Anda di halaman 1dari 33

LAPORAN HASIL KULIAH KERJA NYATA

BERBUDAYA AKADEMIK ISLAMI (BUDaI)


PERIODE XIV TAHUN 2022

Di Kel Lempongsari Kec. Gajahmungkur


Kota Semarang

Disusun oleh: Kelompok 144

NO NAMA NIM FAKULTAS


1 Widya Dian Mayangsari 30202100252 FT
2 Khoiron Azis Kurniawan 30202100244 FT
3 Rani Nurul Wijayanti 30202100248 FT
4 Talitha Aurellia Dewi 30202100251 FT
5 Ariz Aryaji 30202100239 FT

Dosen Pembimbing Lapangan:


Mohammad Arifin Noor, S.Kep

LEMBAGA PENELITIAN DAN


PENGABDIAN MASYARAKAT
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN
AGUNG SEMARANG
2022
HALAMAN PENGESAHAN

Dengan selesainya Kegiatan KKN TEMATIK BERBUDAI UNISSULA Periode XIV


Tahun 2022 di Kelurahan Lempong Sari Kecamatan Gajah Mungkur Kota Semarang yang
beranggotakan:

NO NAMA NIM FAKULTAS

1. Widya Dian M 30202100252 Teknik Sipil

2. Khoiron Azis K 30202100244 Teknik Sipil

3 Rani Nurul W 30202100248 Teknik Sipil

4. Talitha Aurellia D 30202100251 Teknik Sipil

5. Ariz Aryaji 30202100239 Teknik Sipil

Laporan Hasil KKN TEMATIK PENGEMBAGAN POTENSI WILAYAH DALAM


RANGKA PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN SEBAGAI IMPLEMENTASI
MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA Kelompok 144 ini disahkan oleh:

Dosen Pembimbing Lapangan,

Mohammad Arifin Noor, S.Kep


NIK. 210911040

Ketua KKN 14

Abdurrohim, S.Psi., M.Si


NIK. 210799003

ii
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur patut kita panjatkan kehadirat Allah SWT, yang
telah memberikan rahmat, taufiq dan hidayahnya, sehingga kami semua dapat
melaksanakan tugas Kuliah Kerja Nyata dan menyelesaikan laporan kelompok
tepat pada waktunya. Salawat serta salam semoga tetap terlimpahkan kepada
junjungan kita Nabi Muhammad SAW, yang telah memberikan syafaat kepada
kita semua sehingga kita selalu berkalan di jalan yang benar.
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada :
1. Allah SWT, yang telah melimpahkan karunia, rahmat dan ridho-Nya sehingga
KKN ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya.
2. Bpk. Abdurrohim, S.Psi., M.Psi., selaku ketua penyelenggara Kuliah Kerja
Nyata (KKN) 14 Unissula 2022,
3. Bapak Muhammad Arifin Noor S.Kep, selaku Dosen Pembimbing
Lapangan (DPL) Kelompok KKN 144,
4. Bpk. Dilinov Kamarullah, S.IP, MM , selaku Lurah Lempong Sari,
Kecamatan Gajahmungkur Kota Semarang,
5. Bpk. Ferry Sataryanto, SH. selaku kepala RW 6 Kelurahan Lempong Sari,
Kecamatan Gajahmungkur Kota Semarang
6. Karang Taruna RW 6 beserta perangkat yang telah banyak memberikan
bantuan selama pelaksanaan KKN,
7. Bapak/Ibu Warga RW 6 Kelurahan Lempong Sari Kecamatan Gajahmungkur
Kota Semarang
Penyusun menyadari bahwa makalah ini masih kurang sempurna dan masih
banyak kekurangan dari segi kualitas dan kuantitas. Oleh karena itu, penyusun
sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk kesempurnaan
makalah ini kedepannya.
Akhir kata penyusun mohon maaf atas segala kekurangannya. Semoga
Makalah Manajemen Proyek ini bermanfaat bagi institusi pendidikan untuk
kedepannya.
Wassalamu ‘alaikum Wr. Wb.
Semarang, Agustus 2022
Penyusun

