Anda di halaman 1dari 10

USULAN PROPOSAL PENELITIAN

KEGIATAN SATU BIDANG/LINIER/SEJENIS/SEARAH


TAHUN 2021

IMPLEMENTASI METODE ABSENSI MELALUI


APLIKASI MOBILE PADA SISTEM ABSENSI KARYAWAN

OLEH:
Waisul Kurni
191011401707

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS PAMULANG
PAMULANG
2021
LEMBAR IDENTITAS DAN PENGESAHAN

PROPOSAL PENELITIAN KEGIATAN SATU


BIDANG/LINIER/SEJENIS/SEARAH
TAHUN 2021

Judul : Implementasi Absensi Melalui Aplikasi


Mobile Pada Sistem Absensi Karyawan
Peneliti Utama
Nama : Waisul Kurni
Jenis Kelamin : Laki-Laki
NIDN : 191011401707
Jabatan Akademik : Mahasiswa
Prodi/Fakultas/Pusat Penelitian : Teknik Informatika/ Teknik/ LPPM UNPAM
Alamat Kantor : Jl. Surya Kencana No.1 Pamulang-Tangerang
Selatan, Banten
Jangka Waktu Penelitian Lokasi/Pusat : 6 Bulan
Penelitian : Jl. Jendral Sudirman Kav 71. – Kebayoran
Baru, Jakarta Selatan/Gedung Sequis Tower
Biaya yang diusulkan : Rp.
Sumber Dana : Yayasan Sasmita Jaya

Jakarta, 28 September 2021

Mengetahui
Kaprodi Teknik Informatika Peneliti

Achmad Udin Zailani, S.Kom, M.Kom Waisul Kurni


NIDN : 0429058303 NIM: 191011401707

Menyetujui
Dekan Fakultas Teknik Ketua LPPM

Syaiful Bakhri, S.T, M.Eng.Sc, Ph.D Ali Madinsyah, S.E., M.M.


NIDN:0408085402 NIDN: 0417067101

i
DAFTAR ISI

LEMBAR IDENTITAS DAN PENGESAHAN ............................................ i

DAFTAR ISI ................................................................................................. ii

ABSTRAK.................................................................................................... iii

ABSTRACT ................................................................................................... iv

KATA PENGANTAR ................................................................................... v

DAFTAR GAMBAR ....................................Error! Bookmark not defined.

DAFTAR TABEL ........................................Error! Bookmark not defined.

BAB I PENDAHULUAN.............................................................................. 1

1.1 Latar Belakang Masalah ................................................................ 1

1.2 Identifikasi Masalah ...................................................................... 2

1.3 Rumusan Masalah ......................................................................... 2

1.4 Tujuan Penelitian ........................................................................... 2

1.5 Manfaat Penelitian ......................................................................... 2

1.6 Batasan Masalah ............................................................................ 3

1.7 Metode Penelitian .......................................................................... 3

ii
ABSTRAK

Proses absensi karyawan sangat diperlukan untuk dijadikan


sebagai laporan bulanan selain itu absensi juga diperlukan untuk
data penggajian berdasarkan jumlah kehadiran. Seiring
berkembangnya teknologi absensi karyawan sudah dilakukan
menggunakan mesin Finger Print yang bertujuan untuk
mempermudah absensi karna tidak perlu dilakukan secara manual
dan perekapan absensi lebih mudah dilakukan dengan cara
pengambilan data absensi melalui mesin Fingerprint.
Adapun pada masa pandemic Covid-19 dimana pembatasan
sosial diberlakukan juga dihimbau agar tidak bersentuhan, karena
salah satu penyebaran virus Covid-19 adalah melalui sentuhan.
Hal ini mengakibatkan absensi karyawan melalui mesin
Fingerprint menjadi sangat beresiko karena dapat menyebarkan
virus Covid-19 melalui sisa sentuhan pada template finger mesin
Fingerprint
Metode absensi melalui Aplikasi Mobile menggunakan
update database secara otomatis, dimana ketika setelah
melakukan absensi data absensi akan langsung tersimpan pada
database hal ini sangat membantu dalam perekapan absensi
karyawan setiap harinya.
Pada penelitian ini akan mengimplementasikan metode
absensi melalui Aplikasi Mobile pada system absensi karyawan,
untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 melalui mesin
Fingerprint. Juga untuk mempermudah perekapan absensi
karyawan

