Anda di halaman 1dari 3

1. Bagaimana Histori atau sejarah memulai usaha catering ?

Berawal dari warung makan, melakukan usaha dengan semangat dan fokus, serta
percaya bahwa hasil produk yang diolah mampu bersaing dan diterima
masyarakat secara umum.
Usaha dijalankan secara tekun dengan mempertahankan kualitas produk/ cita rasa
makanan yang khas, berkembang dari menjual produk secara umum menjadi
catering rumahan.

2. Bagaimana usaha bisa berkembang menjadi seperti saat ini ?


Dengan mempelajari ilmu management dibidang usaha kuliner/ jasa boga dan
kemauan untuk terus berkembang, catering rumahan yang dikelola kami
kembangkan menjadi badan usaha CV.Tanjung Rasa di tahun 2008 dimana
sebelumnya kami dikenal oleh calon mitra kerja dari services dan kualitas produk
yang cocok dengan kebutuhan mereka. Pada saat itu kami dipercaya untuk
melakukan support catering di PT.SIS
Pada tahun 2013 dengan adanya perubahan update perijinan yang diperlukan
untuk dapat melakukan support catering di area pertambangan, CV.Tanjung Rasa
melakukan perubahan menjadi badan hukum Perseroan Terbatas dengan Nama
PT.Tanjung Paser Abadi.
Sudah pernah bermitra dengan beberapa perusahaan support pertambangan
diantaranya:
PT.SIS, PT.SIMS, PT.PAMA, PT.BUMA, PT.KIDECO JAYA AGUNG, PT.DNX, PT.MHA
Dan saat ini ditahun 2022 yang masih berjalan:
PT.KIDECO, PT.PAMA, PT.MHA
Juga ada pembukaan 2 outlate baru di Balikpapan dan Banjarbaru

3. Program promosi seperti apa yang dilakukan untuk dapat membantu


perkembangan usaha?
Hal pertama yang dilakukan dengan menjalin hubungan yang baik dengan mitra
kerja yang sudah berjalan, dengan cara fokus memberikan pelayanan terbaik,
mempertahankan kualitas produk dari cita rasa, dan melakukan perbaikan secara
berkesinambungan pada saat ada saran atau masukan dari mitra kerja. Dari
hubungan baik tersebut membuat nama PT.Tanjung Paser Abadi diketahui oleh
relasi mitra kerja kami, adapun promosi lainnya dari melalui sosial media
FaceBook dimana kami mempunyai akun untuk melakukan share tentang kegiatan
catering atau event spesial kami.
4. Bagaimana cara untuk tetap dapat mempertahankan kualitas dan pelayanan
services ?
PT.Tanjung paser abadi sangat peduli dengan keamanan pangan (food safety),
kebersihan, dan kesehatan (food hygiene).

Untuk dapat mempertahankan kualitas produk, proses persiapan memasak bukan


hanya dilakukan pada saat ada di dapur saja, tetapi melakukan beberapa tahapan
yang disebut dengan proses raw material dari mulai pertama pembelian barang,
Dilakukan pengecekan kualitas datang barang,
Standard penyimpanan bahan baku makanan,
Melalui proses sortir,
Baru masuk proses prepare, dan dimasak dengan memperhatikan suhu panas
memasak dan tingkat kematangan masakan

5. Bagaimana contoh Raw material handling yang dimaksud ?


Raw Handling material bertujuan untuk memastikan barang yang diterima dari
suppliyer dalam keadaan baik, juga proses mengamankan bahan tersebut dengan
cara penyimpanan bahan baku yang sesuai dengan jenisnya.
a. Pemilihan bahan baku pabrikan yang akan digunakan minimal mempunyai
label halal, terdaftar di BPOM, dan mempunyai keterangan tanggal kadaluarsa
b. Bahan baku untuk sayuran hijau dilakukan pengecekan fisik, tidak ada nya
bagian sayuran yg rusak, tidak terdapat bekas gigitan ulat, warna daun masih
hijau segar, dan disimpan dalam suhu penyimpanan rentan suhu angka 4 sd 15
derajat celcius
c. Sedangkan untuk lauk utama (ayam, ikan, daging) saat penerimaan barang
dilakukan pengecekan secara visual dari tekstur fisik barang, kondisi masih
harus kenyal/ elastis, berwarna segar (tidak kebiru-biruan), tidak berbau
busuk, dan disimpan dalam suhu penyimpanan rentang -15c sd -18c