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN.............................................................................................. ii
KATA PENGANTAR......................................................................................................... iii
DAFTAR ISI ...................................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................... v
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................................... vi
BAB I .......................................................................................................................... 1
A. Latar Belakang............................................................................. 1
B. Tujuan........................................................................................... 2
C. Manfaat......................................................................................... 3
BAB II .......................................................................................................................... 4
A. Program Kerja.............................................................................. 4
B. Indikator Keberhasilan................................................................. 5
BAB III .......................................................................................................................... 9
A. Cara Pelaksanaan........................................................................ 9
B. Sumber Dana............................................................................... 11
C. Hambatan.................................................................................... 11
D. Alternatif Pemecahan.................................................................. 11
E. Dampak Positif Pelaksanaan KKN............................................. 12
F. Tanggapan Masyarakat............................................................... 13
BAB PENUTUP.................................................................................................................. 14
A. Kesimpulan................................................................................. 14
B. Saran........................................................................................... 18
LAMPIRAN........................................................................................................................ 19
A. Foto Dokumentasi....................................................................... 19
B. Laporan LINK KKN................................................................... 25
C. Screenshoot Jumlah Follow and Like......................................... 26
D. Screenshoot sudah memfollow kanal Medsos Universitas......... 27

iv
DAFTAR GAMBAR
Dokumentasi Kegiatan......................................................................................................... 19

v
DAFTAR LAMPIRAN
LAMPIRAN........................................................................................................................ 19
A. Foto Dokumentasi....................................................................... 19
B. Laporan LINK KKN................................................................... 25
C. Screenshoot Jumlah Follow and Like......................................... 26
D. Screenshoot sudah memfollow kanal Medsos Universitas......... 27

vi
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk suatu pengabdian mahasiswa
terhadap masyarakat dan merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma
Perguruan Tinggi. Dengan diadakannya KKN diharapkan seorang mahasiswa
semakin matang dengan disiplin keilmuannya. KKN juga berupaya
mewujudkan pendidikan yang lebih efektif yaitu pendidikan yang langsung
dialami oleh mahasiswa, jadi tidak hanya sekadar materi, tetapi yang lebih
penting adalah aplikasi dari teori-teori yang telah diperoleh dibangku kuliah
yang harus diterapkan didalam lingkungan masyarakat. Selain itu terkadang
teori-teori yang telah kita dapat dibangku kuliah ternyata tidak sama dengan
kenyataan yang ada didalam lingkungan masyarakat. Sebagai peserta KKN
kita harus bisa menyesuaikan dengan kenyataan yang ada. Kita tidak hanya
paham tentang teori saja, melainkan kita harus bisa menerapkan dan belajar
dari pengalaman-pengalaman yang telah kita dapat didalam lingkungan
masyarakat dari pengalaman tersebut kita dapat menjadikan pemikiran kita
menjadi lebih dewasa.
Melalui program KKN ini diharapkan mahasiswa diperkenalkan secara
langsung dengan kehidupan bermasyarakat secara langsung dengan segenap
permasalahannya. Dengan ditemukannya masalah di dalam masyarakat,
mahasiswa dituntut untuk mencari pemecahannya melalui mekanisme sistem
kerja interdisipliner keilmuan masing-masing.
Melalui kegiatan KKN ini diharapkan juga dapat dijadikan sebagai
jembatan bagi mahasiswa untuk menuju di kehidupan yang sesungguhnya,
yaitu setelah mahasiswa tersebut lulus dari perguruan tinggi. Berdasarkan
pertimbangan-pertimbangan tersebut maka kegiatan KKN dianggap penting
dan harus diselenggarakan.

