lokal Berkarakter..................................13
BAB IV PEMBAHASAN
A. Sebelum Diterapkan pembekalan ilmu dasar adzan.................14

B. Sesudah Diterapkan Pembekalan ilmu dasar adzan..................14

C. Pelaksanaan Pembekalan ilmu dasar adzan..............................14


.......................................................................................................

BAB V PENUTUP....................................................................................17

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................18

LAMPIRAN..............................................................................................19
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Daftar Nama-nama yang Pernah Menjabat Sebagai

Lurah Sidakersa............................................................................10
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.Peta Lokasi Sidakersa.................................................................15


Gambar 2. Foto Kegiatan Belajar Al-Qur’an di TPA..................................24
Gambar 3. Foto Pembacaan Yasin Ba’da Subuh.........................................24
Gambar 4. Foto Pembacaan Yasin Setiap Malam Jum’at...........................25
Gambar 5. Foto Pembacaan Yasin Kerumah-Rumah Warga......................25
Gambar 6. Foto Pengajian Ibu-Ibu di Masjid YKP Darussalam................26
Gambar 7. Foto Pengajian Ibu-Ibu di Masjid An-Nur................................26
Gambar 8. Foto Ceramah oleh H. Beni Hidayat, Lc...................................27
Gambar 9. Foto Ceramah Cilik M. Raffa Al-Ahya....................................27
Gambar 10. Foto Motivator Qori’ Tunanetra..............................................28
Gambar 11. Foto Lomba Adzan..................................................................28
Gambar 12. Foto Lomba Tahfidz................................................................29
Gambar 13. Foto Lomba Murrotal..............................................................29
Gambar 14. Foto Mewarnai Kaligrafi.........................................................30
Gambar 15. Foto Kegiatan Mengajar di TPA.............................................30
Gambar 16. Foto Kegiatan Mengajar di PAUD/TK...................................31
Gambar 17. Foto Kegiatan Mengajar di SD...............................................31
Gambar 18. Foto Kegiatan Bimbingan Belajar...........................................32
Gambar 19. Foto Lomba Cerdas Cermat....................................................32
Gambar 20. Foto Yasinan Kerumah-Rumah Warga...................................32
Gambar 21. Foto Pengajian Ibu-Ibu di Masjid YKP Darussalam...............33
Gambar 22. Foto Pengajian Ibu-Ibu di Masjid An-Nur..............................33
Gambar 23. Foto Yasinan Malam Jum’at...................................................34
Gambar 24. Foto Pembacaan Yasin Setiap Ba’da Subuh...........................34
Gambar 25. Foto Manasik Haji...................................................................35
Gambar 26. Foto Majelis Ta’lim Malam Jum’at........................................35
Gambar 27. Foto Lomba Adzan.................................................................36
Gambar 28. Foto Lomba Mewarnai Kaligrafi............................................36
Gambar 29. Foto Lomba Tahfidz...............................................................37
Gambar 30. Foto Lomba Murrotal.............................................................37
Gambar 31. Foto Senam Pagi....................................................................38
Gambar 32. Foto Bermain Volly...............................................................38
Gambar 33. Foto Gotong Royong.............................................................39
Gambar 34. Foto Pembuatan Lapangan Volly..........................................39
Gambar 35. Foto Pembuatan Taman.........................................................40
Gambar 36. Foto Membantu Tenaga Kerja Kemenag OKI......................40
Gambar 37. Foto Menguji Program Manasik Haji....................................41
Gambar 38. Foto Ikut dalam Kegiatan Kunjungan Kerja dalam Rangka
Reses I DPRD di Kelurahan Sidakersa........................................41
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirobbil’alamin, puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT,karena


