Anda di halaman 1dari 19

MAKALAH

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KOS

Disusun untuk memenuhi tugas


Mata Kuliah: Sistem Informasi Manajemen
Dosen Pengampu: Rasna, ST.,M.Cs

Oleh:
Adi Sutrisno (21621028)

B
SISTEM INFORMASI
TEKNIK DAN SISTEM INFORMASI
UNIVERSITAS YAPIS PAPUA
2022
Daftar Isi

MAKALAH ........................................................................................................... 1
Daftar Isi ................................................................................................................ 2
BAB 1 ..................................................................................................................... 3
PENDAHULUAN .................................................................................................. 3
1.1. Latar Belakang ......................................................................................... 3
1.2. Rumusan Masalah .................................................................................... 3
1.3. Tujuan ....................................................................................................... 4
BAB 2 ..................................................................................................................... 4
PEMBAHASAN .................................................................................................... 4
2.1. Mencari Data Yang Dibutuhkan............................................................... 4
2.2. Informasi Yang Dihasilkan....................................................................... 5
2.3. Uraian Karakteristik Sistem ..................................................................... 5
2.4. Metode Pengumpulan Data ...................................................................... 6
2.5. Sistem Yang Berjalan ............................................................................... 9
2.6. Hasil Analisis Sistem yang Berjalan ...................................................... 10
2.7. Hasil dan Perancangan ........................................................................... 11
BAB 3 ................................................................................................................... 18
PENUTUP ............................................................................................................ 18
3.1. Kesimpulan ............................................................................................. 18
Daftar Pustaka ..................................................................................................... 19

2
BAB 1

PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Kos merupakan tempat tinggal sementara bagi masyarakat, pelajar mahasiswa,
ataupun siswa tingkat SMA dan SMK. Pada era teknologi saat ini, tempat kos
ingin menyajikan informasi sewa kepada masyarakat dan pemuda-pemudi
secara cepat dalam pencarian tempat kos. Pada kos pengolahan data penyewaan
masih konvensional yaitu masih menggunakan sistem pencatatan pada buku,
sehingga sering terjadi kesulitan dalam pengontrolan ataupun penulisan yang
kadang salah menulis, dan hilangnya buku pencatatan manual. Oleh karena itu,
berdasarkan permasalahan yang dimiliki kos, maka penulis tertarik untuk
membantu dalam pembuatan website yang dikemas bentuk perancangan web
design yang berjudul Sistem Informasi Manajemen Kos Berbasis Web. Dengan
dibangun Sistem Informasi Manajemen Kos Berbasis Web diharapkan dapat
mempermudah penyewa dalam memesan kamar maupun pembayaran tiap
bulannya secara online, dimana penyewa tidak harus mencari atau menunggu
pemilik atau pengurus kos. Sehingga admin dapat melakukan input data kamar
dan mengkonfirmasi setiap pembayaran kos perbulannya dari penyewa secara
online serta dapat mencetak laporan berdasarkan rentang waktu yang
diinginkan. Metode yang digunakan oleh penulis adalah Metode wawancara.
Penulis hanya menguraikan masalah yang menyangkut manajemen kos.
Tujuannya adalah dapat membangun Sistem Informasi Manajemen Kos
Berbasis Web yang nantinya dapat digunakan secara mudah dan cepat oleh
pemakai. Dengan dibangunnya Sistem Informasi Manajemen Kos Berbasis
Web ini,diharapkan dapat membantu mempermudah pekerjaan dan efisien
waktu dalam melakukan proses penginputan, pencarian kamar kos, dan
pembayaran sewa kos yang terjadi pada organisasi tersebut

1.2.Rumusan Masalah
Bagaimana cara membuat dan merancang sebuah sistem informasi manajemen
yang berupa website yang berisi Sistem informasi Rumah Kos.

3
1.3.Tujuan
Adapun tujuan dari makalah ini adalah :

1. Untuk melaksanakan pengerjaan tugas sistem informasi manajemen.


2. Untuk mempermudah pemesan dalam memperoleh informasi tentang rumah
kos beserta alamat dan fasilitas.
3. Mempermudah pemilik kos untuk mempromosikan rumah kosnya.
4. Mempermudah pemesan dalam melakukan pemesanan rumah kos.