1
B. TUJUAN
Tujuan dari pelaksanaan KKN adalah disamping sebagai kewajiban
mahasiswa dalam mengikuti mata kuliah intrakurikuler juga melibatkan
mahasiswa, staf pengajar serta pembangunan daerah untuk menuju tercapainya
manusia yang maju, adil dan sejahtera berdasarkan Pancasila. Sedangkan
tujuan diadakannya KKN adalah sebagai berikut :
1. Tujuan Akademik
a. Mendewasakan alam pikiran mahasiswa serta memantapkan wawasan
keilmuan dan kemasyarakatan sekaligus memperdalam pengetahuan
mahasiswa tentang manfaat pendidikan, meningkatkan tanggung jawab
mahasiswa terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
b. Memperoleh gambaran yang jelas tentang tata kehidupan masyarakat
secara riil, menggali potensi-potensi yang ada dalam masyarakat,
meletakkan dasar-dasar pengembangan sumber daya manusia,
sehingga proses transformasi keilmuan dari kampus dapat diterapkan
didalam masyarakat.
2. Tujuan non Akademik
a. Mengkoordinasikan dan meletakkan dasar-dasar tumbuhnya sumber
daya manusia (SDM) masyarakat desa, sehingga pada saatnya nanti
bersamaan dengan berkembangnya sektor-sektor pembangunan
masyarakat, mahasiswa mempunyai persiapan yang memadai dalam
meningkatkan ketrampilan hidupnya.
b. Memantapkan kerangka landasan bagi upaya terwujudnya
kesejahteraan hidup lahir batin, mendorong dan memotifasi potensi
SDM yang ada di masyarakat ke arah kehidupan yang dinamis,
memiliki wawasan keagamaan yang cukup, etos kerja yang tinggi dan
demokratis.

2
C. MANFAAT
1. Mahasiswa
a. Memperluas wawasan dan mendewasakan cara berfikir terhadap
fenomene-fenomena yang terjadi di masyarakat dengan memakai
paradigma keilmuan yang dipelajari dari kampus.
b. Memberikan keterampilan praktis tentang metode-metode ilmiah dan
dalam aplikasinya terhadap pengembangan diri dan persiapan terjun di
masyarakat.
c. Menanamkan sense of research dan sense of critique (budaya
penelitian dan budaya kritis) atas fenomena yang terjadi di masyarakat
guna memperoleh gambaran yang jelas tentang apa yang harus
dikembangkan di masyarakat.
2. Masyarakat
a. Memperoleh alternatif pemikiran dan pengetahuan yang baru dan
dibutuhkan dalam pengembangan masyarakat, baik skala desa,
kecamatan atau kabupaten.
b. Memperoleh bantuna pemikiran dan ilmu pengetahuan sekaligus
mengetahui data-data tentang potensi fisik dan non fisik, sehingga
dapat dioptimalisasikan melalui pembangunan yang nyata.
3. Universitas
a. Memperoleh feed back (umpan balik) dari hasil integrasi mahasiswa
dengan dinamikan masyarakat yang plural, sehingga segala kebijakan
perguruan tinggi yang menyangkut pendidikan (kurikulum) dapat
disesuaikan dengan kebutuhan yang ada di masyarakat.
b. Memperoleh fenomena riil dan kasus nyata yang bisa dipakai sebagai
salah satu rujukan materi dalam kegiatan akademik, terutama
penemuan masalah untuk pengembangan penelitian ilmiah.

3
BAB II
PROGRAM KERJA KKN

A. PROGRAM KERJA
1. Pendidikan dan keagamaan
Berdasarkan hasil proker KKN yang kami lakukan di RW 6 Kelurahan
lempong Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang adapun
kegiatan yang telah kami laksanakan Program Kerja, antara lain:
a. Melakukan penyuluhan berupa buku saku terkait STUNTING
dalam pertemuan PKK RW 6 Kelurahan Lempong Sari,
Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang,
b. Melakukan penyuluhan berupa buku saku terkait BIRRUL
WALIDAIN dalam pertemuan Sinau Bareng anak-anak SD dan
SMP RW 6 Kelurahan Lempong Sari, Kecamatan Gajahmungkur,
Kota Semarang,
c. Melakukan penyuluhan berupa MMT SOP Sholat di lingkungan
RW 6 Kelurahan Lempong Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota
Semarang,
d. Memberikan bimbingan belajar (BIMBEL) kepada siswa SD/MI.
e. Mengikuti beberapa kegiatan-kegiatan keagamaan di masyarakat,
diantaranya, memperingati 10 Muharram di Balai warga RW 6
Kelurahan Lempong Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota
Semarang,
f. Kerja Bakti untuk menyambut hari Kemerdekaan RI yang ke 77
di lingkungan RW 6 Kelurahan Lempong Sari, Kecamatan
Gajahmungkur, Kota Semarang,
g. Berpartisipasi dalam lomba Toga (Tanaman Obat Keluarga)
tingkat Kecamatan,
h. Mengadakan perlombaan Agustusan di lingkungan RW 6 Kelurahan
Lempong Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang,.