dengan rahmat dan Hidayah-Nyalah sehingga Penyusunan Laporan Kuliah Kerja
Nyata Angkatan 72 Berbasis Riset dan Pengembangan Potensi Lokal Berkarakter
Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang yang berjudul
“Pembekalan Ilmu Dasar Adzan Melalui Komunikasi Dan Bimbingan
Terhadap Anak-Anak Tpa Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu Agung
Kabupaten Ogan Komering Ilir” yang telah dilaksanakan dari tanggal 12
Januari sampai dengan tanggal 21 Februari 2020 ini dapat diselesaikan dengan
baik dan benar tanpa adanya hambatan apapun sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan.
Laporan individu Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dibuat guna sebagai
tugas akhir dari pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) itu sendiri, yang
dibuat berdasarkan riset dan pengamatan. Adapun Laporan Kuliah Kerja Nyata
(KKN) Berbasis Riset dan Pengembangan Potensi Lokal Berkarakter ini
diharapkan dapat bermanfaat dalam proses evaluasi dan pemantauan
pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Berbasis Riset dan Pengembangan
Potensi Lokal Berkarakter yang pada akhirnya bermanfaat pula bagi
masyarakat maupun pemerintah daerah setempat, sehubungan dengan hal
tersebut maka kami ucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak Prof. Drs. H. M. Sirozi, Ph.D selaku Rektor UIN Raden Fatah
Palembang.
2. Ibu Dr. Syefriyeni, M.Ag, selaku Ketua LP2M UIN Raden Fatah
Palembang. Ibu kepala pusat pengabdian masyarakat UIN Raden Fatah
Palembang.
3. Ibu Eniwati, M.Hum, sebagai Dosen Pembimbing Lapangan
4. Bapak Iskandar, S.Sos selaku kepala Camat Kecamatan Kayu Agung
Kabupaten OKI.
5. Ibu Sarinah selaku Lurah Kelurahan Sidakersa.
6. Semua lapisan masyarakat Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu
Agung Kabupaten OKI.
7. Keluarga Bapak Mutawali dan selaku tuan rumah penginapan/posko
mahasiswa KKN UIN Raden Fatah Palembang.
8. Rekan-rekan peserta Kuliah Kerja Nyata Berbasis Riset dan
Pengembangan Potensi Lokal Berkarakter Tahun 2020 UIN Raden
Fatah Palembang dan semua pihak –pihak yang terlibat yang mungkin
tidak disebutkan satu persatu.
Semoga Allah SWT selalu senantiasa melimpahkan rahmat dan
Karunia-Nya kepada semua pihak yang telah membantu Pelaksanaan
Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu
Agung Kabupaten OKI.
Penulis menyadari bahwa dalam laporan ini masih banyak
kekurangan. Oleh karena itu, kritik dan saran dari pembaca sangat penulis
harapkan. Semoga laporan KKN ini dapat bermanfaat bagi mahasiswa yang
akan melaksanakan kegiatan KKN selanjutnya. Serta semoga hasil laporan
ini dapat menjadi sarana informasi dan wawasan bagi seluruh masyarakat.

Palembang, 24 Februari 2020


Penulis,

Muhammad Umar Al Faruq


NIM.1730501114
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pelaksanaan KKN merupakan kegiatan akademik Tri Darma
Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian, Pengabdian
kepada masyarakat. Dalam hal ini Universitas Islam Negeri Raden Fatah
Palembang menyelenggaran kegiatan wajib yaitu KKN.
KKN adalah kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh
mahasiswa/mahasiswi dengan pendekatan lintas keimuan dan sektoral pada
waktu dan daerah tertentu. Pelaksanaan kegiatannya biasanya berlangsung
antara satu sampai dua bulan atau kurang lebih 45 hari bertempat di daerah
setingkat desa. Program yang dilaksanakan tiap perguruan tinggi berbeda-beda
terganntung pada disiplin ilmu yang terkait serta kebutuhan masyarakat dari
daerah yang dituju sebagai tempat pelaksanaan KKN.
KKN merupakan proses pembelajaran mahasiswa melalui berbagai
kegiatan lngsung ditengah-tengah masyarakat dan mahasiswa berupaya untuk
menjadi bagian dari masyarakat serta secara aktif dan kreatif terlibat dalam
dinamika yang terjadi di masyarakat. Keterlibatan mahasiswa bukan hanya
sebagai kesempatan mahasiswa belajar dari masyarakat, namun juga memberi
pengaruh positif dan aktif terhadap pengembangan masyarakat, sehinggga
memberi warna baru dalam pembangunan masyarakat secara positif.
Tujuan pelaksanaan KKN yaitu untuk melatih mahasiswa memahami
kondisi masyarakat baik diperdesaan maupun diperkotaan, sehingga
masyarakat yang mmemerlukan bantuan.
Sasaran dalam program kerja kelompok 82 adalah anak-anak
dikelurahan sidakersa. Hal ini bertujuan untuk membantu anak-anak
meningkatkan kemampuan dan pemahaman tentang dasar-dasar adzan karena
dikelurahan sidakersa khususnya dikomplek YKP para anak-anak sidakersa
belum begitu tahu tentang dasar dasar adzan. Melihat keadaan tersebut, maka
anak anak diberikan pengetahuan dan pelatihan tentang adzan.