Kata kunci: Absensi, Karyawan, Aplikasi, Mobile

iii
ABSTRACT

The employee attendance process is needed to be used as a monthly


report, besides that attendance is also needed for payroll data based on the number
of attendance. Along with the development of employee attendance technology, it
has been done using a Finger Print machine which aims to facilitate attendance
because it does not need to be done manually and attendance recording is easier to
do by taking attendance data through a Finger Print machine.
Meanwhile, during the Covid-19 pandemic where social restrictions were
imposed, it was also advised not to touch, because one of the spreads of the Covid-
19 virus is through touch. This causes employee attendance through the Finger
Print machine to be very risky because it can spread the Covid-19 virus through
the remaining touches on the Finger Print machine finger template.
The attendance method through the Mobile Application uses an automatic
database update, where after doing the attendance data attendance will be directly
stored in the database this is very helpful in recording employee attendance every
day.
In this study, will implement the attendance method through the Mobile
Application on the employee attendance system, to prevent the spread of the Covid-
19 virus through the finger print machine. Also to make it easier to record employee
absenteeism

Keywords: Attendance, Employee, Mobile Application

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur Alhamdulillah kehadirat Allah SWT yang telah


melimpahkan segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga peneliti
dapat menyelesaikan penelitian yang berjudul
IMPLEMENTASI METODE ABSENSI MELALUI
APLIKASI MOBILE PADA SISTEM ABSENSI
KARYAWAN dengan sebaik-baiknya.
Penelitian ini disusun sebagai bentuk pengabdian peniliti
terhadap Gedung Sequis Tower. Untuk itu, dengan segala
kerendahan hati, peneliti menyampaikan ucapan terima kasih
kepada:
1. Drs. H. Darsono selaku ketua Yayasan Sasmita Jaya, yang telah memberikan
tempat untuk menuntut ilmu.

2. Dr. H. E. Nuzaman, AM., M.M.,M.Si., selaku Rektor Universitas Pamulang.

3. Syaiful Bakhri, S.T, M.Eng.Sc, Ph.D., selaku Dekan Fakultas Teknik.

4. Achmad Udin Zailani, S.Kom, M.Kom., selaku ketua program studi Teknik
Informatika di Universitas Pamulang.

5. Ali Madinsyah, S.E., M.M., selaku ketua LPPM Universitas Pamulang.

6. Bapak dan Ibu dosen teknik informatika yang telah membimbing dalam
pelaksanaan penelitian ini

7. Bapak Stanislaus Natanael H.Wibowo S.T selaku Operation Manager Gedung


Sequis Tower yang telah mendukung terlaksananya penelitian ini

Peneliti menyadari penelitian ini masih jauh dari sempurna, karena itu, kritik
dan saran akan senantiasa peneliti terima dengan senang hati. Semoga Allah SWT
membalas kebaikan dan selalu mencurahkan hidayah serta taufik-Nya, Amin.