4
B. INDIKATOR KEBERHASILAN
1. Pendidikan dan keagamaan
Setelah melaksanakan beberapa Program kerja yang ada. Dapat di
jelaskan beberapa indicator keberhasilan, yakni:
a. Memberikan bimbingan belajar kepada peserta didik, dari tingkat
SD/MI, dengan peserta anak-anak dari RW 6 Kelurahan Lempong
Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang .
b. Bekerja sama dengan pemuka agama dalam ikut serta kegiatan
keagamaan, seperti acara memperingati 10 Muharram,
c. Bekerja sama dengan ibu-ibu PKK RW 6 dan perangkat Desa
dalam mengadakan penyuluhan terkait STUNTING,
d. Bekerja sama dengan Karang Taruna RW 6, mengadakan
penyuluhan terkait BIRRUL WALIDAIN dalam pertemuan Sinau
Bareng anak-anak SD dan SMP RW 6 Kelurahan Lempong Sari,
Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang,
e. Bekerja sama dengan Takmir Masjid Baiturrochim RW 6,
mengadakan penyuluhan terkait SOP Solat dalam pertemuan
Sinau Bareng anak-anak SD dan SMP RW 6 Kelurahan Lempong
Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang,
f. Mengadakan kegiatan Lomba memperingati Hari Kemerdekaan
Republik Indonesia yang ke 77.

Program kerja bidang Pendidikan dan Keagamaan :


a. Melaksanakan Bimbingan Belajar tingkat SD/MI
Pelaksanaan
Tanggal : 23 Juli 2022 s.d 13 Agustus 2022
Tempat : Balai Warga RW 6
Hari : Setiap Hari Senin dan Rabu
Waktu : 18.00-22.00 WIB

5
b. Melaksanakan Memperingati 10 Muharram
Pelaksanaan
Tanggal : 7 Agustus 2022
Tempat : Balai Warga RW 6
Hari : Minggu
Waktu : 19.30-22.00 WIB

c. Melaksanakan Penyuluhan kepada Ibu PKK terkait STUNTING


Pelaksanaan
Tanggal : 4 Agustus 2022
Tempat : Balai Warga RW 6
Hari : Kamis
Waktu : 16.00 – 17.30 WIB

d. Melaksanakan Penyuluhan terkait BIRRUL WALIDAIN dalam


pertemuan Sinau Bareng
Pelaksanaan
Tanggal : 8 Agustus 2022
Tempat : Balai Warga RW 6
Hari : Senin
Waktu : 18.00-22.00 WIB

e. Melaksanakan Penyuluhan terkait SOP Solat dengan takmir masjid


Baiturrochim RW 6
Pelaksanaan
Tanggal : 5 Agustus 2022
Tempat : Masjid Baiturrochim RW 6
Hari : Jumat
Waktu : 16.00 – 17.00 WIB

6
f. Mengadakan Kegiatan Lomba Memperingati Hari Kemerdekaan
Pelaksanaan
Tanggal : 6 Agustus 2022 s.d 7 Agustus 2022
Tempat : Lapangan dan Balai RW 6
Hari : Sabtu dan Minggu
Waktu : 09.00 – 17.00 WIB

7
2. Pengembangan Lingkungan
Indikator keberhasilan pengembangan lingkungan adalah sebagai
berikut :
a. Membersihkan Balai desa RW 6 Kelurahan Lempong Sari,
Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang.
b. Membuat taman TOGA (Tanaman Obat Keluarga) di Balai desa
RW 6 Kelurahan Lempong Sari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota
Semarang.

Program kerja bidang pengembangan lingkungan :


a. Kerja Bakti
Pelaksanaan
Tanggal : 7 Agustus 2016
Hari : Minggu
Waktu : 08.00-10.00 WIB

b. Melaksanakan lomba TOGA tingkat Kecamatan


Pelaksanaan
Tanggal : 7 Agustus 2016
Hari : Minggu
Waktu : 16.00-17.00 WIB

Partisipasi :
a. Menyediakan tanaman TOGA dan alat untu menanam
Bersama ibu ibu PKK RW 6,
b. Memberi Nama Tag tanaman TOGA dengan disertai
logo Unissula KKN 14 tahun 2022.