Dari uraian diatas, peneliti meneliti bahwa Pembekalan Ilmu Dasar Adzan
Melalui Komunikasi Dan Bimbingan Terhadap Anak-Anak cocok untuk
meningkatkan kemampuan dan pengetahuan mereka sesuai dengan judul
penelitian peneliti yaitu “Pembekalan Ilmu Dasar Adzan Melalui Komunikasi
Dan Bimbingan Terhadap Anak-Anak TPA Kelurahan Sidakersa Kecamatan
Kayu Agung Kabupaten Ogan Komering Ilir”.

B. Rumusan Masalah
Dari permasalahan yang diangkat oleh penulis dari pengamatan
selama melakukan Kulia Kerja Nyata (KKN), maka penulis mengambil
rumusan masalah sebagai berikut: Bagaimana pelaksanaan kegiatan
Pembekalan Ilmu Dasar Adzan Melalui Komunikasi Dan Bimbingan
Terhadap Anak-Anak TPA Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu Agung
Kabupaten Ogan Komering Ilir.
C. Tujuan Penelitian
Tujuan dalam penelitian ini yaitu : Untuk mengetahui pelaksanaan
kegiatan diskusi sebelum dan sesudah diterapkan Pembekalan Ilmu Dasar
Adzan Melalui Komunikasi Dan Bimbingan Terhadap Anak-Anak TPA
Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu Agung Kabupaten Ogan Komering
Ilir.

D. Manfaat Penelitian
Penelitian yang dilaksanakan di Kelurahan Sidakersa memiliki
beberapa manfaat antara lain:
1. Bagi peneliti, menambah wawasan ilmu pengetahuan dan pengalaman
nengajar dan membimbing anak anak dalam proses pembekalan ilmu
dasar adzan.
2. Bagi anak anak, menambah kemampuan dan pengetahuan tentang ilmu
dasar adzan.
E. Metodologi Penelitian
1. Jenis dan Pendekatan Penelitian
a. Jenis Penelitian
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah
penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang dilakukan
dengan terjun langsung kelapangan untuk menggali dan meneliti.
Dalam penelitian ini peneliti mengumpulkan data dari lapangan
dengan mngadakan penyelidikan secara langsung di lapangan untuk
mencari berbagai masalah yang ada relevansinya dengan penelitian
ini.
b. Jenis Pendekatan Penelitian
Jenis pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini
adalah pendekatan kualitatif, yaitu pendekatan yang lebih
menekankan analisisnya pada proses penyimpulan deduktif dan
induktif, serta pada analisis terhadap dinamika hubungan antara
fenomena yang diamati dengan menggunakan logika ilmiah.
2. Teknik Pengumpulan Data
Dalam pengumpulan data ini penulis berusaha untuk memilih
dan menggunakan metode pengumpulan data yang sesuai dengan
permasalahan yang akan dipecahkan. Adapaun teknik pengumpulan
data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain :
a. Observasi
Observasi adalah alat pengumpulan data yang dilakukan dengan
mengamati dan mencatat secara sistematis terhadap gejala-gejala
yang diteliti.
b. Dokumentasi
Metode dokumentasi ini mencari data tentang hal-ahal
berupa surat kabar, majalah, peratuan, dan lain-lain.
F. Sistemtika Pembahasan
Adapun sistematika dalam pembahasan laporan program kerja Kuliah
Kerja Nyata yaitu:
Bab 1 : Membahas tentang latar belakang dalam pengabdian di kelurahan

Sidakersa, rumusan masalah dalam pengabdian di kelurahan

Sidakersa, tujuan dalam pengabdian di kelurahan Sidakersa,

manfaat dalam pengabdian di kelurahan Sidakersa, metodologi


dalam pengabdian di kelurahan Sidakersa, dan sistematika

pembahasan.

Bab 2 : Membahas tentang pengertian adzan, sejarah adzan dan adab

adzan.