6. Bagaimana cara untuk tetap mempertahankan kualitas makanan yang sudah


siap konsumsi ?
Untuk mempertahankan rasa dari makanan siap konsumsi, dilakukan teknis saji
yang sesuai dengan konsep penyajiannya, misal :
a. Makanan saji dingin, kita simpan dengan wadah tertutup dan dimasukan
kedalam chiller, dan baru akan disajikan pada saat makanan akan dikonsumsi
b. Makanan saji panas kita simpan dengan menggunakan alat pemanas, dan
c. Menu berkuah jika tidak akan dimakan dengan segera kita pisahkan terlebih
dahulu kuah dengan bahan lainnya.
d. Pada menu meal box, dilakukan dengan memparhatikan suhu makanan
7. Apakah dalam proses menjalankan usaha, ada pelatihan yang dilakukan ?
Tentu, selain mempelajari ilmu management bisnis perlu juga adanya pelatihan
kompetensi karyawan, dan juga sertifikasi yang terpenuhi. Untuk apa?
a. Kompetensi karayawan diperlukan untuk proses berjalannya sistem yang ada
di catering, dari mulai aktifitas produksi, dari mulai penanganan bahan
material (hygiene dan sanitasi), juga menjamin keamanan pangan (food
safety)
b. Sertifikasi dilakukan untuk menentukan standar sistem yang akan diterapkan
di internal usaha, dan dapat melakukan evaluasi terhadap efektifitas sistem
tersebut dalam menunjang proses usaha.
Di PT.Tanjung Paser Abadi saat ini kita sudah menjalankan sistem HACCP, Hygiene
Sanitasi, Manajemen Mutu (ISO 9001:2015), Kesehatan keselamatan kerja (ISO
45000), dan di tahun 2022 ini sedang dalam proses untuk menerapkan Keamanan
Pangan (ISO 22000)

8. Selain dari melakukan pengecekan bahan secara visual, apakah ada cara lain
yang digunakan untuk melakukan pengecekan bahan baku ?
Control yang dilakukan selain pengecekan secara visual, kami lakukan juga
pengecekan uji test zat kimia secara mandiri dengan menggunakan reagen
Formalin dan Borak pada bahan baku seperti ikan, ayam, daging, dan tahu.
Adapun control tambahan lainnya yang dilakukan terkait sumber air memasak kita
lakukan uji sample lab kandungan air secara periode sebulan sekali.

9. Diluar operasional catering, bagaimana cara untuk menjaga hubungan harmonis


dengan pihak eksternal diluar customer ?
Dalam menjaga hubungan dengan pihak eksternal kita ada melakukan kerjasama
dalam bentuk CSR dengan pihak lokal, dimana kita menjalin hubungan dengan
petani dan ukm dengan cara menjadi rekanan.

Ada program berbagi dimana Owner kami melakukan infaq rutin dari setiap
outlate harian yang disalurkan bersamaan menjadi donatur tetap ke pesantren
dan mesjid. Juga di bulan Ramadhan tahun ini ada program berbagi 1.200 snack
takjil dan 1.200 pack meal sahur yang dilakukan secara harian. Selain dari program
yang dilakukan secara internal, kami juga mensupport kegiatan lainnya yang
dilakukan sekitar bersama dengan lembaga eksternal.

Anda mungkin juga menyukai