8
BAB III
PELAKSANAAN PROGRAM KERJA KKN

A. Cara Pelaksanaan Program KKN


1. Pendidikan dan keagamaan
a. Dalam meningkatkan pengajaran pendidikan SD/MI, bekerja
sama dengan karang taruna RW 6. Kelompok yang terdiri dari 10 -
15 orang. Pengajaran dimulai dari pukul 18.00 – 22.00 WIB. Kami
mengajar materi yang di ajarkan sekolah melalui buku paket masing –
masing siswa dan mengajar PR (apabila siswa memiliki PR).
Anak-anak sangat antusias dengan datangnya kami, mereka
semakin semangat untuk belajar dengan metode yang
menyenangkan, dapat disimpulkan bahwa dengan datangnya
kami itu sangat membantu dan membawa dampak positiv bagi
orang tua murid maupun peserta anak – anak RW 6.
b. Mengikuti beberapa kegiatan-kegiatan keagamaan di
masyarakat,diantaranya, Peringatan 10 Muharram yang
dilaksanakan pada tgl 7 agustus 2022, yang di adakan oleh RW 6
yang di ikuti oleh peserta KKN yang jumlahnya ada 5 mahasiswa,
perangkat desa dan warga sekitar kurang lebih berjumlah 50
orang.
c. Bekerja sama dengan ibu RW 6 dalam mengadakan Penyuluhan
terkait STUNTING. Pelaksanaan pelatihan dilaksanakan pada
taggaal 4 Agustus 2022 pada saat pertemuan rutin PKK RW 6.
d. Bekerja sama dengan Takmir Masjid Baiturrochim guna
melalukan penyuluhan terkait SOP solat yang diadakan di masjid
Baiturrochim pada tanggal 5 Agustus 2022.

9
2. Pengembangan Lingkungan
a. Peringatan Hari Kemerdekaan RI yang ke 77, KKN Kelompok
144 mengadakan Kerja bakti yang di pimpin oleh Ibu RW 6,
Lomba anak dan remaja yang di pimpin oleh Ketua Karang
Taruna RW 6 Kelurahan Lempong Sari Kecamatan
Gajahmungkur Kota Semarang.

3. Kesehatan
a. Mengikuti lomba TOGA (Tanaman Obat Keluarga) Mewakili
RW 6 Keluaran Lempong Sari pada Tingkat Kecamatan
Gajamungkur Kota Semarang,

10
B. Sumber Dana
Keselurahan dana yang pergunakan selama melaksanakan program kerja
seluruh bidang diambil dari dana kas kelompok KKN Kelompok 144
tahun 2022.

C. Hambatan-Hambatan
1. Pendidikan dan keagamaan
Dalam pelaksanaan program kerja terdapat beberapa hambatan, yakni:
a. Ada beberapa anak yang kurang merespon terhadap kegiatan
sinau bareng.

D. Alternatif pemecahan
1. Pendidikan dan keagamaan
Jika di tinjau dari segi permasalahan dari program kerja dapat
dilakukan berbagai alternative pemecahan masalah, yakni:
a. Pendekatan-pedekatan secara berkesinambungan lewat orang
tua murid.

b. Kegiatan pengabdian dilaksanakan secara terjadwal.

11
E. Dampak Positif Pelaksanaan KKN
Dampak positif pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNISSULA Kelompok
144 terhadap RW 6 Kelurahan Lempong Sari Kecamatan Gajahmungkur Kota
Semarang:
1. Semakin meningkatnya pendidikan anak-anak yang ada di RW 6
2. Semakin meningkatnya anak-anak belajar bersama /kelompok RW 6
3. Masyrakat lebih mengerti /memahami tentang tugas-tugas dari peserta
KKN.
4. Masyarakat mulai memahami kekurang-kekurang yang ada di
desanya. Terutama dari segi pendidikan.
5. Pemuda mulai mengerti tentang pentingya berorganisasi antar
pemuda.