Bab 3 : Membahas tentang profil lokasi KKN, profil potensi lokal (sosial,

ekonomi, budaya), serta data dan peta potensi lokal berkarakter.

Bab 4 : Membahas tentang sebelum diterapkan Pembekalan Ilmu Dasar

Adzan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan anak

anak , sesudah diterapkan Pembekalan Ilmu Dasar Adzan untuk

meningkatkan kemampuan dan pengetahuan anak anak, dan

pelaksanaan kegiatan pembekalan ilmu dasar adzan.

Bab 5 : Membahas tentang kesimpulan dan saran dari pelaksanaan

pembekalan ilmu dasar adzan untuk meningkatkan kemampuan dan

pengetahuan anak anak.


BAB II

LANDASAN TEORI

1. Pengertian adzan

Adzan menurut ejaan KBBI merupakan panggilan bagi umat Islam


untuk memberitahu masuknya salat fardu. Dikumandangkan oleh seorang
muazin setiap salat lima waktu. biasanya setelah azan selalu di iringi
dengan iqomah sebagai seruan bahwa salat akan dilaksanakan.

2. Sejarah adzan

Nabi Muhammad SAW berkeinginan untuk mencari cara dalam


memberitahukan waktu shalat, namun beliau belum juga menemukannya,
kata seorang sahabat, Abdullah bin Zaid. Pada masa-masa awal di
Madinah, umat Islam berkumpul di masjid untuk menunggu datangnya
waktu shalat. Namun ketika waktu shalat telah datang, tidak ada seorang
pun yang memberitahukannya. Mereka langsung shalat saja, tanpa ada
penanda sebelumnya. Seolah seperti tahu sama tahu.

Namun, seiring dengan berkembangnya Islam, banyak sahabat


yang tinggalnya jauh dari masjid. Sebagian lainnya memiliki kesibukan
yang bertambah hingga membuatnya tidak bisa menunggu waktu shalat di
masjid. Atas hal itu, beberapa sahabat usul kepada Nabi Muhammad agar
membuat tanda shalat. Sehingga, mereka yang jauh dari masjid atau yang
memiliki kesibukan bisa tetap menjalankan shalat tepat. Para sahabat Nabi
memiliki usulan yang beragam sebagai tanda masuknya waktu shalat. Ada
yang mengusulkan agar menggunakan lonceng sebagaimana orang
Nasrani. Ada yang menyarankan menggunakan terompet seperti orang
Yahudi. Dan, ada juga merekomendasikan untuk menyalakan api di
tempat tinggi sehingga umat Islam yang rumahnya jauh dari masjid bisa
melihatnya.

Semua usul tersebut ditolak. Ketika kondisi umat Islam ‘buntu’


seperti itu, dikutip dari Siah Nabawi (Ibnu Hisyam, 2018), seorang sahabat
bernama Abdullah bin Zaid menghadap Nabi Muhammad. Ia
menceritakan bahwa dirinya baru saja bermimpi melihat seruan adzan
pada malam sebelumnya. Dalam mimpi tersebut, Abdullah bin Zaid
didatangi seorang berjubah hijau yang sedang membawa lonceng. Semula
Abdullah bin Zaid berniat membeli lonceng yang dibawa orang berjubah
hijau tersebut untuk memanggil orang-orang kepada shalat. Namun orang
tersebut menyarankan kepada Abdullah bin Zaid untuk mengucapkan
serangkaian kalimat, sebagai penanda waktu shalat telah datang.

Serangkaian kalimat adzan yang dimaksud adalah: Allahu Akbar


Allahu Akbar, Asyhadu alla ilaha illallah, Asyhadu anna Muhammadar
Rasulullah, Hayya 'alash sholah hayya 'alash sholah, Hayya 'alal falah
hayya 'alal falah, Allahu Akbar Allahu Akbar, dan La ilaha illallah. Nabi
Muhammad kemudian meminta Abdullah untuk mengajari Bilal bin Rabah
bagaimana cara melafalkan kalimat-kalimat tersebut. Pada saat Bilal bin
Rabah mengumandangkan adzan, Umar bin Khattab yang tengah berada di
rumahnya mendengar. Ia segera menghadap Nabi Muhammad dan
menceritakan bahwa dirinya juga bermimpi tentang hal yang sama dengan
Abdullah bin Zaid. Yakni adzan sebagai tanda masuknya waktu shalat.
Dalam satu riwayat, Nabi Muhammad juga disebutkan telah mendapatkan
wahyu tentang adzan.

