Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MATA KULIAH

MANAJEMEN KEBIJAKAN PELAYANAN KESEHATAN

TENTANG IMPLEMENTASI DIMENSI MUTU PELAYANAN KESEHATAN

DI SUSUN OLEH

AGUSTIN SETIA NINGRUMN


NPM 22420006

AGUS KELANA
NPM 22420005

FAKULTAS KESEHATAN MASYARAKAN


PRODI PASCASARJANA KESEHATAN
MASYARAKAT
UNIVERSITAS MALAHAYATI
TAHUN 2022
DIMENSI MUTU PELAYANAN KESEHATAN
1. Dimensi Aman
2. Dimensi Adil
3. Dimensi berorientsi pasien
4. Dimensi integrasi ( berkesinambungan )
5. Dimensi tepat waktu
6. Dimensi Efektif
7. Dimensi Efisien

Implementasi pelaksanaan dimensi mutu pelayanan kesehatan di fasilitas pelayanan


kesehatan dan bagaimana kesinambungannya?
1. Dimensi aman
Maksud dari dimensi aman ini adalah fasilitas /layanan kesehatan harus aman
baik bagi pasien,pemberi layanan maupun masyarakat sekitar. Pelayanan
kesehatan yang bermutu harus aman dari resiko cidera, infeksi, efek
sampingnatau bahaya lain. Implementasi dipelayanan kesehatan yaitu
ketersediaan tempat duduk tunggu yang memadai dan aman, disediakan
fasilitas untuk disabilitas, tangga yang tidak curam, tersedianya penangkal petir
dalam bangunan fasilitas pelayanan kesehatan dan adanya tempat khusus untuk
pelaksanaan Pusat Pengendalian infeksi agar terkendalinya infeksi di fasilitas
pelayanan kesehatan
2. Dimensi Adil
Dimensi adil ini dapat implementasikan dengan memberikan pelayanan
kesehatan tidak bervariasi dari sisi mutu pelayanan dikarenakan perbedaan
usia, jenis kelamin,ras,etnis,suku, disabilitas, tingkat ekonomi, pelaku politik
atau dapat diartikan semua penerima pelayanan kesehatan diberikan pelayanan
yang sama. Selain keamanan mutu pelayanan kesehatan juga dapat dilihat dari
penerapan dimensi adil di suatu pelayanan kesehatan.
Contoh: pasien dengan disabilitas disediakan kursi roda,alur untuk pasien
gangguan penglihatan, dan bantuan untuk pasien dengan gangguan
pendengaran, diberikan pelayanan yang sama dilihat dari mutu pelayanan. Hal
tersebut dilihat dari sisi penerima layanan kesehatan. Untuk pemberi kesehatan
dimensi adil untuk mutu pelayanan yaitu adilnya pemberian porsi jasa
pelayanan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
3. Dimensi tepat waktu
Selain dimensi aman, dimensi adil mutu pelayanan harus sesuai dengan
dimensi tepat waktu yaitu pelayanan yang diberikan harus tepat waktu, tepat
waktu jadwal pelayanan, penerima pelayanan kesehatan tidak menunggu lama
diruang tunggu, serta meminimalisir keterlambatan penanganan pelayanan
kesehatan dalam keadaan darurat.
4. Dimensi Integrasi / berkesinambungan
Dimensi integrasi kesinambungan layanan kesehatan artinya pasien harus dapat
dilayani sesuai dengan kebutuhannya, termasuk rujukan jika diperlukan tanpa
mengulangi prosedur diagnosis dan terapi yang tidak perlu. Karena riwayat
penyakit pasien terdokumentasi dengan lengkap, akurat dan terkini, layanan
kesehatan rujukan yang diperlukan pasien dapat terlaksana dengan tepat, waktu
dan tempatny

Anda mungkin juga menyukai