BAB 2

PEMBAHASAN
2.1. Mencari Data Yang Dibutuhkan
Langkah yang paling pertama dalam membuat sistem informasi manajemen
adalah mencari data-data yang akan dibutuhkan dalam membangun sebuah
sistem informasi. Karena dari data-data ini kita dapat memahami apa saja
informasi yang dihasilkan dari sistem informasi yang akan kita buat. Dalam hal
ini ada beberapa data yang kita butuhkan dalam membangun sistem informasi
manajemen kos

1. Data kamar
Berisi data nomor kamar, fasilitas kamar, lokasi kamar dan harga kamar
2. Data pemilik
Berisi nama pemilik dan alamat usaha kos
3. Data penyewa
Berisi data identitas penyewa yang sudah menyewa di kos
4. Data pemesanan
Berisi data mengenai data penghuni, data jatuh tempo, dan data kamar
yang sudah di pesan

4
2.2. Informasi Yang Dihasilkan
Informasi adalah data yang sudah disusun sedemikian rupa sehingga bermakna
dan bermanfaat karena dapat dikomunikasikan kepada seseorang yang akan
menggunakannya dalam proses pengambilan keputusan. Dalam hal ini
informasi yang dihasilkan adalah

1. Pemilik kost
2. Fasilitas kamar
3. Penyewa kost
4. Pemesanan kost

2.3. Uraian Karakteristik Sistem

Berikut ini adalah uraian sistem berdasarkan karakteristik sistem :

1. Komponen
Komponen yang terdapat dalam sistem ini adalah pemilik, hunian kos,
penjaga kos, dan penyewa
2. Batas
Sesuatu yang menjadi pembeda adalah fasilitas dan harga yang ditawarkan
3. Lingkungan
Lokasi dari usaha kos yang berada dekat dengan pusat perbelanjaan dan
kantor
4. Penghubung
Yang menjadi penghubung antara penyewa dan pemilik adalah penjaga
kos
5. Masukan
Yang menjadi masukan atau input adalah data-data yang dibutuhkan
sebagaimana telah dijelaskan pada poin 2.1
6. Pengolahan
Penjaga kos selaku admin mengolah data-data yang sudah didapatkan
menjadi laporan
7. Keluaran
Keluaran atau Output adalah berupa laporan pemesanan

5
8. Sasaran
Membuat sistem yang user friendly dan efisien dalam waktu
9. Tujuan
Mempermudah dalam pengelolaan data kos dan meminimalisir terjadinya
kesalahan data akibat adanya redudansi data
Klasifikasi sistem
Sistem ini termasuk dalam sistem buatan yang dapat dideteksi dengan pasti
dan menganut sistem tertutup.

2.4. Metode Pengumpulan Data


Metode Wawancara

Wawancara adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui tatap


muka dan tanya jawab langsung antara peneliti dan narasumber. Berikut ini
adalah hasil dari wawancara.

LAMPIRAN

HASIL WAWANCARA

Hari / Tanggal : Minggu, 6 November 2022

Nama : Sujinah

Selaku : Pemilik Kos

Nama Kos : Kos Sejahtera

Alamat Kos : Jalan Karang KUD Waena

No Pertanyaan Jawaban

1 Sejak kapan ibu mendirikan Semenjak saya berhenti dari usaha


usaha kos ini? makanan. Tepatnya pada tahun
2019

6
2 Kenapa ibu lebih memilih untuk Saya mendirikan usaha kos untuk
mendirikan kos. Apa latar menambah penghasilan saya untuk
belakang ibu mendirikan usaha mencukupi kebutuhan sehari-hari
kos?

3 Bagaimana sistem pembayaran Untuk pembayarannya di sini


sewa kos ibu? sistemnya dengan bulanan

4 Bagaimana Bentuk Perjanjian Perjanjian sewa-menyewa di kos ini


sewa di kos ibu? secara lisan sudah dari awal
berdirinya kost ini. Rata-rata di
sekitar sini yang memiliki kos juga
menggunakan perjanjian secara
lisan. Biasanya kalau calon
penyewa merasa cocok dengan kos
ini baru dilakukan kesepakatan dan
perjanjian secara tertulisnya saya
ngasih bukti kuitansinya aja tapi
kalau tidak cocok saya juga tidak
memaksa dan menjanjikan embel-
embel apapun, ya begini fasilitas
yang ditawarkan dengan harga
segini, dengan peraturan seperti ini
ya. Kalau menggunakan perjanjian
secara tertulis cuma dikasih bukti
pembayaran kuitansi yang ada tanda
tangan pihak penyewa dan saya,
terus nanti dikasih keterangan
menyewa berapa lama gitu dan di
sini saling percaya antara saya sama
pihak penyewa sudah cukup, ribet
Mas kalau pakai acara perjanjian
tertulis ya kalau soal peraturan

7
tinggal disampaikan secara
langsung saja

4 Berapa biaya per bulan yang Di sini biaya untuk sewa kamar
harus di bayar oleh penyewa? sebesar Rp 1.100.000

5 Ada berapa jumlah kamar yang Ada 8 kamar


ibu sewakan?

6 Fasilitas apa saja yang ibu Saya menyediakan listrik per kamar
sediakan untuk setiap kamar kos? dengan sistem token dan air selama
24 jam full

7 Jika terjadi kerusakan fasilitas Ya jika sekiranya itu memang


kamar kos apakah akan kerusakan karena usia pakai bukan
diperbaiki oleh ibu? karena kelalaian dari penyewa

8 Ada berapa penyewa yang Alhamdulillah, semua kamar ada


sedang aktif menyewa di kos penyewanya
ibu?