Oleh karena itu, beliau membenarkan apa yang disampaikan oleh


Abdullah bin Zaid tersebut. Sejak saat itu, adzan telah resmi sebagai
penanda masuknya waktu shalat. Menurut pendapat yang lebih sahih,
adzan pertama kali disayariatkan di Kota Madinah pada tahun pertama
Hijriyah. Bilal bin Rabbah termasuk muadzin pertama dalam Islam.
Setidaknya ada empat alasan mengapa Bilal dipilih Nabi menjadi muadzin,
yaitu suaranya yang lantang dan merdu, menghayati kalimat-kalimat
adzan, berdisiplin tinggi, dan berani. Bilal terus mengumandangkan adzan.

Ketika Nabi Muhammad wafat, dia tidak bersedia lagi menjadi


muadzin. Alasannya, air matanya pasti akan bercucuran manakala sampai
pada kalimat ‘Asyhadu anna Muhammadar Rasulullah’ sehingga
membuatnya tidak kuasanya melanjutkan adzan. Namun saat Khalifah
Umar bin Khattab tiba di Yerusalem, Bilal diminta untuk adzan sekali lagi.
Dia menyanggupi permintaan tersebut. Menurut Syekh Abddullah As-
Syarqawi, Nabi Muhammad pernah mengumandangkan adzan sekali.
Yakni, ketika beliau dalam sebuah perjalanan. Ketika sampai pada
syahadat kedua, Nabi Muhammad mengumandangkan ‘Asyhadu anna
Muhammadar Rasulullah’. Riwayat lain menyebut Nabi mengucapkan
‘Asyhadu anni Rasulullah'.

3. Adab adzan

Adapun adab melaksanakan azan menurut jumhur ulama adalah sebagai


berikut:

a. Kriteria muazin

1. Muslim dan berakal

2. Baik agamanya

3. Diutamakan orang dewasa, namun jika terpaksa anak kecil tidak


mengapa

4. Memiliki sifat amanah

5. Tidak menerima upah azan

6. Suara muazin lantang dan merdu

b. Ketentuan dan tata cara azan

1. Muazin disunahkan suci dari hadas besar dan kecil

2. Berdiri

3. Muazin menghadap ke arah kiblat ketika mengumandangkan azan;

4. Melakukan azan ditempat tinggi, atau dengan pengeras suara;


5. Memperhatikan tajwid, memperlambat azan dan mempercepat
iqamah;

6. Meletakkan jari-jari di telinga ketika azan

7. Menengok ke kanan dan ke kiri ketika haya’alatain


BAB III

KONDISI OBJEKTIF LOKASI PENELITIAN

A. Profil Lokasi KKN Angkatan 72 Berbasis Riset dan Pengembangan


Potensi Lokal Berkarakter Tahun 2020
1. Sejarah Desa
Kelurahan Sidakersa pada Abad Masa Pra Sejarah tepatnya pada
Abad 15 kebelakang, merupakan pemukiman yang tidak ada
kepemimpinan. Setelah keturunan suku Siwo Mego dari Abung bunga
mayang Way kundang Lampung dari keturunan mukedum Mutar Alam
membentuk pemukiman baru, salah satu cicit garis keturunan mukedum
Mutar alam mendiami kelurahan perigi bersama masyarakat keturunan
Komering Batak Sekala Berak yaitu tuan pegaduh, meru[akan darah
keturunan raja djoengoet, dari suku Komering Sekala Berak juga
mendiami wilayah perigi, mereka membentuk dusun-dusun baru yang
dibelah oleh sungai komering.
Diantara dusun itu ada 9, salah satu dusun dimaksud bersama
Sidokerso. Namun sebelum dinamakan Sidokerso, dusun ini identik
disebut dusun “SELIKUR”. Dikataan dusun SELIKUR dikarenakan
dalam dusun tersebut hanya terdapat dibuah rumah.
Pada Abad 18 (1862) orang yang ditua-tuakan dalam dusun
SELIKUR tersebut meninggal dunia, belum punya darah keturunan dari
darah masyarakat suku Jawa (Mojopahit). Untuk mengenang jasa beliau
diangkat lah nama beliau sebagai nama dusun, dari dusun SELIKUR
menjadi dusun Sidokerso.
Pada tahun 1864 diresmikan oleh Sria Landai dan Tuan Pegaduh
menjadi “Sidokerso”. Hal ini disetujui oleh pemerintahan kesuhunan
Palembang sebagai dusun resmi dalam wilayah Kayu Agung yang
diantaranya :
a. Dusun Sukadana
b. Dusun Paku
c. Dusun Mangun Jaya
d. Dusun Sidokerso
e. Dusun Korte (Jua-Jua)
f. Dusun Kedaton
g. Dusun Kuta Raya
h. Dusun Perigi
i. Dusun Kayu Agung Asli
Dari jumlah dusun inilah marga Kayu Agung identik disebut Morge Siwe
2. Struktur Organisasi Kelurahan Sidakersa

