Anda di halaman 1dari 2

Karakteristik Negara Maju dan Berkembang

A. PENDAHULUAN
Dalam era globalisasi dewasa ini, kemajuan IPTEK sangat berpengaruh
terhadap kemajuan suatu negara. Untuk mengidentifikasi suatu negara apakah
tergolong negara maju atau negara berkembang dapat dilihat berdasarkan
karakteristik negara tersebut. Secara kuantitatif suatu negara dapat dianggap
sebagai suatu negara maju atau negara berkembang, dilihat dari pendapatan
per kapita, pertumbuhanekonomi, tingkat pengangguran, tingkat inflasi, serta
laju pertumbuhan penduduk.Sementara dari segi kualitatif dilihat dari tingkat
Pendidikan, kesehatan, usia harapan hidup.

B. BAHAN/ALAT/SUMBER
1. Bahan : Karakteristik negara maju dan berkembang, pendapatan perkapita
negara maju dan berkembang
2. Alat : Peta Dunia
3. Sumber : Buku GEOGRAFI untuk SMA/MA Kelas XII

C. RINCIAN KEGIATAN
1. Siapkan buku paket dan buka halaman...., tuliskan yang termasuk ciri-ciri
negara maju dan berkembang dalam bentuk peta konsep (buatlah
sekreatif dan semenarik mungkin)
2. Bukalah peta dunia yang ada di LKS ini halaman...., berilah warna hijau
untuk negara-negara maju dan warna merah untuk negara berkembang,
berdasarkan ciri-ciri negara maju dan berkembang yang sudah kalian
tuliskan
3. Bacalah tabel pendapatan per kapita negara-negara di dunia yang
sudah disiapkan dalam LKS halaman...
4. Pada peta yang sama pada kegiatan 2 berilah huruf T pada negara maju
dan berkembang dengan pendapatan perkapita tertinggi dan R pada
negara dengan pendapatan perkapita terendah
5. Bentuklah kelas menjadi 5 kelompok yang beranggotakan 5 orang,
diskusikan dengan kelompok pertanyaan-pertanyaan di bawah ini
6. Presentasikan hasil diskusi di depan kelas

D. Pertanyaan
1. Faktor apa saja yang mempengaruhi sebuah negara dikatakan sebagai
negara maju atau berkembang
2. faktor apa saja yang mempengaruhi sebuah negara dikatakan sebagai
negara maju atau berkembang
3. dst

Anda mungkin juga menyukai