6. Terjalinnya tali silaturrahim antar peserta KKN dengan masyarakat.

12
F. Tanggapan Masyarakat
Pendapat masyarakat tentaang keberadaan KKN di RW 6 Kelurahan
Lempongsari Kecamatan Gajamungkur Kota Semarang, diantaranya :
1. Ada beberapa masyarakat yang menilai bahwa di RW 6 yang sering
ditempati sebagai lokasi KKN, merasa bahwa KKN tahun ini dari
UNISSULA, lebih terfokuskan pada sector pendidikan, keagamaan,
dan kemasyarakatan.
2. KKN UNISSULA di RW 6 dinilai masyarakat lebih mudah
bersosialisasi dengan masyarakat, terbukti dengan adanya kegiatan
yang dimulai sebelum proses sosialisasi KKN berlangsung.
3. Ada pula beberapa orang yang berpendapat bahwa dengan
pelaksanaan KKN UNISSULA yang bertepatan dengan Bulan
Agustus, maka focus mahasiswa yaitu pada peringatan HUT RI yg ke
71, terbukti dengan aktifnya partisipasi peserta KKN, dalam kegiatan
perlombaan di RW 6.

13
BAB
PENUTUP

A. Kesimpulan
a. RW 6 Kelurahan Lempong Sari Kecamatan Gajahmungkur Kota
Semarang termasuk masyarakat yang sudah berkembang dengan dari
berbagai sector.
b. Ada beberapa program yang di rencanakan oleh peserta KKN UNISSULA
Kelompok 144 tahun 2022 di RW 6, diantaranya pada sector pendidikan
dan keagamaan dan pengembangan lingkungan.
c. Beberapa program yang direncanakan oleh peserta KKN UNISSULA
Kelompok 144 telah terlaksana.

NO Kegiatan Sub Kegiatan Beban SKS


1. Pemberian 1. Membuat buku saku tentang 0,5 sks x 2
penyuluhan/ pelatihan Penyuluhan; Pelatihan; Pencegahan; kegiatan =
melalui berbagai Penanggulangan; Penerimaan 1 sks
media sosial (output Masyarakat terhadap STUNTING,
produk: video, KEKERASAN SEKSUAL DALAM
pamlet, MMT dan RUMAH TANGGA,
buku saku) BAHAYANYA LGBT , TRAUMA
HEALING, PFA
(PSYCHOLOGICAL FIRST AID)
DAN BIRRUL WALIDAIN. Buku
saku yang dibuat ini harus dimulai
dengan gambar logo universitas dan
Fakultas serta menyebutkan fakultas
anggota kelompok dan DPL
kemudian baru kontennya. Buku
saku yang dibuat ini minimal di
share melalui medsos sebanyak
minimal 3 bentuk medsos (IG,
YOUTUBE, FB, TWITTER, dll
yang minimal memiliki followers

14
100 orang anggota dari berbagai
kalangan masyarakat) dan di like
oleh minimal 50 followers dan atau
dibagikan kepada masyarakat umum
minimal 25 buku saku dan sekaligus
0,5 sks x 2
menyerahkan bentuk buku saku yang kegiatan =
hardcopy maupun softcopy ke 1 sks
LPPM sebanyak minimal 3 hardcopy
dan satu softcopy ke Sistem KKN
Online/SIKAPE.
http://sikape.unissula.ac.id
Penyerahan Buku saku kepada
masyarakat umum harus disertai
dengan dokumen video saat
penyerahan.

2. Membuat Poster dan MMT tentang


SOP Sholat, SOP Pertemuan,
penyuluhan, pelatihan, pencegahan,
penanggulangan, penerimaan
masyarakat terhadap stunting,
kekerasan seksual dalam rumah
tangga, bahayanya penyimpangan
seksual, trauma healing, pfa
(psychological first aid) dan Birrul
Walidain, cara hidup sehat agar
dapat meningkatkan imun tubuh dan
lain lain. Pamlet atau MMT yang
dibuat ini harus ada logo universitas
dan menyebutkan semua fakultas
yang ada sekaligus nama anggota
kelompok/mandiri dan nama DPL.
Poster atau MMT yang dibuat ini
minimal di share melalui medos