LURAH

SARINAH

SEKRETARIS
LURAH

KASI PEMB & KES KASI PELAYANAN KASI KASI


S.sos UMUM PEMERINTAHAN
TRANTIB
Nurzannah, Se
SARINAH SALMA DEA, S.pd

STAF KELURAHAN

TASRONI

3.  Nama-Nama Lurah yang Pernah Menjabat di Kelurahan Sidakersa


No. Nama Lurah Nama Isteri Tahun

1 Ilyas Ny. Cik Yam 1962-1967

2 Ning Awi Ny. Hayati 1967-1970

3 Husin Ny. Hj. Siti H 1970-1977

4 Hasan Matjik Ny. Cik Mah 1977-1982

5 Abu Nawar Ny. Khoiriah 1982-1999

6 Hambali Ayib Ny. Juaini 1999-2002


7 Arif Firdaus M Ny. Rosalina 2002-2003

8 Adesturianto. S.H Ny. Nurbayah 2003-2010

9 Muhammad Nur, S.Sos Ny. Sarinah 2010-Sekarang

B. Profil Potensi Lokal (Sosial, Ekonomi, Budaya)


1. Luas dan Batas Wilayah
Luas Kelurahan  300 hektar
Batas wilayah
Sebelah Utara : Kelurahan Cinta Raja
Sebelah Selatan : Kelurahan Jua-Jua
Sebelah Barat : Desa Kandis
Sebelah Timur : Sungai Komering
2. Kondisi Geografis
Ketinggian tanah
Banyak curah hujan
Topografi (dataran rendah, tinggi, pantai )
Suhu udara rata-rata : 20⸰C- 32⸰C
3. Kependudukan
Jumlah Penduduk Berdasarkan
a. Jenis kelamin
1. Laki-laki : 1.631 Orang
2. Perempuan : 1.601 Orang
b. Kewarganegaraan
1. WNI : 3232 Orang
Jumlah Penduduk Berdasarkan Agama
a. Islam : 3200 Orang
b. Kristen : 20 Orang
c. Katholik : 10 Orang
d. Hindu : 7 Orang
e. Budha : 5 Orang
Jumlah Penduduk Berdasarkan Usia
a. Kelompok Pendidikan
1. 04-06 tahun
2. 07-12 tahun
3. 13-15 tahun
b. Kelompok Tenaga Kerja
1. 20-26 tahun
2. 27-40 tahun
Jumlah Penduduk Berdasarkan Tingkat Pendidikan
a. Lulusan Pendidikan Umum : 96 orang
b. Lulusan Pendidikan Khusus : 71 orang
Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian
a. Karyawan
b. Wirausaha
c. Tani
d. Pertukangan
e. Buruh Tani
f. Pensiunaan
g. Nelayan
h. Pemulung.
i. Jas
Jumlah Penduduk Berdasarkan Mobilitas Penduduk
a. Lahir
b. Mati
c. Datang
d. Pindah
4. Jumlah Perangkat Kelurahan
a. Kepala Urusan : 4 OrangKepala
b. Lingkungan : 5 Orang
c. Staff
5. Pembinaan RT/RW
a. Jumlah RT : 10 Unit
b. Jumlah RW : 5 Unit
6. Jumlah Pelayanan Masyarakat
a. Pelayanan Umum : 1 orang
b. Pelayanan Kependudukan
c. Pelayanan Legalisasi : 2 orang
7. Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)
a. Jumlah Wajib pajak : 625 orang
b. Jumlah SPPT : 625 orang
c. Jumlah Ketetapan : Rp. 17.222.142
d. Jumlah Realisasi
8. Keputusan Kepala Kelurahan
a. Jumlah keputusan kepala kelurahan yang bersifat mengatur/membebani
masyarakat.
b. Jumlah keputusan kepala kelurahan yang bersifat tidak mengatur.