9 Rata-rata penyewa di kos ibu Rata-rata yang sewa di sini adalah


profesinya apa? karyawan toko dari supermarket
Mega yang ada di depan dan
mahasiswa

8
2.5. Sistem Yang Berjalan
Ini adalah gambaran sistem yang sedang berjalan di kos Sejahtera

9
2.6. Hasil Analisis Sistem yang Berjalan
Dengan menganalisis sistem berjalan maka penulis dapat merancang alur
proses sistem yang akan dibangun pada kost Sejahtera, berikut alurnya :

Adapun Penjelasan dari sistem yang diusulkan sebagai berikut :

1. Admin melakukan login


2. Admin mengecek kos
3. Admin melakukan input data langsung tersimpan di database.
4. Masyarakat atau penyewa terlebih dahulu membuka situs web.
5. Masyarakat atau penyewa memesan kos.
6. Penyewa melakukan input data langsung tersimpan di database.

10
7. Penyewa melakukan pembayaran sewa data pemesanan dengan
mengupload bukti pembayaran.
8. Admin mengkonfirmasi pembayaran dan upload bukti pembayaran.
9. Admin memberikan kunci.
10. Penyewa menerima kunci
11. Admin mengirim laporan dari data pemesanan sewa kos.
12. Pemilik menerima laporan.
13. Pemilik meminta foto copy KTP.
14. Penyewa menyiapkan foto copy KTP
15. Pemilik menerima lembar foto copy KTP.

2.7. Hasil dan Perancangan


Tahap perancangan dilakukan pada perancangan database, dalam perancangan
menggunkan ERD. Berikut rancangannya :

11
Setelah perancangan database, penulis merancang sistem yang akan dibangun
dengan menggunakan DFD, berikut rancangannya :

Rancangan database kos Sejahtera

12
Dengan rancangan database dan rancangan sistem telah berhasil dibangun sistem
informasi manajemen kos, Untuk selanjutnya dijelaskan proses implementasi
sistem yang dibangun.

Gambar di atas merupakan tampilan awal atau homepage dari website kos. Kita
dapat langsung mencari kos dengan mengklik bagian Kost di menu di atas dan
melihat beberapa pilihan yang sudah disediakan.

Sejahtera

Gambar di atas adalah tampilan daftar kos yang tersedia di website ini calon
penyewa dapat melihat detil dari kos atau fasilitas kos dengan mengklik salah
satu dari daftar tersebut

13
Gambar di atas adalah tampilan detil dari kos di halaman ini calon penyewa
dapat memesan kamar yang diinginkan. Namun sebelum bisa memesan kamar

14
calon penyewa harus mendaftar terlebih dahulu dengan tampilan seperti di
bawah ini

Setelah calon penyewa mendaftar selanjutnya login dengan menggunakan email


dan password yang telah diinputkan pada saat mendaftar tadi. Tampilannya
seperti gambar di bawah

15
Gambar di atas adalah daftar pemesanan kamar. Selanjutnya adalah membayar
dengan menggunakan transfer bank dan menkonfirmasinya menggunakan
whatsapp kepada admin selaku pengelola. Tampilannya seperti gambar di bawah

16
Gambar di atas adalah gambar tampilan laporan pemesanan yang telah dilakukan
yang dapat diakses oleh customer

Gambar di atas adalah tampilan laporan dalam bentuk tabel yang berisikan data
customer atau penyewa dan hanya bisa diakses oleh admin

17
Gambar di atas adalah tampilan laporan transaksi dalam bentuk tabel

BAB 3
PENUTUP
3.1. Kesimpulan
Membuat sebuah sistem informasi manajemen membutuhkan proses yang sangat
Panjang dan diperlukan analisis serta metode pengumpulan data berdasarkan kejadian
di lapangan. Dengan perancangan database dengan ERD dan perancangan system
dengan DFD dalam membangun sistem, sehingga menghasilkan system informasi
manajemen kos berbasis web. Dengan adanya Sistem Informasi Manajemen Kos
berbasis web ini, diharapkan dapat membantu mempermudah pekerjaan dan
mengefisien waktu dalam melakukan proses penginputan dan pelaporan. Sehingga
penyewa dengan mudah menyewa kamar kos karna sudah berbasis website.

18
Daftar Pustaka
Purwanto, Eko. (21 Agustus 2021). SISTEM INFORMASI MANAJEMEN KOS
BERBASIS WEBSITE. Dinus.ac.id.
http://eprints.dinus.ac.id/12454/1/jurnal_12441.pdf

Nurafif, Almas. (5 Februari 2019). Github.com.


https://github.com/nurafiifalmas/ngekos.com

19

Anda mungkin juga menyukai