15
sebanyak 3 bentuk medsos (IG,
YOUTUBE, FB, TWITTER, dll
yang minimal memiliki followers
100 orang anggota dari berbagai
kalangan masyarakat) dan di like
oleh minimal 50 followers dan
1 sks x 1
ditempelkan di beberapa tempat
kegiatan =
strategis minimal 10 tempat strategis 1 sks
di wilayahnya, dengan diberi nomor
2. disetiap pamflet atau MMT.
Softcopy dari pamflet atau MMT
serta bukti video dapat dikirim ke
Sistem KKN Online/ SIKAPE
Pendampingan belajar http://sikape.unissula.ac.id
baik secara on-line
1. Melakukan pendampingan belajar
maupun offline untuk
dan mengajar secara off-line bagi
siswa SD/SMP
guru maupun siswa dalam bentuk les
privat bagi siswa, pelatihan bagi
guru dan siswa, pendampingan
belajar dan mengajar off-line atau
yang lain, untuk meningkatkan
kemampuan siswa dan guru dari
yang belum faham menjadi faham,
yang kurang menarik penyajian
materi pembelajaran menjadi
menarik bagi siswa.
PENDAMPINGAN BELAJAR INI
HARUS DIURAI WAKTUNYA
BERAPA LAMA DALAM
SEHARI DAN DILAKUKAN
SELAMA BERAPA HARI.
PERHITUNGAN SKS DALAM
PENDAMPINGAN INI YAITU

16
SATU SKS TERHITUNG
SELAMA 20 JAM. JIKA
MENGAMBIL 3 SKS BERARTI 20
JAM DIKALIKAN 3 SKS
JUMLAH 60 JAM SELAMA 17
HARI. Hasil pembelajaran,
pendampingan, pelatihan dan lain-
lain dapat di upload melalui media
sosial yang sudah di edit dengan
didahului Penjelasan tentang
unissula dan fakultas yang ada. Satu
kegiatan pendampingan dengan
durasi satu jam serta di upload di
media sosial sebanyak 3 bentuk
medsos (IG, YOUTUBE, FB,
TWITTER, dll yang minimal
memiliki followers 100 orang
anggota dari berbagai kalangan
masyarakat) dan di like oleh
minimal 50 followers. Penguploadan
minimal 30 menit. Bukti link dapat
di kirim ke Sistem KKN
Online/SIKAPE
http://sikape.unissula.ac.id

17
B. Saran
Program kerja selama 3 minggu penuh telah terlewati dengan suka
duka. Betapa berharganya bimbingan yang diberikan masyarakat kepada kami
sehingga kami memperoleh ilmu yang bermanfaat. Namun disisi lain, kami
tidak dapat membalas kebaikannya dengan apapun, kecuali hanya dengan
ucapan terimakasih dan doa yang tak terhingga.
Kami berharap dari serangkaian program kerja yang telah
dilaksanakan dapat bermanfaat dan berkesinambungan, baik bagi pihak kami
sendiri sebagai mahasiswa atau masyarakat yang bersangkutan. Karena
sebentar lagi perpisahan akan memisahkan kita.
Harapan dari mahasiswa adalah semoga masyarakat dapat
mengembangkan potensi diri sehingga dapat meningkatkan produktivitas
potensi yang terkandung di RW 6 ini. Perlu ditingkatkan pemahaman
masyarakat terhadap eksistensi mahasiswa KKN sebagai motivator atau
penggerak kegiatan. Bagi mahasiswa KKN berikutnya diharapkan bisa
membuat program kegiatan yang lebih bermanfaat sesuai dengan kebutuhan
desa yang bersangkutan.

18
LAMPIRAN
DOKUMENTASI FOTO KEGIATAN

Foto diambil pada saat kegiatan perkenalan di Kelurahan dan RW6

19
DOKUMENTASI FOTO KEGIATAN

Foto diambil pada saat kegiatan Lomba 17 Agustus

20
DOKUMENTASI FOTO KEGIATAN

Foto diambil pada saat kegiatan Penyuluhan STUNTING

21
DOKUMENTASI FOTO KEGIATAN

Foto diambil pada saat kegiatan Lomba TOGA

22
DOKUMENTASI FOTO KEGIATAN

Foto diambil pada saat kegiatan Sinau Bareng

23
DOKUMENTASI FOTO KEGIATAN

Foto diambil pada saat kegiatan pemasangan MMT dan Pamflet

24
LAPORAN LINK KKN Kelompok 144 Tahun 2022
https://instagram.com/kkn144unissula?igshid=YmMyMTA2M2Y=

25
Screenshoot Jumlah Pengikut dan suka (follow and like)

26
Screenshoot sudah memfollow kanal MEDSOS UNIVERSITAS

27

Anda mungkin juga menyukai