C. Data dan Peta Aset/Potensi Lokal Berkarakter


1. Peta Lokasi Kelurahan Sidakersa
Gambar 1. Peta Lokasi Sidakersa

Keterangan:
-Garis warna merah merupakan batas lokasi kelurahan Sidakersa.
-Klinik Bidan Siti Zubaidah merupakan lokasi KKN.
BAB IV
PEMBAHASAN

A. Sebelum diterapkan pembekalan ilmu dasar adzan


Sebelum diterapkan pembekalan ilmu dasar adzan untuk
meningkatkan kemampuan dan pengetahuan anak anak. Anak-anak
dikelurahan hanya melakukan kegiatan mereka yaitu bermain setelah sholat
mahgrib. Belum begitu mengetahui dasar dasar adzan seperti kesunahan-
kesunahannya, irama-iramanya, dan tata cara adzan yang baik dan benar..
Anak-anak TPA kelurahan sidakersa hanya mengetahui ilmu adzan sesuai
dengan yang mereka dengar saja.

B. Sesudah diterapkan pembekalan ilmu dasar adzan


Sesudah diberikannya pembekalan ilmu dasar adzan kepada anak
anak. Anak anak mulai rutin untuk belajar lagi dan lagi. Bahkan setiap hari
mereka datang untuk memperdalami ilmu dasar adzan ini. Mengajak teman
teman mereka yang lain untuk ikut dalam pelatihan. Mulai bisa melafalkan
kalimat adzan dengan baik dan Mengerti ilmu dasar adzan serta memahami
adab adab saat adzan.

C. Pelaksanaan pembekalan ilmu dasar adzan


Berikut ini langkah-langkah umum dalam melaksanakan
pembekalan ilmu dasar adzan yaitu :
a. Tahap Pengetahuan
Dalam tahap pelatihan ini anak anak diberi pengetahuan
tentang pengertian adzan, sejarah adzan dan adab adzan
b. Tahap Pelatihan
Setelah diberi pengetahuan tentang adzan. Anak anak mulai
diajarkan secara bertahap yaitu :
1. Cara pengucapan kalimat adzan
Anak anak di ajarkan untuk mengucapkan kalimat adzan sedikit
demi sedikit, agar kami dapat mengoreksi tajwid dan cara pelafalan
huruf dengan benar
2. Cara menambahkan nada pada lafaz adzan
Ketika anak anak sudah bisa melafalkan kalimat adzan dengan
benar, anak anak lalu diajarkan untuk menambahkan irama irama adzan
seperti irama bayati, shoba, hijaz, jiharkah dan nahawand.

Pelaksanaan pembekalan ilmu dasar adzan


BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan
Setelah diberikannya pembekalan ilmu dasar adzan kepada anak anak
kelurahan sidakersa terkhusus di komplek YKP. Anak anak mempunyai
wawasan kemampuan dan pengetahuan tentang dasar dasar adzan, serta
mampu mengetahui pengertian, sejarah dan adab saat melakukan adzan.
B. Saran
Dengan adanya pembekalan ilmu dasar adzan ini anak-anak kelurahan
sidakersa harus mampu dan percayadiri dalam mengaplikasikannya di
kehidupan bermasyarakat khususnya di kelurahan sidakersa komplek YKP ini.
DAFTAR PUSTAKA

Creswell, Jhon. 2013. Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan


Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Maksum, M. Syukron. (2010). Dahsyatnya Adzan. Yogyakarta: Pustaka Marwa.

Wahf al-Qahthani, Sa’id bin ‘Ali. (2006). Rahasia Adzan & Shalat. Yogyakarta:
Maktabah Al-Hanif

Alwi, Hasan. (1988). Kamus Besar Bahasa Indonesia, Departemen Pendidikan


dan Kebudayaan. Jakarta: Balai Pustaka.