Jakarta, 28 September 2021

Waisul Kurni

v
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

COVID-19 menyebar dengan sangat cepat. Rutenya pun tidak hanya melalui droplet atau
air liur dari batuk atau bersin, tapi juga permukaan barang yang disentuh pasien. Ini sebabnya
walaupun Anda rajin mengenakan masker, penularan COVID-19 tetap bisa terjadi bila Anda
menyentuh barang terkontaminasi, lalu menyentuh mata, hidung, atau mulut.
Virus, termasuk SARS-CoV-2 penyebab COVID-19, tidak mampu memperbanyak diri tanpa
inang hidup. Kendati demikian, virus biasanya dapat bertahan pada permukaan benda selama
beberapa jam sebelum akhirnya mati. Pada saat inilah penularan COVID-19 dapat terjadi.
Belakangan adanya penularan melalui mesin absensi Fingerprint di Semarang, Jawa Tengah (Dr.
Achmad Yurianto, 2020)
Proses absensi karyawan sangat diperlukan untuk dijadikan sebagai
laporan bulanan selain itu absensi juga diperlukan untuk data penggajian
berdasarkan jumlah kehadiran. Seiring berkembangnya teknologi absensi
karyawan sudah dilakukan menggunakan mesin Fingerprint yang bertujuan
untuk mempermudah absensi karna tidak perlu dilakukan secara manual dan
perekapan absensi lebih mudah dilakukan dengan cara pengambilan data
absensi melalui mesin Fingerprint.
Pada perkembangan teknologi saat ini mesin Fingerprint menjadi tolak
ukur utama dalam proses absensi karyawan, banyak perusahaan yang
menggunakan mesin Fingerprint sebagai alat utama untuk melakukan
absensi. Selain metodenya yang mudah proses perekapan databasenya juga
sangat mudah dilakukan sehingga mesin Fingerprint menjadi salah satu alat
penunjang untuk absensi karyawan.
Adapun pada masa pandemic Covid-19 dimana pembatasan sosial
diberlakukan juga dihimbau agar tidak bersentuhan, karena salah satu
penyebaran virus Covid-19 adalah melalui sentuhan. Hal ini mengakibatkan
absensi karyawan melalui mesin Finger Print menjadi sangat beresiko karena

1
dapat menyebarkan virus Covid-19 melalui sisa sentuhan pada template
finger mesin Fingerprint
Metode absensi melalui Aplikasi Mobile menggunakan update database
secara otomatis, dimana ketika setelah melakukan absensi data absensi akan
langsung tersimpan pada database hal ini sangat membantu dalam perekapan
absensi karyawan setiap harinya.

Pada penelitian ini akan mengimplementasikan metode absensi melalui


Aplikasi Mobile pada system absensi karyawan, untuk mencegah penyebaran
virus Covid-19 melalui mesin Fingerprint juga untuk mempermudah
perekapan absensi karyawan
.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas dapat diidentifikasi masalah-masalah sebagai berikut:

a. Virus Covid-19 dapat bertahan beberapa jam pada sebuah alat.

b. Mesin Finger Print merupakan sumber penyebaran virus Covid-19.

1.3 Rumusan Masalah

Sedangkan pertanyaan penelitian (research question) pada penelitian ini adalah: “ seberapa

efektifkah penerapan metode absensi melalui Aplikasi Mobile pada sistem absensi karyawan?”

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian ini, antara lain:


a. Untuk mencegah pencemaran virus Covid-19 melalui sentuhan pada
mesin Finger Print
b. Agar proses absensi dapat dilakukan dengan mudah dan cepat.
c. Mempermudah proses perekapan absensi karyawan

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat yang diperoleh dari penilaian ini adalah sebagai berikut:


2
a. Dengan penelitian ini diharapkan proses absensi karyawan dapat dilakukan dengan mudah

tanpa menggunakan mesin Fingerprint.

b. Hasil dari penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan rekomendasi sebagai bahan

pertimbangan untuk pengambilan keputusan ataupun kebijakan bagi pihak perusahaan.

c. Menambah wawasan dan pengetahuan khususnya dalam hal penerapan metode Aplikasi

Mobile pada sistem absensi karyawan.

1.6 Batasan Masalah

Adapun batasan atau ruang lingkup dalam penelitian ini adalah:


a. Pada penelitian ini hanya bersifat rekomendasi untuk pengambilan keputusan saja dan tidak
membahas tentang masalah administrasi dan management pada perusahaan.

b. Pada penelitian ini hanya menerapkan Aplikasi Mobile saja, tidak membahas tentang metode yang
lain.

c. Pada penelitian ini hanya membahas aplikasi yang berbasis desktop dan tidak membahas aplikasi
yang berbasis web.

1.7 Metode Penelitian

Penelitian ini adalah penelitian yang bersifat kualitatif dan deskriptif, sehingga langkah-

langkah dalam penelitian ini mencakup.

a. Observasi

Melakukan observasi yaitu dengan melihat secara langsung dengan objek penelitian.

b. Studi Literatur

Dilakukannya dengan membaca penelitian-penelitian sebelumnya dan materi serta informasi

yang terkait dengan objek dan tema penelitian ini.

c. Interview

3
Metode ini dilakukan penulisan dengan wawancara secaralisan yang dilakukan pada pihak

terkait.

Anda mungkin juga menyukai