Perdana, Andrean (18 Desember). Memahami Motivasi Anak. Tersedia di:


http://edukasi.kompasiana.com/2010/12/18/memahami-motivasi-anak/[2
Maret 2012]
LAMPIRAN

A. Program Kerja Kelompok

No Bidang Prograam Kerja Penanggung


Jawab
Kegiatan

1 BIDANG 1. Mengajar di berbagai sekolah


PENDIDIKAN dan TPA.

2. Memberikan
Pelajaran Tambahan
(LES)
2 BIDANG 1. Mengadakan Kegiatan
KEAGAMAAN yasinan kerumah-rumah
warga setiap hari Senin,
Rabu, dan Jum’at.

2. Pengajian bu-Ibu di Masjid


YKP Darussalam.

3. Pengajian Ibu-Ibu di
Masjid An-Nur.

4. Pembacaan Yasin
setiap bad’da Shubuh
dan setiap malam
Jum’at serta majelis
ta’lim setiap malam
Rabu

5. Festival Islami Sidakersa


yang berisikan lomba dan
tabligh akbar

6. Manasik Haji di Masjid


Muslimin.
BIDANG 1. Senam Pagi setiap hari
OLAHAGA Jum’at dan Minggu pukul
3
DAN UMUM
07:00.

2. Bermain Volly setiap Sore


bersama pemuda-pemuda
Sidakersa.

3. Gotong royong dan warga


turut berpartisipasi serta
pembuatan lapangan volly
oleh mahasiswa KKN serta
pembuatan taman dan tugu
kampung Al-Qur’an juga
membantu tenaga kerja di
Kemenag OKI, masih
banyak kegiatan lainnya.
B. Foto-foto Kegiatan

Gambar 2. Foto Kegiatan Belajar AL-Qur’an di TPA

Gambar 3. Foto Pembacaan Yasin Ba’da Subuh


Gambar 4. Pembacaan Yasin Setiap Malam Jum’at

Gambar 5. Pembacaan Yasin Kerumah-Rumah Warga


Gambar 6. Foto Pengajian Ibu-Ibu di Masjid YKP Darussalam

Gambar 7. Foto Pengajian Ibu-Ibu di Masjid An-Nur


Gambar 8. Foto Ceramah oleh H. Beni Hidayat, Lc.

Gambar 9. Foto Ceramah Cilik M. Raffa Al-Ahya


Gambar 10. Foto Motivator Qori’ Tunanetra

Gambar 11. Foto Lomba Adzan


Gambar 12. Foto Lomba Tahfidz

Gambar 13. Foto Lomba Murottal


Gambar 14. Foto Lomba Mewarnai Kaligrafi

Gambar 15.Foto Kegiatan Mengajar di TPA


Gambar 16. Foto Kegiatan Mengajar di PAUD/TK

Gambar 17. Foto Kegiatan Mengajar Di SD

.
Gambar 18.Foto Kegiatan Bimbingan Belajar

Gambar 19. Foto Lomba Cerdas Cermat

Gambar 20.Foto Yasinan kerumah-rumah warga


Gambar 21.Foto Pengajian ibu-ibu di masjid YKP Darussalam

Gambar 22.Foto Pengajian ibu-ibu di masjid An-Nur

Gambar 23. Foto Yasinan Malam Jum’at


Gambar 24. Foto Pembacaan Yasin Setiap Ba’da Subuh

Gambar 25. Foto Manasik Haji


Gambar 26. Foto Majelis Ta’lim Malam Rabu

Gambar 27. Foto Lomba Adzan


Gambar 28. Foto Lomba Mewarnai Kaligrafi
Gambar 29. Foto Lomba Tahfidz

Gambar 30. Foto Lomba Murottal


Gambar 31. Foto Senam Pagi

Gambar 32. Foto Bermain Voly


Gambar 33. Foto Gotong Royong

Gambar 34. Foto Pembuatan Lapangan Voly


Gambar 35. Foto Pembuatan Taman

Gambar 36. Foto Membantu Tenaga Kerja Kemenag OKI


Gambar 37. Foto Mengikuti Program Manasik Haji

Gambar 38. Foto Ikut dalam Kegiatan Kunjungan Kerja dalam


Rangka Reses 1 DPRD di Kelurahan Sidakersa

Anda mungkin juga menyukai